Anda di halaman 1dari 2

Nama : Riza Firdaus

Mata Kuliah : PancasilA

Pandangan Pancasila terhadap Perkembangan Ilmu Pengetahuan &


Tantangan Pancasila dalam Pengembangan Ilmu di Masa Depan

Ilmu pengetahuan sangat penting bagi kehidupan manusia. Dengan


berkembangnya ilmu pengetahuan tersebut, sangat penting demi terwujudnya
masyarakat yang maju dan berfikir kritis. Begitupula pendidikan pancasila sangat
erat kaitannya dalam menciptakan generasi muda yang berkualitas demi
memajukan bangsa Indonesia kedepannya.

Di era globalisasi saat ini, perkembangan ilmu pengetahuan sangat pesat.


Ilmu pengetahuan berkembang di dalam maupun di luar negri. Masuknya ilmu
pengetahuan dari negara lain yang tentunya sangat berpengaruh besar, karena hal
tersebut juga tersisipi akan budaya nilai asing, entah nilai positif atau negatif yang
menyebabkan perubahan yang tidak sesuai dengan nilai-nilai pancasila yang
berlaku. Disini peran masyarakat dan generasi muda yang mempunyai bekal ilmu
pengetahuan yang berlandas pancasila mampu menyikapi fenomena tersebut
dengan baik. Generasi muda juga berperan untuk mempertahankan sifat dan
karakterter bangsa agar tidak di rusak akan perkembangan globalisasi.

Nah apabila generasi muda tidak memiliki hal tersebut, maka bangsa
indonesia akan mudah terpengaruh akan budaya asing dan meninggalkan nilai
nilai pancasila didalam kehidupan sehari-hari. Perkembangan iptek sekarang ini
masyarakat indonesia cenderung kemana-mana selalu memegang gedjed, hal ini
sudah di tanamkan sedari kecil oleh orang tua mereka dengan alasan agar anak
mereka tidak menangis. Justru ini menimbulkan sikap individualisme sejak kecil
karena terlalu asik memaikan hp, sampai lupa untuk bergaul dengan lingkungan
sekitar dan tidak memiliki sifat kekeluargaan dengan sesama yang akan
menimbulkan kerusakan moral bangsa itu sendiri. Hal ini dilakukan agar menjaga
nilai-nilai pancasila dan karakter bangsa kita yang terkenal bahwa kita bangsa
yang ramah dan menjunjung tinggi nilai persatuan.

Pancasila berperan sebagai filter masuknya perkembangan iptek di


Indonesia. Kita tahu pengguna teknologi/media sosial di indonesia tidak
memandang usia. Dari yang tua maupun anak kecil sekalipun sudah diperkenalkan
pada media. Di dalam media sosial, tentunya terdapat konten positif maupun
negatif yang dapat merusak moral bangsa. Disini nilai-nilai pancasila berperan
penting. Pihak-pihak yang menangani harus memfilter konten-konten negatif
tersebut untuk diblokir agar tidak dijangkau oleh anak-anak muda yang dapat
merusak moral mereka. Hal ini sangat bertentangan dengan nilai-nilai pancasila.

Pancasila juga berperan sebagai pengontrol masuknya perkembangan iptek


di Indonesia. Apabila perkembangan iptek tidak terkontrol maka hal yang akan
terjadi yaitu terjadinya penyimpangan-penyimpangan yang tidak di inginkan.
Dengan adanya nilai-nilai pancasila yang sudah tertanam dalam diri bangsa maka,
bangsa Indonesia akan terkontrol dan terarahkan dengan sendirinya akan
perkembangan iptek yang baik. sebagai contohnya pada saat usai pemilu april
bulan lalu, KEMINFO membatasi/mengontrol penggunaan media sosial yang
rawan sekali terjadinya penyebaran berita hoax yang berakibat terpecahnya
masyarakat indonesia dalam hal politik. hal ini keminfo mengarahkan masyarakat
agar tidak termakan hoax di media sosial.

Sebagai generasi muda, kita hendaknya mengamalkan nilai-nilai pancasila


dalam kehidupan sehari-hari kita. Agar nilai pancasila tidak luntur begitu saja oleh
pengaruh luar yang sangat bertentangan dengan nilai-nilai pancasila. Kita harus
memberikan contoh kepada anak cucu kita agar nantinya bisa terus mengamalkan
nilai-nilai pancasila secara turun temurun agar ciri khas karakter bangsa kita
tercinta tidak hilang begitu saja oleh pengaruh luar yang buruk.

Anda mungkin juga menyukai