Anda di halaman 1dari 3

Pengembangan SDM merupakan usaha yang dilakukan untuk

membentuk personal yang berkualitas dengan memiliki keterampilan,


kemampuan kerja, dan loyalitas kerja kepada suatu perusahaan
ataupun organisasi. SDM yang berkualitas akan membantu perusahaan
untuk lebih berkembang dan mencapai tujuan perusahaan. Berikut
adalah beberapa hal yang bisa didapatkan jika Anda melakukan
pengembangan SDM pada bisnis.

Produktivitas Kerja
Dengan pengembangan SDM, produktivitas kerja karyawan akan
meningkat, kualitas dan kuantitas produksi semakin baik, karena
technical skill (keterampilan teknik), human skill (keterampilan
karyawan), dan managerial skill (keterampilan manajer) karyawan akan
semakin baik.

Efisiensi
Pengembangan SDM juga dapat meningkatkan efisiensi tenaga, waktu,
bahan baku, dan mengurangi ausnya mesin-mesin. Dengan begitu
pemborosan akan berkurang, sehingga biaya produksi relatif kecil dan
daya saing perusahaan semakin besar.

Kerusakan
Dengan pengembangan SDM, karyawan akan menjadi semakin ahli dan
terampil dalam melaksanakan pekerjaannya. Dengan begitu kerusakan
barang, produksi, dan mesin-mesin akan semakin berkurang.

Kecelakaan Kerja
Mengembangkan SDM juga mampu mengurangi tingkat kecelakaan
karyawan, sehingga jumlah biaya pengobatan yang dikeluarkan
perusahaan berkurang.
Pelayanan
Pengembangan SDM juga penting untuk meningkatkan pelayanan yang
lebih baik dari karyawan kepada konsumen atau rekan perusahaan,
karena pemberian pelayanan yang baik merupakan daya tarik yang
sangat penting bagi rekanan-rekanan perusahaan yang bersangkutan.

Moral Lebih Baik


Dengan pengembangan SDM yang tepat, moral karyawan akan lebih
baik karena keahlian dan keterampilannya sesuai dengan pekerjaannya
sehingga mereka antusias untuk menyelesaikan pekerjaannya dengan
baik.

Karir Karyawan
Dengan pengembangan, kesempatan untuk meningkatkan karir
karyawan semakin besar, karena keahlian, keterampilan, dan
produktivitas kerjanya lebih baik. Promosi ilmiah pun biasanya
didasarkan kepada keahlian dan produktivitas kerja seseorang.

Konseptual
Dengan pengembangan, manejer semakin cakap dan cepat dalam
mengambil keputusan yang lebih baik, karena technical skill, human
skill, dan managerial skill lebih baik.

Kepemimpinan
Dengan pengembangan, kepemimpinan seorang manajer akan lebih
baik, komunikasinya lebih luwes, motivasinya terarah sehingga
pembinaan kerjasama vertikal dan horizontal semakin harmonis.
Balas Jasa
Dengan pengembangan, balas jasa (gaji, upah insentif, dan benefits)
karyawan akan meningkat karena produktivitas kerja mereka semakin
besar.
Konsumen
Pengembangan karyawan akan memberikan manfaat yang baik bagi
masyarakat atau konsumen karena mereka akan memperoleh barang
atau pelayanan yang lebih bermutu.

Itulah beberapa hal yang bisa didapatkan dengan melakukan


pengembangan SDM. Bagaimanapun dan apapun bisnis Anda,
karyawan adalah aset perusahaan yang harus dijaga dan dikelola
dengan baik. Selain karyawan, Anda juga harus bisa mengelola
keuangan jika ingin bisnis Anda terus berkembang.
Untuk mengelola keuangan dengan baik, Anda harus melakukan proses
akuntansi dengan tepat dan akurat. Jurnal merupakan software
akuntansi online yang dapat membantu Anda mengelola keuangan
bisnis dengan baik. Jurnal juga akan menyediakan laporan keuangan
secara instan, sehingga Anda dapat lebih mudah melihat kondisi
keuangan perusahaan. Melalui Jurnal, Anda juga dapat mengelola aset
perusahaan hingga stok barang dengan mudah.

Anda mungkin juga menyukai