Anda di halaman 1dari 12

MEMECAHKAN SOAL-SOAL MATEMATIKA (SKL)

Operasi pada bilangan bulat atau pecahan

Menyelesaikan menjelaskan (memecahkan) masalah yang berkaitan operasi hitung bilangan bulat (K3)
Zika 3 tahun lebih tua dari Yeli. Sedangkan Yeli 5 tahun lebih tua dari Fari. Jika jumlah umur mereka
49 tahun, maka umur Zika adalah ....
A. 12 tahun C. 20 tahun
B. 17 tahun D. 22 tahun

Randy menjumlahkan nomor halaman buku yang terdiri dari 96 halaman adalah 4672. Ternyata ada
kekeliruan yaitu ada satu halaman yang dihitung dua kali. Halaman tersebut yaitu ....

Menyelesaikan / menjelaskan (memecahkan) masalah yang berkaitan operasi hitung bilangan


pecahan (K3)
2
Pak Jono membagi sejumlah uang kepada ketiga anaknya. Anak pertama mendapat bagian.
5
1
Anak kedua mendapat bagian dan anak ketiga menerima uang sebesar Rp175.000,00. Jumlah
4
uang Pak Jono yang dibagikan kepada seluruh anak-anaknya adalah ….
A. Rp700.000,00
B. Rp500.000,00
C. Rp437.500,00
D. Rp288.750,00

Perbandingan
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perbandingan senilai atau berbalik nilai (K2)
Sebuah toko menjual satu lusin gelas dengan harga Rp90.000,00. Uang yang harus dibayarkan Pak
Amin jika membeli 15 buah gelas tersebut adalah ….
A. Rp135.000,00
B. Rp120.000,00
C. Rp115.500,00
D. RP112.500,00

Sebuah mesin dapat memproduksi setengah lusin barang selama 3 jam. Banyak produksi barang
yang dikerjakan oleh 4 buah mesin selama 5 jam adalah ...
A. 40 buah C. 48 buah
B. 42 buah D. 54 buah

Dalam pembuatan sebuah rumah dapat diselesaikan oleh 12 orang selama 60 hari, karena sesuatu
hal dalam pembuatan rumah tersebut dipercepat 12 hari maka tambahan pekerja itu adalah ….
A. 3 pekerja
B. 4 pekerja
C. 5 pekerja
D. 6 pekerja

Sebuah proyek selesai dikerjakan oleh 6 orang selama 12 hari, setelah 5 hari proyek terhenti
selama 4 hari. Supaya proyek selesai tepat waktu, maka tambahan pekerja yang diperlukan adalah
.... A. 14 orang B. 12 orang C. 9 orang D. 8 orang

Seekor sapi dapat menghabiskan sebuah ladang rumput selama 4 hari, sedangkan seekor kambing
menghabiskan sebuah ladang rumput selama 12 hari. Jika seekor sapi dan seekor kambing bekerja
sama menghabiskan sebuah ladang rumput, maka waktu yang diperlukannya adalah ....
A. 4 hari C. 2 hari
B. 3 hari D. 1 hari

1
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perbandingan (K2)
Perbandingan banyak permen A dan B adalah 5 : 7. Jika selisih permen mereka sebanyak 60, maka
jumlah permen mereka adalah….
A. 84 C. 180
B. 168 D. 360

Menyelesaikan / menjelaskan (memecahkan) masalah yang berkaitan dengan perbandingan


(K3)
Dari 40 orang siswa, terdapat 30% siswa yang orang tuanya adalah wiraswasta, 25% siswa
yang orang tuanya PNS, 40% siswa yang orang tuanya pegawai swasta, dan sisanya
merupakan korban PHK. Perbandingan siswa yang orang tuanya korban PHK dengan siswa
yang orang tuanya wiraswasta adalah ....

Dua lingkaran memiliki jari-jari masing-masing 10 cm dan 15 cm. Perbandingan luas kedua
lingkaran itu adalah ....

Dendy dapat membuat sebuah lemari dalam waktu 15 hari dan Randy dalam waktu
30 hari. Jika mereka bekerja bersama-sama maka pekerjaan akan selesai dalam ....
A. 10 hari C. 15 hari
B. 12 hari D. 23 hari

Perbandingan uang Elis dan Tanti 5 : 6. Perbandingan uang Tanti dan Sri 4 : 7
Jumlah uang mereka bertiga Rp215.000,00. Selisih uang Sri dan Elis adalah ....
A. Rp70.000,00 C. Rp60.000,00
B. Rp65.000,00 D. Rp55.000,00

Perbandingan panjang dan lebar persegipanjang 5 : 7. Jika kelilingnya 96 cm maka luasnya


adalah ....
A.

Menentukan jarak peta, jarak sebenarnya atau skala (K2)


Diketahui sebuah peta memiliki skala 1 : 500.000. jika jarak pada peta 2,5 cm berapakah jarak
sebenarnya?
A. 125 km C. 2 km
B. 12,5 km D. 20 km

Sebuah foto berukuran 3 cm X 4 cm akan diperbesar 5 kalinya. Perbandingan luas sebelum


dan sesudah diperbesar adalah ....
A. 25 : 1 C. 1 : 5
B. 5 : 1 D. 1 : 25

Sebuah lapangan berbentuk persegi panjang berukuran panjang 18 m dan lebar 10,5 m.
Lapangan tersebut digambar dengan skala sehingga panjangnya menjadi 24 cm. Perbandingan
luas lapangan pada gambar dengan luas lapangan sebenarnya adalah ....
A. 1 : 5.625 C. 1 : 4.225
B. 1 : 4.900 D. 1 : 3.600

Membedakan (memecahkan) masalah berkaitan dengan jarak peta,sebenarnya atau skala (K3)
Seorang siswa akan membuat denah sebuah rumah berikut tanah pekarangan pada kertas
gambar ukuran 30 cm x 40 cm. Panjang dan lebar tanah tempat rumah itu 80 m x 60 m. Skala
yang mungkin untuk denah tersebut adalah ....
A. 1 : 100 C. 1 : 150
B. 1 : 125 D. 1 : 250

2
Aritmatika sosial

Menghitung harga pembelian


Pak Ridho menjual TV dengan harga Rp1.800.000,00. Jika rugi10%, maka harga pembelian
TV tersebut adalah... .
A. Rp1.500.000,00 C. Rp2.000.000,00
B. Rp1.600.000,00 D. Rp1.800.000,00

Sebuah barang jika dijual dengan harga Rp.75.000,00 akan memberi keuntungan 25%. Harga
beli barang tersebut adalah ...
A. Rp50.000,00 C. Rp93.750,00
B. Rp60.000,00 D. Rp100.000,00

Menghitung harga penjualan


Sebuah barang dijual dan mendapat untung 15%. Jika untung yang diperoleh sebesar
Rp24.000,00, maka harga penjualan barang tersebut ....
A. Rp184.000,00 C. Rp165.000,00
B. Rp175.000,00 D. Rp160.000,00

Sebuah mainan dijual dibeli dengan harga Rp200.000,00. Harga jual mainan tersebut supaya
untung 35% adalah ....
A. Rp285.000,00 C. Rp253.000,00
B. Rp270.000,00 D. Rp235.000,00

Menentukan persentase untung atau rugi


Seorang pedagang menjual sebuah TV seharga Rp1.950.000,00. Jika harga belinya
Rp1.500.000,00 maka persentase untungnya adalah ...
A. 45% B. 30% C. 25% D. 20%

Harga pembelian sepeda motor Rp1.200.000,00. Harga penjualannya Rp1.500.000,00. Persentase


untungnya adalah ....
A. 25% B. 20% C. 15% D.12,5%

Pola dan barisan bilangan


Memprediksi suku berikutnya dari pola bilangan yang diberikan (K1)
Perhatikan gambar berikut!

Banyak persegi kecil pada gambar ke-10 adalah ….


A. 110
B. 90
C. 55
D. 45

Suku ke–8 dari barisan 243, 81, 27, 9,… adalah….

1 1
A. C.
27 3
1 1
B. D. 
9 3

3
Meginterprestasi tentang gambar berpola(K1)

Pola gambar berikut dibuat dari potongan lidi

Banyaknya potongan lidi pada pola ke 7 adalah ... .


A. 60
B. 72
C. 84
D. 112

Menentukan / Menyimpulkan suku ke-n , jika unsur yang diperlukan diketahui dari barisan
bilangan (K3)
Dari barisan aritmatika, suku ke-2 = 11 dan ke-5 = 23. Suku ke – 30 barisan tersebut adalah … .
A. 111 C. 123
B. 117 D. 135
Diketahui suatu barisan aritmatika memiliki suku ke-3 = 7 dan suku ke-5 = 19. Beda barisan tersebut
adalah ....

Suatu barisan aritmatika memiliki suku ke-5 = 12 dan suku ke-9 = 20. Nilai suku ke-7 adalah ...

Suatu barisan aritmatika memiliki suku ke-7 = 100 dan suku ke-15 = 172. Nilai suku ke-11 adalah ...

Sebuah deret geometri memiliki suku ke-2 = 2 dan suku ke-4 = 108. Nilai suku ke-3 adalah ... .

Dalam sebuah rapat, setiap peserta memiliki kesempatan bersalaman dengan peserta lainnya
hanya sekali. Jika dalam rapat itu ada 8 orang, maka banyak kejadian bersalaman adalah ....

Menyimpulkan rumus Un, jika diketahui dari barisan bilangan (K3)


Rumus suku ke n dari barisan bilangan 1,3,9,27, ....
A. Un = 3𝑛 C. Un = 32𝑛−1
B. Un = 3𝑛−1 D. Un = 3𝑛+1

Rumus suku ke-n barisan bilangan 20, 17, 14, 11, … adalah ….
A. 23 – 3n
B. 23n – 3
C. 17 + 3n
D. 17n + 3

Menentukan Un, jika rumus suku ke-n diketahui(K1)

Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan barisan bilangan (K2)

Amuba berkembang biak dengan cara membelah diri menjadi dua setiap 5 menit. Jika
mula-mula banyak amuba 4, maka banyak amuba pada menit ke 30 adalah ....

A. 128 C. 512
B. 256 D. 1024

4
Operasi bentuk aljabar

Persamaan dan pertidaksamaan linier satu variabel


Menyelesaikan persamaan linier satu variabel pecahan (K1)
1 4
Jika 2 (x -6) = 2 + 3 x, maka nilai x + 5 = ....

Menyelesaikan pertidaksamaan linier satu variabel (K1)


1 2
Penyelesaian dari (3x – 6)  (2x – 3) adalah ....
2 3

A. x ≥ 6
B. x 1
C. x  1
D. x6

Menentukan himpunan penyelesaian pertidaksamaan linier satu variabel (K1)

Himpunan penyelesaian dari 2(2x +10) > x + 2


dengan x anggota bilangan bulat adalah….
A. {…-9,-8,-7} C. {-6,-5,-4,…}
B. {…-9,-8,-7,-6} D. {,-5,-4,-3…}

Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan persamaan linear satu variabel (K2)

Sebuah persegipanjang, panjang (3x+6) cm dan lebarnya (2x+4) cm, jika keliling persegi panjang
tersebut 60 cm, maka panjang dan lebar persegi panjang tersebut adalah ....
A. 9 cm dan 6 cm C. 18 cm dan 12 cm
B. 12 cm dan 8 cm D. 36 cm dan 24 cm

Tiga bilangan ganjil berurutan jumlahnya 39. Jumlah bilangan


terbesar dan terkecil dari bilangan tersebut adalah….
A. 22 C. 26
B. 24 D. 28

Mengkonstruksi kalimat matematika dari kehidupan sehari-hari (K2)

Lebar persegipanjang kurang 7 m dari panjangnya. Jika kelilingnya 80 m, dan lebarnya x, maka
kalimat matematika di bawah ini yang benar adalah....
A. 2(2x - 7) = 80 C. 2(x - 7) = 80
B. 2(2x + 7) = 80 D. 2(x + 7) = 80

Himpunan
Menentukan himpunan bagian dari suatu himpunan (K1)

Banyaknya himpunan bagian dari {a, b, c, d} adalah ....

Banyak himpunan bagian dari P = {3, 5, 7, 9, 11} yang memiliki 3 anggota adalah ....

Diketahui B = {a, b, c, d, e, f}. Banyaknya himpunan B yang terdiri dari 3 anggota adalah ....

Menentukan pengurangan , irisan atau gabungan dua himpunan (K1)

5
Menentukan komplemenn dua himpunan (K1)
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan himpunan (K2)
Dari 40 siswa yang menyukai lagu Pop 21 orang , lagu Rok 19 orang dan yang tidak menyukai
keduanya 4 orang. Siswa yang hanya menyukai lagu Pop adalah … .
A. 15 orang
B. 17 orang
C. 19 orang
D. 21 orang

Dalam sebuah kelas terdapat 17 siswa gemar matematika, 15 siswa gemar fisika, dan siswa gemar
keduanya. Banyak siswa dalam kelas itu adalah ....

Dalam seleksi siswa penerima bea siswa, setiap siswa harus lulus dalam matematika dan bahasa.
Dari 180 siswa peserta terdapat 103 orang dinyatakan lulus tes matematika dan 142 orang
dinyatakan lulus tes bahasa. Banyak siswa yang dinyatakan lulus sebagai penerima bea siswa ada..

Relasi dan fungsi


Menentukan Relasi dua himpunan (K1)

Menentukan fungsi dari suatu relasi dua himpunan (K1)


Perhatikan diagram panah berikut!

Yang merupakan fungsi adalah diagram panah nomor …


A. (2) dan (4)
B. (2) dan (3)
C. (1) dan (4)
D. (1) dan (3)

Dari himpunan pasangan berurutan berikut:


1. {(a,1), (a,2), (a,3), (a,4)}
2. {(a,1), (b,2), (c,1), (a,2)}
3. {(4,a), (2,b), (3,a), (1,d)}
4. {(p,1), (q,3), (r,2), (s,1)}
yang merupakan pemetaan adalah…
A. 1 dan 2 C. 2 dan 4
B. 1 dan 3 D. 3 dan 4

Menentukan f (ax+b), jika rumus fungsi diketahui (K1)


Diketahui rumus fungsi adalah f(x) = 3x – 1. Nilai f(2a – 5) adalah . . .
A. 6a + 6 C. 6a + 14
B. a + 1 D. 6a – 16

Diketahui f (3x + 1) = 6x + 3. Nilai f(-2) =....


A. -12 C. 6
B. -3 D. 12

Menentukan nilai c, jika nilai f(c) dan rumus fungsi diketahui (K1)
Diketahui rumus fungsi f(x) = 3 – 5x. Jika f(c) = 13, maka nilai c adalah . . .
A. -2 C. 5
B. 2 D. 15

Menentukan nilai fungsi f( c ) , jika f (a ), f ( b ) dan rumus fungsi diketahui (K2)

6
Diketahui rumus fungsi f (x) = ax + b. Jika f (2) = 2 dan f (3) = 13 maka nilai f (4) adalah....
A. -16 C. – 4
B. – 8 D. 16

Diketahui rumus suatu fungsi f(x) = ax +b, f(3)=5 dan f(–1) = –3. Nilai f(4) adalah ….
A. -3 C. 7
B. 3 D. 9
Diketahui rumus suatu fungsi f(x) = ax +b, f(1)=-2 dan f(4) = 19. Nilai a adalah ….

Diketahui f(x+3) = 2x + 5. Nilai f(10) = ....

Diketahui f(x) = 3x + n dan f(-1) = 7. Nilai f(5) – f(1) = ....

Menentukan grafik fungsi (K1)

Grafik dari f(x) = 2x + 2, dengan daerah asal {-2, -1, 0, 1, 2} adalah ....

A. C.

B. D.

Menjelaskan (memecahkan masalah) berkaitan grafik fungsi (K3)


Perhatikan Grafik tarif Taxi di bawah.
Tarif (dalam ribuan)

21

16

11

0 2 4 6
Jarak (dalam km)

Roni naik Taxi sejauh 38 km, berapakah ia harus membayar menurut tarif pada grafik tersebut?
A. Rp95.000,00 C.Rp106.000,00
B. Rp101.000,00 D.Rp190.000,00

Persamaan garis
Menentukan gradien persamaan garis (K1)

Gradien garis dengan persamaan 2y = 6x + 4 adalah … .


A. - 3
B. 2
C. 3
D. 6

Menentukan gradien dari gambar (K1)

7
Menentukan persamaan garis melalui dua titik (K1)

Persamaan garis yang melalui titik (–3 , 6) dan ( 1, 4) adalah … .


A. x + 2y = 9 C. x – 2y = 15
B. 2x + y = 15 D. 2x – y = 9

Menentukan persamaan garis melalui satu titik dan bergradien m (K1)


Persamaan garis yang melalui titik (-3,1) dan bergradien 3 adalah ...
A. y = 3x +1 C. y = -3x – 1
B. y = 3x + 10 D. y = -3x + 10

Persamaan garis melalui titik (-2, 1) dan gradien -½ adalah ....


A. x + 2y = 0
B. y = -2x
C. y = 2x
D. 2x + y = 0

Menentukan persamaan garis yang melalui satu titik dan sejajar atau tegak lurus garis lain
(K1)
Persamaan garis melalui titik (3, -2) dan sejajar terhadap garis y = 2 x – 5 adalah ….
3
A. 3x + 2y + 12 =0
B. 3x + 2y – 12 =0
C. 3y – 2x –12 =0
D. 3y – 2x +12 =0

Persamaan garis yang melalui titik (-2, 3) dan tegak lurus garis y + 2x – 1 = 0 adalah . . .
A. y + 2x + 1 = 0 C. 2y - x - 8 = 0
B. y - 2x - 7 = 0 D. 2y + x - 4 = 0

Menentukan grafik dari persamaan garis atau sebaliknya (K2)


Perhatikan grafik-grafik berikut!

Grafik dari persamaan garis 3x–2y+6 =0 adalah ….


A. (i)
B. (ii)
C. (iii)
D. (iv)

Sistem persamaan linier dua variabel


Menentukan penyelesaian dari SPLDV (K1)
Penyelesaian sistem persamaan 3x – 2y = 12 dan 5x + y = 7 adalah p dan q.
Nilai 8p – 2q adalah . . .
a. -76 c. 22
b. -22 d. 76

Menentukan penyelesaian dari SPLDV pecahan (K1)

8
Nilai x dan y yang merupakan penyelesaian dari system persamaan 3 x – 1 y = -2 dan 3 x + y = -
4 3 2
9. Nilai x – 3y adalah….
A. 5 C. -4
B. 4 D. -9

Menyelesaikan / menjelaskan (memecahkan) masalah soal cerita yang


berkaitan dengan SPLDV (K2 / K3)
Di tempat parkir sebuah pertokoan terdapat 75 kendaraan yang terdiri dari mobil dan sepeda motor.
Banyak roda seluruhnya ada 210. Jika tarif parkir untuk mobil Rp. 5.000,00 dan sepeda motor Rp.
2.000,00, maka pendapatan uang parkir saat itu adalah…
A. Rp 210.000,00
B. Rp 240.000,00
C. Rp 260.000,00
D. Rp 300 .000,00

Teorema Pythagoras
Menentukan bilangan-bilangan yang merupakan Tripel Pythagoras (K1)

Mengklarifikasi sisi-sisi segitiga yang merupakan segitiga siku-siku (K2)


Perhatikan kelompok panjang sisi-sisi suatu segitiga berikut:
(i) 6 cm, 8 cm, 10 cm
(ii) 7 cm, 24 cm, 29 cm
(iii) 20 cm, 21 cm, 29 cm
(iv) 10 cm, 24 cm, 25 cm
yang merupakan segitiga siku-siku adalah ….
A. (i) dan (ii)
B. (i) dan (iii)
C. (ii) dan (iv)
D. (iii) dan (iv)
Menghitung panjang sisi pada segitiga siku-siku (K1)
Perhatikan gambar segitiga berikut :

x 12 m

45o

Nilai x adalah… .
A. 15,62 m
B. 15,97 m
C. 16,97 m
D. 17,67 m
Menyelesaikan soal dengan menggunakan konsep teorema Pythagoras (K2)
Kapal “ARUNG SAMUDRA” berlayar ke Utara dari kota A menuju kota B sejauh
35 km , kemudian berlayar 120 km ke Timur menuju kota C . Jarak terdekat yang ditempuh
kapal dari kota A ke kota C adalah … .
A. 85 km C. 135 km
B. 125 km D. 155 km

Sebuah tangga yang panjangnya 3,9 meter disandarkan ke tiang listrik. Jika jarak ujung bawah
tangga ketiang listrik 1,5 meter, tinggi ujung atas tangga ke tanah (lantai) adalah … .
A. 2,4 meter C. 3,0 meter
B. 2,5 meter D. 3,6 meter

9
Keliling belah ketupat 68 cm, sedangkan panjang salah satu diagonalnya 16 cm. Luas belah
ketupat adalah … .
A. 240 cm2 C. 480 cm2
B. 260 cm2 D.520 cm2

Luas bangun datar


Menghitung luas gabungan dua bangun datar (K1)

Menyelesaikan/ / menjelaskan (memecahkan) masalah yang berkaitan dengan luas bangun


datar (K2 / K3)

KLMN adalah persegipanjang dan ABCD adalah persegi. Titik L adalah titik potong kedua
diagonal persegi. Luas daerah yang tidak diarsir adalah ….
A. 56 cm2
B. 64 cm2
C. 80 cm2
D. 84 cm2

Perhatikan gambar persegi dan persegipanjang di bawah!


8 cm

O 15 cm

10 cm
O adalah pusat persegi. Luas daerah yang diarsir adalah....
A. 12 cm2
B. 16 cm2
C. 18 cm2
D. 24,5 cm2

* Kunci jawaban : B

* Pembahasan
Perhatikan gambar di bawah!

8 cm
8 cm
O 1 15 cm
O 15 cm 2
3

10 cm
10 cm

10
Keliling bangun datar
Menghitung keliling gabungan dua bangun datar (K1)
Menyelesaikan / menjelaskan (memecahkan) masalah yang berkaitan dengan keliling bangun
datar (K2 / K3)
Kebun Pak Arman berbentuk belah ketupat, dengan panjang diagonal 18 m dan 24 m. Di
sekeliling kebun ditanami pohon sengon dengan jarak antar pohon 5m. Banyaknya pohon sengon
yang dibutuhkan adalah....
A. 9 pohon
B. 12 pohon
C. 28 pohon
D. 56 pohon

Kesebangunan dan kongurensi


Menentukan sisi-sisi yang bersesuaian atau sama bila diberikan dua buah bangun yang
sebangun atau kongruen
Menentukan sudut-sudut yang sama bila diberikan dua buah bangun yang sebangun atau
kongruen
Menghitung panjang sisi pada dua segitiga yang sebangun
Menghitung panjang sisi pada trapesium yang memuat dua segitiga yang sebangun

Perhatikan gambar!

. P Q

T U

S 36 cm R

Trapesium PQUT sebangun dengan


TURS. Jika PT : TS = 2 : 3, panjang PQ
adalah ....
A. 30 cm C. 18 cm
B. 24 cm D. 16 cm

Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan kesebangunan

Sebuah foto ditempel pada selembar karton berukuran 40 cm x 60 cm. Di sebelah kiri, kanan dan
atas foto terdapat sisa karton selebar 5 cm, sedangkan di bagian bawah foto akan digunakan untuk
menuliskan nama. Jika foto dan karton sebangun, maka lebar karton di bagian bawah yang tidak
tertutup oleh foto adalah ... .
A. 5,0 cm
B. 6,5 cm
C. 7,5 cm
D. 10,0 cm

Mengklarifikasi syarat dua segitiga kongruen

Segitiga
Menentukan jenis segitiga berdasarkan sisinya (K1)
Menentukan jenis segitiga berdasarkan sudutya (K1)
Pada segitiga PQR, besar P = 30o dan Q = 2 kali sudut P. Berdasarkan besar sudutnya
jenis segitiga PQR adalah….
A. segitiga lancip C. segitiga tumpul
B. segitiga siku- siku D. segitiga sebarang

11
Sudut pada bidang datar
Menghitung besar penyiku atau pelurus suatu sudut (K1)

Penyiku sebuah sudut besarnya 650. Besar Pelurus sudut tersebut adalah....
A. 250 C. 1300
B. 1150 D. 1550

Menyelesaikan soal berkaitan dengan sudut pada dua garis sejajar (K1)
Menghitung sudut pada segitiga (K1)

Nilai x pada gambar di bawah adalah....


B
A. 65o 500
B. 70o
500
C. 80o
D. 85o 2x -400 1400

A C
Menentukan Sudut antara dua jarum jam (K1)
Ketika jarum jam menunjukkan pukul 09.00, berapakah nilai sudutnya?
A. 9⁰
B. 90⁰
C. 180⁰
D. 270⁰

Sebuah prisma alasnya berbentuk belah ketupat dengan panjang diagonal 30 cm dan 16 cm. Jika
tinggi prisma 10 cm, maka luas seluruh permukaan prisma adalah…
A. 896 cm² C. 1.160 cm²
B. 916 cm² D. 1.640 cm²

Tabel berikut adalah data hasil ulangan matematika kelas VIII-D


Nilai 4 5 6 7 8 9 10
Frekuensi 3 5 2 8 4 2 1
Banyak siswa yang mendapat nilai lebih dari rata-rata adalah ...
A. 7 anak
B. 8 anak
C. 10 anak
D. 15 anak

Dalam suatu kelas terdapat 30 siswa. Rata-rata nilai ulangan 14 siswa 6,8 dan rata-rata nilai
ulangan 16 siswa yang lain 7,4. Rata-rata nilai ulangan seluruh siswa dalam kelas tersebut adalah
...
A. 7,12
B. 7,21
C. 7
D. 8

12

Anda mungkin juga menyukai