Anda di halaman 1dari 2

BAB VII

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Setelah melakukan penelitian di CV. Ikeu Tailor Karawang tentang “Hubungan

Antara Beban Kerja, Masa Kerja dan Posisi Duduk terhadap Kejadian Keluhan

Low Back Pain pada Karyawan di CV. Ikeu Tailor Karawang tahun 2019”, dari

53 responden dapat disimpulkan :

1. Ada kecenderungan hubungan antara masa kerja dengan keluhan LBP pada

Karyawan di CV. Ikeu Tailor Karawang 2019. (p value 0,000 < α 0,05).

2. Tidak ada hubungan antara beban kerja dengan responden yang mengeluhan

low back pain pada Karyawan di CV. Ikeu Tailor Karawang 2019. (p value

: 0,721 > α 0,05).

3. Ada kecenderungan hubungan antara posisi duduk dengan keluhan LBP

pada Karyawan di CV. Ikeu Tailor Karawang 2019. (p value 0,000 < α 0,05).

B. Saran

Berdasarkan kesimpulan tersebut, maka saran yang peneliti usulkan adalah

sebagai berikut :

1. Bagi institusi PKM

a. Diharapkan memberikan pelayanan kesehatan seperti konseling atau

penyuluhan mengenai duduk yang ergonomis pada penjahit konveksi,

sehingga dapat mengurangi penyakit akibat kerja (PAK) terutama

keluhan low back pain (LBP).


2

2. Bagi institusi pendidikan

a. Institusi pendidikan dapat meningkatan pembelajaran tentang kesehatan

keselamatan kerja dalam bidang industri.

b. Pendidikan dapat membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan

praktik terkait terjadinya keluhan low back pain dan dapat diterapkan di

lapangan.

3. Bagi peneliti selanjutnya

a. Peneliti selanjutnya dapat melakukan pengukuran faktor-faktor lain yang

mempengaruhi terjadinya keluhan low back pain pada pekerja home

industri agar hasil didapatkan lebih lengkap dan mendalam.

b. Penelitian selanjutnya dapat mengukur keluhan LBP tidak hanya

menggunakan kuesioner, observasi, peneliti selanjutnya dapat

melakukan wawancara untuk mengklarifikasi jawaban di kuesioner yang

telah diisi reponden.

c. Penelitian selanjutnya dapat mengukur beban kerja fisik menggunakan

stetoskop untuk mengetahui denyut jantung/nadi terhadap terjadinya

keluhan low back pain pada pekerja home industri.

d. Penelitian selanjutnya peneliti dapat melakukan pemeriksaan fisik

langsung terhadap posisi duduk yang tidak ergonomis terhadap

terjadinya keluhan low back pain pada pekerja home industri.

e. Penelitian ini dapat menjadi data awal untuk pengembangan riset

selanjutnya dalam melakukan penelitian terkait dengan kejadian keluhan

low back pain.

Anda mungkin juga menyukai