Anda di halaman 1dari 4

RUMAH SAKIT UMUM AVISENA

Jl. Melong No. 170 Cijerah


Tlpn. 022 6000830 Fax. 022 6000830 - Kel. Melong
Kec. Cimahi Selatan - Kota Cimahi

PROGRAM PELATIHAN TRANSFER PASIEN


DI RSU AVISENA TAHUN 2019

I. PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

Dalam proses penerimaan pasien hingga proses pemulangan pasien diperlukan


adanya standarisasi pelayanan yang diwujudkan dalam sebuah panduan pelaksanaan,
sehingga diharapkan dapat tercapai pelayanan yang bermutu dan berkesinambungan.
Untuk memastikan bahwa pasien yang datang ke Rumah Sakit Umum Avisena
mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai kebutuhan mereka yang disesuaikan dengan
sumber daya di Rumah Sakit Umum Avisena, maka dibutuhkan suatu proses
pemindahan pasien dari satu ruangan keruang perawatan/ ruang tindakan lain didalam
rumah sakit (intra rumah sakit) atau memindahkan pasien dari satu rumah sakit kerumah
sakit yang lain (antar rumah sakit) yaitu proses transfer.
Upaya-upaya kesehatan, dalam hal ini upaya kesehatan perseorangan,
diselenggarakan melalui upaya-upaya peningkatan, pencegahan, pengobatan, pemulihan
dan paliatif yang ditujukan pada perseorangan, dilaksanakan secara menyeluruh,
terpadu, berkesinambungan, dan didukung sistem rujukan yang berfungsi secara baik.
Rujukan merupakan suatu rangkaian kegiatan sebagai respon terhadap ketidak
mampuan suatu pusat layanan kesehatan atau fasilitas kesehatan dalam melaksanakan
tindakan medis terhadap seorang pasien. Sistem rujukan merupakan suatu mekanisme
pengalihan atau pemindahan pasien yang terjadi dalam atau antar fasilitas kesehatan
yang berada dalam suatu jejaring.
Oleh karena itu Rumah Sakit Umum Avisena berupaya untuk dapat melaksanakan
proses transfer pasien dapat berjalan dengan baik dengan cara mengadakan sosialisasi
dan pelatihan terhadap semua unsur yang terkait.
RUMAH SAKIT UMUM AVISENA
Jl. Melong No. 170 Cijerah
Tlpn. 022 6000830 Fax. 022 6000830 - Kel. Melong
Kec. Cimahi Selatan - Kota Cimahi

B. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Terwujudnya peningkatan kualitas pelayanan di Rumah Sakit Umum Avisena

2. Tujuan Khusus
Kami mengadakan acara ini dengan tujuan :
 Terlaksananya penerapan proses transfer pasien di RSU AVISENA
 Petugas dapat memahami prosedur transfer pasien yang benar
 Terwujudnya pelayanan yang melampaui harapan pasien atau dikenal sebagai
“service excellent”
 Meningkatkan kepuasan pasien

II. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


A. Kegiatan Pokok

Melaksanakan kegiatan pelatihan transfer pasien selama 1 hari kepada 50 orang peserta
dengan metode sminar dan studi kasus.

B. Rincian Kegiatan

No Kegiatan Penanggung Jawab


1 Pendataan Peserta Pelatihan Pokja ARK
2 Membuat Jadwal Pelaksanaan Pokja ARK
3 Pelaksanaan Pelatihan Pokja ARK
a. Pre Test
b. Pemberian Materi
c. Post Test
RUMAH SAKIT UMUM AVISENA
Jl. Melong No. 170 Cijerah
Tlpn. 022 6000830 Fax. 022 6000830 - Kel. Melong
Kec. Cimahi Selatan - Kota Cimahi

III. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


A. Mendata peserta pelatihan
B. Membuat Jadwal Pelaksanaan Transfer Pasien
C. Pelaksanaan Pelatihan Transfer Pasien

IV. SASARAN
Pelaksanaan Pelatihan Transfer pasien ini dilaksanakan untuk dokter jaga, perawat, dan
bidan yang bertugas di Rumah Sakit Umum Avisena.

V. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


NO KEGIATAN JADWAL
1 Pelatihan Transfer Pasien 7 November 2019
Pukul 08.00 – 17.00

VI. RENCANA BIAYA


Biaya Pelatihan:
Sertifikat Untuk Peserta Rp. 3.000 x 64 = Rp. 192.000
Narasumber Rp. 100.000
Makan Siang Rp. 15.000 x 72 = Rp. 1.080.000
Snack Rp. 5.000 x 72 = Rp. 360.000
Hadiah Rp. 25.000 x 4 = Rp. 100.000
Total Biaya Rp. 1.832.000,-
RUMAH SAKIT UMUM AVISENA
Jl. Melong No. 170 Cijerah
Tlpn. 022 6000830 Fax. 022 6000830 - Kel. Melong
Kec. Cimahi Selatan - Kota Cimahi

VII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN


Pembuatan laporan pelaksanaan kegiatan oleh penanggung jawab kegiatan pada akhir
kegiatan pelatihan Transfer Pasien

Megetahui

Cimahi, 25 November 2019

Direktur RSU Avisena Ketua Akreditasi RSU Avisena

(……………………….) (……….……………………….)

Anda mungkin juga menyukai