Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dewasa ini perkembangan IPTEK semakin pesat termasuk dalam

bidang kedokteran. Sejalan dengan itu tingkat kesadaran masyarakat akan

pentingnya kesehatan juga semakin tinggi. Akibatnya tuntutan akan pelayanan

kesehatan yang baik juga meningkat. Penggunaan sinar–X untuk diagnosis di

instalasi radiologi didasarkan pada hasil rekaman pada film sinar–X. Dari

tampilan film sinar–X itu dokter dapat mendignosis suatu kelainan dalam

tubuh pasien. Untuk mendiagnosa suatu penyakit, diperlukan radiograf yang

berkualitas, akan tetapi tetap memperhatikan proteksi radiasi.

Karena keterbatasan mata kita untuk melihat ukuran dari organ yang

kecil tersebut, maka dalam hal ini kita membutuhkan hasil gambaran yang

lebih besar dari aslinya, sehingga struktur fraktur yang terkecil dapat terlihat.

Gambaran tersebut akan kita peroleh dengan mengubah jarak sumber sinar

dan bayangan (Focus Film Distance = FFD) pada saat pemeriksaan

radiografi berlangsung. Teknik radiografi ini sering disebut dengan Radiografi

makro. Salah satu kelebihan dari radiografi makro adalah untuk

memperlihatkan struktur fraktur yang sekecil-kecilnya, hal ini sesuai dengan

1
2

salah satu prinsip radiografi makro, yaitu detail yang kecil menjadi lebih besar

(Carrol, 1985).

Dari pengalaman yang diperoleh pada praktek kerja lapangan,

pemeriksaan radiografi makro ini sering dilakukan dengan mengubah jarak,

baik jarak obyek ke film (Object Film Distance = OFD ), maupun jarak

sumber sinar dan objek (Focus Object Distance = FOD ). Pada dasarnya

radiografi makro dapat dilakukan dengan dua cara: Pertama yaitu dengan

mengubah jarak sumber sinar dan bayangan (FFD ) dengan jarak sumber

sinar dan objek (FOD ) tetap. Kedua dengan mengubah jarak objek

mendekati sinar (OFD ) dengan jarak sumber sinar dan bayangan (FFD )

tetap (Curry, 1984).

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan diatas , maka peneliti

ingin melakukan penelitian dengan menggunakan teknik magnifikasi os Sella

Tursica. Penelitian ini dengan judul: “PENATALAKSANAAN

PEMERIKSAAN OS SELLA TURSICA DENGAN TEKNIK

MAGNIFIKASI 1,5x DAN 2x PEMBESARAN DI RUMAH

SAKIT UMUM DAERAH MEURAXA BANDA ACEH’’.


3

1.2 Rumusan Masalah

1. Bagaimana perubahan ukuran os Sella Tursica yang mengalami

pembesaran bayangan akibat variasi FOD dan OFD ?


2. Bagaimana hasil gambaran os Sella Tursica yang mengalami pembesaran

bayangan akibat variasi FOD dan OFD?

1.3 Tujuan Penelitian


Yang menjadi tujuan pada penelitian ini yaitu:
1. Untuk mengetahui ukuran radiograf os Sella Tursica jika mengalami

pembesaran bayangan akibat variasi FOD dan OFD.


2. Untuk mengetahui pembesaran bayangan os Sella Tursica jika ditinjau

dari ukuran.

1.4 Manfaat Penelitian


Adapun manfaat yang dapat diambil dari penelitian ini antara lain sebagai

berikut:
1. Manfaat bagi penulis
Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat dan

pengetahuan dalam penatalaksanaan pemeriksaan magnifikasi os Sella

Tursica.

2. Manfaat bagi institusi pendidikan


Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi dan bacaan

tentang teknik pemeriksaan radiografi magnifikasi pada pemeriksaan os

Sella Tursica.
3. Bagi institusi kesehatan
Penelitian ini diharapkan dapat menjadi kajian dan masukan bagi

institusi kesehatan dalam prosedur teknik pemeriksaan radiografi

magnifikasi pada bagian instalasi radiologi.

Anda mungkin juga menyukai