Anda di halaman 1dari 2

Soal Seleksi Tim Kelompok Olimpiade (KODE) bidang Fisika 2019

Petunjuk: Jawablah soal-soal berikut dengan tulis tangan rapi dan jelas pada lembar
HVS dengan menuliskan Nama lengkap dan NIM pada pojok kiri atas. Kemudian
scan/foto jawaban Anda secara berurutan dan kumpulkan dalam format pdf dengan
mengirim jawaban Anda via email ke: izzahramy@gmail.com cc:
alqorina.annisa16@gmail.com. Selain discan jawaban juga bisa dikumpulkan ke
sekre HIMAFI FMIPA UNRI dengan menghubungi WA : 082384389839 terlebih
dahulu.
Masa pengerjaan soal ini adalah 25 – 27 Agustus 2019 . Batas akhir pengiriman
jawaban adalah 27 Agustus 2019 pukul 17.00 WIB.

Mekanika Klasik
1. Sebuah mobil dipercepat dari keadaan diam dengan percepatan α . Setelah itu
mobil diperlambat dengan perlambatan β hingga berhenti. Total waktu yang
dibutuhkan adalah t detik. Jarak yang ditempuh mobil ini adalah... (tuliskan
jawaban anda dalam α, β, dan t)

2. Dua buah benda bermassa M1 dan M2


dihubungkan tali seperti pada gambar
samping. Massa M1 berada pada bidang miring
dengan kemiringan θ dan koefisien gesek µ
(koefisen gesek kinetik dan statiknya sama)
serta percepatan gravitasi g. Jika massa M2
bergerak kebawah, maka besarnya tegangan
tali T adalah …

3. Sebuah massa m bergerak dari puncak sebuah bola


M yang berjari jari R tanpa friksi (lihat gambar). Jika
Lagrangiannya (L) dinyatakan dalam m, g, R dan θ
serta bidang potensial nol nya melewati pusat bola,
maka L = ………..

Elektrodinamika
1. Tuliskan persamaan Maxwell yang menunjukkan tidak adanya monopol
magnetik adalah …

2. Tiga buah muatan listrik, Q1 = q, Q2 = q√2 dan Q3 = -2q,


diletakkan di tiga titik sudut bujur sangkar yang panjang
sisinya r seperti gambar di samping ini., Hitunglah besar
medan listrik di titik A, dinyatakan dalam q, r, dan k. 2

Powered by Divisi PPA HIMAFI FMIPA UNRI


SEMANGAT ONMIPA 2020!! Go Get Gold!!
3. Kawat setengah lingkaran koaksial memiliki radius 𝑎
dan 𝑏 seperti Gambar. Tentukan medan magnet pada
titik P (pusat setengah lingkaran) bila kawat dialiri arus
sebesar 𝐼.

Termodinamika dan Fisika Statistik


1. Sebuah termometer X akan dikalibrasi dengan termometer Fahrenheit (°F).
Pada suhu 10 °F, termometer X menunjukkan angka 40°X. Sedangkan pada
suhu 55 °F, termometer X menunjukkan angka 70 °X. Jika diasumsikan bahwa
hubungan antara kedua suhu pada termometer tersebut bersifat linear,
tentukan berapa suhu pada saat kedua termometer tersebut akan
menunjukkan angka yang sama.

2. Pada proses isotermis (suhu T) hitung panas yang diperlukan oleh satu mol
gas ideal supaya volumenya menjadi 3 kali semula! Nyatakan jawaban dalam
T

3. Rumuskan persamaan entropi dalam fisika statistik

4. Partikel memiliki kelajuan 1, 3, 5, 6, 7, 7, 10, 10, 12, dan 20 m/s. Hitunglah


kecepatan rata-rata ( v ) dan kecepatan rms ( vrms )!

Fisika Modern dan Fisika Kuantum


1. Salah satu karakteristik lubang hitam adalah luas dari horison peristiwa yaitu
batas lubang hitam dimana gravitasi begitu kuat sehingga bahkan cahaya tidak
dapat keluar dari horison peristiwa tersebut. Luas horison peristiwa A
bergantung pada massa lubang hitam m, laju cahaya c dan tetapan gravutasi
universal G yang dituliskan sebagai A = Gα cβ mγ. Tentukan nilai tetapan α+β+γ.

2. Seberkas radiasi mengalami hamburan Compton dan terhambur pada sudut


60°. Jika panjang gelombang radiasi yang terhambur adalah 0,212 Å, maka
panjang gelombang radiasi yang datang adalah …… Å

3. Rumusan ketidakpastian Heisenberg sebuah partikel pada posisi x dan


momentum px , (dinyatakan dengan konstanta Planck ℏ ) adalah...

4.

Powered by Divisi PPA HIMAFI FMIPA UNRI


SEMANGAT ONMIPA 2020!! Go Get Gold!!

Anda mungkin juga menyukai