Anda di halaman 1dari 4

BAGAIMANA SISTEM RUJUKAN DI INDONESIA

1. Definisi sistem rujukan pelayanan kesehatan


Sistem Rujukan pelayanan kesehatan adalah penyelenggaraan pelayanan kesehatan yang
mengatur pelimpahan tugas dan tanggung jawab pelayanan kesehatan secara timbal balik baik
vertikal maupun horizontal yang wajib dilaksanakan oleh peserta jaminan kesehatan atau
asuransi kesehatan sosial, dan seluruh fasilitas kesehatan.
2. Prosedur/tata cara pelaksanaan sistem rujukan
A. Sistem rujukan pelayanan kesehatan dilaksanakan secara berjenjang sesuai kebutuhan
medis, yaitu:
1) Dimulai dari pelayanan kesehatan tingkat pertama oleh fasilitas kesehatan tingkat
pertama
2) Jika diperlukan pelayanan lanjutan oleh spesialis, maka pasien dapat dirujuk ke fasilitas
kesehatan tingkat kedua
3) Pelayanan kesehatan tingkat kedua di faskes sekunder hanya dapat diberikan atas
rujukan dari faskes primer.
4) Pelayanan kesehatan tingkat ketiga di faskes tersier hanya dapat diberikan atas rujukan
dari faskes sekunder dan faskes primer.
B. Pelayanan kesehatan di faskes primer yang dapat dirujuk langsung ke faskes tersier hanya
untuk kasus yang sudah ditegakkan diagnosis dan rencana terapinya, merupakan pelayanan
berulang dan hanya tersedia di faskes tersier.
C. Ketentuan pelayanan rujukan berjenjang dapat dikecualikan dalam kondisi:
1) terjadi keadaan gawat darurat; Kondisi kegawatdaruratan mengikuti ketentuan yang
berlaku
2) bencana; Kriteria bencana ditetapkan oleh Pemerintah Pusat dan atau Pemerintah
Daerah
3) kekhususan permasalahan kesehatan pasien; untuk kasus yang sudah ditegakkan rencana
terapinya dan terapi tersebut hanya dapat dilakukan di fasilitas kesehatan lanjutan
4) pertimbangan geografis; dan
5) pertimbangan ketersediaan fasilitas
D. Pelayanan oleh bidan dan perawat
1) Dalam keadaan tertentu, bidan atau perawat dapat memberikan pelayanan kesehatan
tingkat pertama sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.
2) Bidan dan perawat hanya dapat melakukan rujukan ke dokter dan/atau dokter gigi
pemberi pelayanan kesehatan tingkat pertama kecuali dalam kondisi gawat darurat dan
kekhususan permasalahan kesehatan pasien, yaitu kondisi di luar kompetensi dokter
dan/atau dokter gigi pemberipelayanan kesehatan tingkat pertama
E. Rujukan Parsial
1) Rujukan parsial adalah pengiriman pasien atau spesimen ke pemberi pelayanan
kesehatan lain dalam rangka menegakkan diagnosis atau pemberian terapi, yang
merupakan satu rangkaian perawatan pasien di Faskes tersebut.
2) Rujukan parsial dapat berupa:
a. pengiriman pasien untuk dilakukan pemeriksaan penunjang atau tindakan
b. pengiriman spesimen untuk pemeriksaan penunjang
c. Apabila pasien tersebut adalah pasien rujukan parsial, maka penjaminan pasien
dilakukan oleh fasilitas kesehatan perujuk.

3. Macam-macam jenis rujukan


Berdasarkan Jenis Upaya Kesehatan
a. Rujukan upaya kesehatan perorangan
Cakupan adalah kasus penyakit. Dibedakan menjadi 3, yaitu :
1) Rujukan kasus keperluan diagnostik, pengobatan, tindakan medik (operasi), dll
2) Rujukan bahan pemeriksaan (spesimen untuk pemeriksaan labolaturium yang lebih
lengkap)
3) Rujukan ilmu pengetahuan antara lain mendatangkan tenaga yang lebih kompeten untuk
melakuka imbingan kepada tenaga puskesmas dan ataupun menyelenggarakan pelayanan
medik di puskesmas
b. Rujukan upaya kesehatan masyarakat
Suatu sistem jaringan pelayanan kesehatan yang memungkinkan terjadinya penyerahan
tanggung jawab secara timbal balik atas timbulnya masalah dari suatu kasus atau masalah
kesehatan masyarakat, baik secra vertikal maupun horizontal. Cakupan adalah masalah
kesehatan masyarakat (KLB, pencemaran ligkungan, dan bencana). Dibedakan menjadi 3,
yaitu :
1) Rujukan sarana dan logistik, yaitu peminjaman peralatan fogging, alat laboraturium
kesehatan, aat audio visual, baantuan obat, vaksin, bahan-bahan habis pakai, dan bahan
makanan.
2) Rujukan tenaga, aitu dukungan tenaga ahli untuk penyelidikan kejadian luar biasa,
bantuan penyelesaian masalah hukum kesehatan, serta penanggulangan gangguan
kesehatan karena bencana alam.
3) Rujukan operasional, yaitu menyerahkan sepenuhnya masalah kesehatan masyarakat dari
tanggung jawab penyelesaiaan masalah kesehatan masyarakat dan atau penyelenggara
upaya kesehatan masyarakat (upaya kesehatan ekolah, upaya kesehatan keja, upaya
kesehatan jiwa, pemeriksaan contoh air bersih) kepada dinas kesehata kabupaten/kota

Sistem rujukan secara konsepsional (jenis rujukan)

a. Rujukan medik
1) Konsultasi penderita untuk keperluan diagnostik pengobatan, tindakan operatif, dan lain-
lain
2) Pengiriman bahan (spesimen) untuk pemeriksaan labolaturium yang lebih lengkap
3) Mendatangkan atau mengirim tenaga yang lebih kompeteen atau ahli untuk
meningkatkan mtu pelayanan pengobatan
b. Rujukan kesehatan
Rujukan yang menyangkut masalah kesehatan masyarakat yang bersifat preventif dan
promotif yaang meeliputi bantuan :
1) Survei epidemiologi dan pemberantasan penyakit atas kejadiaan luar biasa atau
berjangkitnya penyakit menular
2) Pemberian pangan atas terjadinya kelaparaan di ssuatu wilayah
3) Penyelidikan penyebab keracunan, bantuan teknologi penanggulangan keracunan dan
bantuan obat-obatan atas terjadinya keraacunan masal
4) Pemberian makanan, tempat tinggal, dan obat-obatan untuk pengungsi atas terjadinya
bencana alam
5) Ssaran dan teknologi untuk penyediaan air bersih atas masalah kekurangan air
bersihmasyarakat umum
6) Pemeriksaan spesimen air di labolaturium kesehatan

Pelayanan rujukan dapat dilakukan secara horizontal maupun vertikal.


a. Rujukan horizontal adalah rujukan yang dilakukan antar pelayanan kesehatan dalam satu
tingkatan apabila perujuk tidak dapat memberikan pelayanan kesehatan sesuai dengan
kebutuhan pasien karena keterbatasan fasilitas, peralatan dan/atau ketenagaan yang sifatnya
sementara atau menetap
b. Rujukan vertikal adalah rujukan yang dilakukan antar pelayanan kesehatan yang berbeda
tingkatan, dapat dilakukan dari tingkat pelayanan yang lebih rendah ke tingkat pelayanan
yang lebih tinggi atau sebaliknya.
Rujukan vertikal dari tingkatan pelayanan yang lebih rendah ke tingkatan pelayanan yang
lebih tinggi dilakukan apabila:
1) pasien membutuhkan pelayanan kesehatan spesialistik atau subspesialistik;
2) perujuk tidak dapat memberikan pelayanan kesehatan sesuai dengan kebutuhan pasien
karena keterbatasan fasilitas, peralatan dan/ atau ketenagaan.
Rujukan vertikal dari tingkatan pelayanan yang lebih tinggi ke tingkatan pelayanan yang lebih
rendah dilakukan apabila :
1) permasalahan kesehatan pasien dapat ditangani oleh tingkatan pelayanan kesehatan yang
lebih rendah sesuai dengan kompetensi dan kewenangannya;
2) kompetensi dan kewenangan pelayanan tingkat pertama atau kedua lebih baik dalam
menangani pasien tersebut;
3) pasien membutuhkan pelayanan lanjutan yang dapat ditangani oleh tingkatan pelayanan
kesehatan yang lebih rendah dan untuk alasan kemudahan, efisiensi dan pelayanan jangka
panjang; dan/atau
4) perujuk tidak dapat memberikan pelayanan kesehatan sesuai dengan kebutuhan pasien
karena keterbatasan sarana, prasarana, peralatan dan/atau ketenagaan.
4. Tujuan forum komunikasi dan Prosedur Komunikasi antar faskes
Tujuan forum komunikasi: Fasilitas kesehatan dapat melakukan koordinasi rujukan antar fasilitas
kesehatan menggunakan sarana komunikasi yang tersedia agar:
a. Faskes perujuk mendapatkan informasi mengenai ketersediaan sarana dan prasarana serta
kompetensi dan ketersediaan tenaga kesehatan serta dapat memastikan bahwa penerima
rujukan dapat menerima pasien sesuai dengan kebutuhan medis.
b. Faskes tujuan rujukan mendapatkan informasi secara dini terhadap kondisi pasien sehingga
dapat mempersiapkan dan menyediakan perawatan sesuai dengan kebutuhan medis.

Komunikasi antar Faskes dibentuk oleh masing-masing Kantor Cabang BPJS Kesehatan sesuai
dengan wilayah kerjanya dengan menunjuk Person In charge (PIC) dari masing-masing Faskes.
Tugas PIC Faskes adalah menyediakan informasi yang dibutuhkan dalam rangka pelayanan
rujukan

Anda mungkin juga menyukai