Anda di halaman 1dari 3

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Pancasila merupakan dasar Negara Republik Indonesia yang terumuskan dari
proses akulturasi budaya Nusantara yang berlangsung berabad-abad. Sebagai
dasar Negara, Pancasila merupakan pandangan hidup Bangsa Indonesia dalam
berbangsa dan bernegara. Pancasila sebagai suatu sistem filsafat pada hakikatnya
adalah suatu sistem pengetahuan. Dalam kehidupan sehari-hari Pancasila menjadi
pedoman atau dasar bagi Bangsa Indonesia dalam memandang realitas alam
semesta, manusia, masyarakat, bangsa, dan Negara tentang makna hidup serta
sebagai dasar bagi manusia Indonesia untuk menyelesaikan masalah yang
dihadapi dalam hidup dan kehidupan. Filsafat Pancasila merupakan landasan
dalam proses berfikir dan berpengetahuan.
Pancasila sebagai dasar Negara terdiri dari lima sila yang berasal dari
pemikiran hasil akulturasi budaya Nusantara. Sila-sila dalam Pancasila memiliki
keterkaitan atau berhubungan dan saling melandasi. Sila pertama, Ketuhanan
Yang Maha Esa merupakan landasan utama dari keempat sila lainnya. Hal ini
menjadikan Pancasila sebagi sistem yang saling terkait tak terpisahkan.
Perkembangan ilmu pengetahuan di Indonesia tak bisa terlepas dari dunia
luar. Ilmu pengetahuan di Indonesia pada dasarnya telah berlangsung sebelum era
Bangsa Eropa masuk ke Nusantara hingga pada masa pasca kemerdekaan.
Perkembangan IPTEK adalah lewat kelembagaan pendidikan, hail ini didasarkan
pada semangat ‘menceerdaskan kehidupan bangsa’ yang tertuang dalam
Pembukaan UUD 1945. Para ilmuwan dan cendekiawan harus memiliki semangat
mengembangkan dan menciptakan IPTEK yang ditunjukkan bagi kesejahteraan
dan kemaslahatan umat manusia.

15
3.2 Saran
Dalam menyikapi perkembangan IPTEK yang sangat cepat dan luas, hendaknya
Bangsa Indonesia harus memahami dan menjadikan Pancasila sebagai titik acuan
ketika mengembangan IPTEK maupu menggunakan suatu IPTEK. Dengan
menerapkan Pancasila dalam setiap IPTEK, maka diharapkan Bangsa Indonesia
memiliki IPTEK yang berlandaskan Pancasila

16
DAFTAR PUSTAKA

Saswinadi Sasmojo dkk (eds), 1991. Menerawang Masa Depan Ilmu Pengetahuan
Teknologi dan Seni. Penerbit ITB, Bandung
Ditjen Dikti Kemendikbud, 2013, Pendidikan Pancasila, http://img.dikti.go.id/ wp-
content/uploads/2013/02/Buku-Modul-Kuliah-Pancasila.pdf (27 November
2018)
Syahrial Syarbaini, Modul Pendidikan Pancasila. Jakarta, 2012
https://studylibid.com/doc/173361/pancasila-sebagai-dasar-nilai-pengembangan-ilmu
(28 November 2018)
https://studylibid.com/doc/514960/pancasila-sebagai-dasar-nilai-pengembangan-ilmu
(28 November 2018)
https://www.academia.edu/30977150/Pancasila_Sebagai_Dasar_Nilai_Pengembanga
n_Ilmu_Pengetahuan (28 November 2018)
https://www.academia.edu/2998587/PANCASILA_SEBAGAI_DASAR_NILAI_PE
NGEMBANGAN_ILMU_PENGETAHUAN (28 November 2018)

17

Anda mungkin juga menyukai