Anda di halaman 1dari 5

SATUAN ACARA PENYULUHAN

HIPERTENSI

OLEH :
Deden Rinadi
NIM : 1814901007

PROGRAM PROFESI NERS


STIKES FORT DE KOCK
BUKITTINGGI
2019
SATUAN ACARA PENYULUHAN

Pokok Bahasan : Hipertensi


Hari :
Waktu : 45 Menit
Sasaran : Ny. R
Tempat : Jorong Bingkudu Nagari Canduang Koto Laweh

A. Latar Belakang
Menurut WHO lanjut usia (lansia) adalah kelompok penduduk yang berumur
60 tahun atau lebih. Secara global pada tahun 2013 proporsi dari populasi penduduk
berusia lebih dari 60 tahun adalah 11,7% dari total populasi dunia dan diperkirakan
jumlah tersebut akan terus meningkat seiring dengan peningkatan usia harapan hidup.
Data WHO menunjukan pada tahun 2000 usia harapan hiup orang didunia adalah 66
tahun, pada tahun 2012 naik menjadi 70 tahun dan pada tahun 2013 menjadi 71 tahun.
Jumlah proporsi lansia di Indonesia juga bertambah setiap tahunnya.
Data WHO pada tahun 2009 menunjukan lansia berjumlah 7,49% dari total
populasi, tahun 2011 menjadi 7,69% dan pada tahun 2013 didapatkan proporsi lansia
sebesar 8,1% dari total populasi (WHO, 2015). Di dunia, hipertensi diperkirakan
menyebabkan 7,5 juta kematian atau sekitar 12,8% dari total kematian. Hal ini
menyumbang 57 juta dari disability adjusted life years (DALY). Sekitar 25% orang
dewasa di United State menderita penyakit hipertensi pada tahun 2011-2012. Tidak
ada perbedaan prevalensi antara laki-laki dan wanita tetapi prevalensi terus meningkat
berdasarkan usia: 5% usia 20-39 tahun, 26% usia 40-59 tahun, dan 59,6% untuk usia
60 tahun ke atas (Aoki dkk, 2014).
Saat ini hipertensi merupakan tantangan besar di Indonesia karena merupakan
kondisi yang sering ditemukan pada pelayanan kesehatan primer. Berdasarkan survey
riset dasar kesehatan nasional (RISKESDAS) pada tahun 2013 hipertensi memiliki
prevalensi yang tinggi, yaitu sebesar 25,8%. Disamping itu pengontrolan hipertensi
belum adekuat meskipun sudah banyak tersedia obatobatan yang efektif (Depkes RI,
2013).
Dari hasil RISKESDAS Provinsi Sumatra Barat tahun 2007 didapatkan
prevalensi hipertensi di Sumatera Barat berdasarkan hasil pengukuran tekanan darah
adalah 31,2% yang meningkat sesuai usia, sehingga di atas 55 tahun melebihi 50%.
Dari data yang didapat diketahui pula bahwa dengan semakin lanjutnya usia, semakin
banyak yang mengalami hipertensi, sehingga di atas 65 tahun didapatkan lebih dari
60%, atau 6 dari 10 orang di Sumatra Barat (Depkes RI 2009).

B. Tujuan
1. Tujuan Instruksional Umum
Setelah dilakukan penyuluhan selama 30 menit diharapkan ny. A mampu
memahami dan mengerti tentang hipertensi
2. Tujuan Instruksional Khusus
Setelah mengikuti penyuluhan diharapkan audien dapat mengetahui dan
memahami tentang :

a) Menyebutkan pengertian hipertensi


b) Menyebutkan penyebab hipertensi
c) Menyebutkan tanda dan gejala hipertensi
d) Menyebutkan upaya untuk mencegah terjadinya komplikasi.
e) Menyebutkan sumber makanan/minuman yang dapat meningkatkan
Tekanan Darah serta sumber makanan/minuman yang dapat menurunkan
Tekanan Darah

C. Pelaksanaan Kegiatan
1. Materi : Hipertensi
2. Metode : Ceramah dan tanya jawab
3. Media : Lembar Balik
4. Hari/tanggal :
5. Jam :
6. Tempat : Rumah Ny. R

D. Kegiatan Pelaksanaan
No Kegiatan Penyuluhan Kegiatan Audiens Waktu
1 Pembukaan
1. Memberi salam 1. Menjawab salam 5 Menit
2. Membuat kontrak 2. Menyetujui
dan penggunaan
bahasa
3. Menjelaskan tujuan 3. Mendengarkan dan
kegiatan memperharikan

2 Tahap Pelaksanaan
1. Menggali 1. Mengemukakan 15Menit
pengetahuan Ny. R pendapat
tentang pengertian
hipertensi
2. Memberi 2. Menerima pujian
reinforcement Positif
3. Menjelaskan 3. Mendengar dan
pengertian memperhatikan
Hipertensi
4. Menggali 4. Mengemukakan
pengetahuan Ny. R pendapat
tentang tanda dan
gejala hipertensi
5. Memberi 5. Menerima pujian
reinforcement Positif
6. Menjelaskan tentang 6. Mendengar dan
tanda dan gejala memperhatikan
hipertensi
7. Menggali 7. Mengemukakan
pengetahuan audiens pendapat
tentang Pembagian
hipertensi

8. Memberi 8. Menerima pujian


reinforcement Positif
9. Menjelaskan 9. Mendengar dan
Pembagian memperhatikan
hipertensi
10. Menggali 10. Mengemukakan
pengetahuan Ny. R pendapat
tentang penyebab
hipertensi
11. Memberi 11. Menerima pujian
reinforcement Positif
12. Menjelaskan tentang 12. Mendengar dan
penyebab hipertensi memperhatikan

13. Menggali 13. Mengemukakan


pengetahuan audiens pendapat
tentang makanan
yang boleh dan tidak
boleh untuk
hipertensi
14. Memberi 14. Menerima pujian
reinforcement Positif
15. Menjelaskan tentang 15. Mendengar dan
makanan yang boleh memperhatikan
dan tidak boleh
untuk hipertensi

3 Penutup
1. Mmemberikan 1. Mengemukakan 5 Menit
kesempatan kepada pertanyaan
Ny. R untuk
bertanya
2. Evaluasi kembali 2. Mengemukakan
pendapat
3. Bersama Ny. R 3. Ikut menyimpulkan
menyimpulkan hasil
penyuluhan

E. Kriteria Evaluasi
1. Evaluasi Struktur
a. Tempat dan alat tersedia sesuai dengan perencanaan
b. Peran dan tugas masing-masing sesuai dengan perencanaan

2. Evaluasi Proses
a. Audiens, fasilitator, presenter, moderator, dan observer berperan aktif selama
kegiatan berlangsung
b. Jalannya penyuluhan sesuai dengan waktu yang direncanakan

3. Evaluasi Hasil
a) Audiens mampu menyebutkan pengertian hipertensi
b) Audiens dapat menyebutkan 4 dari 8 tanda gejala Hipertensi
c) Audiens mampu menjelaskan diet hipertensi
d) Audiens mampu menyebutkan 4 dari 8 cara mencegah komplikasi
hipertensi

Anda mungkin juga menyukai