Anda di halaman 1dari 2

Budaya Siri Na Pacce

Tingkatkan Kesadaran Anti Korupsi


Korupsi di indonesia menjadi permasalahan yang sampai saat ini belum bisa teratasi. Hal ini
dikarenakan Korupsi di inodensia sudah sangat merajalela dan telah memasuki berbagai aspek kehidupan. Mulai
dari yang dilakukan oleh orang biasa, pihak swasta hingga pejabat pemerintah. Mulai dari skala kecil hingga skala
besar. Mulai dari bidang pendidikan hingga kesehatan semua itu tidak bisa luput dari perilaku korupsi. Dalam
kehiupan sehari-hari kita bahkan sering melihat beberapa orang melakukan perilaku yang korup, bahkan kita
sendiri bahkan masih sering melakukan perilaku yang korup, misalnya saja korupsi waktu.

Praktif perilaku koruptif yang masih banyak dijumpai dalam kehidupan sehari-hari saat ini diantaranya
adalah membberikan uang damai kepada aparat ketika terkena tilang agar terhindar dari sanksi, memberikan
uang pelicin untuk mempermudah dalam mengurus segala urusan, dan pungutn liar yang terjadi dimana-mana.
Rumitnya sistem dalam mengurus beberapa hal di negara ini membuat seseorang melakukan aksi suap dengan
memberi uang pelicin sebagai jalan alternatif. Hal tersebut semakin diperparah dengan adanya oknum-oknum
yang juga memanfaatkan moment tersebut sebagai ladang penghasilan. Misalnya saja dalam pengurusan SIM
ataupun KTP elektronik. Meskipun pada lembaga-lembaga tersebut banyak himbaun untuk menjauhi dan
melawan korupsi seperti, “cegah korupsi, lawan dan laporkan” nyatanya tidak membuat lembag a tersebut
terbebas dari perilaku koruptif. Dalam proses pembuatan SIM sendiri sangatlah rentan terjadi perilaku yang
koruptif. Orang-orang yang tidak ingin mengikuti semua produser dalam pembuatan SIM, menggunakan uang
yang dimiliikinya sebagai jalan untuk mendapatkan SIM tersebut, mereka melakukan suap kepada oknum-oknum
tertentu yang bisa mempermudah langkahnya. Sementara oknum-oknum tersebut juga merasa diuntungkan
dengan adanya aksi suap-menyuap tersebut, mereka bisa mendapatkan penghasilan tambahan. Hal seperti inlah
yang kemudian membuat korupsi di negeri ini menjadi suatu budaya yang dianggap sulit untuk diberantas.
Namun, Kejadian seperti ini sebenarnya bisa saja tidak terjadi apabila terdapat kesadaran dari masing-masing
pihak memiliki kesadaran untuk tidak melakukan perilaku yang koruptif.

Oleh karena itu, menurut saya salah satu langkah yang perlu kita lakukan dalam memberantas korupsi
yang ada adalah dengan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tidak melakukan perilaku yang koruptif.
Peningkatan kesadaran ini bisa dilakukan melalui peningkatan pemahaman masyarakat mengenai korupsi dan
penanam nilai-nilai anti korupsi sejak dini. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan
pengenalan budaya sekitar yang menganut nilai-nilai anti korupsi, seperti budaya Siri na pacce yang ada di
Sulawesi Selatan. Siri dapatkan diartikan sebagai rasa malu (harga diri), sedangkan pacce bisa diartikan sebagai
rasa solidaritas dan empati. Budaya siri na pacce ini merupakan salah satu hal yang harus dimiliki untuk melawan
korupsi. Apabila siri na pacce tidak dimiliki oleh seseorang, maka orang tersebut dapat melebihi tingkah laku
binatang, sebab tidak memiliki rasa malu, harga diri, dan kepedulian sosial, yang membuat mereka menjadi orang
yangingin menang sendiri dan memperturutkan hawa nampusnya yang bisa mendorng seseorang untuk
melakukan perilaku koruptif.

Saya rasa dengan tidak melakukan perilaku koruptif bisa menjadi salah bentuk nyatanya yang bisa kita
lakukan untuk melawan korupsi. Jangan sampai kita ingin melawan korupsi namun nyatanya kita sendiri masih
sering melakukan perilaku-perilaku koruptif. Perilaku anti koruptif yang kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari
juga bisa menjadi contoh bagi yang lain.

Anda mungkin juga menyukai