Anda di halaman 1dari 8

KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan kehadiran Tuhan Yang Maha Esa


karena atas limpahan rahmat dan hidayah-Nya, kita dapat
menyelesaika tugas ini dengan baik. Dalam pembuatan tugas ini
setidaknya terdapat hal-hal yang menambah kita untuk memperoleh
informasi dan komunikasi yang semakin berkembang di Era Globalisasi.
Selanjutnya kami menyadari jika dalam pembuatan Makalah
yang berjudul mencegah kejahatan interent ini banyak berbagai pihak,
yang memberi dukungan dan sambutan sehingga kami dapat
menyelesaikan tugas ini dengan baik.
Semoga Makalah yang berjudul mencegah kejahatan internet
ini dapat berguna bagi para pembaca, dan penyusun menyadari bahwa
makalah ini masih jauh dari sempurna,oleh karena itu dengan segala
kerendahan hati ,kepada para pembaca kami mohon dapat
menyampaikan saran dan kritik untuk perbaikan selanjutnya.

Penyusun

1
DAFTAR ISI

Kata Pengantar................................................................ 1

Daftar Isi.......................................................................... 2

Bab I Pendahuluan .......................................................... 3

Bab II Pembahasan .......................................................... 4

Pengertian Cyber Crime .................................................................... 4

Faktor penyebab ................................................................................ 4

Cara mencegah kejahatan internet ................................................... 4

Bab III Penutup ................................................................ 8

2
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kebutuhan akan teknologi jaringan komputer semakin


meningkat. Selain sebagai media penyedia informasi, melalui intenet
pula kegiatan komunitas komersial menjadi bagian terbesar dan
pesat pertumbuhannya serta menembus berbagai batas Negara.
Bahkan melalui jaringan ini kegiatan pasar di dunia bisa
diketahui selama 24 jam. Melalui dunia internet atau disebut juga
cyber space, apapun dapat dilakukan. Segi positif dari dunia maya
ini tentu saja menambah trend perkembangan teknologi dunia
dengan segala bentuk kreatifitas manusia. Namun dampak negaif
pun tidak bisa dihindari.
Tatkala pornografi marak dimedia internet, masyarakat pun
tak bisa berbuat banyak. Seiring dengan perkembangan teknologi
internet, menyebabkan munculnya kejahatan yang disebut dengan
cyber crime atau kejahatan melalui jaringan internet. Munculnya
beberapa kasus cyber crime di Indonesia, seperti pencurian kartu
kredit, hacking beberapa situs, menyadap transmisi data orang lain,
misalnya email dan memanipulasi data dengan cara menyiapkan
perintah yang tidak dikehendaki ke dalam programmer Komputer.
Sehingga dalam kejahatan computer dimungkinkan adanya delik
formil dan delik materil.

B. Rumusan Masalah
1. Apa itu kejahatan interent ?
2. Bagaimana cara mencegah kejahatan internet ?

3
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Cybercrime
Pengertian kejahatan komputer/internet itu sendiri telah
didefinisikan oleh 3 ahli komputer diantaranya : Forester & Morrison
(1994) mendefinisikan kejahatan internet/komputer sebagai : aksi
kriminal dimana komputer digunakan sebagai senjata utama; Girasa
(2002) mendefinisikan kejahatan internet sebagai : aksi kejahatan
yang menggunakan teknologi komputer sebagai komponen utama;
Tavani (2000) memberikan definisi kejahatan internet yang lebih
menarik, yaitu kejahatan dimana tindakan kriminal hanya bisa
dilakukan dengan menggunakan teknologi cyber dan terjadi di dunia
cyber.

B. Faktor yang menyebabkan kejahatan internet


1. Akses internet yang tidak terbatas
2. Kelalaian pengguna komputer
3. Mudah dilakukan dengan resiko keamanan yang kecil dan tidak
diperlukan peralatan yang super modern
4. Para pelaku merupakan orang yang pada umumnya cerdas,
mempunyai rasa ingin tahu yang besar, dan fanatik akan
teknologi komputer
5. Sistem keamanan jaringan yang lemah
6. Kurangnya perhatian masyaraka
7. Belum adanya undang-undang atau hukum yang mengatur
tentang kejahatan internet

C. Cara Mencegah Kejahatan Di Internet


Beberapa langkah penting yang harus dilakukan setiap negara
dalam penanggulangan cybercrime adalah :
 Melakukan modernisasi hukum pidana nasional beserta hukum
acaranya, yang diselaraskan dengan konvensi internasional yang
terkait dengan kejahatan tersebut
 Meningkatkan sistem pengamanan jaringan komputer nasional
sesuai standar internasional

4
 Meningkatkan pemahaman serta keahlian aparatur penegak
hukum mengenai upaya pencegahan, investigasi dan penuntutan
perkara-perkara yang berhubungan dengan cybercrime
 Meningkatkan kesadaran warga negara mengenai masalah
cybercrime serta pentingnya mencegah kejahatan tersebut terjadi
 Meningkatkan kerjasama antar negara, baik bilateral, regional
maupun multilateral, dalam upaya penanganan cybercrime,
antara lain melalui perjanjian ekstradisi dan mutual assistance
treaties.

Menurut sebuah survei yang dilakukan pada 2013 lalu


oleh Small Business Technology, sebanyak 845 pemilik usaha kecil
dan menengah dari berbagai jenis industri di Amerika Serikat
menderita kerugian sekitar $8700 (sekitar 950 juta rupiah) dalam
setahun akibat serangan-serangan kejahatan internet (kejahatan
cyber). Untuk melindungi diri Anda dan juga untuk mencegah
kerugian-kerugian yang tidak diinginkan pada bisnis Anda (dan juga
kepusingan yang mungkin menyertai serangan-serangan kejahatan
cyber tersebut), ikutilah 5 saran Dewaweb berikut ini:

o SELALU JAGA AGAR KOMPUTER ANDA UP-TO-DATE

Salah satu cara paling sederhana (dan juga termasuk yang


paling efektif) dalam mencegah hacker-hacker dan para kriminil
cyber lainnya dalam melakukan hacking dan mencuri informasi
sensitif milik Anda adalah dengan tetap menjaga setiap komputer
(PC dan Laptop serta perangkat gadget milik Anda lainnya) agar
tetap ter-up-to-date. Vendor-vendor PC dan Laptop serta
perangkat gadget milik Anda akan secara berkala mengeluarkan
update-update untuk perangkat Anda. Seringkali update-update
ini memang ditujukan untuk menutup celah keamanan yang
mungkin ada pada perangkat milik Anda tersebut. Agar supaya
Anda bisa mencegah para penjahat cyber dalam mencuri
informasi sensitif milik Anda, selalu ikuti rekomendasi update
yang diberikan oleh para vendor perangkat milik Anda tersebut.
Tak lupa Anda juga harus senantiasa melakukan update terhadap
browser dan plugin-plugin lain yang mungkin Anda gunakan
juga.

5
o GUNAKAN PASSWORD YANG KUAT

Saat ini ada begitu banyak situs online yang akan


menyimpan informasi pribadi Anda (email, berbagai situs sosial
media, situs-situs toko online yang mungkin meminta Anda untuk
mendaftar sebagai membernya, dll). Oleh karena itu, amatlah
penting bagi kita semua untuk melindungi informasi-informasi
penting tersebut terutama sekali dengan cara menggunakan
password yang baik dan kuat.

o DIDIKLAH STAFF ANDA

Dalam suatu artikel yang dituliskan di majalah Forbes


mengenai serangan-serangan cyber terhadap usaha kecil dan
menengah, George Westerman menulis demikian, “keamanan
internet bukanlah hanya masalah teknologi belaka; ini juga
merupakan masalah masyarakat. Menurut CyberFactors,
dilaporkan bahwa para pegawai kantor adalah orang-orang
yang menerobos keamanan perusahaan sebanyak 40%. Beberapa
diantara nya adalah para pegawai yang mungkin merasa kesal
terhadap perusahaan atau bahkan sudah berstatuskan ex-
pegawai; beberapa lainnya adalah para pelaku kejahatan yang
amat serius. Namun seringkali yang terjadi adalah orang-orang
melakukan hal-hal yang tidak mereka sadari bahwa apa yang
sedang mereka lakukan tersebut sebenarnya tidaklah aman.”

Menurut artikel tersebut, Westerman merekomendasikan


beberapa hal berikut untuk mencegah terjadinya kejahatan cyber
untuk menyerang bisnis Anda:

1. Berikan pelatihan kepada para staff Anda mengenai resiko-resiko


IT.
2. Buatlah kebijakan-kebijakan perusahaan yang sederhana dan
jelas mengenai penggunaan teknologi.
3. Tempatkanlah seseorang secara khusus yang menangani bidang
keamanan.

6
o INSTALL SOFTWARE ANTIVIRUS

Software antivirus digunakan untuk mencegah, mendeteksi


dan menghilangkan berbagai malware seperti: virus komputer,
hijackers, ransomware, keyloggers, backdoors, rootkits, trojan
horse, worms, malicious LSPs, dialers, fraudtools, adware dan
spyware. Sebagai seorang pemilik bisnis, adalah amat krusial
bagi Anda untuk melakukan investasi pada sebuah software
antivirus untuk digunakan di berbagai komputer perusahaan
Anda. Software antivirus wajib adanya terkhusus bagi komputer
yang menyimpan informasi sensitif milik customer-customer
Anda.

o SELALU DAPATKAN INFORMASI TERBARU

Salah satu cara terbaik dimana Anda bisa melakukan


pencegahan terhadap serangan cyber kadang sesederhana
mendapatkan informasi terbaru. Anda harus secara teratur
mendidik diri Anda sendiri terhadap berbagai topik keamanan
cyber sebagaimana mereka berkaitan dengan bisnis Anda.
Dengan demikian Anda bisa secara terus menerus bekerja untuk
senantiasa meningkatkan keamanan Anda seperti juga yang
sudah dilakukan oleh bisnis-bisnis lain yang juga menghadapi
permasalahan yang serupa dengan Anda. Anda bisa selalu
dapatkan informasi terbaru dengan membaca blog-blog tentang
usaha kecil dan menengah, melihat-lihat artikel tentang para
penjahat cyber dan bagaimana mereka bekerja, dan men-
download laporan-laporan berkala yang memberikan informasi
data up-to-date mengenai serangan-serangan cyber.

7
BAB III

PENUTUP

 KESIMPULAN

Sebagaimana sudah disebutkan di bagian awal artikel ini,


usaha kecil dan menengah bisa menderita kerugian bahkan hingga
$8700 akibat serangan kejahatan cyber. Sebagai pemilik bisnis,
adalah merupakan tugas Anda untuk secara proaktif melakukan
tindakan pencegahan terhadap serangan-serangan cyber ini. Anda
bisa memulai hal ini dengan mengikuti berbagai rekomendasi yang
sudah disebutkan diatas tadi.

Anda mungkin juga menyukai