Anda di halaman 1dari 3

NARASI VIDEO PERAGA CARA PENGGUNAAN OBAT INHALER, INSULIN DAN TETES TELINGA

CARA PENGGUNAAN INHALER YANG BAIK DAN BENAR

TERDAPAT BERBAGAI JENIS OBAT INHALER DALAM PASARAN, DIANTARANYA :

- METERED AEROSOL
- ACCUHALER
- TURBUHALER

BERIKUT ADALAH LANGKAH CARA PENGGUNAAN INHALER YANG BAIK DAN BENAR

PERTAMA : METERED AEROSOL

- BUKA PENUTUP ALAT INHALER DAN POSISIKAN DALAM KEADAAN TEGAK


- KOCOK ALAT INHALER DARI ARAH ATAS KE BAWAH DAN SEBALIKNYA SEBANYAK 3-5 KALI
- HEMBUS NAFAS KELUAR SECARA PERLAHAN
- MASUKKAN ALAT INHALER KE DALAM MULUT DAN RAPATKAN BIBIR
- TEKAN BAGIAN ATAS ALAT INHALER DAN TARIK NAFAS SECARA SERENTAK
- TAHAN NAFAS 5-10 DETIK LALU KELUARKAN ALAT INHALER DARI MULUT
- HEMBUS NAFAS SECARA PERLAHAN
- BERSIHKAN BAGIAN ALAT INHALER YANG DIMASUKKAN KE MULUT DENGAN MENGGUNAKAN
TISSUE KERING
- TUTUP KEMBALI ALAT INHALER

KEDUA : ACCUHALER

- BUKA PENUTUP ALAT INHALER DENGAN MENDORONG KE BAGIAN KANAN HINGGA BERBUNYI
KLIK
- DORONG TUAS KE BAGIAN KANAN DAN BUNYI KLIK AKAN TERDENGAR
- MASUKKAN ALAT INHALER KE DALAM MULUT LALU RAPATKAN BIBIR DAN CONDONGKAN
KEPALA SEDIKIT KE BELAKANG
- HISAP OBAT DENGAN MENARIK NAFAS KUAT DAN DALAM
- TAHAN NAFAS 5-10 DETIK LALU KELUARKAN ALAT INHALER DARI MULUT
- HEMBUS NAFAS SECARA PERLAHAN
- BERSIHKAN BAGIAN ALAT INHALER YANG DIMASUKKAN KE MULUT DENGAN MENGGUNAKAN
TISSUE KERING
- TUTUP KEMBALI ALAT INHALER
KETIGA : TURBUHALER

- LEPASKAN TUTUP TURBUHALER DAN TARIK KE ATAS


- PUTAR TURBUHALER KE KANAN SELANJUTNYA KE KIRI DENGAN CEPAT KEMUDIAN AKAN
TERDENGAR BUNYI KLIK
- HEMBUS NAFAS KELUAR SECARA PERLAHAN
- LETAKKAN TURBUHALER DIANTARA DUA BIBIR LALU CONDONGKAN KEPALA SEDIKIT KE
BELAKANG
- HISAP OBAT DENGAN MENARIK NAFAS KUAT DAN DALAM
- TAHAN NAFAS 5-10 DETIK KEMUDIAN BERNAFAS SECARA PERLAHAN
- BERSIHKAN BAGIAN ALAT INHALER YANG DIMASUKKAN KE MULUT DENGAN MENGGUNAKAN
TISSUE KERING
- TUTUP KEMBALI ALAT INHALER

LANGKAH CARA PENGGUNAAN INSULIN PEN YANG BAIK DAN BENAR

1. TARIK TUTUP PEN UNTUK MELEPASKANNYA


2. PERLAHAN PUTAR PEN AGAR INSULIN DI DALAMNYA DAPAT TERCAMPUR
3. AMBIL JARUM LALU LEPASKAN PENUTUP KERTASNYA
4. PASANG JARUM KE DALAM PEN KEMUDIAN PUTAR JARUM HINGGA TERPASANG SEMPURNA
5. LEPASKAN TUTUP JARUM LUAR
6. PADA KENOP PENGATUR DOSIS, PUTAR DUA UNIT LALU ARAHKAN PEN KE ATAS
7. KETUK PEMEGANG CATRIDGE UNTUK MENGUMPULKAN UDARA KE BAGIAN ATAS
8. MASIH DALAM POSISI MENGARAH KE ATAS, TEKAN KENOP DOSIS SELAMA 5-10 DETIK HINGGA
BERHENTI DAN ANGKA NOL TERLIHAT DI KENOP PENGATUR DOSIS
PASTIKAN ANGKA NOL TERLIHAT UNTUK MEMULAI MENGATUR DOSIS YANG DIBUTUHKAN
9. ATUR DOSIS YANG DIBUTUHKAN DENGAN MEMUTAR KENOP PENGATUR DOSIS
10. SELANJUTNYA MASUKKAN JARUM KE DALAM KULIT PERUT DENGAN JARAK TIGA JARI DARI
KANAN PUSAR
11. TEMPATKAN IBU JARI PADA KENOP DOSIS DAN TEKAN PERLAHAN HINGGA KENOP DOSIS
BERHENTI BERGERAK
12. TAHAN KENOP DOSIS DAN HITUNG HINGGA LIMA DETIK SECARA PERLAHAN LALU CABUT
JARUM DARI KULIT
13. PASANG KEMBALI TUTUP JARUM LUAR DAN LEPASKAN JARUM DARI PEN
14. PASANG KEMBALI TUTUP PEN
LANGKAH CARA PENGGUNAAN OBAT TETES TELINGA YANG BAIK DAN BENAR

1. PASTIKAN UJUNG BOTOL ATAU UJUNG PIPET TETES TIDAK RUSAK DAN TIDAK TERSENTUH
APAPUN TERMASUK TELINGA
2. BERSIHKAN BAGIAN LUAR TELINGA DENGAN MENGGUNAKAN TISSUE ATAU KAIN LEMBUT YANG
SUDAH DIBASAHI AIR HANGAT
3. SELANJUTNYA PUTAR PERLAHAN BOTOL OBAT DARI KIRI KE KANAN DAN SEBALIKNYA
4. MIRINGKAN KEPALA SEHINGGA TELINGA YANG AKAN DITETESI MENGHADAP KE ATAS
5. TETESKAN OBAT SESUAI DOSIS KE LUBANG TELINGA
6. PERTAHANKAN POSISI INI SELAMA 2-3 MENIT SAMBIL DITEKAN SECARA LEMBUT KULIT TELINGA
YANG KECIL
7. KEMBALIKAN POSISI KEPALA SEPERTI SEMULA
8. TUTUP KEMBALI BOTOL OBAT YANG TELAH DIGUNAKAN

Anda mungkin juga menyukai