Anda di halaman 1dari 4

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Dalam rangka mewujudkan Aparatur Sipil Negara yang merupakan
bagian dari reformasi birokrasi yang mampu menyelenggarakan pelayanan
publik dan dapat dijadikan sebagai unsur perekat persatuan bangsa, telah
ditetapkan Undang-Undang tentang Aparatur Sipil Negara yang
memberikan landasan kuat dan objektif dalam membina Aparatur Sipil
Negara (ASN) berdasarkan merit sistem. Undang- Undang tersebut terdapat
dalam UU ASN No.5 Tahun 2014 yang menjelaskan bahwa Aparatur Sipil
Negara (ASN) adalah profesi bagi Pegawai Negeri Sipil dan Pegawai
Pemerintah dengan Perjanjian Kerja, yang bekerja pada instansi pemerintah.
Calon Pegawai Negeri Sipil yang selanjutnya disingkat CPNS
adalah warga negara Indonesia yang lolos seleksi pengadaan PNS, diangkat
dan ditetapkan oleh PPK, serta telah mendapatkan persetujuan teknis dan
penetapan nomor induk pegawai . Setiap CPNS memiliki masa prajabatan
dalam mengembangkan tugasnya. Masa Prajabatan adalah masa percobaan
selama 1 (satu) tahun yang wajib dijalani oleh CPNS melalui proses
pendidikan dan pelatihan. Pelatihan Dasar CPNS adalah pendidikan dan
pelatihan dalam Masa Prajabatan yang dilakukan secara terintegrasi untuk
membangun integritas moral, kejujuran, semangat dan motivasi
nasionalisme dan kebangsaan, karakter kepribadian yang unggul dan
bertanggung jawab, dan memperkuat profesionalisme serta kompetensi
bidang. Pelatihan Dasar CPNS bertujuan untuk mengembangkan
kompetensi CPNS yang dilakukan secara terintegrasi sesuai dengan UU
LAN NO. 12 Tahun 2018.
Dalam menjalankan fungsinya sebagai pelaksana kebijakan publik,
pelayan publik, serta perekat dan pemersatu bangsa. Seorang ASN harus
memliki nilai-nilai dasar, diantaranya : Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika

1|RSUD SEKARWANGI
Publik, Komitmen mutu, dan Anti korupsi. Kelima nilai-nilai dasar ini untuk
selanjutnya disingkat ANEKA.
Selama melakukan habituasi aktualisasi dalam waktu 1 bulan di
RSUD Sekarwangi, penulis telah melakukan habituasi aktualisasi nilai-
nilai dasar ASN yaitu ANEKA dalam mengoptimalkan pemeliharaan alat
kesehatan di ruangan NICU di RSUD Sekarwangi. Dalam pelaksanaannya
nilai-nilai ANEKA sangat membantu penulis dalam mempermudah
penyelesaian dampak yang timbul saat melakukan habituasi aktualisasi di
RSUD Sekarwangi. Penulis akan memaparkan lebih lanjut pada laporan
aktualisasi dengan judul “Optimalisasi Pemeliharaan Rutin ALKES di
Ruangan NICU Melalui Pembuatan Form Pemeliharaan Berkala Jangka
Pendek di RSUD Sekarwangi”. Laporan ini akan menjelaskan semua
kegiatan penulis yang telah dilakukan selama habituasi aktualisasi, serta
nilai-nilai ANEKA yang telah di terapkan untuk mendapatkan output yang
diinginkan dalam rangkan menjalankan fungsi sebagai ASN.
1. 2 Maksud dan Tujuan Aktualisasi
Dilakukannya Aktualisasi Nilai - Nilai Dasar Pegawai Negeri Sipil
adalah membentuk karakter Pegawai Negeri Sipil yang menerapkan Nilai
Dasar Pegawai Negeri Sipil yaitu Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika
Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi melalui proses internalisasi dan
dapat menerapkan nilai-nilai dasar tersebut ke dalam kehidupan sehari-hari,
terutama dalam melaksanakan tugas dan pelayanan publik.
Tujuan penyusunan laporan aktualisasi ini adalah sebagai dasar
melakukan atau menerapkan nilai-nilai dasar ANEKA yang didapat selama
melakukan pelatihan dan pembelajaran on campus di BKPSDM
Kab.Sukabumi. Sehingga diharapkan kinerja Pegawai Negeri Sipil
dilingkungan RSUD Sekarwangi akan lebih baik dari sebelumnya.
Tujuan dilakukan Aktualisasi adalah:
a. Memahami lebih dalam tentang Nilai - Nilai Dasar Pegawai Negeri
Sipil.

2|RSUD SEKARWANGI
b. Membentuk karakter ASN yang menerapkan nilai-nilai dasar
Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti
Korupsi dalam pelaksanaan tugas dalam memberikan pelayanan
publik.
c. Mengutamakan kepentingan publik daripada kepentingan pribadi
dalam pelaksanaan pelayanan publik.
d. Mampu menjunjung tinggi standar etika publik dalam pelaksanaan
tugas pelayanan publik.
e. Mampu mencegah tindak tindakan Korupsi, Kolusi dan Nepotisme
(KKN) di lingkungan tempat tugas dan dalam memberikan pelayan
publik
1. 3 Manfaat
Laporan aktualisasi yang berjudul “ OPTIMALISASI
PEMELIHARAAN RUTIN ALKES DI RUANGAN NICU MELALUI
PEMBUATAN FORM PEMELIHARAAN BERKALA JANGKA
PENDEK DI RSUD SEKARWANGI” memiliki manfaat sebagai berikut :

a. Bagi diri sendiri


Meningkatkan pelayanan fungsi teknisi elektromedik dalam upaya
pemeliharaan dan perbaikan di RSUD Sekarwangi serta mampu untuk
mengimplementasikan nilai-nilai dasar ANEKA (Akuntabilitas,
Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi) sebagai
landasan dalam menjalankan tugas dan fungsinya
b. Bagi Institusi
 Mampu Memahami cara pengidentifikasian, penyusunan, dan
penetapan untuk isu-isu yang ada di RSUD Sekarwangi sehingga
dapat mendukung mewujudkan visi, misi RSUD Sekarwangi.
 Mampu memberikan pelayanan yang bermutu, efektif, dan maksimal
untuk masyarakat.
c. Bagi Masyarakat

3|RSUD SEKARWANGI
Mampu menciptakan pelayanan yang prima untuk masyarakat khususnya
pada penanganan bayi kritis di Ruangan Neonatal Intensive Care Unit
(NICU)

d. Bagi Negara
Mendorong tercapainya cita-cita dan tujuan bangsa indonesia terhadap
seluruh masyarakat indonesia.
1. 4 Ruang Lingkup
Dalam penerapan nilai-nilai dasar ANEKA (Akuntabilitas,
Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi dalam
Penulisan ini dibatasi pada kegiatan yang mengandung nilai nilai dasar
profesi ASN yaitu ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik,
Komitmen Mutu dan Anti Korupsi) di RSUD Sekarwangi dan memberikan
kontribusi pada visi dan misi organisasi serta penguatan nilai-nilai
organisasi di RSUD Sekarwangi. Dengan adanya rancangan aktualisasi
tersebut diharapkan penulis mampu mengimplementasikan rancangan
aktualisasi dengan baik dan sesuai dengan tujuan serta dapat membantu
dalam pelaksanaan pelayanan yang optimal.
Dalam melaksanakan nilai nilai aktualisasi, terdapat 2 (dua) ruang
lingkup yang mendasari rancangan kegiatan aktualisasi. Yaitu :

a. Kegiatan aktualisasi berdasatkan sasaran kinerja pegawai (SKP):


 Melaksanakan pemeliharaan peralatan/instrumen medis secara
berkala
b. Kegiatan aktualisasi berdasatkan inisiatif pribadi:
 Melakukan konsultasi dengan atasan terkait rencana kegiatan
aktualisasi
 Melakukan Persiapan pengumpulan data peralatan medik
 Melakukan Pembuatan jadwal pemeliharaan Rutin ALKES
 Melakukan Sosialisasi kepada rekan kerja dan penanggung jawab
ruangan

4|RSUD SEKARWANGI

Anda mungkin juga menyukai