Anda di halaman 1dari 4

Dermatitis Atopik

Oleh Bella Anggraini Nursahid

Definisi :

Peradangan kulit berupa dermatitis yang kronis residif, disertai rasa gatal dan mengenai
bagian tubuh tertentu terutama di wajah (fase infantil), dan fleksuural ekstremitas (fase anak).

Pathway :

1
Gejala Klinis :

Kulit penderita DA umumnya kerung dan gatal. Manifestasi dan predileksi DA pada masing-
masing fase berbeda :

3 fase dermatitis atopic :

1. Dermatitis atopi infantile (usia 2 bulan sampai 2 tahun)


 Predileksi utama di wajah diikuti kedua pipi dan tersebar simetris. Lesi dapat
meluas ke dahi, kulit kepala, telinga, leher, pergelangan tangan dan tungkai
terutama di bagian volar atau fleksor. Bila anak mulai merangkak, lesi dapat
ditemukan pada daerah ekstensor, misalnya lutut, siku, atau tempat yang
mengalami trauma.
 Lesi berupa eritema, papulvesikel yang halus dan gatal. Bila digaruk akan pecah –
eksudat – krusta.

2
 Fase infantile dapat mereda dan menyembuh. Pada sebagian pasien dapat
berkembang menjadi tipe anak dan dewasa.

2. Dermatitis atopic anak (usia 2 tahun sampai 10 tahun)


 Kelanjutan dari DA infantile atau timbul sendiri
 Predileksi : lebih sering di fossa kubiti dan popliteal, fleksor pergelangan tangan,
kelopak mata dan leher, dan tersebar simetris.
 Kulit pasien dan julit pada lesi cenderung kering
 Lesi cenderung menjadi kronis disertai hyperkeratosis, hiperpigmentasi, erosi,
ekskoriasi, krusta dan skuama.

3. Dermatitis atopic remaja dan dewasa


 Kelanjutan faseinfantil atau fase anak
 Predileksi mirip fase anak, dapat meluas mengenai kedua telapak tangan, jari,
pergelangan tangan, bibir, leher bagian anterior, kulit kepala dan putting susu.
 Lesi bersifat kronis berupa plak hiperpigmentasi, hyperkeratosis, likenifikasi,
erosi dan skuama.
 Rasa gatal lebih hebat saat beristirahat, udara panas dan bekeringat.

Gambar :

Dermatitis Atopik pada kedua pipi

3
Dermatitis Atopik pada ekstremitas

Anda mungkin juga menyukai