Anda di halaman 1dari 70

BUKU AKTIVITAS MURID

Madya Tahun 1
Buku 1

Pada Mulanya
Nama Murid :
Ma d
ya T
a hu
Pad n1
aM Bu
ulan ku 1
ya
Daf
Aya tar
P ela
jara Tug
t Ha
fa Isi
Pela n1 as M lan Pad
ja Pe n e a Kw
Pela ran 2 cipt mbaca arta
j a ra Tam a an D Alki l Ini
Pela n3 an E u ta b
j a ra Pem den nia
Pela n4 b
jara Bah unuh P A
Pela n 5 te erta
j a ra Men ra Nuh ma B
Pela n6 a ra Dan
ja A bram B abe A ir B a 1
Pela ran 7 , Or l h
jara Abr a n 6
Pela n 8 a m, O g Yan
Abr 13
Pela ran 9
ja aha rang Ya g Mura
mD hH
ja
Pela ran 10
Tiga
Ora an K ng Ben ati 18
j a ra Sod ng T e d ua O a r 23
P ela n 11 om a
jara Pe n D a n mu ra n g
Ana 26
Pela n 12 gorb G omo kny
j a ra I a r a 31
n 13 shak da nan Ish a
Ulas n a k 34
a n A R i b ka
khir 38
41
46
50
57
Ayat Hafalan
(Juli/Agustus/September)

1. “Baiklah semuanya memuji nama Tuhan,


sebab Dia memberi perintah, maka semuanya tercipta.”
(Mzm. 148:5)

2. “Barangsiapa Kukasihi, ia Kutegor dan Kuhajar;


sebab itu relakanlah hatimu dan bertobatlah.” (Why. 3:19)

3. “Karena dari hati timbul segala pikiran jahat,


pembunuhan, perzinahan, percabulan, pencurian,
sumpah palsu dan hujat.” (Mat. 15:19)

4. “Dari segala yang baik yang dijanjikan Tuhan kepada


kaum Israel, tidak ada yang tidak dipenuhi;
semuanya terpenuhi.” (Yos. 21:45)

5. “Diberkatilah orang yang mengandalkan Tuhan,


yang menaruh harapannya pada Tuhan!” (Yer. 17:7)

6. “Berilah dan kamu akan diberi: Suatu takaran yang baik,


yang dipadatkan, yang digoncang dan yang tumpah ke
luar akan dicurahkan ke dalam ribaanmu.” (Luk. 6:38a)

7. “Lalu percayalah Abram kepada Tuhan, maka Tuhan


memperhitungkan hal itu kepadanya sebagai
kebenaran.” (Kej. 15:6)

8. “Allah bukanlah manusia, sehingga Ia berdusta;


bukan anak manusia, sehingga Ia menyesal.”
(Bil. 23:19a)

9. “Bantulah dalam kekurangan orang-orang kudus


dan usahakanlah dirimu untuk selalu memberikan
tumpangan!” (Rm. 12:13)

10. “Janganlah engkau turut-turut kebanyakan orang


melakukan kejahatan.” (Kel. 23:2a)

11. “Sesungguhnya, mendengarkan lebih baik daripada


korban sembelihan, memperhatikan lebih baik
daripada lemak domba-domba jantan.”
(1 Sam. 15:22b)

12. “Aku hendak mengajar dan menunjukkan


kepadamu jalan yang harus
kautempuh; hendak memberi
nasihat, mata-Ku tertuju
kepadamu.” (Mzm. 32:8)
Silahkan gunting di sini

A
Tugas Membaca Alkitab
Pelajaran Kitab Tanggal Dan Tanggal Dan
Bacaan Paraf Murid Paraf Orangtua

1 Kel. 1-2:10

2 Kel. 3:1-4:20

3 Kel. 6:1-10:29

4 Kel. 11:1-12:42

5 Kel. 13:17-15:21

6 Kel. 15:22-16:36

7 Kel. 19:1-20:21

8 Kel. 25:1-9;
35:4-36:7

9 Bil. 13:1-14:45

10 Yos. 2:1-3:17

11 Yos. 5:13-6:27

12 Yos. 9:1-27

Nama Murid: _______________


Silahkan gunting di sini

B
Penciptaan Dunia
1
Mengulang
__________% benar
1. Apa yang Allah ciptakan pertama kalinya?
________________________________________________

2. Apa yang Allah ciptakan pada hari kedua?


________________________________________________

3. Apa yang Allah ciptakan pada hari ketiga?


________________________________________________

4. Apa yang tercipta pada hari keempat?


________________________________________________

5. Apa yang Allah ciptakan pada hari kelima?


________________________________________________

6. Apa yang terakhir Allah ciptakan?


________________________________________________

7. Apa yang Allah lakukan pada hari ketujuh?


________________________________________________

8. Allah menciptakan manusia dari _______________.

9. Allah menciptakan perempuan dari ____________________.

10. Manusia berbeda dari binatang, karena manusia diciptakan


serupa dengan gambar _______________.

1
Penciptaan Dunia
1
Temuan Alkitab
Kisah Hidup Newton

Banyak ilmuwan tertarik untuk menemukan dari mana dan


bagaimana kita ini ada. Sekalipun Alkitab telah menyatakan bahwa Allah
adalah Pencipta segala sesuatu, tetapi masih ada saja sebagian orang
yang tidak mau mempercayai kenyataan tersebut, termasuk beberapa
ilmuwan yang tidak mempercayai bahwa Allah menciptakan alam
semesta ini dengan kuasa firman-Nya, sehingga mereka mencoba
menjelaskan dengan cara mereka sendiri yaitu teori Evolusi. Sekalipun
demikian, sebagian ilmuwan menjadi orang Kristen setelah mereka
mencari asal mula segala sesuatu.
Inilah kisah yang menceritakan tentang dua ilmuwan dan
pendapat mereka tentang penciptaan.
Sir Isaac Newton yang begitu dihormati adalah seorang Kristen;
dalam hidupnya, ia berkawan dengan seorang ilmuwan yang tidak
percaya Allah. Karena Newton tidak dapat menemukan cara lain untuk
meyakinkan bahwa Allah adalah Pencipta alam semesta ini, maka ia
berencana memainkan sebuah jebakan untuk temannya itu.
Suatu hari, Newton mengajak temannya untuk berkunjung ke
rumahnya. Dan dengan semangat yang besar, teman Newton itu pergi
berkunjung ke rumah Newton. Begitu sampai ke rumah Newton,
temannya ini langsung melangkah ke ruang pustaka Newton, karena di
sanalah seperti biasanya mereka akan berdiskusi tentang penemuan
baru Newton. "Apakah itu?" tanya teman Newton ketika menjumpai
sebuah tiruan sistem tata surya yang indah yang berada di tengah ruang
pustaka itu. Newton mendekat dengan santai, lalu menekan sebuah
tombol. Seketika itu juga, tiruan sistem itu berfungsi. "Wow!" teriak teman
Newton dengan kagum, ketika ia melihat setiap planet berputar pada
porosnya sambil mengelilingi matahari. Dia berjalan mengelilingi tiruan
sistem itu untuk memahami bagaimana cara kerja tiruan sistem itu.
Teman Newton itu sungguh kagum terhadap Newton yang telah begitu
banyak berencana dan bekerja untuk membuat tiruan sistem tersebut.
"Aku harus mengucapkan selamat kepadamu! Betapa
mengagumkan hasil karyamu!" kata sang teman kepada Newton.

2
Penciptaan Dunia
1
"Oh, aku tidak layak menerima ucapan selamatmu. Aku tidak
membuat karya ini." Newton melihat tiruan sistem ini seolah-olah baru
pertama kali.
"Apa maksudmu? Sesungguhnya, hanya seorang yang memiliki
pengetahuan dan keterampilan sepertimu yang dapat menghasilkan
karya besar seperti ini," kata sang teman dengan yakin sebagai
kesimpulannya. "Di samping itu, siapa yang mau meletakkan maha karya
seperti ini di ruangmu."
"Aku tidak tahu siapa pembuatnya dan bagaimana caranya dapat
sampai ke sini. Yang pasti aku tidak mempunyai urusan dengan benda ini.
Ketika aku masuk ke ruang ini, benda ini telah ada di sini. Aku rasa benda
ini muncul begitu saja dengan sendirinya," kata Newton dengan serius.
"Ha! Kamu sungguh aneh, teman," kata sang teman sambil
tertawa. "Apakah kamu mau aku percaya bahwa tidak ada yang
membuatnya dan benda ini tiba-tiba muncul dengan sendirinya dan tidak
berasal dari manapun?"

3
Penciptaan Dunia
1
Aktivitas
Raja Daud mempunyai hubungan yang sangat erat dengan Allah,
Pencipta alam semesta. Dia menuliskan banyak mazmur untuk memuji
dan bersyukur kepada Allah akan kasih dan kebesaran-Nya. Bacalah
Mzm 148:3,7-12) dan isilah tempat yang kosong dengan segala ciptaan
Allah yang disebutkan dalam syair itu.

(3) Pujilah Dia, hai __________ dan __________, pujilah Dia,


hai segala __________________!

(7) Pujilah Tuhan di __________,


hai _____________________________
dan segenap ____________________.

(8) Hai __________ dan __________, __________ dan __________,


____________________ yang melakukan firman-Nya.

(9) Hai __________ dan segala __________, ____________________


dan segala ____________________.

(10) Hai ____________________ dan segala ____________________,


____________________ dan ____________________.

(11) Hai __________ di bumi dan segala __________,


____________________ dan semua __________ dunia.

(12) Hai __________ dan ____________________,


____________________ dan ____________________!

4
Penciptaan Dunia
1
Sekarang, pilihlah salah satu ciptaan yang disebutkan Daud dalam
mazmurnya di atas, lalu jelaskan keadaan dunia ini bila tanpa ciptaan
Allah ini.

5
Taman Eden
2
Mengulang
__________% benar
1. Dalam taman Eden, Allah ciptakan berbagai pohon indah
dengan buah yang lezat untuk dimakan, termasuk itu pohon
__________ dan pohon _____________________________

2. Allah menempatkan manusia di taman Eden untuk ________


___________________________ taman itu.

3. Allah memerintahkan manusia, "Semua pohon dalam taman ini


boleh kaumakan buahnya dengan bebas, tetapi pohon
pengetahuan tentang yang baik dan yang jahat itu, janganlah
____________________, sebab pada hari engkau
memakannya, pastilah engkau mati."

4. Selain itu, Allah pun mengatakan akibat yang manusia harus


tanggung, bila memakan buah terlarang itu, yaitu:
________________________________________________

5. Allah berkata, "Tidak baik bila manusia itu ______________


saja. Aku akan menjadikan __________ baginya yang
sepadan dengan dia.”

6
Taman Eden
2
Cocokkan karakter berikut dengan kalimat di sebelah kanannya:
A. Laki-Laki B. Perempuan C. Ular

6. Siapa yang mengatakan: "Allah mengetahui bahwa pada waktu


kamu memakannya matamu akan terbuka, dan kamu akan
menjadi seperti Allah, tahu tentang yang baik dan yang jahat"?
__________

7. Siapa yang mengatakan: "Ular itu yang memperdayakan aku,


maka kumakan"? __________

8. Siapa yang mengatakan: "Perempuan yang Kautempatkan


di sisiku, dialah yang memberi dari buah pohon itu kepadaku,
maka kumakan?" __________

9. Kepada siapa Allah berkata, "Susah payahmu waktu mengandung


akan Kubuat sangat banyak..., tetapi engkau akan berahi kepada
suamimu." __________

10. Kepada siapa Allah berkata, "Dengan berpeluh engkau akan


mencari makananmu, sampai engkau kembali lagi menjadi tanah."
__________

7
Taman Eden
2
Aplikasi Kehidupan
Walkman Yang Hilang

"Di mana walkmanku?" sungut Stephanie sambil membalikkan


segala sesuatu untuk mencari walkmannya. Ibu Chang membantu
Stephanie mencari walkmannya yang hilang di seluruh tempat yang
terpikirkan, tetapi tetap tidak ditemukan. Stephanie berkata dengan nada
yang penuh kebingungan, "Aku ingat masih melihatnya dua hari yang lalu
di kamarku. Di mana walkman itu sekarang?"
Lewis menjawab, "Aku tidak tahu. Mungkin terjatuh ketika kamu
membawanya ke sekolah." Tampaknya ia pun bersimpati dan ikut
mencari di sekitar rumah. Courtney, adik bungsu mereka, menaikkan
bahunya dan menolong mencari di tempat yang hanya orang sekecil dia
yang dapat masuk.
Stephanie menggelengkan kepalanya, "Aku pikir tidak begitu. Aku
tidak pernah membawa walkman keluar rumah pada minggu lalu.”
Saat itu waktu makan malam hampir tiba. Ibu Chang berkata, "Ibu
yakin walkman itu akan ditemukan nantinya, sama seperti barang lain
yang kamu kira hilang. Ingat tidak ketika kamu kehilangan salah satu
bukumu dan menemukannya satu bulan kemudian? Mari kita berdoa
mohon pertolongan Allah terlebih dahulu, lalu kita akan mencarinya
kemudian." Ibu Chang, Lewis, Stephanie, dan Courtney berlutut di ruang
tamu untuk berdoa.
Stephanie berdoa demikian, "Terima kasih, Tuhan telah
menolongku setiap harinya, terutama pada waktu aku menghadapi masa
kesulitan. Aku tahu bahwa Engkau selalu mendengarkan doa kami. Tidak
ada permintaan yang terlalu kecil ataupun terlalu besar bagi-Mu. Tuhan
Yesus, tolonglah aku menemukan walkmanku. Terima kasih, Tuhan.
Haleluya, Amin." Sekalipun Stephanie berkata terus dalam hatinya untuk
tidak merasa kuatir, tetapi tetap saja ia belum dapat tenang. Dalam
doanya, Stephanie mengingat sebuah janji yang belum ia penuhi kepada
Tuhan.
Keesokan harinya, ketika ketiga orang anak itu telah pulang dari
sekolah dan sampai di rumah, maka Stephanie berkata: "Ma, kami sudah
pulang! Apakah walkmanku telah ditemukan pada hari ini?"

8
Taman Eden
2
Ibu Chang turun dari tangga untuk menjumpai mereka di dapur.
Dia berpaling kepada Lewis dan berkata, "Apakah kamu telah
memberitahukan kakakmu?" Lewis menggelengkan kepalanya sambil
menatap ke arah lantai dapur.
Stephanie menjadi ingin tahu, "Beritahukanku apa itu, bu?" Ibu
Chang menarik tangan anak-anaknya untuk duduk mengelilingi meja
makan dan berkata, "Stephanie, Lewis mempunyai hal penting untuk
diberitahukan kepadamu."
Stephanie menyadari betapa diamnya Lewis seharian ini, bahkan
menyatakan sikap yang lebih baik kepadanya tanpa ada suatu alasan
yang jelas. Stephanie tidak yakin apa yang terjadi sesungguhnya
terhadap Lewis, tetapi yang pasti bahwa hal itu bukanlah sesuatu yang
baik.
"Yah," guman Lewis dengan perlahan, "Maafkan aku,
Stephanie… Aku tahu apa yang terjadi dengan walkmanmu, tetapi aku
takut untuk mengatakannya kepadamu. Begini, aku kira kamu tidak akan
mengizinkan aku meminjamnya ketika kamu pergi ke toko bersama
dengan ayah pada hari itu. Oleh karena itu, Aku mengambil walkman itu
dari kamarmu tanpa seizinmu terlebih dahulu, lalu aku memakainya
sambil bersepatu roda dengan temanku, Gustavo. Yang aku ingat bahwa
aku tersandung jatuh dan walkman itupun terlepas dari tanganku.
Gustavo dan aku telah berusaha untuk memperbaikinya, tetapi kami
tidak dapat mengembalikannya seperti semula. Kemudian potongan-
potongan walkman itu aku sembunyikan dalam lemariku sambil berharap
bahwa tidak ada seorangpun di rumah ini yang menemukannya. Tetapi
ibu telah menemukannya semalam dan aku berjanji untuk
memberitahukan kepadamu pada hari ini. Aku minta maaf, Stephanie."
Stephanie melihat ke arah meja makan sambil menggerakkan
jarinya mengikuti pola gambar meja itu. Akhirnya, ibu Chang
memecahkan kesunyian sambil berkata, "Stephanie, apakah hal ini
sekarang jelas bagimu?" Stephanie menganggukkan kepalanya, tetapi
Lewis menggelengkan kepalanya.

9
Taman Eden
2
"Kamu lihat, Lewis, Stephanie dan aku telah membicarakannya
dengan baik sebelum aku ke kamarmu semalam. Bersama-sama, kami
mencari tahu mengapa Stephanie tidak dapat menemukan
walkmannya. Apakah kamu mau memberitahukan mengapa hal itu
dapat terjadi, Stephanie?"
"Karena Tuhan tidak mau aku menemukannya," jawab Stephanie
masih melihat ke atas meja. "Dan mengapa Tuhan tidak mau kamu
menemukannya?" tanya ibunya lagi. "Karena aku tidak menggunakan
walkman itu sesuai dengan janjiku," kata Stephanie dengan jujur.
Ibu Chang menjelaskan, "Stephanie memberitahukan bahwa ia
menggunakan walkmannya untuk mendengarkan musik pop dari radio.
Ketika ibu membelikan walkman, Stephanie telah berjanji kepada Tuhan
dan kepada kami bahwa ia akan menggunakan walkmannya hanya
untuk mendengar lagu pujian dan khotbah. Musik pop kedengarannya
bagus pada mulanya, bukan? Tetapi apa yang terjadi kemudian?"
Stephanie sedikit ragu karena ia merasa malu, dan ia berkata
dengan perlahannya sehingga Lewispun tidak dapat mendengarnya,
"Aku tidak dapat berhenti ingin mendengar dan menyanyikan lagu pop itu
dalam pikiranku, sehingga lagu itu timbul setiap saat dalam pikiranku,
bahkan saat aku berada di gereja ataupun mana kala ingin tidur!"
Saat itupun, Lewis tertawa, tetapi dengan cepat, ia segera
menutup mulutnya dan memperhatikan kembali apa yang dikatakan oleh
ibu dan Stephanie. "Jadi...," kata ibu Chang sambil meletakkan masing-
masing lengannya pada kedua bahu anaknya. "Sekarang telah jelas bagi
kita semua, sekalipun Lewis bersalah, tetapi Tuhan mau memakai Lewis
untuk mengajari Stephanie tentang sebuah pelajaran yaitu: Apabila
seorang yang berjanji tentang apapun, kiranya orang itu dapat
menepatinya, baik kepada Allah maupun kepada manusia. Tuhan
menghendaki agar kita menghormati-Nya, karena sikap itu adalah untuk
kebaikan kita sendiri. Tetapi, kadang kita membuat keputusan yang
terburu-buru, sehingga melakukan suatu kesalahan. Di samping itu, kita
pun patut mengetahui bahwa Tuhan menghendaki agar kita bersedia
menanggung akibatnya. Dengan demikian, kita akan beroleh pengajaran
untuk tidak melakukan lagi kesalahan yang sama."

10
Taman Eden
2
Anak-anakpun tersenyum seorang dengan yang lainnya. Lewis
berkata, "Ma'afkan aku, atas kesalahanku." Dengan rasa ikhlas,
Stephanie segera meletakkan tangannya ke atas lengan Lewis sambil
berkata, "Sudahlah, tidak perlu dipikirkan lagi."

1. Kesalahan apa saja yang diperbuat oleh Lewis?


J: a. Mengambil walkman Stephanie tanpa minta izin
terlebih dahulu.
b. Tidak memberitahukan kepada siapapun bahwa ialah
yang telah merusakkan walkman.
c. Berpura-pura tidak tahu tentang apa yang terjadi, dan
menyembunyikan kepingan walkman dalam lemari.

2. Kesalahan apa saja yang diperbuat oleh Stephanie?


J: a. Tidak menggunakan walkman sesuai dengan janjinya.
b. Tidak berhenti mendengarkan musik pop,
sehingga terpecahlah konsentrasinya di rumah, di sekolah,
maupun di gereja.

3. Menurut kamu, apakah akibat yang harus ditanggung oleh Lewis


dan Stephanie?
J: _________________________________________________
_________________________________________________
_________________________________________________

11
Taman Eden
2
Aktivitas
Kata Kamu, Kata Aku, Kata Tuhan

12
Pembunuh Pertama
3
Mengulang
__________% benar
1. Apakah pekerjaan Kain dan Habel?
________________________________________________

2. Apa yang dipersembahkan Kain kepada Allah?


________________________________________________

3. Apa yang dipersembahkan Habel kepada Allah?


________________________________________________

4. Mengapa Kain marah terhadap Habel?


________________________________________________

5. Mengapa Kain mengajak Habel pergi ke padang?


________________________________________________

6. Ketika Allah menanyakan keberadaan Habel kepada Kain,


maka Kain menjawab: ______________________________

7. Allah memberi hukuman kepada Kain dengan tidak lagi


memberikan _____________________________________

8. Setelah Kain berbuat dosa, maka ia menjadi


_______________________________________________

9. Setelah Kain mendengarkan hukuman dari Allah, ia berkata


bahwa barangsiapa yang menemukan dirinya akan
_______________________________________________

10. Untuk melindungi Kain, maka Allah ___________________


_______________, sehingga tidak ada seorangpun yang
ketika bertemu dengan Kain akan membunuhnya.

13
Pembunuh Pertama
3
Aplikasi Kehidupan
Itu Hanyalah Sebuah Pikiran

Judy tidak dapat percaya dengan apa yang telah terjadi dengan
teman sekolahnya, Vicky. Sambil duduk di kantor polisi, Judy merasa
sungguh bersalah, karena ia tidak dapat menghentikan Vicky dari
melakukan sebuah tindak kejahatan. Sekarang, sudah terlambat.
Semua ini dimulai dari percakapan di antara mereka pada suatu
hari. Judy mengatakan betapa indahnya kalung perak itu. Banyak sekali
gadis di sekolah yang mengenakannya. "Ya, Aku benar-benar
menyukainya," kata Vicky. "Mereka menjual kalung itu di mana-mana."
Lalu, merekapun melanjutkan obrolan tentang macam-macam model
yang mereka sukai dan memutuskan untuk melihat-lihat di toko pada
kesempatan berikutnya ketika mereka sedang berbelanja.
Satu minggu kemudian, keduanya pergi berbelanja dengan ibu
Vicky. Mereka menemukan kalung-kalung itu tergantung pada
tempatnya. "Wow, aku sungguh menyukai yang satu ini!" kata Vicky
sambil mengambil kalung itu dan menunjukkan kepada ibunya dan Judy.
Ibu Vicky menggelengkan kepalanya dan berkata: "Aku tidak akan
membelikan lagi perhiasan untukmu, karena engkau telah banyak
memiliki yang semacam itu." "Tetapi, ma," rengek Vicky. "Yang satu ini
sungguh istimewa. Aku sangat suka yang satu ini. Boleh ya?!" Ibu Vicky
mengabaikan anaknya dan mengatakan bahwa ia akan pergi ke bagian
elektronik. Dia ingin mereka segera menyusulnya.
Vicky dan Judy tetap berada di bagian perhiasan. Vicky masih
menggenggam kalung itu. "Kembalikan saja, Vicky. Kamu tahu bahwa
engkau tidak mempunyai uang untuk membelinya," kata Judy sambil
mengingatkan temannya. "Aku tahu, aku hanya ingin melihatnya
sebentar lagi," jawab Vicky. Judy merasakan keanehan terhadap
temannya itu bahwa Vicky akan melakukan sesuatu hal. Dia dapat
mengetahui dari wajah Vicky yang sedang berpikir keras. Beberapa saat
kemudian, Judy melihat sebuah jam tangan yang sungguh unik di
pajangan toko. "Lihat, Vicky, jam tangan ini unik, ya!" kata Judy kepada

14
Pembunuh Pertama
3
Vicky. Tetapi Vicky tidak menanggapi reaksi Judy yang sedang tertarik
terhadap sebuah jam tangan yang unik. Ketika berbalik, Judy tidak
melihat temannya, Vicky. Judy melihat sekali lagi ke arah jam tangan itu
sebelum ia mencari Vicky sambil mendengar seorang pramuniaga di toko
perhiasan itu melaporkan melalui telepon bahwa telah terjadi tindak
pencurian di toko itu.
Sebenarnya, Judy ingin mengetahui siapa pelaku tindak
pencurian itu, tetapi setelah mempertimbangkannya, lalu ia mengambil
keputusan adalah lebih baik ia mencari Vicky dan ibunya terlebih dahulu.
Sesaat kemudian, dua orang satpam datang ke bagian perhiasan dan
menangkap seseorang. Lalu, pramuniaga itu pun segera bergabung
dengan mereka. "Hei, tunggu sebentar. Mereka sedang membawa Vicky
pergi!" teriak Judy dalam hatinya sambil memandang dengan penuh rasa
tidak percaya terhadap apa yang dilihatnya itu. “Vicky!" teriak Judy
kepada temannya. Yang dapat dilihatnya saat itu hanyalah genangan air
mata yang membasahi wajah Vicky, sebelum ia membelok ke sudut
gedung perbelanjaan itu.
Manager toko memanggil ibu Vicky ke kantor dengan diikuti oleh
Judy. Sesampainya di sana, mereka menemukan kalung perak di
kantong Vicky. "Maafkan aku, sungguh. Aku tidak bermaksud
mencurinya. Aku akan membayarnya saat itu," tangis Vicky sambil
menundukkan kepalanya. Setelah mendengar pengakuan anaknya itu,
ibu Vicky berkata, "Tolonglah pak, berikan ia kesempatan. Dia masih
anak-anak. Aku akan membayar harga kalung ini. Berapakah
harganya?" Judy dapat merasakan betapa takutnya Vicky dan ibunya,
begitu pula dirinya saat itu. Manager toko berkata dengan tegas:
"Ma'afkan saya, bu. Saya kira hal ini sudah terlambat, karena pencurian
adalah tindak kejahatan serius. Kami harus melaporkannya kepada
polisi." Ibu Vicky mencoba kembali meyakinkan sang manager, tetapi
sayangnya keputusan sang manager sudah tidak dapat diubah lagi.
Itulah sebabnya Judy dapat berada di kantor polisi pula.
Sekalipun hanya berada di ruang tunggu, tetapi Judy merasa turut
bersalah seolah-olah ia telah mencuri kalung itu juga. "Oh, Tuhan,
ampunilah aku."

15
Pembunuh Pertama
3
1. Apa yang mungkin terlintas pada pikiran Vicky sebelum ia mencuri
kalung itu?
J: a. Aku mengingini kalung itu, maka aku harus mendapatkannya
sekarang.
b. Adalah tidak adil, bila ibu tidak membelikan kalung itu
untukku.
c. Para pramuniaga toko itu sedang sibuk. Tidak ada
seorangpun yang melihat apa yang akan kuperbuat.
d. Kalung itu tidak dilengkapi dengan magnet, sehingga mereka
tidak dapat mendeteksinya di pintu keluar.
e. Bila nanti ibu melihatnya, maka aku akan beritahukan bahwa
kalung itu adalah pemberian Judy.

2. Apa yang seharusnya Vicky renungkan untuk bertekad tidak


mengulangi kembali tindak kejahatan itu?
J: a. Renungkan akibat dari tindak pencurian itu.
b. Sadarilah bahwa pencurian itu adalah tindakan yang salah.
c. Ingatlah akan perintah Allah untuk tidak mencuri.
d. Jangan mengingini milik orang lain.

16
Pembunuh Pertama
3
Aktivitas
Pikiran Dan Tindakan

17
Bahtera Nuh Dan Air Bah
4
Mengulang
__________% benar
1. Mengapa Allah mau menghancurkan segala yang bergerak
di atas bumi?
_______________________________________________

2. Mengapa Allah menyelematkan Nuh dan keluarganya?


_______________________________________________

3. Berapa banyakkah yang masuk ke dalam bahtera?


Siapakah mereka itu?
_______________________________________________

4. Siapakah nama ketiga orang anak Nuh itu?


_______________________________________________

5. Apakah yang Allah perintahkan agar Nuh bawa ke dalam bahtera?


_______________________________________________
_______________________________________________

6. Bahtera itu panjangnya _____ kaki, lebarnya _____ kaki, dan


tingginya _____ kaki, serta ada sebuah _____ pada lambungnya.

7. Setelah air bah itu surut, maka Nuh melepaskan seekor


_______________. Lalu, ia melepaskan seekor
_______________ untuk mencari tahu apakah tanah
di bumi ini telah kering.

8. Hal pertama yang dilakukan Nuh setelah ia keluar dari bahtera


adalah ____________________, dan mempersembahkan
korban bakaran.

18
Bahtera Nuh Dan Air Bah
4
9. Allah mengadakan perjanjian dengan Nuh. Ia tidak akan
membinasakan kembali segala yang hidup dengan __________.

10. Allah menaruh __________ di awan sebagai tanda yang


mengingatkan akan janji-Nya terhadap segala makhluk hidup
di bumi ini.

19
Bahtera Nuh Dan Air Bah
4
Temuan Alkitab
Mencari Bahtera Nuh

Catatan terakhir lokasi bahtera Nuh tercatat di Kej. 8:4, yaitu


mendarat di pegunungan Ararat setelah air bah surut. Sepanjang sejarah
ini, manusia telah berusaha mencari adanya puing dari bahtera ini dalam
salju tebal yang sangat berbahaya di Turki (nama daerah sekarang ini).
Banyak yang menyatakan bahwa mereka dapat melihat bahtera itu dari
atas pesawat. Yang lainnya membawa pulang pecahan kayu dari bahtera
itu. Beberapa orang lagi telah menulis buku, bahkan membuat presentasi
video mengenai "penemuan" bahtera ini. Mengapa kita harus
memikirkan bahtera Nuh itu? Apakah mereka telah benar-benar
menemukannya?
Pertama, marilah kita bertanya pada diri masing-masing satu
pertanyaan ini: Apakah saya menjadi percaya kepada Allah, bila saya
dapat melihat Allah? Pengertian "iman" adalah keyakinan akan apa yang
telah kita harapkan dan bukti dari apa yang tidak terlihat. (Ibr. 11:1) Alkitab
memberikan banyak contoh tentang orang yang beriman. Mereka
membuktikan keimanan mereka dari perbuatan dengan mempercayai
firman Tuhan sebelum melihat janji Tuhan. Hari ini kita mematuhi perintah
Tuhan, karena kita percaya bahwa apa yang kita perbuat akan
mendatangkan upah di surga kelak.
Apakah hubungan antara iman dengan penemuan bahtera Nuh?
Marilah kita lihat dua hal berikut ini:
Hal pertama, "Segala tulisan yang diilhamkan Allah..." (2 Tim.
3:16a) Jadi, apa yang ada di dalam Alkitab adalah tulisan yang
diilhamkan oleh Allah, dan Ia memakai sekian banyaknya manusia untuk
menyatakan kehendak-Nya dalam tulisan. Kita mau menerima hal ini
sebagai kebenaran. Alkitab pun menceritakan bagaimana bumi
diciptakan. Kita percaya bahwa segala sesuatunya tercipta atas perintah
Tuhan. Sekalipun tidak ada satu manusiapun yang pernah melihat
proses penciptaan bumi dan langit ini. Begitu pulalah Alkitab
menceritakan tentang bahtera Nuh ini. Jadi, kita percaya bahwa bahtera
itu memang pernah dibangun dan ada. Tidak harus diyakinkan terlebih
dahulu bahwa bahtera itu telah ditemukan dan ada; ini tidak akan
mempengaruhi keyakinan kita akan kebenaran dari cerita di Alkitab.

20
Bahtera Nuh Dan Air Bah
4
Hal kedua, Yesus pernah mengatakan: "Berbahagialah mereka
yang tidak melihat, namun percaya." (Yoh. 20:29) Apakah dengan
demikian iman itu buta? Tentu saja, tidak. Yesus tahu persis akan siapa
yang kita percayai. Karena itu, Ia mengatakan kepada perempuan
Samaria: "Kamu menyembah apa yang tidak kamu kenal, kami
menyembah apa yang kami kenal." (Yoh. 4:22) Oleh karena itu adalah
penting bagi kita untuk mengetahui siapakah sesungguhnya yang kita
sembah dan mengapa. (Kita harus dapat menjawab pertanyaan seperti
"Siapakah Allah itu?", atau "Mengapa kita memerlukan keselamatan?").
Kita tidak perlu bukti ilmiah untuk membuktikan iman kepercayaan kita.
Pengalaman dan kesaksian kita melalui Roh Kudus dan mujizat telah
cukup membuktikan adanya Allah. Janganlah kita lupa untuk bersaksi
tentang Allah. Ciptaan-Nya ada di sekitar kita. "Langit menceritakan
kemuliaan Allah, dan cakrawala memberitakan pekerjaan tangan-Nya."
(Mzm. 19:2) "Sebab apa yang tidak nampak dari pada-Nya, yaitu
kekuatan-Nya yang kekal dan keilahian-Nya, dapat nampak kepada
pikiran dari karya-Nya sejak dunia diciptakan, sehingga mereka tidak
dapat berdalih." (Rm. 1:20)

21
Bahtera Nuh Dan Air Bah
4
Aktivitas
Perjanjian Pelangi

Alkitab telah dipenuhi oleh janji Allah kita yang maha masih untuk anak-
anak-Nya. Beberapa di antaranya dikategorikan untuk murid-murid
sebagai tambahan. Ingat, ini hanya sebagian saja dari janji Allah yang
ada di Alkitab!

23 janji Perjanjian Baru yang tidak bersyarat


29 janji Perjanjian Baru mengenai masa depan
29 janji Perjanjian Baru mengenai kesejahteraan
43 janji Perjanjian Lama yang tidak bersyarat
7 janji Perjanjian Lama bagi keluarga
7 janji Perjanjian Lama mengenai bangsa-bangsa
93 janji Perjanjian Lama bagi setiap orang di kitab Mazmur
+ 86 janji Perjanjian Lama lainnya bagi setiap orang

Di bawah ini adalah contoh janji Allah bagi kita. Bacalah ayat Alkitab berikut ini, lalu
carilah janji yang cocok dengan ayat Alkitab dan sambungkan dengan sebuah garis.
isilah kotak di bawah ini, pilihlah salah satu janji Allah dan imanilah bahwa janji Allah
itu berlaku bagi kamu. Tulislah kalimat janji itu dengan kata-katamu sendiri.

1 Yoh. 1:9 kebijaksanaan

Yes. 41:10 berkat

1 Yoh. 2:25 damai

Mzm. 48:15 pengampunan

Yoh. 14:27 Roh Kudus Aku bersukacita dan bersyukur, karena Allah telah berjanji
kepadaku ______________________________________
Mat. 10:42 hidup kekal ______________________________________________

Yak. 1:5 pimpinan ___________________________. (_________________)

Luk. 11:13 pertolongan dan kekuatan

Mal. 3:10 penghargaan

Yoh. 15:7 jawaban untuk doa kita

22
Menara Babel
5
Mengulang
__________% benar
1. Pada mulanya, berapa banyakkah bahasa yang digunakan
manusia?
_______________________________________________

2. Apakah rencana manusia saat itu?


_______________________________________________

3. Mengapa mereka mau berbuat rencana sebesar itu?


_______________________________________________

4. Apa yang Allah lakukan untuk menghentikan rencana itu?


_______________________________________________

5. Apakah akibat bagi manusia dari penghentian Allah atas


rencana itu?
_______________________________________________

6. Mengapa Allah tidak menyukai rencana manusia ini?


_______________________________________________

23
Menara Babel
5
Temuan Alkitab
Kita Memerlukan Allah

Bila kita meninggalkan Allah dalam rencana kita, maka kita


menemukan kegagalan. Rencana manusia untuk membangun menara
Babel ternyata gagal. Begitu pula dengan rencana kita bila tanpa
penyertaan Allah.
Bacalah dari ayat Alkitab untuk mengetahui bagaimana pendapat
Daud, Paulus dan Yesus tentang perlunya Allah. Lengkapi apa yang
mereka masing-masing katakan dengan kata-katamu sendiri.

Daud berkata kepada rakyatnya: (Mzm. 62:9)


"Percayalah kepada-Nya setiap waktu, hai umat,
curahkanlah isi hatimu di hadapan-Nya..." Mengapa demikian?
Karena __________________________________________.

Daud pun pernah berdoa kepada Allah seperti ini: (Mzm. 70:6)
"Tetapi aku ini sengsara dan miskin -
ya Allah, segeralah datang...! Mengapa demikian?
Karena __________________________________________.

(Mzm. 71:5)
"Sebab Engkaulah harapanku, ya Tuhan..."
Mengapa demikian?
Karena __________________________________________.

Suatu hari, rasul Paulus menulis surat kepada jemaat Korintus:


(2 Kor. 3:4-5)
"Demikianlah besarnya keyakinan kami kepada Allah oleh Kristus.
Dengan diri kami sendiri kami ____________________ untuk
memperhitungkan sesuatu seolah-olah pekerjaan kami sendiri;
tidak, _____________________________________."

Yesus memberitahukan murid-murid-Nya dan kita: (Yoh. 15:5)


"Akulah pokok anggur dan kamulah ranting-rantingnya.
Barangsiapa tinggal di dalam Aku dan
Aku di dalam kamu, _________________________________,
sebab ___________________________________________."

24
Menara Babel
5
Aktivitas
Allahku Dapat Menolongku

Kita telah melihat apa yang dikatakan oleh raja Daud, rasul Paulus dan
Yesus mengenai pertolongan Allah. (Lihatlah Buku Aktivitas Murid
pada halaman 24) Sekarang tanyakan kepada diri sendiri bagaimana kita
dapat mengandalkan pertolongan Allah untuk kemajuan diri kita sendiri.

1. Mengapa aku memerlukan pertolongan Allah?


Karena ______________________________________________

2. Bagian hidup manakah yang sangat memerlukan bimbingan Allah?


____________________________________________________

3. Rencana seperti apakah yang harus kuperbuat agar


menjadikan Allah sebagai bagian dari hidupku?
____________________________________________________

4. Aku yakin bahwa Allah akan menolongku,


karena ______________________________________________

5. Mengapa rasul Paulus dan umat Kristen pada zaman para rasul
begitu percaya kepada Allah, bahkan ketika mereka terus-menerus
dianiaya (Ibr. 13:6)?
____________________________________________________

6. Inilah doaku kepada Allah:


____________________________________________________

25
Abram, Orang Yang Murah Hati
6
Mengulang
__________% benar
1. Allah berbicara kepada Abram untuk pertama kalinya,
_________________________________________________
_________________________________________________

2. Allah menjanjikan Abram bahwa Ia akan menjadikan keturunan


Abram sebagai bangsa yang besar. Kata Allah, "Aku akan
memberkati orang-orang yang _______________ engkau, dan
mengutuk orang-orang yang _______________ engkau, dan
olehmu semua kaum di muka bumi akan mendapat _________."

3. Abram membawa dua anggota keluarganya, __________ dan


__________, dan segala harta miliknya, berikut hamba-hamba
mereka.

4. Ketika Abram tiba di tanah Kanaan, maka Allah memperlihatkan


diri-Nya dan berkata, "Kepada keturunanmulah Aku akan
memberikan __________ ini."

5. Di tanah Kanaan, Abram membangun __________ bagi Tuhan.

26
Abram, Orang Yang Murah Hati
6
Benar atau Salah
6. Para gembala Abram dan para gembala Lot saling bertengkar
mengenai sumur di negeri itu. __________

7. Abram berkata kepada Lot, "Janganlah kiranya ada perkelahian


antara aku dan engkau, dan antara para gembalaku dan para
gembalamu, sebab kita ini kerabat." __________

8. Lotlah yang memberi gagasan kepada Abram bila ia dan para


gembalanya akan pergi jauh, agar mereka tidak bertengkar lagi.
__________

9. Lot telah memilih untuk pergi ke lembah Yordan, dekat dengan


kota Sodom. __________

10. Setelah Lot berpisah dengan Abram, maka Allah berkata kepada
Abram bahwa Ia akan memberikan tanah Kanaan dan memberkati
keturunan Abram sebanyak debu di bumi ini. __________

27
Abram, Orang Yang Murah Hati
6
Temuan Alkitab
Perjalanan Abram

Ur-Kasdim adalah kota kelahiran Abram. Villa adalah suatu


bangunan yang memiliki 12 - 14 ruangan yang berbaris di sepanjang
jalan sekitar rumah Abram. Setiap villa mempunyai sistem saluran air
tersendiri, dan hal ini sungguh unik pada zaman itu (3900 tahun yang
lalu). Ur adalah kota yang paling maju di seluruh dunia pada saat itu.
Allah menyuruh keluarga Abram untuk meninggalkan kota Ur
menuju ke tanah Haran, dan dari sana, mereka ke kota Hebron. Setelah
tinggal di sana, keturunan Abraham melakukan perjalanan ke tanah
Mesir dan kembali ke tanah Hebron. Semua perjalanan ini sungguh luar
biasa, karena mereka bepergian dengan berjalan kaki atau naik keledai
tunggang.
Pakailah peta di berikut ini untuk mengetahui seberapa jauh
Abram telah menempuh perjalanan. (Setiap 1 gambar kaki adalah 75 mil
jauhnya.)
1. Berapa jauhkah dari Ur ke Haran? 8 tapak kaki x 75 mil = 600 mil
2. Berapa jauhkah dari Haran ke Hebron? 8 tapak kaki x 75 mil = 600 mil
3. Berapa jauhkah Hebron ke Mesir? 4 tapak kaki x 75 mil = 300 mil
4. Berapa jauhkah dari Mesir kembali ke Hebron? 4 tapak kaki x 75 mil = 300 mil
5. Jadi berapa jauhkah total perjalanan Abram? 24 tapak kaki x 75 mil = 1.800 mil

28
Abram, Orang Yang Murah Hati
6
Aktivitas
Pemberi Yang Beriman

Alkitab telah memberikan banyak contoh mengenai orang-orang yang


murah hatinya. Mereka memberikan apa yang mereka dapat berikan,
dan Allah memberkati mereka dengan limpahnya. Pasangkan "pemberi
yang beriman" dengan apa yang mereka telah lakukan, dan apa yang
kemudian terjadi. Gunakan Alkitab untuk memeriksa jawabanmu.

29
Abram, Orang Yang Murah Hati
6
Yang Telah Mereka Lakukan Pemberi Yang Beriman Yang Terjadi Kemudian

Janda itu memasukkan semua Abraham Allah berikan kekayaan


uangnya yang berjumlah 2 koin (Kej. 18:1-14; 21:1-7) dan kehormatan.
ke dalam kotak persembahan.

Perempuan itu menyediakan Zakheus Allah memandang


sebuah kamar kecil di bagian atas (Luk. 19:8-10) persembahannya lebih
rumahnya agar Elisa dapat beristi- besar daripada yang
rahat setiap kali melalui Sunem. dipersembahkan orang
lain.

Laki-laki itu mempersembahkan Janda Sarfat Keselamatan dicurah-


1000 ekor korban bakaran (1 Raj. 17:9-14) kan atas rumah tangga
pada Kemah Pertemuan di Gibeon. nya dan Allah menye-
butnya dengan
"Anak Allah".

Laki-laki itu memberi makan Salomo Segenggam gandum


kepada 3 orang asing. (1 Raj. 3:4-10) dan minyak yang tidak
pernah habis dalam
rumahnya selama
masa kelaparan.

Laki-laki itu memberi setengah Perempuan Sunem Allah berikan kesem-


dari seluruh kekayannya, dan yang kaya patan istrinya mengan-
membayar 4 kali lipat untuk (2 Raj. 4:8-37) dung pada masa tua-
orang yang telah ditipunya. nya.

Perempuan itu memberikan Janda miskin Allah berikan anak


makanan terakhir yang dimiliki- di bait suci laki-laki yang kemudian
nya kepada nabi Elia (Mrk. 12:42-44) dibangkitkan oleh Elisa.

30
Abram, Orang Yang Benar
7
Mengulang
__________% benar
1. Berapa banyakkah raja yang turut serta dalam pertempuran di
lembah Sidim itu? __________ orang raja. Dan berapa banyak-
kah raja pada masing-masing pihak? __________ orang raja
dan __________ orang raja.

2. Di lembah Sidim banyak sekali _______________ dan banyak di


antara prajurit yang terjatuh ke dalamnya.

3. Sodom dan Gomora berada dalam kondisi __________ dalam


perang di lembah Sidim itu.

4. Ketika Abram mengetahui bahwa Lot telah ditangkap, maka ia


memanggil _______ orang untuk menolong keponakannya itu.

5. __________ adalah raja Salem, hamba Allah yang maha tinggi,


yang membawa __________ dan __________ untuk Abram
setelah ia menyelamatkan Lot.

6. Apa yang Abram berikan kepada raja Salem?


_________________________________________________

7. Apa yang raja Sodom tawarkan kepada Abram?


_________________________________________________

8. Apakah Abram menerima tawaran dari raja Sodom itu?


Mengapa?
_________________________________________________
_________________________________________________

9. Apakah yang Allah janjikan kepada Abram?


_________________________________________________

10. Sebutan apakah yang Allah berikan ketika Abram percaya


kepada-Nya?
_________________________________

31
Abram, Orang Yang Benar
7
Temuan Alkitab
Iman Abram

Apakah kamu percaya Tuhan? Apa yang dimaksud dengan "beriman


kepada Tuhan"? Abram menunjukkan bagaimana seseorang dengan
iman telah bertindak. Marilah baca ayat Alkitab di bawah ini dan belajar
dari iman Abram.
1. Bagaimana Abram menyatakan imannya kepada Allah? (Ibr. 11:8)
___________________________________________________

2. Mengapa iman begitu penting? (Ibr. 11:6)


___________________________________________________

3. Apakah makna dari ayat ini dalam kehidupan kita sehari-hari?


(2 Kor. 5:7)
___________________________________________________

4. Apakah yang harus menyertai iman? (Yak. 2:17)


___________________________________________________
Jelaskan apakah maksudnya!
___________________________________________________

5. Allah memberitahukan kepada Abram mengenai apa yang harus


Abram lakukan dan iapun melakukannya. Bagaimana kamu dapat
mengetahui mengenai apa yang Allah ingin kamu lakukan?
(2 Tim. 3:16) Jelaskan dengan kalimatmu sendiri?
___________________________________________________

6. Bagaimana kamu menyatakan iman dalam perbuatan pada


minggu ini? Berilah contoh dalam kehidupanmu, bak di rumah
ataupun di sekolah?
___________________________________________________

32
Abram, Orang Yang Benar
7
Aktivitas
Iman Dalam Perbuatan

Allah telah memperhitungkan Abram sebagai orang benar, karena ia


telah beriman dan percaya kepada Allah. Menjadi benar berarti berbuat
apa yang benar. Abram telah berbuat benar dengan menaati perintah
Allah. Apakah kamu percaya akan setiap firman Allah? Apa yang
seharusnya kamu lakukan untuk menyatakan bahwa kamu percaya
segala sesuatunya adalah benar? Carilah ayat Alkitab dan tulislah apa
yang dapat kamu lakukan untuk menyatakan imanmu itu? Yang pertama,
lakukanlah seperti dalam contoh berikut.

Ul. 6:5 - "Kasihilah Tuhan, Allah-Mu, dengan segenap hatimu dan


dengan segenap jiwamu dan dengan segenap kekuatanmu."

Apa yang aku akan lakukan? Aku akan berkonsentrasi pada saat
kebaktian dan hanya akan memikirkan tentang gereja dan pekerjaan
Allah pada hari Sabat.

Yoh. 15:17 - ___________________________

Apa yang aku akan lakukan?


_____________________________________

Rm. 12:9 - _____________________________

Apa yang aku akan lakukan?


_____________________________________

1 Pet. 1:16 - ____________________________

Apa yang aku akan lakukan?


______________________________________

33
Abraham Dan Kedua Orang Anaknya
8
Mengulang
__________% benar
1. Mengapa Sarai memberikan Hagar kepada Abram sebagai
selirnya?
_________________________________________________

2. Mengapa Sarai mengeluh kepada Abram tentang Hagar?


_________________________________________________

3. Mengapa Hagar melarikan diri dari pada Sarai?


_________________________________________________

4. Siapa yang memberikan penghiburan kepada Hagar saat ia


melarikan diri dari pada Sarai?
_________________________________________________

5. Apa yang malaikat katakan agar Hagar perbuat?


_________________________________________________

6. Malaikat berkata kepada Hagar bahwa ia akan melahirkan


seorang bayi laki-laki dan harus menamainya __________.

7. Abram berusia __________ tahun saat Allah menampakkan diri


untuk meyakinkan perjanjian-Nya.

8. Perjanjian yang Allah buat antara diri-Nya dengan Abraham


mempunyai maksud bahwa setiap laki-laki dari keluarga dan
keturunan Abraham haruslah __________.

9. Allah memberikan sebuah nama baru kepada Abram yaitu


__________ yang berarti ____________________.

10. Allah memberikan sebuah nama baru kepada Sarai yaitu


__________. Dan anak yang lahir dari padanya akan dinamai
__________.

34
Abraham Dan Kedua Orang Anaknya
8
Temuan Alkitab
Allah Kita Itu Setia

Bacalah ayat-ayat Alkitab berikut ini. Lengkapilah kalimat yang ada


mengenai janji Allah dan tuliskan kata-kata yang tepat dalam teka-teki
silang berikut.

(Bil. 23:19)
"Allah bukanlah B, sehingga Ia ber-F... Masakan Ia berfirman dan tidak
melakukannya, atau berbicara dan tidak menepatinya?"

(1 Raj. 8:56)
"Terpujilah Tuhan yang memberikan tempat per-5-an kepada umat-Nya
Israel tepat seperti yang difirmankan-Nya; dari segala yang 3, yang telah
di-E-Nya dengan perantaraan Musa, hamba-Nya, tidak ada 2pun yang
tidak di-D."

(1 Tes. 5:24)
"Ia yang memanggil kamu adalah 4, Ia juga akan meng-C-nya."

(Ibr. 10:23)
"Marilah kita 6 berpegang pada pengakuan tentang pengharapan kita,
sebab Ia, yang menjanjikannya, setia."

(2 Pet. 3:9)
"Tuhan tidak lalai menepati 1-Nya, sekalipun ada orang yang
menganggapnya sebagai kelalaian, tetapi Ia sabar terhadap kamu,
karena ia menghendaki supaya jangan ada yang binasa, melainkan
supaya ksemua orang berbalik dan ber-A.

35
Abraham Dan Kedua Orang Anaknya
8
4

E F

3
D

Allah menyuruh Abram untuk memandang bintang-bintang di langit dan


menghitungnya. Apakah janji Allah kepada Abram? (Kej. 15:5)
________________________________________________________
________________________________________________________

Abram percaya bahwa Allah akan memenuhi janji-Nya. Apakah kamu


juga percaya?

36
Abraham Dan Kedua Orang Anaknya
8
Aktivitas
Janji Allah Kepadaku
Banyak hal yang kita perbuat berasal dari apa yang kita yakini,
misalnya: Aku yakin Allah akan memberkati orang-orang yang
menguduskan hari Sabat. Oleh karena itu, aku harus memastikan diri
untuk hadir di gereja setiap hari Jum'at malam sampai hari Sabtu petang.
Tetapi bila aku tidak percaya bahwa Allah akan memberkati orang-orang
menguduskan hari Sabat sepenuhnya, maka aku akan hadir di gereja
kapanpun aku suka.
Di bawah ini adalah 10 janji dari begitu banyaknya janji Allah bagi
kita. Carilah apa yang dijanjikan dalam setiap janji itu. Pilihlah 3 dari 10
janji Allah dan tulislah apa yang kamu akan lakukan, karena kamu
percaya akan janji itu, dan apa yang akan kamu lakukan bila kamu tidak
percaya pada janji itu.

1 Yoh. 1:9 Yoh. 2:25 Yes. 41:10


Mzm. 41:3 Rm. 8:28 Mrk. 11:24
Yoh. 14:12 Yoh. 14:27 Yoh. 15:7
Luk. 11:13

1. Dalam _______________, Allah berjanji kepadaku __________________________________


_____________________, karena aku percaya, maka aku akan _______________________

2. Dalam _______________, Allah berjanji kepadaku __________________________________


_____________________, karena aku percaya, maka aku akan _______________________

3. Dalam _______________, Allah berjanji kepadaku __________________________________


_____________________, karena aku percaya, maka aku akan _______________________

Bila aku tidak percaya, maka aku akan _______________________________________________


______________________________________________________________________________

Bila aku tidak percaya, maka aku akan _______________________________________________


______________________________________________________________________________

Bila aku tidak percaya, maka aku akan _______________________________________________


______________________________________________________________________________

37
Tiga Orang Tamu
9
Mengulang
__________% benar
1. __________ orang asing datang ke tempat kediaman Abraham,
dan salah seorang dari mereka adalah __________ sendiri.

2. Abraham memohon agar ketiga orang asing itu bersedia tinggal


di tempat kediamannya, bahkan ia membawakan __________
untuk membasuh __________ mereka.

3. Abraham begegas ke tenda Sara dan memintanya agar


membuatkan beberapa buah __________.

4. Ketika para tamu sedang makan, Abraham _______________


__________________________________________________

5. Ketiga orang tamu itu bertanya kepada Abraham:


“Di manakah __________mu?”

6. Allah berkata, "Aku akan kembali ke sini __________________


__________________________________________________."

7. Allah berjanji untuk memberikan Abraham _________________


___________________________________________________.

8. Ketika Sara mendengar perkataan Allah, maka ia menjadi


_________ dalam hatinya.

9. Allah mengetahui bahwa Sara kurang percaya kepada-Nya,


sehingga Dia bertanya kepada Abraham: "Adakah sesuatu yang
__________ bagi Allah?"

10. Sara berbohong karena ia merasa __________.

38
Tiga Orang Tamu
9
Temuan Alkitab
Penampakkan Diri Allah

Pada zaman Perjanjian Lama, manusia percaya


bahwa Allah terlalu kudus untuk didekati atau
dipandang. Mereka beranggapan bahwa bila
seseorang memandang Allah, maka ia akan
mati. Seringkali, Allah berkomunikasi dengan
manusia melalui para nabi atau dalam peng-
lihatan atau dalam mimpi. Tetapi, ada bebe-
rapa kali kejadian di mana Alkitab mencatatkan
bahwa Allah menampakkan diri kepada orang-
orang tertentu dan berbicara langsung kepada
mereka.
Bacalah ayat-ayat Alkitab berikut ini
mengenai penampakkan diri Allah kepada orang-
orang tersebut. Tuliskan dengan kata-katamu sendiri,
mengapa Allah menampakkan diri-Nya kepada mereka.

Kej. 12:7
________________________________________________________________

Kej. 17:1-16
________________________________________________________________

Kej. 18:1-10
________________________________________________________________

Kej. 26:1-6
________________________________________________________________

Kej. 35:9-13
________________________________________________________________

Kel. 3:16-17
________________________________________________________________

1 Raj. 3:5
________________________________________________________________

1 Raj. 9:1-9
________________________________________________________________

39
Tiga Orang Tamu
9
Aktivitas
Contoh Memberi Tumpangan
Alkitab mengajarkan kita bagaimana mengasihi Allah dan manusia. Kita dapat
melakukan hal ini dengan memberikan perlakuan yang baik kepada orang lain.
Bacalah Ibr. 13:2. Kepada siapa kita seharusnya memberi tumpangan?
_________________________________________________________________

Mengapa?
_________________________________________________________________

Rm. 12:13 mengajarkan kita untuk saling berbagi dengan


_________________________________________________________________

Sekarang, marilah kita melihat beberapa contoh dalam Perjanjian Lama tentang
beberapa tokoh yang memberi tumpangan bagi orang asing dan menerima berkat
karena perbuatan baik mereka. Pasangkan nama tuan rumah dengan tamu yang
mereka terima dan hasil dari perbuatan baik itu.

Tamu Tuan Rumah Hasil

Malaikat Tuhan Abraham Dia diselamatkan, sekalipun kota yang ia


(Kej. 18:1-10) huni dimusnahkan.

Hamba Abraham Lot Saudara perempuannya menemukan


(Kej. 19:1-29) seorang suami yang baik.

Musa Laban Dia dan istrinya menjadi orangtua Simson.


(Kej. 24:29-31,58,67)

Allah dan Manoah Dia menjadi mertua dari tamunya.


dua orang malaikat (Hak. 13:12-17,24)

Dua orang malaikat Rehuel Satu tahun kemudian, ia dan istrinya yang
(Kel. 2:20-22) mandul memiliki seorang anak laki-laki,
sekalipun mereka berdua telah lanjut usia.

40
Sodom Dan Gomora
10
Mengulang
__________% benar
1. Abraham berusaha untuk menyelamatkan kota di mana
keponakannya tinggal. Dia menanyakan Allah untuk pertama
kalinya, "Tidakkah Engkau akan mengampuni tempat itu bila
terdapat __________ orang benar di dalamnya?"

2. Abraham melanjutkan permohonannya untuk kota Sodom


sampai jumlah __________ orang benar sebelum Allah
meninggalkannya.

3. Ketika Lot melihat 2 orang malaikat tiba di kota Sodom, ia segera


menemui dan sujud menyembah di hadapan mereka, memohon
kepada mereka untuk _________________________________.

4. Sejumlah orang laki-laki di kota Sodom itu berusaha untuk


mendobrak pintu dan mengambil dengan paksa kedua orang
malaikat (yang mirip dengan laki-laki). Tetapi kedua orang
malaikat itu membuat mereka semua menjadi __________,
sehingga mereka tidak dapat masuk ke dalam rumah Lot.

5. Lot mencoba menyelamatkan kedua orang __________nya,


tetapi mereka mengira peringatan Lot itu hanyalah sebuah olok-
olok belaka.

6. Saat Lot meninggalkan Sodom dengan penuh keraguan,


apa yang malaikat-malaikat itu lakukan terhadap diri dan
keluarganya?
___________________________________________________
___________________________________________________

7. Peringatan khusus apakah yang kedua orang malaikat berikan


kepada keluarga Lot saat mereka ke luar dari kota Sodom?
___________________________________________________
___________________________________

41
Sodom Dan Gomora
10
8. Lot merasa takut bila ia tidak mempunyai cukup waktu untuk
mencapai pegunungan, maka Lot memohon sesuatu kepada
kedua orang malaikat itu untuk mereka lakukan. Apakah itu?
__________________________________________________
__________________________________________________

9. Bagaimana Allah menghancurkan kota Sodom dan kota Gomora?


__________________________________________________
__________________________________________________

10. Siapakah yang melanggar perintah kedua orang malaikat itu?


Apakah yang terjadi dengan orang tersebut?
__________________________________________________

42
Sodom Dan Gomora
10
Aplikasi Kehidupan
Melawan Arus Dunia

"Apa sih hebatnya Gameboy!" tanya Kevin kepada dirinya saat ia


berjalan di samping sekelompok anak laki-laki yang membuat seruan
mengenai betapa hebatnya Gameboy milik Willie itu. Willie selalu
dikelilingi banyak teman selama waktu istirahat. Tetapi, Kevin tidak
merasa hal itu begitu penting untuk membuat dirinya populer di sekolah
selama ia mempunyai teman. Kevin senang bila ia dapat bersama-sama
dengan Gustavo, Daniel, dan Paul. Mereka selalu makan bersama-
sama.
Hari Senin berikutnya, Kevin menemukan bahwa dua orang dari
temannya pun mempunyai Gameboy. Daniel dan Paul menunjukkan
Gameboynya kepada setiap orang yang mereka ketahui. Tiba-tiba,
muncullah kerumunan murid yang mengelilingi Daniel dan Paul seperti
lalat mengerumuni permen. Gustavo dan Kevinpun tidak mempunyai
kesempatan untuk berbicara kepada teman-teman mereka sepanjang
hari. Daniel dan Paul tidak bergabung makan siang lagi dengan mereka
seperti sebelumnya.
"Norak...!" teriak Gustavo pada esok harinya. "Aku tidak mengerti
mengapa Daniel dan Paul pun ingin mendapatkan perhatian dari semua
orang." Kevin menyetujui apa yang dikatakan temannya itu. Kevin telah
mendapat suatu pelajaran dari rumah dan dari gereja bahwa ia tidak
harus menjadi seperti orang lain untuk merasa diterima. Dia ingat apa
yang Alkitab pesankan, yaitu: Janganlah meniru dunia ataupun mencintai
hal-hal yang menjadi bagian dunia. "Tetapi sedikitnya, kita adalah
teman," kata Gustavo kepada Kevin.
Pertama, sepertinya Gustavo adalah teman terbaik Kevin, karena
mereka melakukan segala sesuatu dengan bersama-sama. Tetapi
akhirnya, Kevin merasa bahwa apa yang mereka bicarakan hanyalah
tentang Gameboy Daniel dan Paul. Suatu hari, Kevin berada di rumah
Gustavo dan mendengar apa yang Gustavo katakan kepada ibunya.
Kevin mendengar bahwa sebenarnya Gustavo pun ingin memiliki
Gameboy. Tetapi ibu Gustavo tidak mampu membelikannya, sehingga
Gustavo mengeluh kepada ibunya, "Tetapi, aku hanya mau teman-teman
menyukaiku."

43
Sodom Dan Gomora
10
Kevin bergegas ke ruang tamu. Dia mulai berpikir, "Akankah
teman-teman lebih menyukaiku bila aku memiliki sebuah Gameboy?" Dia
membayangkan dirinya datang ke sekolah keesokan harinya dengan
membawa sebuah Gameboy, sehingga ia menjadi sama seperti teman
lainnya, dan tidak lagi akan merasa "berbeda". Dia membayangkan
dirinya sebagai teman baik Daniel, Paul, dan Willie! Mereka makan siang
dan tertawa bersama. Tunggu sebentar! Mereka menertawakan
seseorang yang ia kenal. Kevin melihat dirinya sedang menertawai
Gustavo, karena ia bagitu "ketinggalan zaman". Tiba-tiba, Kevin menjadi
ketakutan.
"Bagaimana aku dapat begitu kejam terhadap Gustavo? Dia
adalah teman baikku." kata Kevin dalam hatinya. Sekarang, dua suara
mulai berbicara dalam hatinya. Sebuah suara kecil berkata: "Hati-Hati!
Bila kamu memiliki sebuah Gameboy, maka kamu akan mulai
menginginkan semua hal lain yang mereka punyai. Tidak akan ada
akhirnya."
Suara lainnya membantah: "Ini hanya sebuah mainan, bukanlah
kejahatan! Siapa yang melarang bila kita memiliki sebuah Gameboy?
Anak-anak lain di gereja pun memilikinya." Kevinpun mulai kebingungan.
Kevin tahu bila ia meminta sebuah Gameboy kepada kakek dan
neneknya, mereka pasti membelikannya. "Apakah yang harus aku
lakukan?" pikir Kevin.

T1: Mengapa Kevin menjadi kebingungan?

T2: Apakah nasihat yang kamu akan berikan kepada Kevin?

T3: Menurut kamu, bagaimana persahabatan di antara keempat anak


ini?

T4: Apakah hal ini pernah terjadi dalam kehidupanmu?


Ceritakan pengalamanmu.

44
Sodom Dan Gomora
10
Aktivitas
Menjadi Garam Dunia Atau Tiang Garam?
Garam Dunia Tiang Garam

Seperti apakah garam itu? ____________ Istri Lot tidak mendengarkan perintah
Bacalah Mat. 5:13 untuk melihat apa yang malaikat dan menoleh ke belakang ke
Yesus katakan mengenai garam. arah tempat tinggalnya, sehingga ia
menjadi tiang garam, dan tidak dapat
Siapa sajakah garam dunia itu? ________ menikmati keselamatan yang Allah
Apa yang terjadi bila garam itu kehilangan berikan kepadanya.
rasa asinnya?______________________
_________________________________ Menurut kamu, mengapa istri Lot
Bagaimana kita dapat menjadi garam? menoleh ke belakang?
Pernahkah kamu merasakan sepotong _______________________________
ayam goreng atau sepotong pizza yang _______________________________
tanpa bumbu? Kamu mungkin akan
kesulitan memakan sesuatu yang tanpa Menurut kamu, apakah istri Lot akan
rasa. Salah satu kegunaan utama garam menoleh ke belakang bila malaikat
adalah memberi rasa kepada makanan. memberitahukan akiba ketidakpatuhan-
Hal ini berarti bahwa kita "memberi rasa" nya itu? ________________________
kepada dunia yang ada di sekeliling kita,
dan menjadikannya lebih baik. Yesus Apakah kita seperti istri Lot? Orangtua
merupakan teladan terbaik dalam men- kita sering berkata, "Jangan berkelahi
jadi garam dunia. Dia mengajar dan dengan saudara!" Atau guru kita
menyembuhkan banyak orang di mungkin berkata, "Jangan berbicara
sekeliling-Nya. Selama tiga tahun pelayanan dalam kelas!" Tetapi kadang,
-Nya, Dia mengubah hidup banyak orang mengapa kita masih melakukan apa
menjadi lebih baik. Apa yang dapat aku yang telah dilarang oleh orang yang
lakukan untuk "memberi rasa" pada dunia? lebih tua usianya daripada kita?
Aku dapat menjadi pemberi pengaruh positif _______________________________
atau menjadi teladan kepada orang di
sekelilingku dengan cara: _______________________________
___________________________________

___________________________________

___________________________________

___________________________________

Apa yang terjadi bila kita tidak mendengarkan perintah Allah? Bacalah dalam 1 Sam. 12:15 dan
2 Tes. 1:8. Berilah jawabannya dengan kata-katamu sendiri.
____________________________________________________________________________

____________________________________________________________________________

45
Pengorbanan Ishak
11
Mengulang
__________% benar
1. Ketika Ishak dilahirkan, Abraham berusia __________ tahun.

2. Ishak berarti __________.

3. Allah menyuruh Abraham untuk pergi ke salah satu gunung


di tanah __________.

4. Allah memberitahu agar Abraham mempersembahkan


____________________ sebagai persembahan korban bakaran
kepada Tuhan.

5. Ketika dalam perjalanan, di mana Abraham dan Ishak membawa


api dan kayu, apa yang ditanyakan oleh Ishak kepada ayahnya?
___________________________________________________

6. Bagaimana jawab Abraham kepada anaknya?


___________________________________________________

7. Di gunung Moria, apa yang Abraham lakukan setelah


membangun mezbah?
___________________________________________________

8. Apa yang terjadi sebelum Abraham akan menikam anaknya itu?


___________________________________________________
___________________________________________________

9. Apa yang Abraham dapatkan saat ia menoleh ke belakang?


___________________________________________________

10. Dengan nama apakah Abraham menamakan tempat itu?


___________________________________________________

46
Pengorbanan Ishak
11
Aplikasi Kehidupan
Kisah Kasih Sayang

Ini adalah kisah nyata. Ada seorang gadis, sebutlah Elizabeth,


yang sedang sekarat karena penyakit anemia. Dia berusia sekitar lima
atau enam tahun dan mempunyai saudara laki-laki, sebutlah Joshua, dua
atau tiga tahun lebih tua daripada dirinya. Seluruh keluarga Elizabeth
berduka karena penyakit tersebut diderita pada orang yang mereka
semua sangat kasihi. Dokter telah mengatakan bahwa untuk
mempertahankan Elizabeth hidup, maka ia harus menerima transfusi
darah berkelanjutan. Mereka harus segera temukan seseorang dalam
keluarga atau sanak saudara yang mempunyai golongan darah yang
sama dengan Elizabeth. Beruntung sekali, mereka segera temukan
seorang dalam keluarga mereka, yaitu Joshua yang mempunyai
golongan darah yang sama dengan Elizabeth. Ketika dokter
menanyakan kerelaan Joshua dalam menyumbangkan sedikit darahnya
untuk menolong kelangsungan hidup saudaranya itu, maka anak laki-laki
ini menundukkan kepalanya dan berpikir sesaat dan lalu ia mengangkat
kepalanya dan berkata dengan berani, "Ya".
Akhirnya, tibalah hari untuk mentransfusi darahnya ke Elizabeth.
Suster membawa Joshua dan Elizabeth ke dalam ruang operasi. Dokter
menjelaskan kepada Joshua mengenai apa yang akan mereka lakukan
terhadap keduanya. Ketika Joshua berbaring di atas meja operasi di
samping saudaranya, ia melihat darahnya mengalir melalui sebuah
selang. Keadaan itu cukup menyakitkan, tetapi Joshua menggigit bibir
bawahnya dan mencoba untuk tidak menangis. Kemudian Joshua
bertanya kepada dokter dengan mata berlinang, "Dokter, apakah aku
akan meninggal sekarang?" Kita lihat, tidak seorangpun yang
menjelaskan kepada Joshua bagaimana cara kerja transfusi darah itu,
maka Joshua beranggapan bahwa Elizabet akan membutuhkan semua
darahnya. Sewaktu muda ia mengetahui bila semua darahnya
dikeluarkan, maka ia akan meninggal. Dengan sendirinya, Joshua
meyakini bahwa dengan menyumbangkan darahnya kepada Elizabeth,
maka ia akan meninggal.

47
Pengorbanan Ishak
11
Setiap orang merasa tersentuh dan terkejut terhadap keberanian
Joshua dan kasihnya yang dalam terhadap saudaranya. Dia rela
mengorbankan seluruh hidupnya untuk menyelamatkan saudaranya itu.
Dia baru berusia delapan tahun. Inilah yang diajarkan kepada kita
tentang kasih, "Tidak ada kasih yang lebih besar daripada kasih seorang
yang memberikan nyawanya untuk sahabat-sahabatnya." (Yoh. 15:13)
Puji syukur kepada Tuhan bahwa Joshua tidak harus meninggal demi
saudaranya itu. Setelah proses transfusi darah berakhir, maka Elizabeth
perlahan-lahan dari pulih dari penyakitnya. Joshua telah menyelamatkan
hidup saudaranya.
Tindakan Joshua terhadap Elizabeth adalah cara yang sama yang
Abraham lakukan terhadap Allah. Joshua begitu mengasihi Elizabeth,
hingga ia tidak berkeberatan menyerahkan apa yang sangat penting bagi
hidupnya - nyawanya. Joshua hanya melakukan apa yang harus ia
lakukan dari dirinya. Seperti, Abraham sungguh mengasihi Allah, hingga
ia rela menyerahkan anak yang paling dikasihinya, Ishak. Abraham
sanggup melakukan hal ini, karena ia percaya bahwa Allah dapat
membangkitkan Ishak sekalipun dari kematian. (Ibr. 11:19) Abraham
melakukan dengan tepat seperti apa yang Allah katakan kepadanya
untuk dilakukan. Tentunya, Allah tidak ingin Abraham benar-benar
membunuh anaknya sendiri, karena hal itu bertentangan dengan
perintah Allah. Allah melakukan semuanya ini kepada Abraham semata-
mata untuk menguji apakah Abraham mengasihi-Nya lebih daripada
Ishak atau tidak. (Ibr. 11:17) Kita tahu bahwa Abraham dapat melalui
pengujian Allah dengan nilai seratus persen! Pertanyaan bagi kita
adalah: Bila Allah memberi pengujian kepada kita sekarang, sanggupkah
kita melaluinya?

T1: Apa jenis ujian yang Allah berikan kepada kita hari ini?

T2: Apa yang dapat kita korbankan untuk menyatakan kasih kita
kepada Allah?

48
Pengorbanan Ishak
11
Aktivitas
Percaya Dan Taat
Bacalah 1 Yoh. 4:20 dan isilah bagian yang kosong:
"Barangsiapa tidak ____________________ yang dilihatnya,
tidak mungkin ____________________, yang tidak dilihatnya.”

Ini berarti bahwa bila kita ingin menyatakan kasih kita kepada Allah, maka
pertama-tama, kita harus menyatakan kasih kepada orang di sekitar kita.
Dan bila kita ingin belajar taat kepada Allah, maka pertama-tama, kita
harus menaati orangtua. Bacalah Ef. 6:1-3 dan daftarkan tiga sebab
mengapa kita harus mengikuti apa yang tertulis dalam Alkitab.

Anak-anak harus 1. _________________________


_____________ karena 2. _________________________
orangtua mereka 3. _________________________

Abraham percaya terhadap janji Allah yang akan memberikannya


keturunan sebanyak pasir dan taat kepada perintah Allah untuk
mengorbankan anaknya yang tunggal. Ishak percaya kepada ayahnya
dan Allah yang akan menyediakan domba untuk korban
bakaran pengganti dirinya. Dia dengan rela menyerahkan
dirinya kepada Abraham, ketika ayahnya membaring-
kannya di atas mezbah.
Bagaimana menyatakan kepercayaan dan
ketaatan kita kepada Allah atau orangtua dalam
kehidupan sehari-hari? Buatlah daftar atau
jelaskan beberapa hal yang kamu telah laku-
kan untuk menyatakan kepercayaan dan
ketaatan itu.
___________________________________

___________________________________

_______________________________________________________

49
Ishak Dan Ribka
12
Mengulang
__________% benar
1. Apa yang Abraham perintahkan kepada hamba yang paling tua
usianya untuk dilakukannya di bawah sumpah?
__________________________________________________

2. Apa yang terjadi bila perempuan yang ditemui oleh sang hamba
menolak untuk ikut kembali bersamanya?
__________________________________________________

3. Ketika tiba di Nahor, hamba Abraham memohon pertolongan


Allah. Apa tanda yang akan menyatakan bahwa gadis itu adalah
pilihan yang tepat?
__________________________________________________

__________________________________________________

__________________________________________________

4. Bagaimana Ribka menjawab permintaan air dari sang hamba?


__________________________________________________

__________________________________________________

5. Mengapa sang hamba menolak untuk makan setelah keluarga


Ribka menyiapkan makanan di hadapannya?
__________________________________________________

__________________________________________________

6. Setelah Ribka memberitahu keluarga ibunya tentang hamba


Abraham, __________ segera mengundang sang hamba untuk
datang ke rumah.

50
Ishak Dan Ribka
12
7. Sang hamba menemukan bahwa Ribka adalah __________ dari
saudara Abraham.

8. Ayah dan kakak laki-laki Ribka __________ Ribka menikah


dengan Ishak.

9. Ribka ____________________ tinggal sepuluh hari lagi bersama


dengan keluarganya sesuai permintaan ibu dan kakaknya.

10. Ketika Ribka melihat Ishak dari jauh, ia cepat-cepat


___________________________________________________

51
Ishak Dan Ribka
12
Aplikasi Kehidupan
Rahasia Keberhasilanku
"Aku tidak dapat melakukan sesuatu dengan benar!" gumam Kevin
seraya meletakkan biolanya, setelah gagal mengalunkan nada yang
sama berulang kali. Kevin memandang kerutan alis mata guru musiknya
yang hampir bersentuhan. "Baik, sampai di sini untuk hari ini. Kamu
mungkin lelah." kata gurunya.
Kevin merasa senang kursus biolanya dapat selesai dengan cepat
pada hari itu. Kevin merasa pelajaran biolanya makin lama makin terasa
seperti hukuman, dan tidak ada lagi hal yang menyenangkan. Kevin
teringat betapa senangnya hati, ketika baru dibelikan biola pertama kali
dan memainkan sebuah lagu yang sederhana. Hal itu sungguh
menyenangkan, karena saat itu, ia dapat melakukan sesuatu dengan
tangannya sendiri. Tetapi setelah itu, pelajaran menjadi makin sulit,
sehingga ia kurang tertarik terhadap latihan; kesenangan bermain
biolanya telah menjadi hilang. Sekarang, iapun tidak yakin mengapa
dirinya masih mengikuti kursus biola itu. Akhirnya, Kevin memutuskan
untuk berbicara terus terang agar orangtua mengizinkannya untuk keluar
dari kursus biola itu.
Ketika Kevin duduk di halaman rumah guru biolanya sambil
menanti jemputan dari orangtuanya, ia berpikir bagaimana cara
membicarakan masalah ini kepada orangtuanya. Lalu, Stephanie datang
dengan biolanya.
Stephanie berusia 6 bulan lebih tua daripada Kevin dan mereka
bepergian ke gereja yang sama. Mereka mulai mengambil pelajaran
musik pada saat yang sama. Pertama kali, Stephanie mengalami
kemajuan yang sangat lambat dalam pelajaran, sementara Kevin
beroleh kemajuan yang lebih baik. Tetapi, setelah dua tahun belajar,
Stephanie jauh lebih maju daripada Kevin.
"Hai," salam Stephanie kepada Kevin dengan senyum riang. "Hai,"
sahut Kevin seraya berusaha menahan sedikit senyuman dari wajahnya.
"Bukankah pak Thompson ada? Mengapa kamu ada di luar?" tanya
Stephanie. "Oh, ia ada di dalam. Dia baru saja menyuruhku
menyelesaikan pelajaran lebih awal pada hari ini," jawab Kevin.

52
Ishak Dan Ribka
12
"Lebih awal 10 menit?" jawab Stephanie dengan nada sedikit
kurang percaya. Kevin menggoyangkan pundak Stephanie dan berkata,
"Ya, aku tidak tahu. Aku tidak menyukai pelajaran biola lagi."
Stephanie duduk di samping Kevin dan bertanya, "Bagaimana
dapat terjadi? Aku kira kamu menyukai biola. Aku dengar dari pak
Thompson sendiri bahwa kamu adalah salah seorang muridnya yang
paling berbakat." Kevin menatap Stephanie sekilas dan menjawab: "Ya,
benar!"
Stephanie berkata lagi, "Kamu tahu, beberapa kali aku datang lebih
awal, lalu duduk di luar ruangan untuk mendengarkanmu memainkan
biola. Aku ingin bermain biola sebaik kamu. Aku mulai berdoa kepada
Allah mengenai hal ini. Aku beritahukan kepada Allah bahwa aku ingin
bermain biola dengan baik, agar suatu saat aku dapat memainkan
beberapa lagu pujian di gereja. Pertama kali, aku kira bahwa bermain
biola itu sulit. Leherku pegal dan jari-jari tanganku terluka, karena
menekan senar biola. Tetapi, orangtuaku menolong dalam doa. Lambat-
laun, aku bahkan tidak mengetahui kapan hal itu mulai terjadi bahwa aku
merasa mudah dan semakin mudah memainkan biola itu. Sungguh aneh!
Suatu ketika, aku bermain biola untuk kelas sekolah minggu, aku merasa
seperti jari-jari tanganku bergerak dengan sendirinya, dan akupun tidak
berbuat kesalahan sedikitpun pada saat itu. "Bukankah hal itu
mengagumkan?"
Kevin memandang Stephanie sambil berkata: "Sungguh? Kamu
harus berlatih lebih banyak." Kevin tidak mengira sebelumnya bahwa
Allah akan menolong seseorang bermain musik menjadi lebih baik, tetapi
hanya karena orang sering berlatih, sehingga ia beroleh kemajuan.
"Tidak!" kata Stephanie sambil menggoyangkan kepalanya,
sehingga ujung poninya berayun. "Sebenarnya, aku hanya memiliki
sedikit waktu untuk berlatih lagu tersebut. Mereka hanya memberiku
waktu satu minggu lamanya untuk berlatih dan memainkan lagu baru itu,
sehingga akupun berdoa dengan begitu giat untuk hal ini. Aku mohon
agar Allah menolongku dalam mewujudkan apa yang kuingini, yaitu agar
setiap orang yang mendengarkannya dapat menikmati alunan pujian
sekaligus memuliakan nama-Nya."

53
Ishak Dan Ribka
12
Stephanie bukannya sombong, tetapi hanya merasa bangga akan
kemampuannya bermain biola. Stephanie percaya bahwa Allah telah
menolong dirinya dalam membuat penampilan yang sempurna. Kevin
bertanya kepada dirinya: "Mengapa aku tidak pernah terpikir mohon
pertolongan Allah untuk hal ini sebelumnya?"
T1: Bagaimana Stephanie bersandar kepada Allah?

T2: Bagaimana kamu akan menjawab pertanyaan Kevin?

T3: Menurut kamu, apa yang Kevin harus lakukan untuk pelajaran
biolanya? Haruskah ia berhenti atau tidak?

54
Ishak Dan Ribka
12
Aktivitas
Keyakinan Yang Memimpin Kepada Keberhasilan
Hamba Abraham berhasil dalam tanggung jawabnya untuk
mencari istri bagi anak tuannya, Ishak. Keberhasilannya itu bukanlah
suatu kebetulan, tetapi karena ia benar-benar bersandar kepada Allah
dalam menyelesaikan tanggung jawabnya itu. Dalam Alkitab terdapat
banyak contoh keberhasilan dari banyak tokoh yang bersandar kepada
Allah yang maha kuasa. Cobalah kita cari tahu apa yang mereka lakukan.
Tariklah garis untuk mencocokkan beberapa tokoh yang bersandar
kepada Allah dan bagaimana mereka menjadi berhasil.
Siapa yang bersandar Bagaimana ia bersandar Bagaimana mereka
kepada Allah? kepada Allah? menjadi berhasil?

Yusuf Dia berdoa kepada Allah Tembok kota runtuh


(Kej. 41:15-16,37-45) sebelum memohon kepada karena suara sangkakala
raja agar ia diizinkan mem- dan suara seruan, serta
bangun tembok Yerusalem. ia perintahkan kepada
Dia memberi semangat para pasukannya untuk
kepada rakyat untuk tidak menaklukkan kota itu.
takut kepada musuh dan
tetap lanjutkan pekerjaan.

Daud Dia tak benci semua saudara- Ia mengalahkan lawannya


(1 Sam. 17:37,40-51) nya yang telah menjualnya dengan satu batu saja.
sebagai budak. Dia tak mena- Lalu, raja menganugerah-
ruh dendam, tetapi berkata kan jabatan yang tinggi
bahwa semuanya itu adalah dalam ketentaraannya.
kehendak Allah yang mem-
bawa mereka ke Mesir.

Yosua Dia dengan sukarela melawan Allah mengungkapkan


(Bil. 14:6-38) seorang raksasa bangsa Filistin makna mimpi dari seorang
hanya dengan sebuah tongkat, raja. Lalu sang raja meng-
umban, dan lima batu licin, serta angkatnya sebagai kepala
dalam nama Allah yang maha dari orang berilmu dalam
kuasa. kerajaannya.

55
Ishak Dan Ribka
12
Nehemia Dia meminta tiga sahabatnya Musuh-musuh bangsa
(Neh. 1:4 - 2:5,20; untuk berdoa bersama agar Yahudi sadar bahwa
4:14; 5:15-16) Allah bantu singkapkan mimpi pekerjaan membangun
raja kepadanya. tembok adalah berkat
bantuan Allah, dan mereka
kehilangan kepercayaan
diri dan menjadi takut ter-
hadap bangsa Yahudi.

Daniel Dia ikuti perintah Allah dan Fira'un membuatnya men-


(Dan. 1:8-21) memerintahkan bangsa Israel jadi kepala pemerintahan
untuk kelilingi kota Yerikho kerajaan dan memberinya
selama 7 hari. seorang istri dan tanah
yang terbaik untuk
perkemahan ayahnya.

Bagaimana kamu memperoleh keberhasilan? Bacalah 1 Taw. 22:13 dan


temukan jawabannya!
Aku akan berhasil, bila aku setia ______________________________
yang Allah berikan kepada Musa. Aku akan ____________________
dan ____________________ tidak pernah ____________________
atau ____________________.

56
Ulasan Akhir
13
Mengulang
__________% benar
1. Apa yang Allah ciptakan pada hari ketiga?
__________________________________________________

2. Apa yang Allah lakukan pada hari ketujuh?


__________________________________________________

3. Apa yang terdapat di taman Eden?


__________________________________________________

__________________________________________________

4. Mengapa manusia diusir dari taman Eden?


__________________________________________________

__________________________________________________

5. Mengapa Kain menjadi marah terhadap Habel?


__________________________________________________

6. Siapa sajakah yang masuk ke dalam bahtera Nuh?


__________________________________________________

__________________________________________________

7. Mengapa Allah menaruh pelangi di langit?


__________________________________________________

8. Mengapa Allah mengacaukan bahasa orang-orang di kota


Babel?
__________________________________________________

__________________________________________________

57
Ulasan Akhir
13
9. Mengapa para gembala Abram dan para gembala Lot
bertengkar?
__________________________________________________

10. Ketika Lot berpisah dengan Abram, arah manakah yang dipilih
oleh Lot?
__________________________________________________

11. Apa yang Abram berikan kepada raja Salem, Melkisedek?


__________________________________________________

12. Mengapa Abram menolak pemberian dari raja Sodom?


__________________________________________________

__________________________________________________

13. Mengapa Sarai bersikap marah dan mengeluh kepada Abram


mengenai hambanya Hagar?
__________________________________________________

__________________________________________________

14. Apa arti nama Abram yang baru?


__________________________________________________

15. Apa yang Allah janjikan kepada Abraham setelah Dia dan dua
orang malaikat-Nya selesai menyantap hidangan yang disedia-
kan oleh Abraham?
__________________________________________________

16. Setelah Sara mendengar apa yang Allah janjikan kepada


Abraham, apa yang ia lakukan?
___________________________________

58
Ulasan Akhir
13
17. Karena kejahatan penduduk kota Sodom dan kota Gomora,
maka Allah memutuskan untuk memusnahkan mereka. Bagai-
mana Abraham mencoba menyelamatkan kota di mana Lot
tinggal?
__________________________________________________

18. Bagaimana Allah memusnahkan kota Sodom dan kota Gomora?


__________________________________________________

19. Apa yang terjadi sesaat sebelum Abraham membunuh anaknya,


Ishak?
__________________________________________________

20. Setelah Abraham menemukan domba jantan yang tersangkut


tanduknya pada semak belukar, maka ia namakan apa tempat
itu?
__________________________________________________

21. Ketika hamba Abraham tiba di Nahor, maka ia mohon pertolongan


Allah. Tanda apakah yang hamba Abraham pohonkan untuk
menyatakan gadis mana yang tepat menjadi istri Ishak?
__________________________________________________

22. Mengapa hamba Abraham menolak untuk menyantap setelah


keluarga Ribka menyiapkan hidangan baginya?
__________________________________________________

59
Ulasan Akhir
13
Aktivitas
Puzzle
1. Allah menciptakan __________ pada hari pertama.

2. Allah membentuk manusia dari __________.

3. Allah melarang manusia untuk makan buah dari pohon


pengetahuan __________ dan __________.

4. Allah membentuk perempuan dari _______________ Adam.

5. Manusia pertama dinamakan __________ dan istrinya


dinamakan __________.

6. Allah mengusir manusia ke luar dari taman Eden untuk


mencegah mereka makan buah dari pohon __________.

7. __________ bertanya kepada Allah: "Apakah aku penjaga


adikku?"

8. Allah memberi tanda kepada saudara __________ untuk


melindunginya dari orang lain yang ingin membunuhnya.

9. __________ mendengar perintah Allah agar membuat sebuah


bahtera yang besar untuk menghindarinya tenggelam dari
__________.

10. Seekor burung __________ membawa kembali sehelai daun


zaitun di paruhnya kepada orang-orang yang berada dalam
bahtera, sehingga mereka dapat mengetahui bahwa ketinggian
air telah surut.

11. Allah menaruh sebuah __________ di langit sebagai pengingat


akan janji-Nya untuk tidak pernah menurunkan air bah lagi ke
bumi.

60
Ulasan Akhir
13
12. Penduduk kota __________ ingin membuat menara yang
puncaknya mencapai langit.

13. Abram meninggalkan kampung halamannya yang bernama


__________.

14. Istri Abram, __________ tidaklah dapat memberi seorang anak-


pun bagi Abram, maka ia izinkan __________, hambanya, untuk
dimiliki oleh Abram sebagai istri keduanya.

15. __________ dilahirkan untuk Abram dari istri keduanya.

16. Ketika Lot dan keluarganya lari menyelamatkan diri, istri Lot
menoleh ke belakang dan menjadi tiang __________.

17. Allah meminta Abraham untuk mengorbankan anaknya,


__________, yang sangat dikasihinya.

18. Malaikat menghentikan Abraham menikam anaknya, dan ketika


ia memandang ke arah depan, maka dlihatnya seekor
__________ jantan yang tanduknya tersangkut dalam semak
belukar.

19. Abraham memerintahkan hambanya mencarikan seorang


__________ bagi anaknya dari antara kaum keluarganya sendiri.

20. Allah tolong hamba Abraham temukan seorang gadis bernama


__________ yang membawa air kepada hamba Abraham dan
__________-nya untuk diminum.

61
Ulasan Akhir
13
O P V I S M A E L A

M H W G A U L I R T

R F A W A H L N S I

I U N T E R P A T A

B A B E L M A N G R

K A I N D O M B A A

A S H A K H H A G S

P U D I H I D I F A

E L A N G A A R U R

G A R A M D E B A H

H A B E L R U S U K

T U L A N G B A I K

A H A J P U D I H E

N U H N A I S T R I

HABEL ADAM ISMAEL RIBKA


ADAM JAHAT KEHIDUPAN TULANG RUSUK
BABEL AIR BAH TERANG GARAM
KAIN BAIK NUH SARAI
UNTA HAGAR PELANGI UR
MERPATI ISHAK DOMBA ISTRI
DEBU

62
62
Ayat Hafalan
(Juli/Agustus/September)

1. “Baiklah semua- nya memuji nama Tuhan,


sebab Dia mem- beri perintah, maka semua-
nya tercipta.” (Mzm . 1 48 : 5)

2. “Barangsiapa Kukasihi, ia Kutegor dan Kuhajar;


sebab itu relakanlah hatimu dan bertobatlah.”
(Why. 3:19)

3. “Karena dari hati timbul segala pikiran jahat,


pembunuhan, perzinahan, percabulan, pencurian,
sumpah palsu dan hujat.” (Mat. 15:19)

4. “Dari segala yang baik yang dijanjikan Tuhan kepada


kaum Israel, tidak ada yang tidak dipenuhi;
semuanya terpenuhi.” (Yos. 21:45)

5. “Diberkatilah orang yang mengandalkan Tuhan,


yang menaruh harapannya pada Tuhan!” (Yer. 17:7)

6. “Berilah dan kamu akan diberi: Suatu takaran yang


baik, yang dipadatkan, yang digoncang dan yang
tumpah ke luar akan dicurahkan ke dalam
ribaanmu.” (Luk. 6:38a)

7. “Lalu percayalah Abram kepada Tuhan, maka Tuhan


memperhitungkan hal itu kepadanya sebagai
kebenaran.” (Kej. 15:6)

8. “Allah bukanlah manusia, sehingga Ia berdusta;


bukan anak manusia, sehingga Ia menyesal.”
(Bil. 23:19a)

9. “Bantulah dalam kekurangan orang-orang kudus


dan usahakanlah dirimu untuk selalu memberikan
tumpangan!” (Rm. 12:13)

10. “Janganlah engkau turut-turut kebanyakan


orang melakukan kejahatan.” (Kel. 23:2a)

11. “Sesungguhnya, mendengarkan lebih baik


daripada korban sembelihan, memperhatikan
lebih baik daripada lemak domba-domba jantan."
(1 Sam. 15:22b)

12. “Aku hendak mengajar dan


menunjukkan kepadamu
jalan yang harus kautempuh;
True Jesus Church hendak memberi nasihat,
General Assembly, USA
mata-Ku tertuju kepadamu.”
(Buku ini hanya dipergunakan (Mz m. 32:8)
di dalam Gereja Yesus Sejati)

Edisi Revisi 1, 2009

Anda mungkin juga menyukai