Anda di halaman 1dari 2

PEMERIKSAAN HIV

Metode :Rapid test Determine Anti HIV

NO. DOKUMEN : NO. REVISI : HALAMAN :


RSKO JAKARTA 1/2
DITETAPKAN OLEH :
DIREKTUR UTAMA
STANDAR PROSEDUR TANGGAL TERBIT :
OPERASIONAL
(SPO) dr. Azhar Jaya, SKM, MARS
NIP 19710626000031002

PENGERTIAN : Pemeriksaan penyakit Anti HIV (Human Immuno deficiency Virus) dalam darah
donor dilakukan untuk mencegah darah donor yang tercemar penyakit HIV di
transfusikan kedalam tubuh pasien penerima darah.
TUJUAN : Untuk mendeteksi antibody terhadap Penyakit HIV yang ada di dalam serum atau
plasma darah manusia
KEBIJAKAN : Keputusan Direktur Utama Rumah Sakit Ketergantungan Obat Jakarta Nomor :
........ Tanggal …… tentang Kebijakan Pelayanan Bank Darah

PROSEDUR : 1. Alat dan bahan yang dibutuhkan :


a. Syintetice peptide coated test cards. (terssedia didalam KIT)
b. Alat tulis
c. Rak tabung
d. Tabung reaksi
e. Sarung tangan ( hand scund)
f. Desinfektan
g. Jas Laboratorium petugas
h. Micropipet ukuran 5-50 ul
i. Yellow tipe
j. Bahan dan persiapan Pemeriksaan
- Sebagai bahan yang akan diperiksa dapat dalam bentuk serum atau
plasma.
- Sebelum pemeriksaan hendaknya Reagensia yang akan digunakan
dalam kit dan sample darah yang akan diperiksa disimpan pada suhu
kamar kurang lebih 10 menit
- Perhatikan waktu pembacaan hasil.

2. Teknik pemeriksaan atau cara kerja :


a. Beri identitas serta catat nomer sample pemeriksaan sesuai urutan sample
PEMERIKSAAN HIV
Metode :Rapid test Determine Anti HIV

NO. DOKUMEN : NO. REVISI : HALAMAN :


2/2

yang akan diperiksa pada syntetice peptide coated test cards yang
tersedia.
b. Teteskan sample 50 ul pada test cards reagensia dengan menggunakan
micropipet.
c. Tunggu hasil pemeriksaan beberapa menit sampai terlihat garis merah
pada test cards reagensia yang tersedia.
3. Interpretasi hasil pemeriksaan :
a. Bila terlihat garis merah pada test cards controle maka hasilnya dinyatakan
Non reaktif.
b. Bila terlihat pada test cards controle dan patient maka hasil pemeriksaan
dinyatakan Reaktif.
c. Untuk Setiap Sampel yang reaktif di ulang 1(satu) kali dengan reagensia
yang sama dengan mengambil sample dari selang plastic bag sesuai
nomer yang bersangkutan dan darah segera dipisahkan serta diberi tanda
IR,walaupun hasil ulangannya Non reaktif.
d. Darah yang dinyatakan IR,Sampel darahnya dikirim ke UTD PMI Pusat.
Hasil pemeriksaan Non reaktif tidak memerlukan pemeriksaan ulang..
UNIT TERKAIT : Bank Darah RSKO

Anda mungkin juga menyukai