Anda di halaman 1dari 5

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah sebagai

pengganti Undang-Undang Nomor 23 Tahun 1999 telah menetapkan bidang kesehatan

merupakan salah satu kewenangan wajib yang harus dilaksanakan oleh

Kabupaten/Kota. Penyelenggaraan Kewenangan Wajib oleh Daerah adalah merupakan

perwujudan otonomi yang bertanggung jawab, yang pada intinya merupakan

pengakuan/pemberian hak dan kewenangan daerah dalam wujud tugas dan kewajiban

yang harus dipikul oleh daerah. Tanpa mengurangi arti serta pentingnya prakarsa

daerah dalam penyelenggaraan otonominya dan untuk menghindari kekosongan

penyelenggaraan pelayanan dasar kepada masyarakat maka Puskesmas Penuba

melaksanakan kewenangan dalam bidang pembangunan kesehatan.

Pembangunan kesehatan bertujuan meningkatkan kesadaran, kemauan dan

kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat

yang optimal. Pembangunan kesehatan manusia sebagai ukuran kinerja pembangunan

secara keseluruhan dibentuk melalui pendekatan tiga dimensi dasar yaitu umur panjang

dan sehat, berpengetahuan dan memiliki kehidupan yang layak. Pembangunan

kesehatan juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan

hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang

setinggi-tingginya, sebagai investasi bagi pembangunan sumber daya manusia yang

produktif secara sosial dan ekonomis. Pembangunan kesehatan diselenggarakan

dengan berasaskan perikemanusiaan, keseimbangan, manfaat, pelindungan,

penghormatan terhadap hak dan kewajiban, keadilan, gender dan nondiskriminatif dan

norma-norma agama dengan penerapan Standar Pelayanan Minimal guna

1
meningkatkan ketentuan tentang jenis dan mutu pelayanan dasar yang meliputi

kehidupan sosial, ekonomi dan pemerintahan.

Pembangunan bidang kesehatan yang dilakukan oleh Puskesmas Penuba pada

tahun 2018 diarahkan untuk mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan 2030 yang

dituangkan dalam Sustainable Development Goals (SDGs) yang dalam

pelaksanaannya dilakukan tidak hanya di tingkat Kecamatan dengan Puskesmas,

bahkan sampai di tingkat Kelurahan/Desa yaitu Pustu dan Polindes. Dalam

pengambilan maupun pelaksanaan kebijakan program, Puskesmas Penuba selalu

bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan Lintas Sektoral yang terkait.

Penyusunan Profil Kesehatan merupakan salah satu kegiatan dalam

mengaplikasikan grand strategi sekaligus sebagai bahan evaluasi dalam pelaksanaan

pembangunan kesehatan tersebut.

Profil Kesehatan Puskesmas Penuba Tahun 2018 berisikan gambaran situasi

pembangunan kesehatan dan pencapaian program yang telah dilaksanakan yang

memuat Indikator Kinerja dari penyelenggaraan Rencana Strategis (Renstra) Bidang

Kesehatan, Standar Pelayanan Minimal (SPM) Bidang Kesehatan, Pencapaian Target

Sustainable Development Goals (SDGs) Bidang Kesehatan serta berbagai upaya yang

terkait dengan pembangunan kesehatan yang diselenggarakan lintas sektor.

Kebutuhan data dan informasi kesehatan dari hari ke hari semakin meningkat.

Masyarakat semakin peduli dengan situasi kesehatan dan pencapaian hasil

pembangunan kesehatan yang telah dilakukan oleh pemerintah terutama terhadap

masalah-masalah kesehatan yang berhubungan langsung dengan kesehatan mereka.

Kepedulian masyarakat akan informasi kesehatan ini memberikan nilai positif bagi

pembangunan kesehatan itu sendiri.

2
Profil ini disajikan sebagai sarana penyedia data dan informasi resmi tentang

pencapaian program kesehatan dalam rangka evaluasi tahunan kegiatan-kegiatan dan

pemantauan pencapaian program yang mengacu kepada visi Puskesmas Penuba

“Menjadi puskesmas dengan pelayanan bermutu menuju masyarakat Kecamatan

Selayar Sehat dan Mandiri” yang diharapkan mampu memberikan umpan balik atau

dasar pengambilan keputusan guna mengurangi kesenjangan pelayanan sehingga

pelayanan kesehatan yang paling mendasar dan essensial dapat terpenuhi dengan baik.

1.2 TUJUAN

1.2.1 Tujuan Umum

Tujuan umum penyusunan Profil Kesehatan Puskesmas Penuba tahun 2018

adalah untuk mendapatkan gambaran derajat kesehatan masyarakat Kecamatan Selayar

yang merupakan keluaran dari pelaksanaan program pembangunan kesehatan selama

satu tahun di Puskesmas Penuba.

1.2.2 Tujuan Khusus

Adapun tujuan khusus dari penyusunan Profil Kesehatan Puskesmas Penuba

Tahun 2018 adalah sebagai berikut :

1. Diperolehnya gambaran umum keadaan geografis, demografi, tingkat

pendidikan di Kecamatan Selayar tahun 2018.

2. Diperolehnya data dan gambaran tentang situasi derajat kesehatan Kecamatan

Selayar tahun 2018.

3. Diperolehnya tingkat pencapaian program pembangunan kesehatan di

Puskesmas Penuba Kecamatan Selayar tahun 2018.

4. Diketahuinya kondisi sumber daya kesehatan yang ada di Puskesmas Penuba

Kecamatan Selayar tahun 2018.

5. Diketahuinya permasalahan yang dihadapi dalam proses penyelenggaraan

program pembangunan kesehatan di Kecamatan Selayar tahun 2018.

3
6. Terdokumentasinya data dan informasi derajat kesehatan masyarakat

Kecamatan Selayar tahun 2018.

1.3 SISTEMATIKA PENULISAN

Dalam menyusun Buku Profil Kesehatan ini kami menggunakan sistematika

sebagai berikut :

BAB I. Pendahuluan

Bab ini berisi penjelasan tentang maksud dan tujuan pembuatan Profil

Kesehatan Puskesmas Penuba Kecamatan Selayar tahun 2018 dan sistematika dari

penyajiannya.

BAB II. Gambaran Umum

Bab ini menyajikan tentang Gambaran umum Kecamatan Selayar. Selain uraian

tentang letak geografis, administratif dan informasi umum lainnya, bab ini juga

mengulas faktor-faktor yang berpengaruh terhadap kesehatan dan faktor-faktor lainnya

misal : kependudukan, ekonomi, pendidikan, sosial budaya dan lingkungan.

BAB III. Situasi Derajat Kesehatan

Bab ini berisi uraian tentang hasil pembangunan kesehatan sampai dengan

tahun 2018 yang mencakup angka kematian, umur harapan hidup, angka kesakitan dan

status gizi masyarakat.

BAB IV. Situasi Upaya Kesehatan

Bab ini berisikan uraian tentang upaya-upaya kesehatan yang telah

dilaksanakan oleh Puskesmas Penuba dibidang kesehatan sampai tahun 2018 dalam

rangka pencapaian program-program pembangunan dibidang kesehatan yang telah

4
dilakukan. Program tersebut meliputi pencapaian pelayanan kesehatan dasar,

pelayanan kesehatan rujukan, pencapaian upaya pencegahan dan pemberantasan

penyakit serta upaya perbaikan gizi masyarakat.

BAB V. Situasi Sumber Daya Kesehatan

Bab ini menguraikan tentang pembangunan sumber daya bidang kesehatan

tahun 2018. Gambaran tentang keadaan sumber daya mencakup tentang keadaan

tenaga, sarana dan prasarana kesehatan dan pembiayaan kesehatan.

BAB VI. Kesimpulan

Bab ini diisi dengan sajian tentang hal-hal penting yang perlu disimak dan

ditelaah lebih lanjut dari Profil Kesehatan Puskesmas Penuba tahun 2018. Selain

ringkasan keberhasilan-keberhasilan yang telah dipaparkan, bab ini juga

mengemukakan hal-hal yang dianggap masih kurang dan didukung lingkungan dan

perilaku sehat dengan pelayanan berkualitas dan peran serta masyarakat.

LAMPIRAN

Lampiran Profil Kesehatan Puskesmas Penuba tahun 2018

Anda mungkin juga menyukai