Anda di halaman 1dari 3

MATUR

Seorang wanita 40 tahun datang ke PKM dengan keluhan perut membesar


Keluhan utama perut membesar sejak 3 minggu sebelum masuk rumah sakit, yang
dirasakan semakin lama semakin besar, cepat kenyang, terasa begah, kadang terasa nyeri di
seluruh perut, namun tidak ada mual maupun muntah. Penderita merasakan adanya demam yang
tidak terlalu tinggi, keringat malam, nafsu makan berkurang. Buang air kecil lancar, warna
kuning jernih, tidak seperti teh. Buang air besar lancar, warna kuning coklat. Mata dan kulit
penderita tidak kuning. Berat badan penderita turun 4 kg selama sakit karena penderita tidak
bernafsu makan.
Penderita tidak pernah konsumsi alkohol maupun obat-obatan terlarang. Penderita
mendapat haid pertama kali dua tahun yang lalu, haid teratur tiap bulan, penderita tidak
mengalami perdarahan melalui jalan lahir di luar haid. Penderita tidak pernah mengkonsumsi
susu sapi mentah. Penderita menyangkal riwayat transfusi maupun operasi. Riwayat pengobatan
TB 6 tahun yang lalu mendapat terapi selam 6 bulan dan dinyatakan sembuh.
Pada riwayat penyakit keluarga, tidak ada keluarga lain yang menderita TBC, tumor, maupun
sakit kuning.

Pemeriksaan Fisik
KU: composmentis sakit sedang
Tekanan darah : 120 / 80 mmHg frekuensi nafas : 24x/menit
Denyut nadi: 88x/menit suhu : 37,5 0C
Tinggi badan 165 cm berat badan 40 kg.
Kepala
Konjungtiva anemis, sklera tidak ikterik.
Leher
Tekanan vena jugularis 5-2 cm H2O, tidak ada pembesaran kelen-jar getah bening leher, kelenjar
tiroid dalam batas normal.
Thorak
Bentuk dan gerak simetris, tidak ada spider nevi
Pada pemeriksaan jantung, konfigurasi jantung tidak membesar, bunyi jantung normal, tiada
gallop maupun murmur.
Pada pemeriksaan parusonor, bunyi nafas vesikuler, tidak ada mengi mapun ronki.
Abdomen
Cembung, tidak tampak venektasi dan caput medusa, lembut lingkar perut 75 cm, tidak nyeri
tekan, hepar dan lien tak teraba, terdapat pekak samping dan pekak pindah, tidak didapatkan
fenomena papan catur. bising usus (+) normal,
Akral hangat, tidak sianosis, tidak ada eritema palmaris. Tidak ditemukan pembesaran kelenjar
getah bening, aksila, maupun inguinal.

Pemeriksaan Penunjang

Hb 10,7, leukosit 5000, trombosit 355.000, laju endap darah 80,

ureum 6 mg/dL, kreatinin 0,4 mg/dL, glukosa da-rah sewaktu 101 mg/dL,

Albumin 2,7 gr/dL, globulin 2,7 gr/dL, bili-rubin direk 0,1 mg/dL, bilirubin

indirek 0,2 mg/dL, alkali fosfatase 75, HbsAg negatif.

Pemeriksaan urin rutin tidak ada kelainan.

EKG menunjukkan sinus takikardi. Foto toraks menunjukkan TB paru lama tenang

Pertanyaan:

1. Buat lah resume dari kasus ini !


2. Jelaskan maksud dari anamnesis yang dilakukan !
3. Jelaskan maksud dari pemeriksaan fisik yang dilakukan !
4. Apa DD/ kasus diatas, jelaskan alasannya ?
5. Jelaskan maksud dari pemeriksaan penunjang yang dilakukan !
6. Apa pemeriksaan penunjang lain yang diusulkan dan hasil apa yang diharapkan ?
7. Terangkan mengenai patofisiologi dari penyakit di atas !
8. Bangaimanakah penanganan kasus diatas ?
9. Bagaimanakah prognosis dari pasien diatas ?
RESUME

Data Pasien Keterangan

Seorang wanita 40 tahun Insidensi


Keluhan utama perut membesar sejak 3
minggu sebelum masuk rumah sakit, yang
dirasakan semakin lama semakin besar,
cepat kenyang, terasa begah, kadang
terasa nyeri di seluruh perut, namun tidak
ada mual maupun muntah.

Penderita merasakan adanya demam yang


tidak terlalu tinggi

keringat malam

nafsu makan berkurang

Buang air kecil lancar, warna kuning


jernih, tidak seperti the

Buang air besar lancar, warna kuning


coklat.

Mata dan kulit penderita tidak kuning

Berat badan penderita turun 4 kg selama


sakit karena penderita tidak bernafsu
makan

Anda mungkin juga menyukai