Anda di halaman 1dari 9

NOTULEN RAPAT

Acara : Penyusunan Kurikulum SD Negeri 27 Pekanbaru Tahun Pelajaran 2019/2020

Hari : Sabtu

Tanggal : 22 Juni 2019

Pemateri : Dra. Hj. SYARIFAH HAFIZAH

1. Acara dibuka oleh Pembawa Acara : Eka Lestari, S.Pd


2. Sambutan Kepala Sekolah : Hj. Nilawati, S.Pd.MM
Menekankan kepada setiap guru untuk mendahulukan sikap frofesional dengan
mengedepankan administrasi sebelum proses pembelajaran di mulai
3. Pemateri oleh Pengawas : Dra. Hj. Syarifah Hafizah
a. Penekanan terhadap cara pembuatan administrasi guru dalam proses pembelajaran
b. Proses perancangan pembuatan dokumen 1 dan dokumen 2
c. Setiap penilaian dalam proses pembelajaran
4. Tanya Jawab
a. Bagaimana penekanan kepada anak pada kurikulum 2013 bila nilainya dibawah
KKM ?
b. Sejauhmana peran kurikulum 2013 dalam mengimplementasikan pada sekolah
yang kurang sarana dan prasarana?
5. Kesimpulan
a. Pembuatan 2 dokumen 1, antara lain dokumen kurikulum 2013 untuk kelas I s/d
VI
b. Pembuatan administrasi guru dalam proses pembelajaran paling lambat
dikumpulkan bulan Agustus 2019
6. Doa dan Penutup : Mhd. Yasir Arafat, S.Pd

Pekanbaru, 22 Juni 2019


Notulen

RONA SUTRIANA
NOTULEN RAPAT

Acara : Penyusunan EDS Tahun Pelajaran 2018/2019

Hari : Selasa

Tanggal : 24 Juli 2018

Pemateri : Drs. H. Pepen Ma’rup, M.Pd

1. Acara dibuka oleh Pembawa Acara : Novika Rustana J, S.Pd


2. Sambutan Kepala Sekolah : H. Aang Apidin S.Pd, M.M.Pd
Mewajibkan setiap warga sekolah mengetahui Visi, Misi dan Tujuan Sekolah
3. Pemateri oleh Pengawas : Drs. H. Pepen Ma’rup, M.Pd
Penekanan terhadap cara pembuatan Visi dan Misi harus dijabarkan dengan
Tujuan sekolah.
4. Kesimpulan
Visi sekolah

“ Membentuk sumber daya manusia yang unggul dalam ilmu pengetahuan &
teknologi (IPTEK) serta berakhlakul karimah”
Untuk mewujudkan visi di atas SMP PGRI 450 Solokanjeruk mencanangkan misi
sebagai berikut :

 Menyiapkan generasi unggul yang memiliki potensi di bidang imtaq dan


iptek

 Membentuk sumber daya manusia yang kreatif, inovatif sesuai dengan


perkembangan zaman

 Terwujudnya penghayatan dan pengalaman terhadap ajaran agama yang di


anut, serta etika moral sehingga menjadi sumber kearifan dan kesantunan
baik dalam berbahasa maupun tingkah laku

 Mengembangkan suasana dan sikap kekeluargaan yang harmonis dengan


melibatkan seluruh warga sekolah, sehingga terwujud suasana yang kondusif.

 Membangun citra sekolah sebagai mitra terpercaya masyarakat.


Bertolak dari visi dan misi di atas, SMP PGRI 450 Solokanjeruk memiliki tujuan
sebagai berikut :

 Semua kelas melaksanakan pendekatan “pembelajaran aktif” pada semua


mata pelajaran.

 Mengembangkan berbagai kegiatan dalam proses belajar di kelas berbasis


pendidikan budaya dan karakter bangsa.

 Mengembangkan budaya sekolah yang kondusif untuk mencapai tujuan


pendidikan dasar.

 Menyelenggarakan berbagai kegiatan sosial yang menjadi bagian dari


pendidikan budaya dan karakter bangsa.

 Menjalin kerja sama lembaga pendidikan dengan media dalam


memublikasikan program sekolah.

 Memanfaatkan dan memelihara fasilitas untuk sebesar-besarnya dalam proses


pembelajaran.

 Sekolah menyediakan pelayanan khusus bagi siswa berprestasi, bermasalah,


siswa kurang mampu dan kelompok anak lainnya pada tiap tahun.
5. Do’a dan Penutup : Ade Irawan, S.Pd.I

Solokanjeruk, 22 Juli 2014


Notulen

Dahlia, S.Pd.I
NOTULEN RAPAT

Acara : Pengelolaan Biaya Investasi dan Operasional

Hari : Kamis
Tanggal : 21 Juni 2019

Pemateri : Hj. NILAWATI, S.Pd.MM

1. Acara dibuka oleh Pembawa Acara : SARBAINI (Ketua Komite Sekolah)


2. Pemateri oleh Kepala Sekolah : Hj. NILAWATI, S.Pd.MM
3. Materi :

A. Jenis Pembiayaan Pendidikan

1. Pembiayaan Pendidikan terdiri atas biaya investasi, biaya operasi, dan biaya personal

2. Biaya Investasi meliputi biaya penyediaan sarana dan prasarana, pengembangan


sumberdaya manusia, dan modal kerja tetap.

3. Biaya Operasional meliputi :

a. Honorarium pendidik dan tenaga kependidikan serta segala tunjangan yang


melekat pada gaji,

b. Bahan atau peralatan pendidikan habis pakai,

c. Biaya operasi pendidikan tak langsung berupa daya listrik, air, jasa telekomukasi,
pemeliharaaan sarana dan prasarana, uang lembur, transportasi, konsumsi, pajak,
asuransi, dan lain sebagainya.

4. Biaya Personal adalah biaya pendidikan yang harus dikeluarkan oleh peserta didik untuk
bisa mengikuti proses pembelajaran secara teratur dan berkelanjutan.

B. Sumber Dana

Sumber Dana untuk pelaksanaan pendidikan di SD NEGERI 27 PEKANBARU diperoleh


dari :

1. Pemerintah Pusat;

C. Tujuan
Tujuan Pedoman Pengelolaan Biaya Investasi Dan Operasional SD NEGERI 27
PEKANBARU bertujuan untuk :
1. Mengatur sumber pemasukan, pengeluaran dan jumlah dana yang dikelola;
2. Tata cara penyusunan dan pencairan anggaran, serta penggalangan dana untuk biaya
investasi, biaya operasi dan biaya personal;
3. Mengatur kewenangan dan tanggung jawab kepala sekolah dalam membelanjakan
anggaran pendidikan sesuai dengan peruntukannya;
4. Mengatur pembukuan semua penerimaan dan pengeluaran serta penggunaan
anggaran, untuk dilaporkan kepada Komite Sekolah, serta institusi di atasnya.

D. Prinsip
Prinsip Pengelolaan Pembiayaan Pendidikan :

1. Dana-dana yang diterima SD NEGERI 27 PEKANBATU digunakan hanya untuk


pelaksanaan pendidikan dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan di SD NEGERI 27
PEKANBARU

2. Komite sekolah dengan komponen SD NEGERI 27 PEKANBARU bekerjasama dalam


pengelolaan dana pendidikan;

3. Menggunakan dana pendidikan sesuai kebutuhan dengan berpedoman pada efektif dan
efisien dan transparansi.

4.Mempertanggung jawabkan dana pendidikan kepada masyarakat melalui komite sekolah


dan institusi di atasnya.

E. Tata Kelola Dana Pendidikan

1. Besarnya pembiayaan pendidikan dituangkan dalam sebuah Rencana Kegiatan dan


AnggaranSekolah (RKAS).

2. Rencana Kegiatan dan AnggaranSekolah (RKAS) diajukan oleh Sekolah kepada komite
sekolah setiap menjelang dimulainya tahun ajaran baru.

3. Melalui musyawarah untuk mufakat, Komite sekolah bersama-sama Kepala Sekolah


menyepakati Rencana Kegiatan dan AnggaranSekolah RKAS.

1. Pembiayaan pendidikan yang bersumber dari dana pemerintah, dikelola langsung oleh
Sekolah dengan memberikan laporan pertanggungan jawab kepada pihak-pihak yang
berwenang.

2. Pembiayaan Pendidikan yang bersifat biaya operasi yang didapatkan dari masyarakat
melalui Komite Sekolah, pengelolaannya diserahkan oleh Komite Sekolah kepada
Sekolah dengan mempertimbangkan tujuan dan prinsip pengelolaan.

3. Pembiayaan Pendidikan yang bersifat biaya investasi pengelolaannya dilakukan oleh


Sekolah dengan persetujuan Komite Sekolah.

Dalam rangka untuk memudahkan pengelolaan pembiayaan pendidikan, Kepala Sekolah


dibantu oleh satu atau lebih Bendahara Sekolah dengan mempertimbangkan tujuan dan
prinsip pengelolaan.
Bendahara Sekolah dapat berasal dari pendidik, tenaga kependidikan atau unsur komite
sekolah yang memiliki kemampuan dalam hal pengelolaan pembiayaan pendidikan

G. Honorarium Pendidik Tidak Tetap

1. Pendidik tidak tetap di SD NEGERI 27 PEKANBARU berhak atas honorarium yang


terdiri dari : honorarium pembelajaran.

2. Honorarium pembelajaran adalah honorarium yang diterima pendidik tidak tetap


berdasarkan jumlah jam mengajar dalam satu bulannya;

3. Besarnya tarif pembayaran honorarium sebesar :

a.Honorarium pembelajaran :maksimal 15 % dari dana BOS

4. Dokumen pertanggung jawaban berupa daftar honor yang disetujui oleh Ketua Komite
dan diketahui Kepala Sekolah;

5. Lunas dibayar ditandatangani oleh Bendahara Sekolah.

H. Honorarium Tenaga Kependidikan Tidak Tetap

1. Tenaga Kependidikan tidak tetap di SD NEGERI 27 PEKANBARU berhak atas


honorarium yang terdiri dari :

a. Honorarium Tenaga Administrasi dan Operator


b. Honorarium Tenaga Kebersihan

2. Honorarium Tenaga Kependikan adalah honorarium yang diterima pendidik tidak tetap
berdasarkan jumlah jam mengajar dalam satu bulannya;

3. Besarnya tarif pembayaran honorarium sebesar :

a.Honorarium pembelajaran :maksimal 15 % dari dana BOS

4. Dokumen pertanggung jawaban berupa daftar honor yang disetujui oleh Ketua Komite
dan diketahui Kepala Sekolah;

5. Lunas dibayar ditandatangani oleh Bendahara Sekolah.

I. Biaya Transportasi
1. Seorang pendidik tetap/pendidik tidak tetap/tenaga kependidikan tetap/tenaga
kependidikan tidak tetap yang diberi tugas ke luar sekolah berhak mendapatkan biaya
transportasi (diluar jam sekolah)

2. Setiap pelaksanaan tugas luar sekolah harus disertai dengan Surat Tugas dan Surat
Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) yang ditanda tangani oleh kepala sekolah

3. Besarnya biaya transportasi dihitung dengan menggunakan standar yang telah ditetapkan
oleh kesepakatan bersama di SDN 27 Pekanbaru

4. Lunas dibayar ditandatangani oleh Bendahara Sekolah.

J. Belanja Alat Tulis Kantor

1. Digunakan untuk pembelian alat tulis kantor yang bersifat habis pakai.

2. Satuan harga yang digunakan berpedoman pada satuan harga resmi yang diterbitkan oleh
Pemerintah Daerah Kota Pekanbaru atau standar yang berlaku di daerah dimana SD
NEGERI 27 PEKANBARU berada.

3. Dokumen pertanggung jawaban berupa kwitansi dan faktur barang yang dibubuhi materai
secukupnya yang disetujui oleh Ketua Komite dan diketahui Kepala Sekolah;

4. Lunas dibayar ditandatangani oleh Bendahara Sekolah.

K. Belanja Fotocopy

1. Digunakan untuk pembayaran jasa fotocopy dan penjilidan berkas, formulir, laporan dan
dokumen lain yang mendukung pelaksanaan proses belajar mengajar;

2. Satuan harga yang dipakai untuk biaya fotocopy yaitu maximal Rp. 200.-/ lembar dan
biaya penjilidan disesuaikan dengan harga yang berlaku (wajar).

3. Dokumen pertanggung jawaban berupa kwitansi dan faktur barang dibubuhi materai
secukupnya yang disetujui oleh Ketua Komite dan diketahui Kepala Sekolah;

4. Lunas dibayar ditandatangani oleh Bendahara Sekolah.

L. Belanja Makanan dan Minuman Rapat


1. Digunakan untuk pembelian makanan dan minuman apabila ada pertemuan internal
sekolah, sekolah dengan komite sekolah, sekolah dengan pihak-pihak yang berhubungan
langsung atau tidak langsung dengan kegiatan sekolah

2. Satuan harga yang digunakan adalah untuk pembelian makan atau minum sesuai dengan
kebutuhan sekolah per-hari belajar efektif (gula,kopi,air,makanan ringan,dll).

3. Dokumen pertanggung jawaban berupa kwitansi dan faktur barang yang dibubuhi materai
secukupnya yang disetujui oleh Ketua Komite dan diketahui Kepala Sekolah;

4. Lunas dibayar ditandatangani oleh Bendahara Sekolah.

5. Dilengkapi dengan daftar hadir dan undangan.

M. Pajak

1. Untuk pembayaran pajak agar disesuaikan dengan peraturan yang berlaku;

2. Tidak diperkenankan memecah kwitansi dalam upaya untuk menghindari pembayaran


pajak.

3. Penyetoran pajak menggunakan NPWP Sekolah

N. Monitoring

1. Dalam rangka untuk menjamin transparansi dan akuntabilitas maka penggunaan dana
perlu dimonitoring,

2. Monitoring dilakukan oleh komite sekolah, dinas pendidikan dan instansi berwenang,

3. Sekolah diharusnya bersifat kooperatif terhadap proses monitoring dengan menyediakan


dokumen-dokumen yang diperlukan pada saat monitoring,

4. Apabila dipandang perlu sekolah dapat diberikan pembinaan atas manajemen pengelolaan
keuangan.

4. Doa dan Penutup : Mhd. Yasir Arafat, S.Pd

Pekanbaru, 21 Juni 2018


Notulen

RONA SUTRIANA

Anda mungkin juga menyukai