Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Ingin Jaya


Mata Pelajaran : Matematika Peminatan
Kelas / Semester : XI / I (Satu)
Materi Pokok : Suku Banyak (Polinomial)
Alokasi Waktu : 14 Pertemuan (28 x 45 Menit)

A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli
(gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif
dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan
dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta
dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab
fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada
bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk
memecahkan masalah
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara
mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan
metoda sesuai kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.4 Menganalisis keterbagian dan Pertemuan I
faktorisasi polinomal 3.4.1 Memahami pengertian, penyelesaian dan
penerapan polinomial dalam masalah nyata
3.4.2 Menentukan unsur-unsur yang terdapat dalam
polinomial
Pertemuan II
3.4.3 Menentukan nilai polinomial menggunakan cara
subtitusi
3.4.4 Menentukan nilai polinomial menggunakan cara
horner
Pertemuan III
3.4.5 Menentukan hasil operasi penjumlahan pada
polinomial
3.4.6 Menentukan hasil operasi pengurangan pada
polinomial
3.4.7 Menentukan hasil operasi perkalian pada
polinomial
Pertemuan IV
3.4.8 Menentukan hasil bagi dan sisa pembagian
polinomial dengan cara pembagian bersusun
Pertemuan V
3.4.9 Menentukan hasil bagi dan sisa pembagian
polinomial dengan cara horner
Pertemuan VI
3.4.10 Menganalisis pembagian polinomial dengan
bentuk ( x - k)
3.4.11 Menganalisis pembagian polinomial dengan
bentuk (ax - k)
Pertemuan VII
3.4.12 Menganalisis pembagian polynomial dengan
bentuk (ax +bx + c = 0) atau (x – a)(x – b)

Pertemuan VIII
3.4.13 Menganalisis sisa pembagian polinomial
menggunakan teorema sisa
Pertemuan IX
3.4.14 Menganalisis faktor polinomial menggunakan
teorema faktor
Pertemuan X
3.4.15 Menganalisis akar-akar dari suatu polinomial
4.4 Menyelesaikan masalah yang 4.4.1 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan
berkaitan dengan faktorisasi polinomial dengan nilai satu polinomial
polinomial menggunakan cara subtitusi dan horner
4.4.2 Menyelesaikan operasi aljabar pada polinomial
4.4.3 Menyelesaikan hasil bagi dan sisa bagi suatu
polinomial menggunakan cara bersusun dan
horner
4.4.4 Menyelesaikan permasalahan yang berkaitan
dengan sisa pembagian polinomial menggunakan
teorema sisa.
4.4.5 Memecahkan permasalahan yang berkaitan
dengan toerema faktor
4.4.6 Memecahkan masalah nyata dengan akar-akar dari
suatu polinomial.

C. Tujuan Pembelajaran
Pertemuan I (2 x 45 Menit)
1. Melalui diskusi kelompok, peserta didik akan memiliki rasa ingin tahu dalam
memahami pengertian, penyelesaian dan penerapan polinomial dalam masalah
nyata dan dapat menentukan unsur-unsur pada polinomial.
2. Peserta didik mampu berfikir kritis yang terlihat pada saat siswa menerima
pendapat teman serta dalam langkah-langkah penyelesaian permasalahan
terkait perkalian suku banyak
3. Peserta didik memiliki kemampuan bekerja sama yang baik pada saat
mendiskusikan materi dengan kelompok
4. Melalui bantuan LKS, peserta didik mampu memahami pengertian,
penyelesaian dan penerapan polinomial dalam masalah nyata dan dapat
menentukan unsur-unsur pada polinomial
5. Melalui diskusi kelompok, peserta didik mampu menentukan pengertian,
penyelesaian dan penerapan polinomial dalam masalah nyata dan dapat
menentukan unsur-unsur pada polinomial

Pertemuan II (2 x 45 Menit)
1. Peserta didik memiliki rasa ingin tahu dalam menentukan nilai suatu
polinomial dengan cara subtitusi dan cara Horner.
2. Peserta didik menunjukkan sikap kritis dalam menanggapi pendapat teman
pada saat diskusi kelompok dan tampil di depan kelas
3. Peserta didik memiliki kemampuan bekerja sama yang baik pada saat
mendiskusikan materi dengan kelompok
4. Peserta didik mampu menjelaskan menentukan nilai suatu polinomial dengan
cara subtitusi dan cara Horner dengan benar

Pertemuan III (2 x 45 Menit)


1. Peserta didik memiliki rasa ingin tahu dalam menentukan hasil operasi aljabar
suatu polinomial.
2. Peserta didik menunjukkan sikap kritis dalam menanggapi pendapat teman
pada saat diskusi kelompok dan tampil di depan kelas
3. Peserta didik memiliki kemampuan bekerja sama yang baik pada saat
mendiskusikan materi dengan kelompok
4. Peserta didik mampu menjelaskan hasil operasi aljabar suatu polinomial
dengan benar

Pertemuan IV (2 x 45 Menit)
1. Peserta didik memiliki rasa ingin tahu dalam menentukan hasil bagi dan sisa
pembagian polinomial dengan cara pembagian bersusun
2. Peserta didik menunjukkan sikap kritis dalam menanggapi pendapat teman
pada saat diskusi kelompok dan tampil di depan kelas
3. Peserta didik memiliki kemampuan bekerja sama yang baik pada saat
mendiskusikan materi dengan kelompok
4. Peserta didik mampu menjelaskan hasil bagi dan sisa pembagian polinomial
dengan cara pembagian bersusun dengan benar

Pertemuan V (2 x 45 Menit)
1. Peserta didik memiliki rasa ingin tahu dalam menentukan hasil bagi dan sisa
pembagian polinomial dengan cara pembagian horner
2. Peserta didik menunjukkan sikap kritis dalam menanggapi pendapat teman
pada saat diskusi kelompok dan tampil di depan kelas
3. Peserta didik memiliki kemampuan bekerja sama yang baik pada saat
mendiskusikan materi dengan kelompok
4. Peserta didik mampu menjelaskan hasil bagi dan sisa pembagian polinomial
dengan cara Horner dengan benar

Pertemuan VI dan VII (4 x 45 Menit)


1. Peserta didik memiliki rasa ingin tahu dalam menemukan cara untuk
mendapatkan sisa pembagian suku banyak
2. Peserta didik menunjukkan sikap kritis dalam menanggapi pendapat teman
pada saat diskusi kelompok dan tampil di depan kelas
3. Peserta didik memiliki kemampuan bekerja sama yang baik pada saat
mendiskusikan materi dengan kelompok
4. Melalui diskusi kelompok, peserta didik mampu menjelaskan pengertian
teorema sisa dengan benar
5. Peserta didik mampu menentukan sisa dari operasi pembagian suku banyak
oleh (x-k) dengan menggunakan konsep teorema sisa dengan benar
6. Peserta didik mampu menentukan sisa dari operasi pembagian suku banyak
oleh (ax+b) dengan menggunakan konsep teorema sisa dengan benar
7. Peserta didik mampu menentukan sisa dari operasi pembagian suku banyak
oleh (x-a)(x-b) dengan menggunakan konsep teorema sisa dengan benar

Pertemuan VIII (2 x 45 Menit)


1. Memiliki rasa ingin tahu yang tampak pada saat peserta didik berdiskusi
dalam mencari informasi mengenai sisa pembagian polinomial menggunakan
teorema sisa
2. Peserta didik mampu berfikir kritis yang terlihat pada saat siswa menerima
pendapat teman serta dalam langkah-langkah penyelesaian permasalahan
terkait suku banyak
3. Peserta didik memiliki kemampuan bekerja sama yang baik pada saat
mendiskusikan materi suku banyak dengan kelompok
4. Melalui diskusi kelompok, peserta didik mampu menjelaskan sisa pembagian
polinomial menggunakan teorema sisa dengan tepat
5. Peserta didik mampu mengidentifikasi sisa pembagian polinomial
menggunakan teorema sisa dengan benar setelah menyelesaikan kegiatan
pada LKS

Pertemuan XI (4 x 45 Menit)
1. Peserta didik memiliki rasa ingin tahu dalam konsep teorema faktor pada
polinomial
2. Peserta didik menunjukkan sikap kritis dalam menanggapi pendapat teman
pada saat diskusi kelompok dan tampil di depan kelas
3. Peserta didik memiliki kemampuan bekerja sama yang baik pada saat
mendiskusikan materi dengan kelompok
4. Melalui diskusi kelompok, peserta didik mampu menemukan akar-akar
rasional dari persamaan suku banyak dengan benar
5. Peserta didik mampu mengaplikasikan konsep teorema sisa dan teorema faktor
dalam memecahkan masalah nyata dengan tepat

Pertemuan X (4 x 45 Menit)
6. Peserta didik memiliki rasa ingin tahu dalam menemukan akar-akar rasional
dari persamaan suku banyak
7. Peserta didik menunjukkan sikap kritis dalam menanggapi pendapat teman
pada saat diskusi kelompok dan tampil di depan kelas
8. Peserta didik memiliki kemampuan bekerja sama yang baik pada saat
mendiskusikan materi dengan kelompok
9. Melalui diskusi kelompok, peserta didik mampu menemukan akar-akar
rasional dari persamaan suku banyak dengan benar
10. Peserta didik mampu mengaplikasikan konsep teorema sisa dan teorema faktor
dalam memecahkan masalah nyata dengan tepat

D. Materi Pembelajaran
POLINOMIAL / SUKU BANYAK
1. Operasi penjumlahan, pengurangan dan perkalian polinomial
2. Operasi pembagian suku polinomial
a. Pembagi, hasil bagi, dan sisa pembagian
b. Pembagian Suku Banyak
 Pembagian bersusun
 Pembagian sintetik (horner)
3. Teorema Sisa
 Pembagian suku banyak dengan (x - k)
 Pembagian suku banyak dengan (ax + b)
 Pembagian suku banyak dengan (x - a)(x - b)
4. Teorema Faktor
5. Persamaan Kubik dan Penyelesaian Suku Banyak

E. Model dan Metode Pembelajaran


1. Pendekatan : Saintifik
2. Metode : Discovery Learning
3. Model : Kooperatif Tipe Think Pair Share

F. Sumber Belajar
1. Noormandiri, B.K. 2007. Matematika Untuk SMA Kelas XI Program Ilmu
Alam. Jakarta: Erlangga.
2. Siswanto. 2011. Theory and Application on Mathematics for Grade XI of
Senior High School and Islamic Senior High School Science Program. Solo:
Tiga Serangkai Pustaka Mandiri.
3. Wirodikromo, Sartono. 2007. Matematika Untuk Kelas XI Program Ilmu Alam.
Jakarta: Erlangga.
4. Kanginan, Marthen. 2014. Matematika Untuk SMA/MA Kelas XI Kelompok
Peminatan dan Ilmu-ilmu Alam . Bandung: Yrama Widya.
5. School yourself.2013. Hands-on-Calculus. Boston: School yourself, LLC.
G. Media Pembelajaran
1. Media
 Powerpoint
2. Alat
 Laptop
 Proyektor
3. Bahan ajar
 LKS

H. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran


Pertemuan I (2x 45 menit)
No Kegiatan Pembelajaran Waktu
Kegiatan Awal 10 menit
1
(Apersepsi dan Motivasi)
 Guru masuk kelas dan menyapa peserta didik
 Kemudian peserta didik berdoa secara bersama-sama
sebelum proses pembelajaran dimulai
 Peserta didik menyiapkan alat-alat belajar yang akan
digunakan selama belajar matematika
 Peserta didik mendengarkan pemaparan dari guru
tentang tujuan pembelajaran yang akan dicapai
Melalui tanya jawab, peserta didik diajak untuk
mengingat kembali materi persamaan kuadrat.
 Peserta didik dimotivasi oleh guru melalui penayangan
cara-cara menentukan koefisien-koefisien yang terdapat
pada persamaan kuadrat.
 Peserta didik duduk berpasangan sesuai intruksi yang
telah disampaikan pada pertemuan sebelumnya oleh
guru
 Guru menyampaikan manfaat dan tujuan pembelajaran
yang akan dipelajari.
 Guru menyampaikan cakupan materi dan gambaran
kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan nantinya
yaitu dengan diskusi kelompok berpasangan.
2 Kegiatan Inti 65 menit
Fase : Think
 LKS dibagikan oleh guru kepada peserta didik,
kemudian masing-masing peserta didik mengamati
penjelasan dan kegiatan yang terdapat di dalamnya.
Disini guru memperhatikan sikap ingin tahu siswa yang
tampak dari keseriusan siswa dalam mengamati LKS
(Mengamati)
 Peserta didik diberi kesempatan untuk bertanya kepada
guru mengenai segala sesuatu yang terkait dengan yang
telah diamatinya. Disini guru menilai rasa ingin tahu
peserta didik (Menanya)
Fase : Pair
 Peserta didik diinstruksikan oleh guru untuk membuka
buku paket pegangan siswa dan mendiskusikan
masalah-masalah yang ditemuinya melalui kegiatan
yang terdapat pada LKS, sementara guru mengamati
aktivitas peserta didik (Mengeksplorasi)
 Setelah berdiskusi, peserta didik memperoleh
kesimpulan sementara sesuai dengan hasil diskusi
kelompoknya. (Mengasosiasi)
Fase : Share
 Secara acak, guru menunjuk kelompok yang akan
menyampaikan hasil diskusinya ke depan kelas
(Mengomunikasi)
 Peserta didik yang lain memberikan tanggapan atas hasil
presentasi temannya di depan dengan sopan, sementara
guru meluruskan kembali apabila ada konsep yang
dirasa kurang sesuai (Mengomunikasi)
3 Kegiatan Akhir 15 menit
 Secara bersama-sama, peserta didik menarik kesimpulan
dari materi pelajaran yang baru saja dibahas.
Bentuk umum suku banyak atau polinom dalam x
berderajat n yaitu

an x n  an1x n1  ........  a2 x 2  a1x1  a0

Dengan :
a n , a n1 ,......., a 0  
a n koefisien x n , a n 1 koefisien x n 1 , dan
seterusnya
a 0 disebut suku tetap
n  bilangan cacah yang menunjukkan derajat
sukubanyak.

 Peserta didik diberikan soal kuis oleh guru mengecek


pemahaman konsep peserta didik. Waktu yang di
alokasikan sekitar 5 menit.
 Setelah selesai, jawaban peserta didik dikumpul ke
depan kelas.
 Peserta didik diberi tugas dari buku paket untuk
dikerjakan di rumah
 Guru menyampaikan rencana pembelajaran untuk
pertemuan berikutnya.
 Peserta didik bersama-sama dengan guru menutup
pelajaran dengan berdoa.
J. Instrumen Penilaian Hasil Belajar
Lembar kerja : Lampiran 2
Lembar penilaian : Lampiran 3

Aceh Besar, 8 Januari 2019


Mengetahui Guru Mata Pelajaran
Kepala Sekolah

Dra. Nurhayti.,M.Pd Erlina Mariana Rosada Sari S, S.Pd.


Nip. 196003261984032005 Nip. 198501192009042007
Lampiran : Instrumen Penilaian

1.Instrumen Penilaian Kognitif ( Kompetensi Pengetahuan)

Tes Individu

1. Sebutkan nama peubah atau variabel, derajat, dan koefisien-koefisien serta suku tetap dari setiap
sukubanyak berikut ini :
a. 2𝑥 3 + 5𝑥 2 − 10𝑥 + 7
b. 𝑞12 + 4𝑞 8 − 𝑞 6 + 𝑞 4 − 5𝑞 2 + 𝑞 + 6

Jawab

2. Sebutkan berapa banyak peubah dan nama peubahnya serta derajat pada peubah-peubah dari setiap
sukubanyak berikut ini :
a. 𝑥 5 𝑦 + 𝑥𝑦 3 + 4𝑥 − 5𝑦 + 12
b. 𝑝4 + 𝑞 4 + 𝑟 4 + 3𝑝𝑞 − 5𝑝𝑟 + 6𝑝𝑟 + 4

Jawab:

Anda mungkin juga menyukai