Anda di halaman 1dari 7

Pelatihan-osn.

com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office : Ruko Royal Sawangan Permai No 5, Sawangan, Depok, 16511
http://pelatihan-osn.com
Ofiice : 021-2920 6201 / 021-2951 1160. Contact Person : 0878-7871-8585 / 0813-8691-2130

Soal Olimpiade Siswa IPA/Sains SMP/MTs 2019


Waktu : 75 Menit
Jumlah Soal : 50 Butir Soal Pilihan Berganda

1. Semboyan teori biogenesis “Omne ovum ex vivo” yang dicetuskan Louis Pasteur bermakna…
A. Makhluk hidup berasal dari benda mati
B. Makhluk hidup berasal dari telur
C. Makhluk hidup berasal dari kehidupan yang telah ada
D. Semua telur berasal dari makhluk hidup

2. Budi menemukan benda berbentuk bulat yang ia duga merupakan makhluk hidup. Untuk
memastikannya, Budi melakukan pengamatan di bawah mikroskop cahaya. Jika benda yang Budi
temukan benar merupakan makhluk hidup, bagaimanakah membedakannya dari benda mati?
A. Hasil pengamatan di bawah mikroskop yaitu benda mati tersusun atas sel, sedangkan makhluk
hidup tidak
B. Di bawah mikroskop akan teramati bahwa makhluk hidup dapat melakukan metabolisme
C. Di bawah mikroskop akan teramati makhluk hidup tersusun atas sel, sedangkan benda mati
tidak
D. Tidak dapat dibedakan melalui pengamatan di bawah mikroskop

3. Dua jenis hewan berasal dari kelas yang sama namun dari ordo yang berbeda. Kedua organisme
tersebut termasuk ke dalam?
A. Filum yang sama. C. Genus yang sama.
B. Famili yang sama D. Kingdom yang berbeda.

4. Padi Rojolele, Ciherang, Mikongga, dan IR-64 merupakan contoh dari keanekaragaman tingkat…
A. Gen B. Spesies C. Genus D. Ekosistem

5. Organel sel hewan yang terlibat dalam pembentukan benang spindel untuk proses pembelahan sel
ialah…
A. Glioksisom B. Sentrosom C. Peroksisom D. Lisosom

6. Sistem endomembran merupakan jaringan organel-organel sel yang terlibat dalam proses….
A. Sintesis pati C. Sintesis karbohidrat
B. Sintesis protein D. Katabolisme karbohidrat

7. Kelangsungan makhluk hidup ditentukan oleh kemampuannya beradaptasi dengan lingkungannya.


Makhluk hidup yang mampu beradaptasi akan bertahan sedangkan yang tidak mampu beradaptasi
akan punah. Berikut merupakan beberapa adaptasi yang dilakukan makhluk hidup:
1). Kaktus memiliki daun yang termodifikasi menjadi duri
2). Orang eskimo memakai pakaian yang tebal dan berbulu
3). Nilai hematokrit orang yang sedang mendaki gunung meningkat

1 | P a g e Olimpiade Sains Plus (OSP) 2019 – Lembaga Olimpiade Sains Plus Indonesia (LOSPI) & USU Medan
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office : Ruko Royal Sawangan Permai No 5, Sawangan, Depok, 16511
http://pelatihan-osn.com
Ofiice : 021-2920 6201 / 021-2951 1160. Contact Person : 0878-7871-8585 / 0813-8691-2130

4). Sebagian besar burung tidak memiliki gigi


Yang merupakan adaptasi morfologi ditunjukkan oleh nomor…
A. 1 dan 3 B. 1 dan 4 C. 2 dan 3 D. 3 dan 4

8. Dahulu kala, terdapat jerapah berleher pendek dan jerapah berleher panjang. Jerapah berleher
panjang diuntungkan karena mampu memperoleh makanan lebih banyak dari pohon yang lebih
tinggi. Lama kelamaan jerapah berleher pendek jumlahnya menurun dan pada akhirnya punah.
Mekanisme evolusi yang terjadi pada populasi jerapah tersebut ialah?
A. Adaptasi B. Spesiasi C. Seleksi alam D. Evolusi konvergen

9. Perhatiakan gambar sayaran daun berikut!

Bagian daun yang banyak mengandung klorofil ditunjukkan oleh nomor…


A. 1 dan 2 B. 2 dan 3 C. 1 dan 3 D. 2 dan 4

10. Jika sel tumbuhan dimasukkan ke dalam larutan hipotonis maka selnya akan turgid, sedangkan sel
hewan yang dimasukkan ke dalam larutan hipotonis selnya pecah. Apa yang menyebabkan respon
kedua sel tersebut berbeda ketika ditempatkan di larutan hipotonis yang sama?
A. Sel hewan membrannya sangat tipis
B. Sel tumbuhan memiliki dinding sel, sedangkan sel hewan tidak
C. Sel hewan memiliki dinding sel, sedangkan sel tumbuhan tidak
D. Sel tumbuhan membran selnya 2x lebih kuat dibandingan dengan sel hewan

11. Pergerakan epikotil tumbuhan menuju sumber cahaya merupakan contoh gerak…
A. Fototropisme positif C. Fototropisme negatif
B. Fototaksis positif D. Fototaksis negative

12. Pada peristiwa reaksi terang fotosintesis dihasilkan senyawa berikut, kecuali?
A. Oksigen B. NADPH C. ATP D. Glukosa

13. Zat buangan yang dikeluarkan melalui sistem eksresi adalah sebagai berikut, kecuali…
A. Urea B. Feses C. Keringat D. Karbon dioksida

14. Salah satu kelainan genetis pada sistem sirkulasi darah manusia ialah…
A. Varises B. Hemofilia C. Hipertensi D. Hemeroid
2 | P a g e Olimpiade Sains Plus (OSP) 2019 – Lembaga Olimpiade Sains Plus Indonesia (LOSPI) & USU Medan
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office : Ruko Royal Sawangan Permai No 5, Sawangan, Depok, 16511
http://pelatihan-osn.com
Ofiice : 021-2920 6201 / 021-2951 1160. Contact Person : 0878-7871-8585 / 0813-8691-2130

15. Jenis sel saraf yang banyak ditemukan di sistem saraf pusat (CNS) yaitu…
A. Neuron sensoris B. Neuron motoris C. Neuron afferent D. Interneuron
16. Berikut merupakan karakteristik dari hewan:
1) Homoisoterm
2) Tubuh ditutupi bulu
3) Memiliki sisik
4) Jantung beruang 4
5) Sebagian besar bereproduksi secara ovivar
Yang merupakan karakteristik yang dimiliki oleh reptil dan aves adalah…
A. 1 dan 4 B. 4 dan 5 C. 3 dan 5 D. 2 dan 3

17. Perhatikan gambar sel bakteri berikut!

Informasi genetik disimpan pada bagian yang belabel…


A. B B. C C. E D. F
18. Faktor abiotik yang terpengaruh oleh adanya efek rumah kaca dan mempengaruhi kelangsungan
makhluk hidup ialah…
A. Udara B. Suhu C. Tanah D. Air

19. Terbentuknya komunitas baru setelah terjadinya gangguan atau bencana yang mengakibatkan
komunitas sebelumnya hilang merupakan contoh dari….
A. Suksesi primer B. Suksesi sekunder C. Kolonisasi D. Komunitasi

20. Perhatikan gambar sistem pencernaan berikut!

3 | P a g e Olimpiade Sains Plus (OSP) 2019 – Lembaga Olimpiade Sains Plus Indonesia (LOSPI) & USU Medan
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office : Ruko Royal Sawangan Permai No 5, Sawangan, Depok, 16511
http://pelatihan-osn.com
Ofiice : 021-2920 6201 / 021-2951 1160. Contact Person : 0878-7871-8585 / 0813-8691-2130

Sekret yang dihasilkan organ J terlibat dalam pencernaan makanan berikut, kecuali…
A. Protein B. Karbohidrat C. Lemak D. Vitamin

21. Berikut merupakan komponen dari urin primer yang tidak ditemukan pada urin sekunder orang
normal adalah…
A. Air B. Ion K+ C. Urea D. Glukosa

22. Sistem pernapasan aves berbeda dengan mamalia, di mana pada aves tidak ditemukan alveoli.
Sebagai gantinya pertukaran gas terjadi di…
A. Bronkus B. Bronkiolus C. Kantong udara D. Parabronki

23. Berikut merupakan diagram proses pembekuan darah.

Yang diberi tanda X, Y dan Z secara berurutan adalah ….


A. Vitamin K, trombokinase, dan trombin C. Trombokinase, kalium, dan trombin
B. Trombin, kalsium dan trombokinase D. Trombokinase, kalsium, dan thrombin

24. Pada sistem reproduksi pria, hormone testosterone dihasilkan oleh sel…
A. Sel Leydig B. Spermatosit C. Spermatogonium D. Sel Sertoli

25. Organ yang terlibat baik dalam sistem pencernaan maupun eksresi ialah…
A. Usus besar B. Lambung C. Hati D. Ginjal

26. Andi berjalan sejauh 75 m ke arah utara kemudian berbelok ke arah barat sejauh 100 m dan berbalik
arah ke timur sejauh 25 m. Berapakah besar dan arah perpindahan yang telah dilalui Andi selama
perjalanan tersebut?
A. 75√2 m, 30o ke arah barat dari arah utara C. 75√2 m, 45o ke arah barat dari arah utara
B. 75 m, 30o ke arah barat dari arah utara D. 75 m, 45o ke arah barat dari arah utara

27. Bola A dan bola B mula-mula berada di atas sebuah bukit setinggi 100 m. Bola A dijatuhkan
bersamaan dengan bola B yang dilemparkan secara horizontal dari atas bukit. Bola A akan
mencapai dasar bukit...
A. Bersamaan dengan bola B
B. Lebih dahulu dari bola B
C. Setelah bola B mencapai dasar bukit
D. Setelah atau sebelum bola B tergantung kelajuan awal bola B

4 | P a g e Olimpiade Sains Plus (OSP) 2019 – Lembaga Olimpiade Sains Plus Indonesia (LOSPI) & USU Medan
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office : Ruko Royal Sawangan Permai No 5, Sawangan, Depok, 16511
http://pelatihan-osn.com
Ofiice : 021-2920 6201 / 021-2951 1160. Contact Person : 0878-7871-8585 / 0813-8691-2130

28. Kereta ekonomi dan kereta ekspres mula-mula berada pada stasiun A. Kereta ekonomi berangkat
lebih dahulu menuju stasiun B dengan kelajuan 72 km/jam. 5 menit kemudian kereta ekspress mulai
berangkat menuju stasiun B. Jika jarak antara stasiun A dan stasiun B adalah 16 km, berapakah
kelajuan kereta ekspres sehingga kedua kereta dapat sampai bersamaan di stasiun B?
A. 32 m/s B. 45 m/s C. 90 km/jam D. 120 km/jam

29. Empat balok yang massanya diketahui dihubungkan dengan tali dan ditarik dengan sebuah gaya 500
N seperti terlihat pada gambar

Berapakah besar tegangan tali antara balok 1 kg dan balok 2 kg?


A. 10 N B. 25 N C. 30 N D. 50 N

30. Jika hambatan udara diabaikan, maka besaran-besaran yang mempengaruhi jarak horizontal
maksimum yang ditempuh suatu benda yang mengalami gerak peluru (parabola) adalah, kecuali...
A. Sudut elevasi C. Percepatan gravitasi
B. Kecepatan awal D. Kecepatan vertikal di titik tertinggi

31. Suatu gaya yang bekerja pada kaleng 1,0 kg yang bergerak pada bidang xy mempunyai besar 5,0 N.
Kaleng awalnya mempunyai kecepatan 4,0 m/s pada arah x positif dan beberapa waktu kemudian
mempunyai kecepatan 6,0 m/s dalam arah x positif. Berapakah perpindahan yang dialami kaleng
selama perubahan kecepatan ini?
A. 2 m B. 3 m C. 4 m D. 5 m
32. Kamu mendorong balok bermassa 2 kg melawan sebuah pegas horizontal, menyebabkan pegas
tertekan sejauh 15 cm. Kemudian anda melepaskan balok tersebut, dan pegas membuatnya
meluncur di atas meja. Balok tersebut berhenti 75 cm dari titik anda melepaskannya. Pegas
memiliki konstanta 200 N/m. Berapakah koefisien gesek kinetik balok-meja?
A. 0,10 B. 0,15 C. 0,20 D. 0,25

33. Suatu air terjun mengalirkan 1200 m3 air per detiknya dari ketinggian 100 m. Tiga perempat energi
kinetik yang diperoleh air ketika jatuh dirubah menjadi energi listrik oleh sebuah generator.
Berapakah daya listrik yang dihasilkan oleh generator tersebut? Diketahui massa jenis air 𝜌 =
1000 kg⁄m3 dan percepatan gravitasi bumi 𝑔 = 10 m⁄s 2
A. 750 MW B. 800 MW C. 900 MW D. 1000 MW

34. Sebuah logam dengan massa jenis 7500 kg/m3 terlihat lebih ringan 200 N di dalam air dibandingkan
di udara. Jika massa jenis air 1000 kg/m3, berapakah volume dari logam ini?
A. 0,01 m3 B. 0,02 m3 C. 0,03 m3 D. 0,003 m3

35. Berapa banyak usaha yang dilakukan oleh tekanan dalam mendorong air sebanyak 1,4 m 3 melalui
sebuah pipa yang memiliki diameter dalam 13 mm jika perbedaan tekanan pada kedua ujung pipa
adalah 1,0 atm?
A. 110 KJ B. 120 KJ C. 130 KJ D. 140 kJ
5 | P a g e Olimpiade Sains Plus (OSP) 2019 – Lembaga Olimpiade Sains Plus Indonesia (LOSPI) & USU Medan
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office : Ruko Royal Sawangan Permai No 5, Sawangan, Depok, 16511
http://pelatihan-osn.com
Ofiice : 021-2920 6201 / 021-2951 1160. Contact Person : 0878-7871-8585 / 0813-8691-2130

36. Kecepatan sebuah gelombang transversal pada seutas dawai adalah 150 m/s bila tegangan dawai itu
adalah 100 N. Menjadi nilai berapakah tegangan dawai harus diubah untuk menaikkan kecepatan
gelombang menjadi 210 m/s?
A. 180 N B. 196 N C. 210 N D. 248 N

37. Sebuah gelombang transversal sinusoidal dengan amplitudo 5 cm dan panjang gelombang 10 cm
merambat pada seutas benang yang diregangkan. Berapakah rasio kecepatan maksimum partikel
(kecepatan sebuah partikel dawai bergerak secara transversal terhadap arah rambat gelombang)
terhadap kecepatan gelombang?
A. 1 B. 2 C. π D. 2π

38. Sebuah gelombang memiliki kecepatan sebesar 240 m/s dan panjang gelombang 3,2 m. Berapakah
frekuensi dan periode dari gelombang ini?
A. 75 Hz dan 13 ms B. 75 Hz dan 15 ms C. 50 Hz dan 13 ms D. 50 Hz dan 15 ms

39. Suatu sumber bunyi dikuatkan hingga level bunyi yang dihasilkannya naik sebesar 30 dB. Berapa
kali lipat kenaikan intensitas bunyi?
A. 3 kali B. 30 kali C. 100 kali D. 1000 kali

40. Sebuah sumber bunyi bergerak di sepanjang sumbu x, di antara dua buah detektor A dan B. Panjang
gelombang bunyi yang terdeteksi oleh A adalah 0,5 kali dari panjang gelombang bunyi yang
terdeteksi oleh B. Berapakah rasio laju sumber terhadap laju bunyi?
A. 1/2 B. 1/3 C. 1/4 D. 1/5

41. Diketahui termometer X menyatakan bahwa air mendidih pada suhu -50oX dan membeku pada suhu
-170oX. Berapakah nilai suhu 343 K pada skala X? (Titik didih air adalah 373 K)
A. -86oX B. -89oX C. -90oX D. -102oX

42. Suatu zat tertentu memiliki massa per mol 50 g/mol. Ketika energi kalor 314 J diberikan kepada 30
g zat tersebut, suhunya naik dari 25oC menjadi 45oC. Berapakah nilai kalor jenis molar dari zat ini?
A. 20 J/mol K B. 26 J/mol K C. 32 J/mol K D. 40 J/mol K

43. Sebuah pemanas listrik kecil digunakan untuk memanaskan 100 g air untuk secangkir kopi instan,
pemanas tersebut diberi label “200 watt” (mengubah energi listrik menjadi energi kalor). Berapakah
waktu yang dibutuhkan untuk memanaskan air tersebut dari suhu 23oC menjadi 100oC dengan
mengabaikan kerugian kalor? (Kalor jenis air = 4200 J/kg℃)
A. 75 detik B. 100 detik C. 160 detik D. 270 detik

44. Dua balok es masing-masing bermassa 50 g dicelupkan ke dalam 200 g air dalam wadah terisolasi.
Jika suhu awal air 25oC dan suhu awal es adalah -15oC, berapakah suhu akhir ketika keduanya telah
mencapai keseimbangan termal? (𝑐𝑎𝑖𝑟 = 1 kal⁄g K , 𝑐𝑒𝑠 = 0,5 kal⁄g K , 𝐿𝑒𝑠 = 80 kal/g)
A. −0,5℃ B. 0℃ C. 1,0℃ D. 2,5℃

6 | P a g e Olimpiade Sains Plus (OSP) 2019 – Lembaga Olimpiade Sains Plus Indonesia (LOSPI) & USU Medan
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office : Ruko Royal Sawangan Permai No 5, Sawangan, Depok, 16511
http://pelatihan-osn.com
Ofiice : 021-2920 6201 / 021-2951 1160. Contact Person : 0878-7871-8585 / 0813-8691-2130

45. Piringan kaca segiempat memiliki dimensi awal 0,2 m x 0,3 m. Koefisien muai linier kaca adalah
9 × 10−6 /𝐾. Berapakah perubahan area kaca jika suhu dinaikkan sebesar 20oC?
A. 11,2 𝑚𝑚2 B. 15,4 𝑚𝑚2 C. 16,0 𝑚𝑚2 D. 21,6 𝑚𝑚2

46. Kemanakah arah medan listrik E pada pusat persegi (titik P) yang pada keempat titik sudutnya
terdapat muatan listrik seperti pada gambar di bawah ini?

A. Kanan B. Kiri C. Atas D. Bawah

47. Sebuah muatan titik mempunyai 𝑞 = +1,0 × 10−6 𝐶. Tinjaulah titik A yang jaraknya 2,0 m dan
titik B yang jaraknya 1,0 m dari muatan tersebut. Berapakah perbedaan potensial listrik antara titik
A dan B (𝑉𝐴 − 𝑉𝐵 )?
A. -4500 V B. -3000 V C. 1000 V D. 1500 V

48. Dua penghantar dibuat dari bahan yang sama dan memiliki panjang yang sama. Penghantar A
adalah kawat pejal (solid wire) yang diameter penampangnya adalah 1 mm. Penghantar B adalah
tabung kosong yang diameter dalamnya 1 mm dan diameter luarnya adalah 2 mm. Berapakah
perbandingan hambatan listrik kawat A dan kawat B (RA/RB)?
A. 1 B. 2 C. 3 D. 4

49. Sebuah benda kecil terletak 10 cm di depan cermin datar. Jika kita berdiri di belakang benda
tersebut, pada jarak 30 cm dari cermin, pada jarak berapa mata kita harus difokuskan agar dapat
melihat bayangan benda tersebut?
A. 10 cm B. 20 cm C. 30 cm D. 40 cm

50. Gambar di bawah ini menunjukkan sebuah magnet dan sebuah kawat lurus di dalam mana sebuah
arus elektron keluar meninggalkan halaman gambar dalam arah tegak lurus terhadap halaman
gambar. Di dalam kasus yang manakah akan terdapat sebuah gaya pada kawat yang menunjuk ke
bagian atas?

7 | P a g e Olimpiade Sains Plus (OSP) 2019 – Lembaga Olimpiade Sains Plus Indonesia (LOSPI) & USU Medan

Anda mungkin juga menyukai