Anda di halaman 1dari 2

Nama : Putri Justicarici

NPM : 1102014213

Kompresi bimanual adalah suatu tindakan untuk mengontrol dengan segera hemoragik post
partum dengan melibatkan kompresi uterus diantara 2 tangan dengan maksud untuk merangsang
uterus berkontraksi dan mengurangi perdarahan.

Dibagi :
 Kompresi bimanual eksterna
 Kompresi bimanual interna

Cara kerja :
Kompresi bimanual eksterna
 Letakkan 1 tangan pada abdomen didepan uterus, tepat diatas simfisis pubis.
 Letakkan tangan yang lain pada dinding abdomen (dibelakang corpus uteri) usahakan
memegang bagian belakang uterus seluas mungkin.
 Lakukan gerakan saling merapat kedua tangan untuk melakukan kompresi pembuluh
darah di dinding uterus dengan cara menekan uterus diantara kedua tangan tersebut. Ini
akan membantu uterus berkontaksi dan menekan pembuluh darah uterus.

Kompresi bimanual interna


 Pakai sarung tangan desinfeksi tingkat tinggi / steril. Dengan lembut masukkan tangan
(dengan cara menyatukan ke lima ujung jari) ke intoitus vagina.
 Periksa vagina dan serviks – jika ada selaput ketuban / bekuan darah pada cavum uteri
mungkin uterus tidak dapat berkontraksi secara penuh.
 Letakkan kepalan tangan pada forniks anterior, tekan dinding uterus, sementara telapak
tangan lain pada abdomen.

Evaluasi keberhasilan:
1. Jika uterus berkontraksi dan perdarahan berkurang, teruskan KBI selama 2 menit dan
perlahan – lahan dikeluarkan tangan dari dalam vagina.
2. Jika uterus berkontraksi tapi perdarahan tetap berlangsung, periksa adakah laserasi. Jika
ada lakukan penjahitan.
3. Jika kontraksi uterus tidak terjadi dalam waktu 5 menit, ajarkan keluarga melakukan
KBE dan teruskan penatalaksanaan atonia uteri selanjutnya.
4. Beri 0,2 mg ergometri.
5. Beri oxytocin IV.
6. Bila tidak berhasil lakukan rujukan.

Anda mungkin juga menyukai