Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN PENDAHULUAN

Kunjungan ke 2 Tanggal : 06 Januari 2018

I. 1. Latar Belakang
Setelah melakukan kunjungan dan menjelaskan tujuan dari praktik gerontik
yang dilakukan di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulya 1 Cipayung, maka dipilih
untuk melakukan pembinaan pada lansia yaitu Nenek T dengan keluhan sering merasa
pusing dan terkadang pegal di bagian tengkuknya, Nenek T juga tampak kesulitan saat
berjalan.
Nenek T berusia 88 tahun, beragama Islam, sebelumnya nenek T adalah seorang
ibu rumah tangga dengan 4 orang anak dan suaminya sudah meninggal. Nenek T
mengatakan ingin bisa pulang dan berkumpul bersama keluarga. Nenek T juga
mengalami penurunan daya ingat serta saat ditanya banyak menjawab lupa.
Dari hasil pemeriksaan fisik pada Ibu. A diperoleh data sebagai berikut : TTV
yang meliputi TD : 140/80 mmHg, nadi 86 x/menit, suhu 36C dan pernafasan 20
x/menit. Keadaan umum ibu A baik, kesadaran compos mentis, status kesehatan Ibu.A
menderita hipertensi.

2. Data yang perlu dikaji lebih lanjut


a. Riwayat kesehatan
b. Struktur keluarga
c. Stress dan koping Nenek T
d. Pemeriksaan fisik Nenek T (88 tahun)

3. Masalah Keperawatan
Belum dapat dirumuskan karena pengkajian belum lengkap

II. Rencana Keperawatan


1. Diagnosa
Belum dapat dirumuskan karena pengkajian belum dilakukan
2. Tujuan Umum
Dalam waktu 60 menit perawat dapat mengkaji masalah kesehatan yang ada pada
Nenek T (88 tahun)

3. Tujuan Khusus
Setelah dilakukan pengkajian dapat dikumpulkan data
a. Riwayat Kesehatan dan tahap perkembangan
b. Struktur keluarga
c. Stress dan koping Nenek T
d. Pemeriksaan fisik Nenek T (88 tahun)

III. Rancangan Kegiatan


1. Topik : pengkajian riwayat kesehatan dan tahap perkembangan, struktur keluarga,
stress dan koping , pemeriksaan fisik Nenek T
2. Metode : Wawancara, observasi, inspeksi, palpasi, perkusi dan auskultasi
3. Media : Format pengkajian, alat tulis dan alat pemeriksaan fisik
4. Waktu : Hari Sabtu, 06 Januari 2018
5. Tempat : Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulya 1 Cipayung, Jakarta Timur
6. Strategi pelaksanaan :
No Kegiatan Waktu
1. Orientasi
a. Mengucapkan salam
b. Menjelaskan tujuan kunjungan 5 menit
c. Memvalidasi keadaan lansia
d. Mengingatkan kontrak
2. Kerja
a. Melakukan pengkajian
b. Melakukan pemeriksaan fisik lansia
50 menit
c. Mengidentifikasi masalah kesehatan
d. Memberikan reinforcement pada hal-hal positif yang
dilakukan Nenek T
3. Terminasi
5 menit
a. Membuat kontrak untuk pertemuan selanjutnya
b. Mengucapkan salam.

7. Kriteria Evaluasi :
a. Struktur
1) LP disiapkan
2) Alat bantu/format pengkajian tersedia
3) Kontrak dengan keluarga tepat dan sesuai dengan rencana
b. Proses
1) Pelaksanaan sesuai waktu dan strategi pelaksanaan
2) Keluarga aktif dalam kegiatan
c. Hasil
Didapatkan: data riwayat dan tahap perkembangan, struktur keluarga, stress dan
koping Nenek T, serta pemeriksaan fisik Nenek T

Anda mungkin juga menyukai