Anda di halaman 1dari 1

Forum Diskusi M5 KB2

View profile card for LENY YUANITA dosen_unesa

Redoks-Sel Volta
LENY YUANITA dosen_unesa posted Jul 4, 2019 7:25 PM
This page automatically marks posts as read as you scroll.
Adjust automatic marking as read setting

Perkaratan besi mudah terjadi pada larutan yang bersifat


asam. Diskusikan alasannya berdasarkan potensial
reduksi standar.

Korosi (Perkaratan) merupakan reaksi redoks spontan antar logam dengan zat yang
ada di sekitarnya dan menghasilkan senyawa yang tidak dikehendaki biasanya berupa
oksida logam atau logam karbonat. Korosi terjadi karena sebagian besar logam
mudah teroksidasi dengan melepas oksigen di udara dan membentuk oksida logam.
Mudah tidaknya suatu logam terkorosi dapat dipahami dari deret Volta ataupun nilai
potensial elektrode standarnya, Eo.

Logam besi (Fe) dengan potensial elektrode sebesar -0,44 lebih mudah terkorosi
dibandingkan dengan logam emas yang memiliki potensial elektrode
standar Eo sebesar +1,50.

Proses korosi dalam suasana asam adalah sebagai berikut:

Anode : Fe(s) →Fe2+(aq) + 2e– (x2) E0=+0,44 volt

Katode : O2(g) + 4H+(aq) + 4e → 2H2O(l) (x1) E0= +1,23 volt

2Fe(s) + O2(g) + 4H+(aq)→ 2Fe2+(aq) + 2H2O(l) E0 sel= +1,67 volt

Proses korosi pada suasana basa adalah sebagai berikut :

Anode : Fe(s) →Fe2+(aq) + 2e– (x2) E0=+0,44 volt

Katode : O2(g) +2H2O(l) + 4e → 4OH–(aq) (x1) E0= +0,40 volt

2Fe(s) + O2(g) + 2H2O(l) → 2Fe2+(aq) + 4OH–(aq) E0sel= +0,84 volt

Dari data potensial elektrode dapat dihitung bahwa energi potensial sel standar untuk
proses korosi pada suasana asam yaitu E0sel = +1,67 V, sedangkan pada suasana basa
yaitu E0sel = +0,84 V. Harga E0sel > 0 menunjukkan bahwa reaksi korosi
berlangsung secara spontan. Harga potensial reduksi dalam suasana asam lebih besar
sehingga proses korosi lebih cepat karena semakin positif Esel semakin banyak kerja
yang bisa dilakukan oleh sel. Larutan yang bersifat basa juga dapat mengakibatkan
korosi tetapi prosesnya lebih lambat, bahkan Oksidasi lanjut ion Fe2+ cenderung tidak
berlangsung karena lambatnya gerak ion sehingga sulit berhubungan dengan oksigen
udara luar.

Anda mungkin juga menyukai