Anda di halaman 1dari 2

KELOMPOK F

Pada ridge RA kiri kan ridgenya ovoid. Mengapa lebih memilih menggunakan pontik
sanitary daripada ridge lap kan OH-nya sama-sama baik?

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, pontik sanitary memiliki dasar pontik
yang tidak berkontak sama sekali dengan linggir alveolus sehingga terdapat ruangan /
jarak antara dasar pontik dengan linggir alveolus sekitar 1-3mm. Serta indikasi dari
pontik sanitary ini untuk gigi posterior. Tujuan dari pemakaian pontik ini pada kasus
tersebut adalah agar dapat menghindari komplikasi-komplikasi yang mungkin akan
nantinya terjadi meskipun pasien memiliki OH yang baik. Jadi, hal-hal tersebut dapat
dicegah terlebih dahulu sebelum menimbulkan penyakit periodontal atau
semacamnya. Apabila diberikan pontik ridge lap pada kasus ini, kontak dengan
mukosanya sangat maksimal (tidak terdapat celah di palatal) sehingga sisa-sisa
makanan mudah masuk ke bawah dasar pontik dan sulit untuk dibersihkan dan akan
terjadi kelainan jaringan periodontal.

pontik sanitary berbahan guna memperoleh sifat self-cleansing yang baik, sehingga
komplikasi yang mungkin diakibatkan oleh retensi debris dan mikroorganisme seperti
penyakit periodontal dan karies dapat dicegah

bentuk ridge ovoid: lebih bagus untuk stabilisasi

Pada pontik ini, dasar pontik tidak berkontak sama sekali dengan linggir alveolus sehingga
terdapat ruangan/jarak antara dasar pontik dengan linggir alveolus (1-3 mm), dan permukaan
dasar pontik cembung dalam segala aspek. Tujuan pembuatan dasar pontik ini adalah agar
sisa-sisa makanan dapat dengan mudah dibersihkan. Adanya bentuk pontik yang demikian
mengakibatkan kekurangan dalam hal estetis sehingga hanya diindikasikan untuk pontik
posterior rahang bawah(Arifin, 2000)

Bagian labial/bukal dari dasar pontik berkontak dengan linggir alveolus sedangkan bagian
palatal menjauhi linggir ataupun sedikit menyentuh mukosa dari linggir. Hal ini
mengakibatkan estetis pada bagian labial/bukal lebih baik, dan mudah dibersihkan pada
bagian palatal. Walaupun demikian menurut beberapa hasil penelitian, sisa makanan masih
mudah masuk ke bawah dasar pontik dan sulit untuk dibersihkan. Pontik jenis ini biasanya
diindikasikan untuk jembatan anterior dan posterior(Arifin, 2000).

Kekurangan dari pontik ridge lap adalah kontak dengan mukosa maksimal, tidak
terdapat celah di palatal sehingga pembersihan dengan dental floss sulit yang
menyebabkan terjebaknya sisa makanan sehingga terjadi kelainan jaringan
periodontium.
1. Mengapa Ridge-Lap Pontik digunakan untuk gigi anterior rahang atas atau anterior rahang
bawah?
Jawab :
Karena pertimbangan estetik dan kebersihan.
Ridge Lap Pontik dengan desain bagian labial menyentuh permukaan gingiva dapat
memenuhi fungsi estetik. Selain itu, mudah dibersihkan karena pada bagian palatalnya
melayang.

2. Mengapa Saddle Pontik digunakan untuk gigi posterior rahang atas?


Jawab :
Karena pada Saddle Pontik dasarnya berkontak dengan gingiva lebih lebar, sehingga desain
semacam ini yang paling mendekati bentuk aslinya, yaitu duduk baik di atas alveolaris
sehingga kelihatan lebih bagus.

3. Mengapa Sanitary Pontik hanya digunakan untuk gigi rahang bawah, tidak bisa untuk gigi
rahang atas?
Jawab :
Karena berhubungan dengan oral hygiene.
Pasien dengan oral hygiene yang buruk biasanya pada rahang bawah sering terjadi
akumulasi sisa-sisa makanan pada dasar pontik sehingga lebih efektif menggunakan
Sanitary Pontik untuk memudahkan terjadinya self cleansing. Sedangkan pada rahang atas
sulit terjadi self cleansing sehingga Sanitary Pontik tidak digunakan pada rahang atas.

4. Sebutkan ciri-ciri dari Saddle Pontik, Ridge-Lap Pontik, dan Sanitary Pontik! Serta
gambarnya masing-masing!
Saddle Pontik :
a. Dasar pontik berkontak dengan jaringan gusi lebih lebar dibandingkan dengan ridge-lap
pontik.
b. Desain dasar pontik berbentuk cekung mengikuti kontur permukaan dari jaringan gusi yang
cembung sehingga sulit dibersihkan dengan dental floss.
c. Dapat dikontruksikan untuk region anterior maupun region posterior .

Ridge-lap Pontik :
a. Pada umumnya digunakan pada region anterior oleh karena pertimbangan estetik dan
kebersihan.
b. Selain pada region anterior, dapat pula dibuat pada regio posterior..hanya terbatas pada
gigi premolar.
b. Dasar pontik pada bagian labial menyentuh gusi, sedangkan bagian palatinal melayang,
dasar pontik juga cembung.
a. Memenuhi fungsi estetik, tekanan pada jaringan gusi ringan, dan sangat mudah
dibersihkan.

Sanitary Pontik :
a. Pontik semacam ini disebut juga sebagai Santy Pontic atau hygienic pontic atau wash
through pontik.
b. Dasar pontik ini melayang di atas permukaan gusi kira-kira 1-2 mm dan bentuk dasar
pontik cembung.
c. Biasanya bahan yang digunakan untuk pontic ini terbuat seluruhnya dari logam .oleh
karena itu kurang menguntungkan ditinjau dari segi estetik.
b. Bentuk desain semacam ini hanya dikhususkan pada region posterior rahang bawah, pada
keadaan dimana ruang anodonsia arah vertical kurang dan pada pasien dengan OH agak
kurang.

Anda mungkin juga menyukai