Anda di halaman 1dari 1

MUTU PELAYANAN &

KESELAMATAN PASIEN
Quality-Safety
Saat ini upaya meningkatkan mutu pelayanan dan meningkatkan
keselamatan pasien di rumah sakit sudah merupakan gerakan universal.
Berbagai negara maju telah menggeser paradigma ”quality” kearah
paradigma baru ”quality-safety”, berarti bukan hanya mutu pelayanan
yang harus ditingkatkan tetapi yang lebih penting lagi adalah menjaga
keselamatan pasien secara konsisten dan terus menerus.
RKZ Surabaya

TUJUAN KESELAMATAN PASIEN RUMAH SAKIT

Tujuan keselamatan pasien di rumah sakit adalah mencegah terjadinya cidera yang disebabkan oleh
kesalahan akibat melaksanakan suatu tindakan atau tidak mengambil tindakan yang harusnya diambil.

Pelayanan kesehatan adalah untuk menyelamatkan pasien sesuai dengan yang diucapkan Hipocrates
2400 tahun yang lalu, yaitu Primum, non nocere (First, do no harm). Namun dengan semakin
berkembangnya ilmu dan teknologi pelayanan kesehatan, di rumah sakit terdapat ratusan macam obat,
ratusan tes dan prosedur, banyak alat dengan teknologi canggih, bemacam jenis tenaga profesi dan
non profesi yang memberikan pelayanan pasien 24 jam terus menerus, sangat berpotensi untuk
terjadinya Kejadian Tidak Diharapkan (Adverse event) apabila tidak dikelola dengan baik dan hati-
hati.
RKZ Surabaya memiliki komitmen untuk tetap menjaga dan terus meningkatkan mutu pelayanan dan
keselamatan pasien sehingga dapat memberikan pelayanan kesehatan yang prima (service excellent)
secara terus menerus dan berkelanjutan bagi masyarakat. Oleh karena itu seluruh karyawan RKZ
dalam memberikan pelayanan selalu memperhatikan Enam Sasaran Keselamatan Pasien
sesuai International Patient Safety Goals,

Anda mungkin juga menyukai