Anda di halaman 1dari 5

LANGKAH-LANGKAH MEMBUAT VIDEO

Video merupakan salah satu media yang dapat digunakan dalam kegiatan belajar
mengajar. Cara membuat video diantaranya adalah:

1. Tentukan tema video yang akan dibuat.


2. Kumpulkan bahan deskripsi.
3. Siapkan alat pelengkap dan software yang dibutuhkan dalam pembuatan video.
4. Lakukan perekaman video menggunakan alat perekam, seperti handycam atau kamera
handphone.
5. Setelah melakukan perekaman, kumpulkan konten-konten yang akan dibuat menjadi
sebuah video, seperti gambar, rekaman video dan suara pendukung.
6. Setelah semua konten sudah terkumpul, lakukan pengeditan video dengan
menggunakan program pengeditan video, seperti Windows Movie Maker, Camtasia,
dan lain sebagainya.
Pada pembahasan kali ini, penulis akan menjelaskan cara pengeditan video
menggunakan windows movie maker. Berikut adalah langkah- langkahnya:
a. Buka aplikasi windows movie maker, setelah dibuka maka akan muncul tampila n
sebagai berikut:

b. Masukkan konten-konten yang akan disusun dengan memilih “Capture video”


pada movie task. Pilih “import video” untuk memasukkan video, pilih “import
picture” untuk memasukkan gambar, dan pilih “import audio or music” untuk
memasukkan suara atau musik.
c. Setelah konten-konten yang dibutuhkan telah terkumpul dalam ruang colection,
gabungkan konten-konten tersebut dengan cara drag konten-konten tersebut ke
storyboard yang ada di bagian bawah tampilan atau bisa juga dilakukan dengan
klik kanan pada gambar dan pilih “Add to Storyboard”.

d. Tambahkan video transition dengan cara klik “Edit movie” pada movie task dan
pilih “View video transitions”, setelah itu muncullah tampilan sebagai berikut:

Pilih video transition yang ada di task window, kemudian drag ke storyboard.
Anda dapat melihat hasil sementara dari video pada preview monitor yang ada di
bagian kanan tampilan.
e. Tambahkan efek video dengan cara klik “Edit movie” pada movie task dan pilih
“View video effects”, setelah itu muncullah tampilan sebagai berikut:

Pilih video effect yang ada di task window, kemudian drag ke storyboard.
f. Untuk menyisipkan teks pada video, klik “Edit movie” pada movie task dan pilih
“Make titles or credits”, maka muncullah tampilan sebagai berikut:

 “Add title at the beginning of the movie” digunakan untuk membuat teks
judul.
 “Add title before the selected clip in the timeline” digunakan untuk
memasukkan teks sebelum clip berikutnya.
 “Add title on the selected clip in the timeline” digunakan untuk
memasukkan teks pada clip atau pada saat yang bersamaan dengan gambar
yang sedang muncul.
 “Add title after the selected clip in the timeline” digunakan untuk
memasukkan teks clip sebelumnya.
 “Add credits at the end of the movie” digunakan untuk membuat credits
atau teks pada akhir movie yang biasanya berjalan ke atas.
Setelah memilih salah satu pilihan di atas, maka akan muncul tampilan berikut:

Tulislah teks pada tempat yang telah tersedia. Jika ingin mengubah animasi teks
maka pilih “Change the title animation” dan jika ingin mengubah warna, jenis
font, ukuran teks dan lain sebagainya maka pilih “Change the text font and color”.
Jika pengaturan teks sudah selesai, maka pilihlah “Done, add title to movie”.
g. Jika proses modifikasi video sudah selesai, simpanlah video Anda dalam format
file video. Klik “Finish movie” pada movie task dan pilih “Save to my computer”
jika ingin menyimpannya di komputer Anda.

Ketik nama file video Anda dan pilih tempat penyimpanan video, setelah itu klik
“Next” dan akan muncul tampilan seperti di bawah ini:
Klik “Next” pada tampilan tersebut dan video akan tersimpan dalam format file
video.
7. Setelah dilakukan pengeditan dan di convert ke dalam format file video, maka jadilah
video yang diinginkan.

Anda mungkin juga menyukai