Anda di halaman 1dari 1

Rangkuman Jurnal Farfis

Secara klinik, ukuran partikel suatu obat dapat mempengaruhi pelepasan zat aktif dari berbagai bentuk
sediaan yang diberikan. Dalam industri, untuk bahan aktif apa pun dibutuhkan proses kristalisasi secara
berulang dan distribusi ukuran partikel harus sesuai dengan kisaran yang diinginkan. Proses kristalisasi
dilakukan untuk mencapai kualitas partikel yang diinginkan. Proses kristalisasi meliputi pemilihan
pelarut, aglomerasi bola, aditif atau dengan mengoptimalkan prosedur yang ada. Aglomerasi merupakan
pengumpulan atau penumpukan partikel atau zat menjadi satu. Aditif merupakan zat-zat yang
ditambahkan pada obat-obatan, makanan dan kosmetika selama proses produksi, pengemasan atau
penyimpanan untuk maksud tertentu yaitu menjaga agar mutu dan kestabilan obat tetap terjaga. Selain
itu, tanaman harus memiliki sifat mikromeritik tertentu seperti kerapatan ruah, kemampuan mengalir
atau keterbasahan yang menentukan pemrosesan lebih lanjut dari bahan aktif yaitu formulasinya dan
kinerjanya.

Anda mungkin juga menyukai