Anda di halaman 1dari 2

3.6 Jelaskan dan gambarkan sifat-sifat bahaya reaktivitas dalam skala bahaya sesuai MSDS !

@ Bahaya reaktivitas adalah sifat bahaya akibat ketidakstabilan atau kemudahan terurai, bereaksi
dengan zat lain atau terpolimerisasi yang bersifat eksotermik (menghasilkan panas) sehingga eksplosif
atau reaktivitasnya terhadap gas lain sehingga menghasilkan gas beracun.

Sifat- sifat bahaya tersebut digambarkan dalam skala bahaya seperti berikut :

a. Gambar yang berwarna biru menunjukkan skala bahaya kesehatan


(Toksisitas)
b. Gambar yang berwarna merah menunjukkan skala bahaya kebakaran
c. Gambar berwarna kuning menunjukkan skala bahaya reaktivitas
d. Gambar berwarna putih menunjukkan skala bahaya khusus lainnya

3.7 Apa yang harus disertakan dari komposisi bahan menurut MSDS yang sesuai dengan GHS?

@Komposisi dari bahan kimia menyertakan nama, CAS number, sinonim, impurities dan
konsentrasi bahan dalam campuran, zat aditif penyetabil bahan kimia beserta identifikasi unik
lainnya harus dimasukkan danditempatkan pada sections 3 dari GHS MSDS.

3.8 Coba sebutkan hal-hal yang harus diperhatikan pada setiap penggunaan bahan kimia
berbahaya sesuai perencanaan dan penerapan K3L!(minimal 5)

@a.APD (Alat Pelindung Diri) yang sesuai dengan faktor resiko bahayanya (HIRAC), APAR dan P3K harus
disiapkan dan digunakan sebagaimana mestinya.

b. Kondisi kerja, lingkungan sudah dinyatakan aman oleh pihak yang berwenang (Safety).

c. Peralatan kerja harus layak pakai.

d. Metode kerja/cara pelaksanaan kerja sudah aman dan efektif.

e. Kelengkapan administrasi sudah dipersiapkan (perijinan angkut, perintah kerja, daftar pekerja).

3.9 Mengapa penataan tata letak dan alat laboratorium harus memenuhi persyaratan untuk beroperasi?

@ Karena bahwa dalam mewujudkan suatu laboratorium yang layak operasi diperlukan penempatan
perlatan yang tersusun yang rapi berdasar kepada proses dan langkah-langkah penggunaan/aktivitas
dalam laboratorium yang diharapkan, begitu pula dengan daerah kerja harus memiliki luas yang
memungkinkan pengguna/pekerja/operator dapat bergerak bebas, aman dan nyaman, di samping lalu
lintas bahan yang akan digunakan dapat sampai ke tempat kerja dengan mudah dan lancar.

3.10 Sebutkan beberapa jenis kegiatan perawatan peralatan laboratorium!

@. Perawatan Terencana

b. Perawatan Preventif
c. Perawatan Korektif
d. Perawatan Tidak Terencana
e. Perawatan yang sesuai dengan bahan dasar pembuatan alat
f. Peralatan yang sesuai dengan berat
g. Perawatan yang sesuai degan kepekaan alat terhadap pengaruh lingkungan.
h. Perawatan Alat terhadap pengaruh Bahan Kimia

3.11 Sebut dan jelaskan cara atau prosedur menyiapkan laboratorium untuk analisa rutin!
@A. Membersihkan wilayah kerja

Ruangan laboratorium dibersihkan setiap selesai digunakan yaitu


lantai dan meja dilaboratorium.bila ada tumpahan dibersihkan dan
dibuang dengan menggunakan pelindung untuk tangan dan muka.
B. Membersihkan timbangan dan ruang timbang
Timbang harus ditempatkan di ruang khusus yang tertutup
sehingga tidak bercampur dengan alat yang alin. Secara teratur setiap
kali selesai menimbang maka timbangan dan piringan timbangan harus
berih dari debu dan tumpahan bahan kimia. Pembersihan timbangan
menggunkanan alat kuas/sikat yang halus.

Anda mungkin juga menyukai