Anda di halaman 1dari 7

RUMAH SAKIT BINA KASIH

JL. Samanhudi No. 3-5


Telp. 0761 - 21718, 32195 Fax. 0761 - 28803
PEKANBARU

HASIL MONITORING DAN EVALUASI HAK PASIEN DAN KELUARGA

1. PENDAHULUAN
Rumah sakit sebagai salah satu fasilitas pelayanan kesehatan merupakan

bagian dari sumber daya kesehatan yang sangat diperlukan dalam mendukung

penyelenggaraan upaya kesehatan.Penyelenggaraan pelayanan kesehatan di rumah

sakit mempunyai karakteristik dan organisasi yang sangat komplek. Berbagai jenis

tenaga kesehatan dengan perangkat keilmuannya masing-masing berinteraksi dan

bersinergi satu sama lain. Ilmu pengetahuan dan tekhnologi kedokteran yang

berkembang sangat pesat yang harus diikuti oleh tenaga kesehatan dalam rangka

pemberian pelayanan yang bermutu, membuat semakin kompleknya.Menurut

undang-undang No. 44 tahun 2009 tentang rumah sakit pada pasal 32 disebutkan

bahwa setiap pasien mempunyai hak. Kemudian dalam undang-undang No. 44 tahun

2009 pasal 31 disebutkan bahwa setiap pasien memiliki kewajiban terhadap rumah

sakit. Fasilitas pelayanan kesehatan adalah alat atau tempat yang digunakan untuk

menyelenggarakan upaya pelayanan kesehatan, promotif, kuratif, mau pun

rehabilitative yang dilakukan oleh pemerintah, pemerintah daerah atau masyarakat

(UU No.36 tentang kesehatan tahun 2009, pasal 1 angka (7). Salah satu tempat yang

digunakan untuk menyelenggarakan upaya pelayanan kesehatan adala rumah sakit.

Yang dimaksud rumah sakit adalah institusi pelayanan kesehatan perorangan secara

paripurna yang menyediakan pelayanan rawat inap, rawat jalan, dan gawat darurat (

UU No.44 tahun 2009 pasal 1 ayat 1). Rumah sakit membangun kepercayaan dan

komunikasi terbuka dengan pasien untuk memahami dan melindungi nilai budaya,

psikososial, serta nilai spiritual pasien. dalam upaya meningkatkan hak pasien di
RUMAH SAKIT BINA KASIH
JL. Samanhudi No. 3-5
Telp. 0761 - 21718, 32195 Fax. 0761 - 28803
PEKANBARU

rumah sakit harus dimulai dengan mengidentifikasi hak tersebut. Kemudian

mendidik pasien dan staf tentang hak teersebut.

II. TUJUAN
1. TUJUAN UMUM
Pasien mengetahui dan memperoleh hak dan kewajibannya sesuai dengan
Undan-Undang No. 44 tahun 2009 pasal 32 dan 31.

2. TUJUAN KHUSUS
1. Mengetahui hak dan kewajiban pasien.
2. Tersedianya banner dan leaflet hak dan kewajiaban pasien.
3. Peraturan dan tata tertib kunjungan keluarga pasien.

III. TEHNIK PELAKSANAAN KEGIATAN


Kegiatan monitor/pengamatan dilakukan oleh tim HPK dengan mengisi
Lembar Observasi :
1. Memonitoring dan mengevaluasi pengisian lembar edukasi terkait Hak Pasien
dan Keluarga.
2. Memonitoring dan mengevaluasi kelengkapan pengisian inform consent oleh
dokter.
IV.WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
Monev telah dilakukan setiap bulan minggu pertama pada bulan Januari 2016
dan di lakukan di Ruang Rekam Medis oleh petugas HPK.

V. SASARAN
1. Petugas CSO ( Pendaftaran )
2. Perawat /Bidan Jaga
3. Dokter UGD
4. Dokter Spesialis
RUMAH SAKIT BINA KASIH
JL. Samanhudi No. 3-5
Telp. 0761 - 21718, 32195 Fax. 0761 - 28803
PEKANBARU

VI. TEHNIK EVALUASI


1. Status yang terisi setiap bulannya dikumpulkan dan di tabulasi dijumlahkan
jawaban Ya dibagi total indicator ( Sample ) (Ya+Tidak) hasilnya di persentase
JUMLAH = Jawabanya / jawaban Ya dan Tidak x 100% Kemudian discoring.
2. Skala penilaian
nilai di bawah <60 kurang baik
Nilai 71-86 cukup baik
Nilai > 87 baik sekali
RUMAH SAKIT BINA KASIH
JL. Samanhudi No. 3-5
Telp. 0761 - 21718, 32195 Fax. 0761 - 28803
PEKANBARU

VII HASIL MONITORING DAN EVALUASI

1. Audit Penjelasan Rencana Pelayanan di Lembar edukasi terkait Hak pasien dan
Keluarga pada bulan Januari – Agustus 2016.

a) Table Pengisisan Rekam Medis Terkait Hak pasien dan Keluarga pada Bulan
Januari – Agustus 2016
Jumlah Status Jumlah Status
Total yang ada yang tidak ada
Bulan Sample penjelasan HPK penjelasan HPK Keterangan
pasien di Lembar di Lembar
edukasi edukasi
Januari 20 25% 75%
Februari 20 50% 50%
Maret 20 60% 40%
April 20 90% 10%
Mei 20 90% 10%
Juni 20 95% 5%
Juli 20 100% 0%
Agustus 20 100% 0%

2. Audit Kelengkapan Pengisian Inform Consent Bulan Januari – 2016.


a) Table Kelengkapan Pengisian Inform Consent pada bulan januari – agustus
2016
Total Jumlah Inform Jumlah Inform
Bulan Sample Consent yang Consent yang Keterangan
pasien terisi Lengkap terisi Lengkap
Januari 20 90% 10 %
Februari 20 90% 10%
Maret 20 90% 10%
April 20 95% 5%
Mei 20 90% 10%
Juni 20 100% 0%
Juli 20 100% 0%
Agustus 20 100% 0%

Rumus :

Hasil x 100%
Jumlah Sample Status

Dari table audit seluruh status di atas diperoleh hasil bahwa kepatuhan
petugas akan memberikan edukasi tentang hak pasien dan keluarga terjadi
peningkatan hingga mencapai 100 % pada bulan Juli, Agustus dan
RUMAH SAKIT BINA KASIH
JL. Samanhudi No. 3-5
Telp. 0761 - 21718, 32195 Fax. 0761 - 28803
PEKANBARU

Kelengkapan Pengisian Inform Consent pada bulan Juni,Juli dan Agustus


100% terisi oleh dokter.

100%
90%
80%
70%
60%
50%
40% YA
30% TIDAK
20%
10%
0%
Februari

Juli
Mei
Juni

Agustus
Januari

Maret
April

a) table. 1. Grafik Hasil audit pengisisan Rekam Medis Terkait Hak pasien dan
Keluarga Bulan Januari – Agustus 2016

Hasil Analisa :
1. Pada bulan Januari 25 % Pasien yang mendapatkan penjelasan tentang Hak pasien
dan keluarga di Rumah Sakit Bina Kasih Pekanbaru sisanya 75% tidak mendapatkan
penjelasan karena petugas CSO (Pendaftaran) belum mendapatkan sosialisasi tentang
lembar edukasi akan tetapi penjelasan secara lisan tetap di berikan.

2. Pada bulan Februari terjadi peningkatan 50% pasien yang mendapatkan penjelasan
tentang Hak Pasien dan Keluarga di Rumah Sakit Bina Kasih sisanya 50 % tidak
mendapatkan penjelasan karena pasien Ramai.

3. Pada bulan Maret 60% pasien mendapatkan penjelasan tentang hak pasien dan
keluarga dan sisanya 40 % belum mendapatkan penjelasan karena petugas CSO masi
kurang mendapatkan sosialisasi lembar edukasi.
RUMAH SAKIT BINA KASIH
JL. Samanhudi No. 3-5
Telp. 0761 - 21718, 32195 Fax. 0761 - 28803
PEKANBARU

4. Pada bulan April 90% pasien sudah mendapatkan penjelasan tentang hak Pasien dan
keluarga dan sisanya 10 % belum mendapatkan penjelasan karena pasien Ramai
sehingga ada beberapa status yang terlewatkan.

5. Pada bulan Mei 90% pasien sudah mendapatkan penjelasan tentang hak pasien dan
keluarga dan sisianya 10% belum mendapatkan penjelasan.

6. Pada bulan Juni, Juli dan Agustus 100% pasien sudah mendapatkan penjelasan
tentang hak pasien dan keluarga dan sudah di tulis di lembar edukasi.

100%
90%
80%
70%
60%
50%
40% Terisi
30% Tidak
20%
10%
0%
Mei

Mei

Juli
Februari

Juni
April

April

Agustus
Januari

Maret

Juni

b) table. 2. Grafik Hasil audit pengisisan Inform Consent Bulan Januari –


Agustus 2016

Hasil Analisa :
1. Pada bulan Januari,Februari,Maret,April 90% Informed Consent sudah terisi namun
10 % belum terisi karna berhubung dokter yang bersangkutan ada operasi di Rumah
sakit lain jadi Inform Consent di lakukan secara lisan dan di tanda tangani oleh
dokter tersebut di kemudian hari.

2. Pada bulan Mei, Juni, Juli, Agustus 100% Inform Consent sudah terisi oleh dokter.
RUMAH SAKIT BINA KASIH
JL. Samanhudi No. 3-5
Telp. 0761 - 21718, 32195 Fax. 0761 - 28803
PEKANBARU

IX.KESIMPULAN
Dari hasil monitoring dan Evaluasi Penjelasan Hak Pasien dan Keluarga serta
Kelengkapan pengisian Inform Consent di RS Bina Kasih Pekanbaru sudah baik dengan
persentase 100 %.

X. RENCANA TINDAK LANJUT


Berdasarkan hasil monitoring,analisa dan kesimpulan yang didapat akan dilaksanakan
rencana tindak lanjut sebagai berikut :
1.Melakukan monitoring dan Evaluasi tentang penjelasan hak pasien dan keluarga serta
kelengkapan pengisian inform consent.
2.Bekerja sama dengan kepala ruangan untuk melakukan sosialisasi.
3.Bekerjasama dengan diklat untuk mengadakan pelatihan.

Kegiatan yang di lakukan untuk meningkatkan kepatuhan petugas dalam pengisian


status (Rekam Medis ) Pasien adalah melakukan sosialisasi secara berkala kepada petugas
sehingga target 100% tercapai.

Anda mungkin juga menyukai