Anda di halaman 1dari 10

TUGAS MATA KULIAH KEWIRAUSAHAAN

KELAS F

EASY HOME DESIGN, BISNIS WEBSITE PERENCANAAN RUMAH KEKINIAN

BIDANG KEGIATAN :
PKM–KEWIRAUSAHAAN

Diusulkan oleh:

SYAHDAN ACHMAD A. (171910301130)


MOH. FAHMI FAQIH (171910301070)
A. WAHYU RAMADIYAN (171910301114)

Dosen Pengampu:

FAHIR HASSAN, S.T., M.T.

UNIVERSITAS JEMBER
JEMBER
2019
A. JUDUL
EASY HOME DESIGN, BISNIS WEBSITE PERENCANAAN RUMAH
KEKINIAN

B. LATAR BELAKANG
Seiring berkembangnya teknologi, manusia cenderung menginginkan pekerjaan
di dalam kehidupannya secara cepat dan instan. Begitu pula dengan seseorang yang
menginginkan tempat tinggal atau hunian yang nyaman. Kami menawarkan solusi untuk
mempermudah perancangan rumah yang ekonomis dan kekinian. Bisnis yang kami
tawarkan ini adalah Easy Home Design.
Easy Home Design adalah sebuah web yang berisikan tentang jasa desain rumah
dan Rencana Anggaran Biaya (RAB) dengan menyesuaikan desain yang diinginkan
serta dana yang disediakan. Kebutuhan rumah juga disesuaikan dengan tempat
dibangunnya rumah tersebut, karena tiap daerah memiliki harga dan standar yang
berbeda. Tujuan dibuatnya web ini adalah untuk memudahkan masyarakat yang ingin
mendapatkan jasa konsultasi rumah sekaligus dengan rencana anggaran biayanya.
Melalui aplikasi ini para pemakai web dapat menentukan tipe rumah yang diinginkan
sesuai lahan dan dana yang dimiliki oleh customer. Nantinya, kami akan mendapat
keuntungan melalui google adsense dan apabila customer ingin melakukan konsultasi
lebih mendalam, kita akan mengenakan biaya yang sesuai dengan kesepakatan diawal.
Ide pembuatan web ini berawal dari banyaknya masyarakat yang ingin membuat
rumah dengan desain kekinian tetapi tidak memiliki pengetahuan tentang bangunan,
sehingga kami ingin berinovasi dengan membuat web tersebut. Dengan web ini
diharapkan masyarakat tidak perlu bingung lagi terhadap penentuan desain rumah
idaman mereka serta anggaran biaya yang akan mereka keluarkan untuk membuat rumah
impian mereka. Sehingga masyarakat dapat mengetahui anggaran dan desain bangunan
yang akan dibangun.

C. RUMUSAN MASALAH
Melihat latar belakang diatas, maka dirumuskan permasalahan antara lain:
1. Bagaimana memudahkan permasalahan masyarakat dalam mendesign rumah
2. Bagaimana pengaplaksian WEB untuk memudahkan masyarakat dalam permasalah
tentang design rumah
D. TUJUAN
Program ini dilaksanakan dengan tujuan untuk:
1. Memudahkan masyarakat dalam mengambil keputusan tentang dan bagaimana
design rumah.
2. Memanfaatkan teknologi WEB sebagai peluang bisnis dan sebagai alat untuk
mempermudah masyarakat dalam menentukan design sebuah rumah

E. LUARAN YANG DIHARAPKAN


Adapun luaran yang terkait dengan tujuan awal pelaksanaan program dan diharapkan
dapat tercapai setelah melakukan program ini adalah:
1. Masyarat dapat lebih terbantu dalam menentukan perencanaan design rumah
mereka.
2. Situs WEB ini dapat dikenal oleh kalangan luas sehingga dapat membantu banyak
orang, dan sklaigus menjadi peluang bisnis yang strategis

F. KEGUNAAN PROGRAM
Manfaat dari program ini adalah:
1. Sebagai media mempermudah masyarakat dalam mendesign sebuah rumah.
2. Memberikan profit bagi perintis pemilik WEB.

G. GAMBARAN UMUM USAHA (SELAMA UJI COBA)


1. Nama Perusahaan
Nama usaha yang akan dipakai saat penjualan adalah ”Easy Home Design”.

2. Jenis Produk yang disediakan


a. Denah Rumah dan Tampak
Disediakan gambar denah rumah dan gambar tampak sesuai dengan yang
diiinginkan oleh konsumen.
b. Desain Interior
Disediakan juga berbagai jenis desain interior yang dapat disesuaikan
dengan budget yang dimiliki konsumen. Dengan adanya produk desain
interior ini, diharap konsumen tidak kebingunan lagi dalam menentukan
mode atau desain dari rumah idaman.
c. Kebutuhan dan Anggaran Biaya
Dijabarkan besaran anggaran biaya dari pembangunan rumah impian dan
kebutuhan apa saja yang harus terpenuhi, sehingga memudahkan konsumen
dalam mengestimasi biaya.
3. Keunggulan Produk
Easy Home Design memiliki berbagai fitur yang lengkap, sehingga mudah
dalam merencanakan sebuah desain rumah atau bangunan. Di dalam web ini, berisi
tentang hal-hal apa saja yang dibutuhkan dalam pembangunan rumah atau
bangunan hingga berisi tentang anggaran biaya. Tentu hal ini menjadi daya jual
produk sehingga dapat memiliki keunggulan daripada produk lainnya. Dan juga,
layanan ini bersifat umum dan gratis ( hanya pada desain sederhana ).

4. Peluang dan Segmentasi Pasar


1. Segmentasi Geografis
Wilayah yang dapat dijangkau dalam pemasaran “Easy Home Design”
ini adalah di wilayah dalam negeri (Indonesia). Secara umum dalam proses
transaksi bisnis melalui internet, wilayah pasar yang dapat dijangkau ialah
seluruh dunia. Tetapi mengingat usaha ini masih dalam skala kecil, bukan skala
global, maka dari itu kami membuat bisnis ini hanya dalam skala dalam negeri
saja. Selain itu, desain bangunan dan format rencana anggaran biaya (RAB)
yang kami tawarkan dalam website Easy Home Design ini hanya disesuaikan
dengan standar yang berlaku di wilayah Indonesia, maka dari itu pelayanan
kami hanya terbatas di dalam negeri saja.
2. Segmentasi Demografis
Easy Home Design menerapkan segmentasi pasar secara bebas, baik
pria ataupun wanita, terlebih pada para pasangan muda (berusia kisaran 22
tahun) yang baru saja menjalin hubungan pernikahan. Hal ini disebabkan
karena mereka cenderung masih bingung dalam mencari tempat tinggal baru
dan masih awam dengan desain bangunan yang layak huni serta sesuai dengan
gaya hidup ala kaum milenial. Tidak ada batasan usia dalam usaha Easy Home
Desain ini karena semua layanan di dalamnya bersifat praktis dan tidak
menyulitkan konsumen.
3. Segmentasi Psikografis
Mulai dari karyawan biasa sampai ke pejabat dapat menggunakan
layanan Easy Home Design ini. Pelanggan dapat memilih desain sesuai dengan
gaya hidup dan motif kehidupan sehari-hari mereka sesuai dengan standar yang
telah ditetapkan di wilayah Indonesia. Cocok digunakan pada seseorang yang
masih belum mengetahui secara mendalam mengenai desain rumah yang
ekonomis tetapi tetap sesuai dengan perkembangan zaman.
4. Segmentasi Manfaat
Kebutuhan pokok manusia adalah sandang (pakaian), pangan (bahan
konsumsi), dan papan (tempat tinggal). Melalui layanan website Easy Home
Design ini kami memudahkan para konsumen untuk mendapatkan rancangan
desain rumah yang sesuai dengan keinginan mereka. Selain rancangan desain,
konsumen juga mendapatkan rencana anggaran biaya (RAB) agar mereka bisa
mengetahui budget atau ukuran-ukuran kuantitatif yang diperlukan untuk
membangun rumah tinggal sesuai apa yang mereka inginkan.
5. Segmentasi Perilaku
Konsumen bebas untuk menjadikan Easy Home Design ini sebagai
layanan web langganan mereka dalam bidang perencanaan bangunan atau
tidak. Hal ini disebabkan karena web ini sangat fleksibel dan tidak terikat serta
tergantung kepada kehendak konsumen.

5. Strategi Pemasaran
Strategi pemasaran Easy Home Design terdiri dari dua tahap yakni strategi
pemasaran jangka pendek dan jangka panjang.
a. Jangka Pendek
Adapun strategi pemasaran jangka pendek adalah sebagai berikut:
• Metode “mulut ke mulut”
Metode ini sangat ampuh dalam proses pemasaran, dikarenakan jika
seorang konsumen telah mendengar dan melihat hasil jadi barang
produksi kami, ini akan menjadikan konsumen itu tertarik dan ingin
mencobanya.
• Pemasaran online
Perkembangan teknologi yang semakin pesat, memunculkan ide para
produsen untuk memasarkan produknya secarsa online dengan
menggunakan fasilitas yang ada di internet (blog, social media, dan
lain-lain.), agar dapat memamerkan website hingga ke seluruh lapisan
masyarakat dalam negeri maupun luar negeri.

b. Strategi Pemasaran Jangka Panjang


Adapun strategi pemasaran jangka panjang adalah sebagai berikut:
• Meningkatkan kepuasan konsumen dengan selalu melakukan
pembaruan atau update pada website
• Bekerjasama dengan pihak yang mendukung dalam jaringan
teknologi informasi agar perkembangan website dapat dilakukan
secara masif dan efektif
• Melakukan analisa pasar secara rutin dan berkelanjutan.

6. Peluang Usaha Jangka Panjang


Adapun peluang usaha jangka panjang program ini adalah sebagai berikut:
Tabel 1. Perbandingan antara website Easy Home Design dengan Website Lainnya

No Tolok Easy Home Design Website Lain


Ukur
1 Harga Gratis dan tidak berbayar Harus membayar, terlebih
jika ingin mendapatkan
fasilitas optimal
2 Sifat Open source Beberapa website tidak
melayani open source
3 Kemudahan Mudah diakses Beberapa harus mendapatkan
Penggunaan izin/otorisasi tertentu

7. Struktur Perusahaan
Untuk mencapai tujuan yang diharapkan, maka struktur organisasi yang
diterapkan oleh Easy Home Design adalah sebagai berikut.

Diagram 1. Flowchart Struktur Perusahaan Easy Home Design

Job description dari struktur perusahaan di atas adalah sebagai berikut.


a. Manager
• Bertanggung jawab atas segala yang terjadi pada usaha.
• Melakukan koordinasi kepada seluruh elemen usaha.
• Melakukan negosiasi terhadap stake holder.
• Menjalin komunikasi dengan pihak-pihak yang membantu
perkembangan usaha
b. Keuangan
• Bertanggung jawab terhadap keluar masuknya dana usaha
• Menggaji karyawan
c. Admin Web
• Bertanggung jawab atas desain web, mulai dari desain, penyediaan
platform, ilustrasi, dan segala sesuatu yang berhubungan dengan
masalah pelayanan web
• Membuat logo perusahaan
• Sebagai customer service atau contact person jika terdapat kendala
dalam transaksi
d. Web
• Sesuatu yang sangat penting digunakan dalam perusahaan Easy Home
Design
• Hasil dari pengerjaan admin web dan kerjasama
anggota perusahaan yang lainnya
e. Pemasaran
• Bertanggung jawab memasarkan produk ke masyarakat.
• Melakukan promosi produk
• Mengadakan alat-alat yang diperlukan untuk promosi
• Bertanggung jawab atas kerja sama bersama stake holder
• Membuat surat kerja sama dan melakukan kerja sama bersama stake
holder

8. Analisa Biaya
Rencana penjualan website Easy Home Design memiliki target penjualan
dalam 1 bulan sebagai berikut.
Tabel 2 Penjualan Produk dalam website Easy Home Design dalam 1 bulan
Produk Jumlah Harga satuan Harga Total
Denah Rumah dan Tampak 10 Rp 500.000/m2 Rp 5.000.000
Desain Interior 10 Rp 1.500.000/m2 Rp 15.000.000
Kebutuhan dan Anggaran Biaya 10 Rp 15.000/m2 Rp 150.000
TOTAL Rp 20.150.000

Biaya Investasi Awal


1. Biaya persiapan
No Rincian Jml Satuan Harga Total
1 Pembuatan website 1 site Rp 200,000 Rp 200,000
2 Penyambungan wi-fi 1 buah Rp 300,000 Rp 300,000
TOTAL Rp 500,000
2. Biaya alat
No Rincian Jml Satuan Harga Total
1 Wi-fi 1 buah Rp 350,000 Rp 350,000
TOTAL Rp 350,000

TOTAL BIAYA PERSIAPAN Rp 850,000

Biaya Tak Langsung


No Rincian Jml Satuan Harga Total
1 Uang lelah tim 3 orang Rp 250,000 Rp 750,000

GRAND TOTAL Rp 1,600,000

a. HPP (Harga Pokok Penjualan)


HPP = total cost per bulan
Total produksi per bulan
= Rp 20.150.000
10
= Rp 2.015.000

b. Harga Jual Rp 500,000 – Rp 20,150,000


Rata-rata harga jual = Rp 500,000 + Rp 20,150,000
2
= Rp 10,325,000

c. Keuntungan Marginal = Harga Jual – HPP


= Rp 10,325,000 – Rp 2,015,000
= Rp 8,310,000
d. Keuntungan = Penjualan 1 bulan – Operasional per bulan

= Rp 2.015,000 – Rp 750,000

= Rp 1,265,000
LKKLSKLK

e. BEP (Break Event Point)


BEP = Seluruh biaya pengeluaran (termasuk investasi) : harga
= Rp 10,325,000 : Rp 1,600,000
= 6,45 buah
= 6 buah produk/layanan design yang harus dijual atau ditawarkan dalam 1 bulan

Anda mungkin juga menyukai