Anda di halaman 1dari 1

Rycshen Chanry

18/427026/HK/21683
1. Sebutkan satu contoh praktik hukum adat yang diberlakukan untuk masyarakat Islam (hukum
materiil islam) karena tidak bertentangan dengan ketentuan Hukum Islam !

2. Dalam UU no 3/2006, hak opsi dihapus, sehingga apabila pewaris beragama Islam maka
pembagian harta peningglannya menggunakan hukum kewarisan islam. Menurut saudara teori
apakah yang diberlakukan ? jelaskan !

1. Salah satu contohnya adalah pelaksanaan wasiat wajibah dalam pengangkatan anak, yang
dimaksud wasiat wajibah adalah wasiat yang pelaksanaannya tidak dipengaruhi atau tidak
bergantung kepada kemauan atau kehendak si yang meninggal dunia.
Kompilasi Hukum Islam (KHI) menetapkan bahwa antara anak angkat dan orang tua
angkat terbina hubungan saling berwasiat. Dalam Pasal 209 ayat (1) dan ayat (2)
berbunyi :
a. Harta peninggalan anak angkat dibagi berdasarkan Pasal 176 sampai dengan 193
tersebut di atas, sedangkan terhadap orang tua angkat yang tidak menerima wasiat
wajibah diberi wasiat wajibah sebanyak-banyaknya 1/3 dari harta warisan anak
angkatnya.
b. Terhadap anak angkat yang tidak menerima wasiat diberi wasiat wajibah
sebanyak-banyaknya 1/3 dari harta warisan orang tua angkatnya.
Menurut pasal tersebut di atas, bahwa harta warisan seorang anak angkat atau orang tua
angkat harus dibagi sesuai dengan aturannya yaitu dibagikan kepada orang-orang yang
mempunyai hubungan kekerabatan yang menjadi ahli warisnya

2. Teori Receptio in complex, yang menyatakan bahwa bagi orang Islam, berlaku penuh
Hukum Islam, pada statute Batavia 1645, dinyatakan bahwa
“…sengketa warisan antara orang pribumi yang beragama Islam harus
diselesaikan dengan mempergunakan hukum Islam, yakni hukum yang dipakai oleh
rakyat sehari-hari…”

Anda mungkin juga menyukai