Anda di halaman 1dari 19

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

STRUKTUR DAN FUNGSI


JARINGAN PADA TUMBUHAN
Oleh : Indriasari
NIM. 19031409710036
LKPD 3.4.1
Kegiatan Pengamatan

Kelompok :
1. ................................................
2. ................................................
3. ................................................
4. ................................................
5. ................................................

A. Judul
Organ Penyusun Tumbuhan beserta Fungsinya

B. Kompetensi Dasar
3.4 Menganalisis keterkaitan struktur jaringan tumbuhan dan fungsinya,
serta teknologi yang terinspirasi oleh struktur tumbuhan

C. Tujuan
Peserta didik dapat mengidentifikasi organ penyusun tumbuhan beserta
fungsinya

D. Alat dan Bahan


1. Tumbuhan bayam ( Amaranthus sp.), tumbuhan pacar air ( Impatiens
balsamina ), kangkung ( Ipomoea reptans )
2. Jahe, kunyit, lengkuas
3. Kentang
4. Wortel
5. Singkong
6. Tumbuhan kaktus/tumbuhan buah naga
7. Spidol dan kertas

E. Langkah kerja
1. Bersama kelompokmu, amati dan deskripsikan ciri-ciri umum dari akar,
batang dan daun dari tumbuhan bayam, pacar air dan kangkung.
2. Jelaskan fungsi dari masing-masing organ yang telah kamu amati !
3. Tuliskan hasil pengamatanmu pada tabel 1 yang telah disediakan !
F. Hasil Pengamatan
Tabel 1. Hasil pengamatan organ penyusun tumbuhan dan fungsinya
Nama Nama bagian- Gambar Ciri-ciri Fungsi
Tumbuhan bagian
tumbuhan

G. Analisis data
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................

H. Diskusikan
1. Bersama kelompokmu amatilah rimpang jahe/kunyit/lengkuas, kentang,
wortel dan singkong ! apakah termasuk batang, akar atau daun ? Kemukakan
alasanmu !
2. Bersama kelompokmu amatilah tanaman kaktus/buah naga. Apakah tanaman
kaktus/buah naga memiliki daun ? Di manakah tempat fotosintesis tanaman
kaktus ?

I. Simpulan
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
LKPD 3.4.2
Kegiatan Pengamatan

Kelompok :
1. ..................................................
2. .................................................
3. .................................................
4. .................................................
5. .................................................

A. Judul
Menyelidiki Adanya Amilum sebagai Hasil Fotosintesis

B. Kompetensi Dasar
3.4 Menganalisis keterkaitan struktur jaringan tumbuhan dan fungsinya, serta

teknologi yang terinspirasi oleh struktur tumbuhan

C. Tujuan
Peserta didik dapat membuktikan adanya amilum sebagai hasil fotosintesis

D. Alat dan Bahan


1. Gelas kimia besar
2. Gelas kimia kecil atau tabung reaksi
3. Daun lamtoro/petai cina ( Sesbania grandiflora ) atau daun tumbuhan
lainnya yang terdapat di lingkungan sekitarmu
4. Iodium (Iod KI) secukupnya
5. Alumunium foil
6. Cawan petri
7. Alkohol secukupnya
8. Air secukupnya
9. Pembakar spiritus
10. Kaki tiga
11. Penjepit

E. Langkah kerja
1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan !
2. Pada sore hari tutuplah sebagian daun lamtoro dengan menggunakan
aluminium foil atau kertas timah. Perhatikan Gambar 3.7a! Petiklah daun
setelah ditutup selama 6 - 12 jam.
3. Bukalah alumunium foil yang menutupi daun.

Sumber : Dok. Kemdikbud


Gambar 3.7 Percobaan Sachs : (a) Daun yang ditutup alumunium foil, (b) Daun yang
dilayukan pada air mendidih, (c) Klorofil yang dilarutkan dalam alkohol, (d) Daun yang sudah
ditetesi larutan iodium (Iod KI)
4. Rebuslah air pada gelas kimia terlebih dahulu, ketika sudah mendidih
masukkan daun sampai layu lebih kurang 13 menit (perebusan dilakukan
untuk mematikan sel-sel pada daun). Perhatikan Gambar 3.7b. Berhati-
hatilah dalam merebus daun!
5. Tiriskan dan masukkan daun tersebut ke dalam gelas kimia kecil atau tabung
reaksi yang sudah diberi alkohol. Pencelupan ke dalam alkohol bertujuan
untuk melarutkan klorofil sehingga daun berwarna pucat.
6. Letakkan alkohol pada meja yang berbeda dengan meja praktikum, agar jauh
dari sumber api. Pada waktu akan mematikan pembakar spiritus jangan
ditiup, tetapi dilakukan dengan menutupkan spiritus dengan penutupnya.
7. Masukkan gelas kimia kecil atau tabung reaksi yang berisi alkohol tersebut
ke dalam gelas kimia besar yang berisi air yang sudah dipanaskan!
Perhatikan Gambar 3.7c.
8. Tunggu sampai warna alkohol menjadi hijau tua dan warna daun menjadi
hijau muda!
9. Setelah itu, angkat daun dari gelas kimia kecil atau tabung reaksi yang
berisi alkohol, kemudian letakkan daun di wadah, dan teteskan iodium pada
daun tersebut!
10. Amatilah perbedaan yang tampak pada daun yang ditutup dan terbuka
tersebut!
11. Lakukan setiap langkah kerja dengan cermat dan hati-hati!
12. Catatlah hasil pengamatanmu dalam tabel 2 !
F. Hasil Pengamatan
Tabel 2. Hasil pengamatan membuktikan adanya amilum sebagai hasil
fotosintesis
Kondisi awal Setelah Setelah Setelah Kondisi akhir
daun lamtoro direbus dalam dicelupkan ditetesi daun lamtoro
air mendidih kedalam alkohol dengan
larutan Iod KI

G. Analisis data
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................

H. Diskusikan
1. Bagaimanakah warna daun yang ditutup (tidak mengalami fotosintesis)
setelah ditetesi iodium? Bandingkan dengan warna daun yang tidak ditutup!
2. Daun yang ditetesi Iodium menjadi berwarna hitam, hal ini menunjukkan
adanya amilum. Daun manakah yang mengandung amilum?
3. Tulislah laporan hasil percobaanmu pada kertas folio, lalu kumpulkan kepada
guru untuk diperiksa!
4. Coba bayangkan betapa hebatnya Tuhan menciptakan tumbuhan, sinar
matahari, air, udara, dan merancang segala proses yang terjadi yang sangat
bermanfaat bagi kehidupanmu.

I. Simpulan
..................................................................................................................................................
..................................................................................................................................................
..................................................................................................................................................
LKPD 3.4.3
Kegiatan Pengamatan

Kelompok :
1. .................................................
2. .................................................
3. .................................................
4. .................................................
5. .................................................

A. Judul
Struktur Anatomi Akar Tumbuhan

B. Kompetensi Dasar
3.4 Menganalisis keterkaitan struktur jaringan tumbuhan dan
fungsinya, serta teknologi yang terinspirasi oleh struktur
tumbuhan

C. Tujuan
Peserta didik dapat mengamati struktur anatomi akar tumbuhan

D. Alat dan Bahan


1. Mikroskop
2. Silet
3. Nampan
4. Kecambah kacang tanah/kacang hijau umur 7-14 hari
5. Kecambah jagung umur 7-14 hari
6. Kaca benda dan kaca penutup
7. Pipet tetes
8. Air

E. Langkah kerja
1. Amatilah bentuk akar pada kecambah kacang hijau dan
kecambah jagung.
2. Identifikasilah, apakah akar yang diamati termasuk sistem
perakaran serabut atau sistem perakaran tunggang?
3. Buatlah sayatan melintang pada akar dari tumbuhan kacang
tanah dan jagung menggunakan silet! Usahakan irisan setipis
mungkin dan berhati-hatilah ketika menggunakan silet, karena
dapat melukai tanganmu.
4. Letakkan sayatan akar pada kaca benda, kemudian tetesi dengan
air.
5. Tutuplah kedua kaca benda tersebut dengan kaca penutup.
6. Amatilah kedua preparat yang telah dibuat menggunakan
mikroskop dengan perbesaran 40 kali.
7. Gambarkan bagian-bagian yang teramati dan beri keterangan
jaringan yang kamu amati.
8. Bandingkan struktur jaringan pada organ akar yang kamu
amati dengan gambar yang ada pada buku.
9. Catatlah data pengamatan pada Tabel 4 !

F. Hasil Pengamatan
Tabel 4. Hasil pengamatan struktur anatomi akar tumbuhan
Organ Gambar Sistem perakaran Gambar
tumbuhan morfologi (serabut/tunggang) Anatomi
yang diamati akar akar
Akar kacang
hijau

Akar jagung

G. Analisis data
................................................................................................................................
................................................................................................................................
................................................................................................................................
................................................................................................................................
................................................................................................................................
................................................................................................................................
................................................................................................................................
................................................................................................................................
................................................................................................................................
................................................................................................................................
................................................................................................................................

H. Diskusikan
1. Jaringan apa sajakah yang menyusun akar?
2. Sebutkan perbedaan jaringan yang menyusun akar pada
tumbuhan kacang hijau dan jagung!

I. Simpulan
................................................................................................................................
................................................................................................................................
................................................................................................................................
LKPD 3.4.4
Kegiatan Diskusi

Kelompok :
1. .....................................................
2. .....................................................
3. .....................................................
4. .....................................................
5. .....................................................

A. Judul
Teknologi yang dikembangkan manusia, yang terinspirasi dari struktur jaringan tumbuhan

B. Kompetensi Dasar
3.4 Menganalisis keterkaitan struktur jaringan tumbuhan dan fungsinya, serta teknologi yang
terinspirasi oleh struktur tumbuhan

C. Tujuan
Setelah selesai mempelajari LKPD 4 ini, diharapkan kalian mampu :
1. Menyebutkan 4 contoh desain teknologi yang dikembangkan manusia, yang terinspirasi
dari struktur jaringan tumbuhan !
2. Menjelaskan prinsip kerja dari teknologi tersebut !

D. Kegiatan yang harus dilakukan


1. Agar mempunyai kesiapan untuk menjawab pertanyaan dalam topik pelajaran dan
tujuan belajar tersebut, cermatilah tulisan yang diambil dari sumber-sumber terpercaya
berikut. Kemudian lakukan langkah-langkah lanjutannya!
2. Untuk tulisan tersebut temukan dan rumuskan masalah yang terkandung di dalamnya.
3. Temukan jawaban atas permasalahan yang telah Anda susun ini dengan berdiskusi dan
atau mengkaji buku/majalah, atau sumber-sumber bacaan lainnya.
4. Rumuskan simpulan anda, kaitkan dengan contoh dalam kehidupan sehari-hari.
5. Siapkan hasil pekerjaan kelompok Anda ini untuk dikomunikasikan atau diskusikan
dengan kelompok lainnya!

WACANA 1
Mengambil Ilham dari Desain Makhluk Hidup
(Biomimetika)
http://rusydisyarif.blogspot.com/2014/08/teknologi-yang-terilhami-dari-struktur.html
Minggu, 17 Agustus 2014

Dan sesungguhnya pada binatang ternak itu benar-benar terdapat pelajaran bagi kamu. Kami
memberimu minum daripada apa yang berada dalam perutnya (berupa) susu yang bersih antara tahi
dan darah, yang mudah ditelan bagi orang-orang yang meminumnya. (QS. An Nahl, 16:66)
Dan sesungguhnya pada binatang-binatang ternak, benar-benar terdapat pelajaran yang penting bagi
kamu, Kami memberi minum kamu dari air susu yang ada dalam perutnya, dan (juga) pada binatang-
binatang ternak itu terdapat faedah yang banyak untuk kamu, dan sebagian daripadanya kamu
makan, dan di atas punggung binatang-binatang ternak itu dan (juga) di atas perahu-perahu kamu
diangkut. (QS. Al Mu'minuun, 23:21-22)

Sebelum ilmuwan serta pakar penelitian dan pengembangan memulai suatu proyek baru, mereka
biasanya mencari contoh atau model pada makhluk hidup, dan meniru sistem dan desain makhluk
hidup tersebut. Dengan kata lain, mereka mengamati dan mempelajari rancangan-rancangan yang
diciptakan di alam oleh Allah, dan, setelah terilhami olehnya, mereka pun lalu mengembangkan
teknologi baru mereka sendiri.

Pendekatan ini telah melahirkan biomimetics [biomimetika], cabang baru ilmu pengetahuan yang
mencoba meniru makhluk hidup. Baru-baru ini, cabang ilmu pengetahuan ini telah secara luas
diterapkan dalam dunia teknologi. Digunakannya kata “ibratan,” (untuk mengambil pelajaran dari,
nasehat, nilai penting, hal penting, atau contoh [model]) dalam ayat di atas sangatlah pas dalam
kaitan ini.

Biomimetika mengacu pada seluruh bahan, perlengkapan, cara kerja, dan sistem yang dibuat
manusia untuk meniru sistem yang ada di alam. Masyarakat ilmiah kini merasakan kebutuhan yang
sangat besar terhadap perangkat semacam itu, khususnya dalam bidang nanoteknologi, teknologi
robot, kecerdasan buatan, kedokteran, dan militer.

Biomimikri pertama kali dikemukakan oleh Janine M. Benyus, seorang penulis dan pengamat ilmiah
dari Montana. Gagasan ini kemudian dikaji oleh oleh banyak orang dan mulai dapat diterapkan dalam
sejumlah hal. Sebagian tanggapan yang dikemukakan berkenaan dengan biomimikri adalah
sebagaimana berikut:

Pokok bahasan tentang "biomimikri" adalah bahwa kita dapat belajar banyak dari dunia makhluk
hidup, sebagai acuan, rujukan, dan guru. Apa yang sama-sama dimiliki oleh para peneliti [di bidang]
ini adalah pengakuan terhadap desain pada makhluk hidup, dan gagasan yang muncul untuk
menerapkannya dalam memecahkan permasalahan umat manusia. 1

David Oakey, perancang strategi produk untuk Interface Inc., sebuah perusahaan yang menerapkan
desain di alam untuk meningkatkan mutu produk dan produktivitas, mengatakan:

Alam adalah guru saya untuk bisnis dan desain, sebuah panutan cara hidup. Sistem yang dimiliki
alam telah bekerja dengan baik selama jutaan tahun… Biomimikri adalah sebuah cara belajar dari
alam. 2

Para ilmuwan yang mulai menyukai gagasan yang cepat menyebar ini mempercepat kajian mereka
dengan menggunakan desain yang tak tertandingi dan tanpa cacat yang dimiliki alam sebagai contoh
acuan. Desain ini memberikan contoh-contoh acuan bagi penelitian teknologi, dikarenakan
produktivitasnya yang maksimal dengan bahan baku dan energi paling sedikit, serta perawatan
mandiri, ramah lingkungan, tanpa suara, menarik dilihat dari sisi keindahannya, kuat dan awet. Surat
kabar The High Country News menjelaskan biomimetika sebagai "sebuah pergerakan ilmiah" dan
membuat ulasan berikut:

Dengan menggunakan sistem di alam sebagai contoh acuan, kita dapat menciptakan teknologi yang
lebih ramah lingkungan dibandingkan dengan yang digunakan saat ini. 3

Janine M. Benyus, yang percaya bahwa model-model di alam sepatutnya ditiru, dan memberikan
sejumlah contoh dalam bukunya, Biomimicry: Innovation Inspired by Nature [Biomimikri: Karya Baru
yang Terilhami oleh Alam] (Perennial: 2002)

Cara kerja dan rancangan makhluk hidup di alam yang mengagumkan ini, sebagian kecil di antaranya
telah kita sebut, berkemungkinan dikembangkan untuk memperkaya teknologi di beragam banyak
bidang. Kemungkinan pengembangan ini menjadi semakin tampak nyata seiring dengan semakin
bertambahnya perbendaharaan pengetahuan dan sarana teknologi kita.
Seluruh satwa memiliki banyak ciri dan sifat yang memukau manusia. Sebagian memiliki bentuk
hidrodinamik yang sangat baik yang memungkinkan mereka bergerak di perairan, dan sebagian lagi
menggunakan pengindraan yang terlihat sangat asing bagi kita. Kebanyakan dari ini semua adalah
sifat-sifat yang baru dijumpai pertama kali oleh para peneliti, atau, lebih tepatnya, yang hanya mereka
temukan baru-baru ini saja. Seringkali, para ilmuwan terkemuka dari bidang-bidang seperti teknologi
komputer, teknik mesin, elektronika, matematika, fisika, kimia, dan biologi sangat dibutuhkan untuk
saling dipertemukan dalam rangka meniru satu sifat saja dari suatu makhluk hidup.

Para ilmuwan takjub ketika menghadapi kenyataan bahwa rancang bangun dan sistem tak tertandingi
yang mereka temukan seiring dengan bergantinya hari. Mereka mewujudkan kekaguman ini dan
menjadi terilhami untuk membuat beragam teknologi baru untuk kemaslahatan umat manusia. Sadar
bahwa sistem sempurna dan teknik luar biasa yang sudah ada di alam jauh lebih hebat daripada
pengetahuan dan kecerdasan mereka sendiri, mereka menjadi paham tentang cara-cara pemecahan
yang tak tertandingi terhadap masalah yang telah ada ini dan kini berpaling kepada penggunaan
rancangan-rancangan yang ada di alam untuk memecahkan permasalahan yang sulit ditangani
selama bertahun-tahun. Alhasil, mereka mungkin akan meraih keberhasilan dalam waktu sangat
singkat. Terlebih lagi, dengan meniru makhuk hidup di alam, para ilmuwan sangatlah diuntungkan
dalam hal waktu dan tenaga, dan juga penggunaan sumber-sumber bahan yang tepat sasaran.

Kini kita menyaksikan teknologi yang sedang berkembang, yang sedikit demi sedikit menemukan
keajaiban-keajaiban penciptaan dan menerapkan desain luar biasa yang dimiliki makhluk hidup,
sebagaimana yang terjadi pada biomimetika, untuk kepentingan umat manusia. Benyus menyatakan
bahwa “‘Melakukannya dengan cara yang ada di alam memiliki potensi untuk mengubah cara kita
menanam tanaman pangan, membuat material, mendapatkan energi, memulihkan kesehatan kita
sendiri, menyimpan informasi, dan melakukan praktek bisnis.” 4 Berikut ini hanyalah sekelumit dari
banyak makalah ilmiah yang telah membahas bidang-bidang tersebut:

“Science is Imitating Nature" (Ilmu Pengetahuan Meniru Alam), 5


“Life's Lessons in Design" (Pelajaran Desain dari Kehidupan), 6
“Biomimicry: Secrets Hiding in Plain Sight” (Biomimikri: Rahasia yang Bersembunyi di Balik
Pandangan Biasa), 7
“Biomimicry: Innovation Inspired by Nature" (Biomimikri: Karya Baru yang Terilhami Makhluk Hidup),
8
“Biomimicry: Genius That Surrounds Us" (Biomimikri: Gagasan Cerdas yang Mengelilingi Kita), 9
“Biomimetics: Creating Materials from Nature's Blueprints" (Biomimetika: Membuat Bahan dari Cetak
Biru Alam), 10 dan
“Engineers Ask Nature for Design Advice" (Pakar Teknik Meminta Saran tentang Desain kepada
Alam). 11

Di abad ke-19, alam hanya ditiru dalam hal keindahannya. Seniman dan arsitek di masa itu
terpengaruhi oleh alam dan menggunakan contoh-contoh penampilan luar rancang bangun tersebut
dalam karya-karya mereka. Akan tetapi pemahaman akan rancangan di alam yang luar biasa dan
kemungkinannya untuk dimanfaatkan umat manusia hanya dimulai di abad ke-20 dengan pengkajian
mekanisme alamiah di tingkat molekuler. Para ilmuwan kini tengah belajar dari makhluk hidup,
sebagaimana yang diwahyukan Al Qur'an 1.400 tahun lalu.

A. Terilhami dari Tumbuhan

1. Teratai dan gedung pencakar langit


Gedung pencakar langit merupakan kebanggaan abad ke-21. Namun bangunan megah ini
memunculkan satu masalah baru yang memeras otak para arsitek dan insinyur, yakni bagaimana
menjaga bagian luar gedung tinggi agar tetap bersih.

Banyak perusahaan di seluruh dunia melakukan penelitian dan mencoba mencari jalan keluar
permasalahan ini. Ternyata, jawaban itu tak datang dari laboratorium dan teknologi, tapi dari tempat
yang sangat akrab: alam.

Bunga teratai yang dikenal sebagai lili putih tumbuh di lingkungan kotor berlumpur. Meskipun begitu,
daunnya selalu bersih. Ada butiran debu pada permukaan teratai ini. Namun bunga ini
menghilangkannya dengan cara paling menarik. Teratai mengalirkan tetesan air hujan pada
permukaan daunnya ke arah butiran debu. Tetesan air hujan menghimpun seluruh debu,
membawanya mengalir ke bawah dan jatuh ke permukaan tanah. Akhirnya, daun pun kembali bersih
tanpa noda. Inilah mengapa teratai selalu tetap bersih.

Sifat teratai ini, kini digunakan dalam perancangan bagian luar gedung. Sebuah perusahaan, ISPO,
bahkan membuat bahan pelapis luar yang disebut Lotusan (“Lotus” berarti “teratai”). Perbedaan
antara dua permukaan yang dilapisi dan yang tidak dilapisi Lotusan dapat dilihat jelas. Permukaan
yang dilapisi Lotusan mampu membersihkan permukaannya sendiri dengan tetesan air hujan, persis
seperti teratai.

Permukaan yang dilapisi (kiri dan kanan) dan tidak dilapisi (tengah) cat atau pelapis khusus dengan sifat menyerupai permukaan
teratai. Pelapis khusus memungkinkan butiran-butiran air menghimpun kotoran yang dilaluinya.
Begitulah, tumbuhan memberikan pemecahan masalah yang tak mampu dilakukan oleh arsitek,
insinyur dan perusahaan terkemuka penghasil bahan. Untuk memecahkan masalah ini, tumbuhan
perlu menguasai ilmu fisika, kimia, biologi molekuler dan rancangan industri. Namun teratai tak
memiliki mata, telinga ataupun otak. Kenyataan bahwa teratai memiliki perangkat khusus sehingga
mampu membersihkan bagian luarnya dengan cara ini, adalah bukti bahwa kecerdasan yang
mengungguli manusialah yang telah membuatnya. Dengan kata lain, Allah-lah yang telah
menciptakannya. Inilah cara Allah mengungkapkan bahwa terdapat tanda-tanda kebesaranNya pada
tumbuhan di alam, bagi orang-orang yang memahami:

Dan Dialah yang menurunkan air hujan dari langit, lalu kami tumbuhkan dengan air itu segala macam
tumbuh-tumbuhan, maka Kami keluarkan dari tumbuh-tumbuhan itu tanaman yang menghijau, Kami
keluarkan dari tanaman yang menghijau itu butir yang banyak; dan dari mayang korma mengurai
tangkai-tangkai yang menjulai, dan kebun-kebun anggur, dan (Kami keluarkan pula) zaitun dan
delima yang serupa dan tidak serupa. Perhatikanlah buahnya di waktu pohonnya berbuah, dan
(perhatikan pulalah) kematangannya. Sesungguhnya pada yang demikian itu ada tanda-tanda
(kekuasaan Allah) bagi orang-orang yang beriman. (QS. Al An’aam, 6:99)

2. Plastik dan Pohon

Melihat karbon dioksida sebagai sumber daya seperti yang tanaman lakukan, Waltham,
Massachusetts terinspirasi untuk menggabungkan CO2 dari produksi etanol dan bahan petrokimia
dengan katalis untuk membuat polimer, atau plastik. Ini bisa berarti daripada menggunakan minyak
dan minyak bumi untuk membuat plastik, kita bisa menggunakan CO2 yang dipancarkan dalam
proses pengeboran.

WACANA 2
Panel Surya Super Terinspirasi dari Tanaman Bunga
https://gabbynovelita.wordpress.com/2017/10/02/teknologi-yang-terinspirasi-dari-struktur-
jaringan-tumbuhan/
2 Oktober 2017
Para peneliti dari perusahaan besar IBM dan lembaga-lembaga penelitian dunia ingin
merevolusi sistem pembangkit listrik tenaga surya dengan mengambil inspirasi dari alam
yaitu ‘bunga’.
Sistem panel surya radikal ini menggunakan serangkaian cermin untuk mengumpulkan sinar
matahari ke chip converter. Para ahli mengatakan sistem ‘bunga’ tunggal dapat memenuhi
kebutuhan energi di lokasi pedalaman dan terpencil yang jauh dari pembangkit listrik besar.
Para ilmuwan optimis bahwa proyek inovatif ini bisa merubah sistem panel surya fotovoltaik
menjadi lebih murah dan lebih efektif dalam menghasilkan sumber energi. Sistem baru ini
dapat mengkonversi 80 persen dari radiasi matahari yang diterima panel surya menjadi energi
yang berguna.

Sistem revolusioner ini dapat dibangun di mana saja untuk menghasilkan energi yang
berkelanjutan, air minum dan udara dingin.
Sistem prototipe pembangkit listrik tenaga surya ini menggunakan parabola besar yang
terbuat dari banyak cermin. Cermin-cermin itu melekat pada sebuah sistem pelacakan yang
menentukan sudut terbaik berdasarkan posisi matahari.
Setelah panel surya berbentuk parabola ini selaras dengan sinar matahari, maka sinar
matahari akan dipantulkan oleh cermin ke beberapa penerima microchannel pendingin-cair
yang dilengkapi chip fotovoltaik.
Setiap chip miliki ukutan 1×1 cm yang dapat mengkonversi 200-250 watt pada cuaca cerah
selama 8 jam sehari.

Chip fotovoltaik dipasang pada lapisan struktur mikro, dimana pipa pendingin cair dengan
panjang beberapa puluh mikrometer dilekatkan pada chip untuk menyerap panas dan
menghasilkan energi 10 kali lebih efektif dibandingkan dengan sistem tenaga surya yang ada
saat ini.
Proyek pengembangan panel surya senilai $ 2,4 juta (Rp23 miliar) hibah dari Komisi
Teknologi dan Inovasi Swiss telah diberikan kepada para ilmuwan di IBM Research, Airlight
Energy, ETH Zurich, dan Lembaga Mikro & Nanoteknologi MNT.
Mereka semua akan meneliti dan mengembangkan proyek revolusi pembangkit listrik tenaga
surya yang dikenal sebagai Sistem Fotovoltaik Termal Konsentrasi Tinggi Ekonomis
(HCPVT). Para ilmuwan memprediksi bahwa sistem HCPVT bisa memasok energi listrik
yang berkelanjutan dan air segar untuk lokasi di seluruh dunia termasuk Afrika, Semenanjung
Arab, Eropa Selatan, Australia, barat daya Amerika Utara, dan Amerika Selatan.

E. Tempat Pengerjaan
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.......

F. Simpulan
.................................................................................................................................................
..................................
.................................................................................................................................................
.................................
.................................................................................................................................................
.................................

Anda mungkin juga menyukai