Anda di halaman 1dari 1

Tarian meusare-sare yang berarti bersama-sama atau bergotong

royong menggambarkan semangat gotong-royong masyarakat Aceh


dalam usaha mata pencaharian mereka, baik sebagai nelayan maupun
petani. Sesuai juga dengan gerakan para penari yang menggambarkan
orang yang sedang bekerjasama menebar jala untuk menangkap ikan
di laut, serta gerakan orang yang sedang menumbuk padi dan
menanam padi.
Tarian meusare-sare adalah tarian gabungan antara tari top pade dan
tari tarek pukat.Top pade berarti menumbuk padi yang dilakukan oleh
para wanita.Dan tarek pukat yang berarti menarik pukat untuk
menangkap ikan dilaut.Sebelum padi di tumbuk, para pria terlebih
dahulu menanam padi dan memanennya.Ketika masa panen tiba hasil
tani di bawa untuk di tumbuk oleh para wanita.
Setelah hasil panen selesai dikerjakan barulah para wanita merajut tali
untuk membuat pukat yang digunakan untuk menangkap ikan.Dan
para pria pergi mengayuh sampan untuk menangkap ikan di laut.

Anda mungkin juga menyukai