Anda di halaman 1dari 2

KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

KEMAYORAN
NOMOR :

TENTANG
KEBIJAKAN PELAYANAN AKHIR KEHIDUPAN

DIREKTUR UTAMA RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KEMAYORAN

Menimbang :

a. Pasien yang dalam proses meninggal mempunyai kebutuhan khusus untuk dilayani
penuh hormat dan kasih;
b. Dalam rangka memberikan pelayanan pasien yang maksimal di Rumah Sakit Umum
Daerah Kemayoran, maka perlu ditetapkan kebijakan direktur mengenai pelayanan
akhir kehidupan;
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam a dan b, perlu
ditetapkan kebijakan dengan Keputusan Direktur Utama Rumah Sakit Umum Daerah
Kemayoran.

Mengingat :
1. Undang – undang Negara Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 1992 tentang
Kesehatan;
2. Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor AHU-
92158.AH.01.01 Tahun 2008 tentang Pengesahan Badan Hukum Perseroan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor : 920 /
MENKES/PER/XII/1986 Tanggal 17 Desember 1986 tentang Upaya Pelayanan
Kesehatan Swasta di Bidang Medis;
4. Surat Keputusan Direktur Utama Nomor: I/SK-QLHJ/III/2009 tentang Pengangkatan
Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Kemayoran

MEMUTUSKAN
Menetapkan :
Kesatu : KEPUTUSAN DIREKTUR UTAMA RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
KEMAYORAN TENTANG KEBIJAKAN PELAYANAN AKHIR
KEHIDUPAN;
Kedua : Setiap pasien yang mengalami gejala-gejala akhir kehidupan di Rumah Sakit
Umum Daerah Kemayoran dilakukan assement pasien tahap terminal dan
dikelola secara tepat.
Ketiga : Setiap pelayanan pasien yang dalam tahap terminal mempunyai kebutuhan
khusus untuk dilayani penuh hormat dan kasih;
Keempat : Dalam proses pelayanan pasien tahap terminal diupayakan menghormati nilai
yang dianut pasien, agama dan preferensi budaya;
Kelima : Semua staf harus diupayakan memahami kebutuhan pasien yang unik pada
akhir kehidupan;
Keenam : Mengikutsertakan keluarga pasien dalam pelayanan pasien tahap terminal;
Ketujuh : Staf pelayanan kesehatan diwajibkan memenuhi kebutuhan psikologis,
emosional dan spiritual bagi keluarga dalam mengatasi kesedihan terhadap
kematian pasien.
Kedelapan: Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkannya, dan apabila di kemudian
hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan ini akan diadakan perbaikan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di :
Pada tanggal :
Direktur Utama
Rumah Sakit Umum Daerah Kemayoran

dr. Ani Sri Wiryaningsih MKK

NIP. 19600919 199103 2001

Anda mungkin juga menyukai