Anda di halaman 1dari 1

LATIHAN SOAL PRESENT WORTH ANALYSIS

1. Perusahaan minyak tempat Anda bekerja, Geo Energi, sedang melakukan pertimbangan
akuisisi 3 blok migas offshore. Biaya pengeboran dan operasi bergantung kepada
keterjangkauan lokasi blok dan kedalaman laut tempat blok berada. Berikut cashflow dari
masing-masing blok tersebut:
Jabung Duyung Simenggaris
Biaya pengeboran
dan operasi (Total) $2,000,000 $3,000,000 $4,000,000

Volume produksi
Minyak / tahun 2,7 MMBO 2,55 MMBO 3,15 MMBO

Masa produksi 10 20 20
(dalam tahun)

Jika diasumsikan harga minyak akan stabil pada USD $60 hingga 20 tahun yang akan datang
dan tiap blok memiliki probabilitas keberhasilan 100% (sistem petroleum pasti bekerja dan
seluruh volume cadangan dapat diekstraksi), blok mana kah yang Anda rekomendasikan
kepada Bos Anda untuk diakusisi? (i = 6%)

2. Kaldera Inc. mempertimbangkan untuk membeli alat potong sayatan batuan otomatis. Mesin
tersebut akan menghemat pekerjaan manual sebesar Rp 750.000.000, - per tahun. Mesin ini
dapat dibeli seharga Rp 3 Milyar sekarang dan dapat dipakai hingga 10 tahun ke depan. Mesin
ini dapat dijual lagi nanti di akhir tahun 10 seharga Rp 150.000.000, -. Mesin baru ini akan
membutuhkan biaya perawatan tahunan sebesar Rp 135.000.000, -. Dengan bunga yang
berlaku sebesar 10%, apakah sebaiknya Kaldera Inc. melakukan otomatisasi penyayatan?

Anda mungkin juga menyukai