Anda di halaman 1dari 2

ARTIKEL PROFIL DAN USAHA WIRAUSAHA

PEMPEK LINCE KHAS PALEMBANG

Pempek Lince merupakan empek-empek khas Palembang berasal dari Palembang. Berpusat di
Palembang dengan bermodalkan nekad, Lince yang menerima warisan dan ajaran resep rahasia
pempek warisan dari keluarganya yang diturunkan secara turun temurun, memulai usaha ini
dengan memarketingkan via online pertama kalinya di tahun 2007. Langkah yang unik, di mana
kebanyakan orang yang memulai usaha pempek biasanya memulai dengan membuka tempat
fisik/toko, Lince memulai usaha dengan konsep bermarketing via online dan melayani pesanan.
Untuk selanjutnya, Lince mengembangkan dengan membuka counter fisik.

Lince sendiri menerima resep warisan empek-empek dan dibimbing langsung oleh para pakar
pempek dari keluarganya. Untuk jenis pempek lenjer, Lince dibimbing langsung oleh ibunya
yang merupakan ahlinya untuk jenis ini. Untuk jenis adaan, Bibinya yang merupakan ahlinya
pempek adaan menurunkan ilmu dan resep rahasianya bagaimana cara membuat pempek adaan
yang kenyal, mantabb serta maknyuss asli rasa khas Palembang. Sedangkan untuk jenis kapal
selam, bibinya

yang lain, yang jago dalam hal ini juga mewariskan resepnya pada Lince. Ya, tentunya Lince
tidak lupa mengucapkan terima kasih dan rasa hormat yang dalam pada ibunya dan keluarganya
yang tidak hanya telah mewariskan resepnya namun juga memberikan bimbingan langsung cara
membuatnya sehingga sekarang ini usaha Pempek Lince berjalan karena benar-benar didukung
oleh rasa dan kualitas yang mantabb asli Palembang.

Untuk jenis empek-empek kulit dan keriting,

tetangga keluarga Lince yang sudah lama akrab seperti keluarga sendiri, juga ikut mendukung
Lince dengan mengajarkan cara membuat pempek kulit yang gurih dan mantabb dengan aroma
yang wangi. Bahan yang digunakan bukanlah dari kulit ikan seperti yang digunakan oleh
pedagang pempek pada umumnya, Lince tetap menggunakan daging ikan tenggiri dengan
adonan tertentu dan resep rahasia, sehingga menghasilkan pempek

kulit yang beraroma sedap, gurih dan mantabb.

Jadi Pempek Lince merupakan gabungan resep warisan dan ajaran dari para pakar pempek. Lince
sendiri bukan merupakan seorang wirausaha baru, sebelumnya ia menjalankan bimbingan belajar
dan usaha di bidang kesehatan. Jatuh bangun, lika liku usaha telah dijalani wanita Palembang ini.
Dari usaha empek empek yang dibukanya di Palembang ini, mulai akhir tahun 2009 kemarin,
persisnya November, Lince dengan support suaminya yang berprofesi di bidang motivasi sukses
dan bisnis serta marketing, mulai mengembangkan usaha ini dengan sistem keagenan. Dengan
mengembangkan usaha sistem kerjasama ini, Visi Pempek Lince yaitu Ingin mengembangkan
dan mewujudkan wirausaha-wirausaha mandiri, dan terciptalah partner agen di Depok, Ciputat,
Jakarta Barat dan Sleman Yogyakarta.

Misi Pempek Lince adalah ingin memberikan dan menyajikan pempek khas Palembang dengan
rasa yang benar-benar mantabb pada penggemar pempek palembang, dimanapun berada.
Nikmati empek-empek tenggiri dan belida dari Palembang bersama Pempek Lince.

Anda mungkin juga menyukai