Anda di halaman 1dari 4

PRODUK : PEKERJAAN PEMASANGAN PONDASI BATU KALI

PEMASANGAN PONDASI BATU KALI

Yang Harus Diperhatikan dalam pekerjaan ini adalah kualitas bahan, cara pemasangan dan
kerapian pekerjaan.

 BAHAN
1. Pasir : sebagai bahan utama dalam pembuatan campuran.
2. Semen : sebagai bahan perekat pada pembuatan campuran.
3. Air : sebagai bahan pengikat hindrolis semen dan pasir.
4. Batu kali : sebagai bahan dasar untuk pemasangan batu kali.
5. Batu Kosongan : Sebagai bahan untuk meneruskan beban bangunan.
6. Besi Jangkar : sebagai bahan untuk memperkuat pondasi.

 ALAT
1. Gerobak : digunakan sebagai alat pengangkut bahan-bahan.
2. Sekop : digunakan sebagai alat pengambil semen dan pasir.
3. Ayakan : digunakan sebagai alat untuk mengayak pasir.
4. Cetok : digunakan sebagai alat untuk membantu mengaya pasir.
5. Ember : digunakan sebagai alat untuk mengangkut campuran.
6. Cangkul : digunakan sebagai alat untuk menggali tanah dan mengaduk
campuran
7. Benang : digunakan sebagai alat untuk pelurus kadataran sederhana.
8. Timba : digunakan sebagai tempat adonan.
9. Meteran : digunakan sebagai alat untuk mengukur.
10. Bak Air : digunakan sebagai tempat untuk menyimpan air

 PROSES
1. PENGALIAN TANAH
 ALAT
a. Cangkul
b. Meteran

 PROSES
a. Persiapan Peralatan
Note : - Siapkan Alat dan bahan yang telah ditentukan.

b. Pengukuran Tanah
Note : - Ukur Tanah dengan lebar 80 cm dengan Panjang sesuai yang diinginkan
 Berikan patok dan benang di daerah yang akan digali
c. Penggalian Tanah
Note : - Gali Tanah dengan kedalaman 80 cm dan lebar bawah 80 cm\

2. PENGURUGAN PASIR
 ALAT
a. Sekop
b. Ayakan
c. Gerobak

 BAHAN
a. Pasir

 PROSES
a. Persiapan Bahan
Note : - Ayak Pasir terlebih dahulu menggunakan ayakan diameter sekitar 1 cm
b. Penaburan Pasir
Note : - Bawa Pasir yang telah diayak ke galian menggunakan gerobak
- Taburkan Pasir menggunkan sekop setebal sekitar 10 cm didasar galian

3. PEMASANGAN BATU KOSONGAN


 ALAT
a. Gerobak
b. Cetok
c. Cangkul
d. Ember

 BAHAN
a. Batu Kosongan
b. Semen
c. Air
d. Pasir

 PROSES
a. Persiapan Bahan
Note : - Bawa batu kosongan ke area galian menggunakan gerobak agar lebih
mudah menjangkau
- Buatlah campuran 1:5 sebagai pelekat batu kosongan dan pondasi
batu kali
b. Pemasangan Batu Kosongan
Note : - Susun Batu Kosongan dengan ketinggian sekitar 15 cm, dan posisi
batu tegak.
- Berikan campuran 1:5 diatas batu kosongan sebagai perekat batu
kosongan dan pondasi batu kali

4. PEMASANGAN BATU KALI


 ALAT
a. Gerobak
b. Cetok
c. Cangkul
d. Ayakan

 BAHAN
a. Batu Kali
b. Semen
c. Pasir
d. Air
e. Jangkar
f. Kerikil

 PROSES
a. Persiapan Bahan
Note : - Mengayak Pasir dengan ayakan dengan diameter 1 cm
- Buatlah campuran dengan perbandingan 1:5
- Buatlah campuran dengan perbandingan 1:2:2
- Buatlah Besi Jangkar dengan Panjang 100 cm dan lengkungan
diujungnya
b. Pemasangan Jangkar
Note : - Pasang Besi Jangkar diatas batu kosongan dengan jarak massing-
masingnya adalah 100 cm
c. Penyusunan Batu Kali
Note : - Susun Batu Kali diatas batu kosongan setinggi 80 cm dengan lebar
bawah 60 cm dan lebar atas 30 cm
- Tuangkan campuran 1:5 kedalam batu kali yang tersusun sambil
memadatinya dan menutupi lobang-lobang yang ada
- Tuangkan Campuran 1:2:2 ke sekeliling besi jangkar
- Tunggu hingga susunan pondasi mengering
5. PENGURUGAN TANAH KEMBALI
 ALAT
a. Cangkul
b. Sekop

 BAHAN
a. Tanah Urug

 PROSES
a. Pengurugan Tanah
Note : - Tutupi kembali ruang kosong samping pondasi dengan tanah urug

Anda mungkin juga menyukai