Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN BANDUNG

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS CIKANCUNG
Jl. Raya Cikancung Desa Mandalasari Cikancung 40396 Telp. 022-87790646
email:pkmcikancung_bandungkab@yahoo.com

Dalam rangka meningkatkan kinerja dan mutu UKM, dilaksanakan pembahasan peluang-peluang inovatif yang muncul dari hasil identifikasi masalah
yang ada. Pembahasan tersebut dijabarkan dalam table di bawah ini :

PELUANG INOVATIF PERBAIKAN PENYELENGGARAAN KEGIATAN UKM PUSKESMAS CIKANCUNG


TAHUN 2019

NO IDENTIFIKASI MASALAH PEMBAHASAN PELUANG INOVATIF TERPILIH


1 Ada kematian akibat penyakit Penyakit DBD yang terjadi selama tahun 2018 memang tertangani. Gerakan Serentak Tumpas Jentik
DBD di Desa Hegarmanah RW Akan tetapi pada bulan Februari kemarin cuaca memang kurang
10 baik, sehingga dapat membuat imunitas tubuh rendah. Imunitas
tubuh yang rendah dapat menjadi salah satu faktor penyulit proses
penyembuhan.
Ditambah lagi ada kemungkinan kelalaian dalam pemberantasan
sarang nyamuk di RW tersebut. Sehingga nyamuk-nyamuk Aedes
Aegypti berkembang dengan bebasnya disana.
Hal ini membuktikan bahwa mencegah lebih baik daripada
mengobati.
Puskesmas Cikancung sudah merespon kejadian tersebut sesuai
dengan pedoman program. Akan tetapi, kami menilai upaya-upaya
tersebut tidak cukup. Sebaiknya ada upaya yang dilakukan
masyarakat secara kontinyu supaya tidak terjadi lagi kematian
akibat penyakit DBD.
Upaya PSN (pemberantasan sarang nyamuk) masih menjadi pilihan
dalam mencegah penyakit DBD. Apalagi sudah terbentuk kader
Jumantik di desa Hegarmanah.
Oleh karena itu, kami melihat peluang untuk kegiatan melakukan
PSN dalam skala lingkungan yang dilakukan secara bersama-sama,
terjadwal, dan kontinyu.
Cikancung, Maret 2019
Penanggung Jawab UKM

Fepi Laelasari

Anda mungkin juga menyukai