Anda di halaman 1dari 2

LATAR BELAKANG

Bisnis kuliner (makanan) menjadi ladang bisnis yang menarik minat banyak orang. Hal
ini disebabkan peluang bisnis pada sektor makanan lumayan menggiurkan. Selagi manusia
masih membutuhkan makanan maka peluang bisnis di sektor makanan sangat terbuka. Belum
lagi aktivitas manusia yang tidak puas dengan memasak sendiri tetapi ingin membeli makanan
yang sudah jadi.
Seperti bisnis warung makan Soto Daging Pak Jum, yang terletak di belakang kampus
UNS, tepatnya di sebelah.....lampu merah Ngoresan ini merupakan salah satu bisnis yang
menggiurkan. Alasan kami memilih mewawancarai warung soto ini karena baru sekitar tiga
bulan mendirikan usahanya, warung ini sudah cukup banyak diminati pelanggan. Selain itu
yang unik dari warung soto ini adalah menu minuman yang disediakan tidak seperti warung
soto pada umumnya, namun juga menyediakan es kelapa muda. Kami tertarik untuk
mengetahui pengelolaan usaha warung soto ini secara lebih mendalam, dan karena hanya
dikelola pemiliknya sendiri sehingga warung soto ini belum memiliki perhitungan akuntansi
yang baik dan benar. Untuk itu kami ingin mencoba membantu menyusunkan laporan
keuangannya agar kedepannya dapat dilakukan pengendalian biaya dan pengambilan
keputusan untuk usaha warung soto ini dengan benar.
Profil Usaha Soto Pak Jum

Usaha warung soto ayam Pak Jum terletak di belakang kampus UNS, tepatnya di
sebelah....lampu merah Ngoresan. Warung soto ini didirikan sekitar tiga bulan yang lalu oleh
pemiliknya yang bernama Ibu Tri Wulandari bersama dengan suaminya yang bernama Pak
Jum. Awal mulanya Pak Jum memiliki usaha es kelapa muda yang lokasinya tidak jauh dari
warung soto ini, karena usahanya sangat ramai akhirnya ia mengembangan usahanya lagi
dengan mendirikan warung soto, tetapi tetap menyediakan menu es kelapa muda sebagai
minumannya.
Warung soto ini hanya menyediakan satu menu makanan yaitu soto daging sapi,
harganya pun cukup terjangkau Rp.5500,00/mangkuknya. Sedangkan menu minumannya
cukup bervariasi mulai dari es teh, es jeruk, sampai dengan es kelapa muda dan lainnya.
Gorengan yang disediakan juga lengkap.
Warung soto Pak Jum ini hanya memiliki satu bangunan usaha yaitu berupa ruko yang
ia sewa dengan harga Rp. 15.000.000,00/tahun. Warung soto ini tidak memiliki karyawan,
hanya dikelola oleh Ibu Tri sendiri. Walaupun usaha ini didirikan belum lama dan dengan
tempat yang tidak begitu luas namun cukup banyak pelanggannya. Setiap hari ia mampu
menjual kurang lebih 50 mangkuk soto, penghasilan yang ia dapatkan dari penjualan soto dan
minumannya kira-kira Rp.400.000,00-Rp.500.000/hari. Sedangkan pengeluaran yang ia
keluarkan perharinya sekitar Rp. 215.000,00 ?.

Anda mungkin juga menyukai