Anda di halaman 1dari 12

EVALUASI LINGKUNGAN EKSTERNAL PT.

TELKOM

1. Lingkungan Demografi
Demografi merupakan salah satufaktor non-ekonomi yang dapat mempengaruhi
pertumbuhan ekonomi, baik sebagai faktor pendorong maupun sebagai faktor penghambat. Oleh
karena itu, demografi merupakan komponen pusat dari konteks dan perubahan sosial. Sejak
Pemerintah mengubah pola pengelolaan sektor telekomunikasi di Indonesia dari monopoli
menjadi kompetisi melalui UU No.36 Tahun 1999 tentang Telekomunikasi, industri
telekomunikasi di Indonesia mengalamipertumbuhan yang sangat pesat. Pertumbuhan ini juga
diakselerasi oleh kemajuan teknologi komunikasi yangmenggunakan spektrum radio frekuensi
sebagai alternatif sarana telekomunikasi yang sebelumnya hanya mengandalkan jaringan kabel
dan satelit.Terdapat beberapa faktor atau kondisi yang mendukung prospek pertumbuhan industri
telekomunikasi di Indonesia, antara lain Kondisi demografi di Indonesia dimanapopulasi terbesar
keempat di dunia dan kelas menengah yang tumbuh pesat, serta ekonomi Indonesia yang
memperlihatkan pertumbuhan yang baik dan stabil yang diharapkan akan terus mendorong
permintaan akan layanan telekomunikasi dan data. sisi lain masyarakat semakin terbuka terhadap
globalisasi gaya hidup digital, dan terutama meningkat pesatnya penggunaan perangkat ponsel
cerdas dengan harga yang semakin terjangkau maupun tingginya aktivitas di jejaring sosial, yang
diharapkan akan mendorong pertumbuhan layanan mobile internet. Dan juga persaingan antar
operator telekomunikasi yang semakin terbuka dan ketat, yangberdampak pada peningkatan
kualitas pelayanan, efisiensi industri yang lebih tinggi, maupun munculnyainovasi-inovasi pada
produk dan layanan yang akan meningkatkan kemajuan telekomunikasi.
1.1 Peluang
Dengan perkembangan yang pesat, memberikan peluang PT Telkom untuk memberikan
pelayanan yang lebih baik kedepannya sehingga customer akan menjadi pengguna tetap data dan
layanan lainnya yang di tawarkan PT Telkom
1.2 Ancaman
Banyaknya persaingan data yang murah, di khawatirkan dapat menurunkan kualitas pelayan.
Hal ini dikarenakan ada penawaran yg tidak sesuai dengan produk yang ditawarkanyang akan
menurunkan daya beli.
1.3 Implikasi Bisnis
PT Telkom dalam hal ini diharuskan untuk tetap menjaga kualitas pelayanan yang
ditawarkan. Melihat penggunaan komunikasi yang berkembang pesat diindonesia, akan menjadi
sebuah peluang yang besar. Selain itu dengan perkembanganini, PT Telkom selaku penyedia
layanan komunikasi. Dapat juga menciptakan berbagai lapangan usaha seperti konter yang
diharapkan sebagai sarana penjualan paket paket yg ditawarkan perusahan

2. Faktor Politik
Dalam NegeriPolitik merupakan salah satu elemenyang tidak dapat dipisahkan dari ekonomi
dan bisnis karena saling bergantungan, salah satu negara yang merasakannya adalah negerikita
sendiri,Indonesia, dimana lingkungan politik dalam negeri memiliki pengaruh terhadap kondisi
ekonomi negara yang akan memberikan dampak terhadap kegiatan bisnis, dan sebaliknya kondisi
ekonomi negara juga dapat mempengaruhi kondisi politik dalam negeri ini.Seperti yang
diketahui dalam permainan politik sekarang mengenai penyakitblack campaigndikalangan elit
politik yangdinilai tidak sehat dan dikhawatirkan dapat merusak tatanan perpolitikan Indonesia
yang sedang belajar menuju sistem demokrasi Beberapa waktu yang lalu, Indonesia di hadapi
oleh informasi hoax oleh salah satu komunitas yang sering dijuluki SARACEN. Komunitas ini
memberikan jasa kepada para klien yang beberapa klien terdiri dari kalanganelit politik yang
ingin melakukan kampanye. Dengan menyebarkan konten hoax dan saradi media sosial, dan di
media cyberyang mereka miliki. Alhasil banyak pengguna Gadged di Indonesia yang meyerap
informasi yang tidak benar.
5.1 Peluang
Peningkatan penggunaan media komunikasi oleh masyarakat Indonesia meningkat
diakibatkan oleh informasi hoax yang disebarkan oleh komunitas SARACEN. Masyarakat tidak
ingin ketinggalan informasi mengenai perkembangan terbaru. Hal ini sangat memberikan
peluang kepada PT Telkom.
5.2 Ancaman
Dengan adanya informasi yang tidak benar disebarkan oleh komunitas SARACEN kepada
masyarakat umum mengakibatkan perubahan paradigma masyarakat. Hal ini akan mengurangi
tingkat kepercayaan akan keaslian dan kebenaran informasi yang diberikan. Hal ini akan
mengurangi penggunaan media informasi yang tentunya berdampak pada penurunan jasa PT
Telkom
5.3 Implikasi Bisnis
Mengikuti perkembangan dan mempersiapkan strategisebagai bentuk pencegahan terhadap
kemungkinan masalah Black Campaign, PT Telkom bekerjasama dengan Kepolisian indonesia
berusaha untuk memberantas tindak kejahatan informasi ini agar tidak ada lagi penyebaran
informasi yang dapat merugikan satu atau sekelompok orang termasuk PT. Telkom Indonesia.

3. Faktor Politik Luar Negeri


Politik luar negeri adalah strategi dan taktik yang digunakan oleh suatu Negara dalam
hubunganya dengan Negara-Negara lain.Dalam arti luas, politik luar negri adalah pola perilaku
yang digunakan oleh suatu Negara dalam hubunganya dengan Negara-Negara lain.Politik luar
negeri dapat diartikan sebagai suatu kebijaksanaan yang diambil oleh pemerintah dalam rangka
hubunganya dengan dunia internasional dalam usaha mencapai tujuan nasional.Politik luar negri
Indonesia bersifat bebas aktif,Bebas, dalam artian bahwa Indonesia tidak memihak pada
kekuatan-kekuatan yang pada dasarnya tidak sesuai dengan kepribadian bangsa yang
dicerminkan dalam falsafah Pancasila.Aktif, berarti bahwa dalam menjalankan kebijakan luar
negrinya, Indonesia tidak bersikap pasif-reaktif atas kejadian-kejadian internasional, melainkan
bersikap aktif.Seperti masalah internasional yang lagi hangat dibicarakan sekarang, yakni
Vietnam-Rohingya yang tidak terlepas dari campur tangan Indonesia. Hubungan bilateral antara
kedua Negara bukan hanya dibindang diplomasi dan-atau dibidang ekonomi saja, tetapi juga
dibidang komunikasi dan informasi.Adanya konflik kemanusiaan di Myanmar membawa
dampak bagi Negara lain yang menjalin hubungan bilateral, terkhusus bagi Indonesia dalam
kerjasamanya dibidang komunikasi dan informasi.Namun, ekspansi bisnis PT.Telekomunikasi
Indonesia di Myanmar tidak terganggu seiring terjadinya konflik kemanusiaanrohingya di daerah
rakhine, karena bisnis perusahaan sendiri ada di Rangoon, sehingga tidak ikut terkontaminasi
oleh kondisi yang terjadi di Rakhine
3.1 Peluang
Hasrat Telkom menjadi salah satu operator seluler di Myanmar pernah kandas pada tahun
2013 silam. Namun kegagalan itu tidakbegitu saja menciutkan nyali BUMN telekomunikasi
Indonesia untuk mencoba peluang bisnis lainnya seperti penetrasi bisnis Information &
Communication Technology (ICT).Peluang yang dimaksud adalah bisnis dengan risiko lebih
rendah,returnyang lebih cepat danvalueyang lebih tinggi, seperti bisnis digital media dan solusi
ICT yang dibutuhkan oleh Small Medium Enterprise(SME) dan korporasi.Pemerintah Myanmar
tengah menggencarkan upaya menyediakan akses teknologi informasi bagi rakyatnya.Kesiapan
Telkom menggarap layananICT di Myanmar merupakan bagian dari rencana ekspansi
internasional yang sudah dicanangkan. Hingga saat ini, Telkom telah melakukan ekspansi ke
Hong Kong, Timor Leste, Singapura, Australia, dan Malaysia.
3.2 Ancaman
Hubungankerjasama bisnis antara Indonesia dengan Myanmar kini sedang dalam pengkajian
ulang. Indonesia mengancam akan memutuskan hubungan bilateral dengan Myanmar sebagai
bentuk protes pemerintah atas aksi represif pemerintah Myanmar dengan etnis
Rohingya.Ancamaan Pemutusan hubungan kerja antara kedua Negara ini dilihat juga dari angka
perdagangan yang dinilai tidak terlalu signifikan dan tidak berdampak bagi laju perekonomian di
Indonesia. PerusahaanTelkommenjadijasapenyediainternet gatewayatau sebagai operator layanan
data di Myanmar selama satu tahun terakhir. Menanggapi rencana pengkajian ulang hubungan
bisnis Indonesia dengan Myanmar, manajemen Telkom tidak mengklaim pihaknya akan ikut
serta-merta memberhentikan bisnisnya tetapi menunggu arahan dari pemerintah.
3.3 Implikasi Bisnis
Sebagaibentuk pencegahan terhadap kemungkinan perubahan kebijakan PT Telkom harus
selalu mengikuti perkembangan politik di myanmar dan kondisi perekonomian Indonesia,
sehingga perusahaan dapat mempersiapkan strategi yang tepat ketika memasuki masa tersebut.

4. Faktor Lingkungan Ekonomi


Pembangunan ekonomi sangat diharapkan mempunyai nilai nyata yang tinggi, secara
tradisionalekonomi mempunyai definisi yaitu kemampuan perekonomian nasional untuk
menghasilkan peningkatan Produk Domestik Bruto (PDB) riil per kapita secara menerus.
Kemudian definisi dalam perspektif ekonomi baru yang berarti suatu proses multidimensional
untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi, mengurangi ketimpangan, dan kemiskinan yang
disertai perubahan struktursosial, sikap bersama, dan kelembagaan nasional. Berdasarkan definisi
tersebut dapat digambarkan bahwa pembangunan ekonomi merupakan suatu proses yang tidak
hanya fokus terhadap peningkatan-peningkatan indikator ekonomi, tetapi juga harus didukung
dengan perbaikan sistem kelembagaan yang ada di suatu negara.Fundamental ekonomi Indonesia
saat ini dinilai terus menguat. Penguatan itu terlihat dari tingkat pertumbuhan ekonomi yang
tinggi terbukti ditengah ketidakpastianekonomi globalIndonesia masih bisa tumbuh 5,02% tahun
lalu pada tahun 2016Pertumbuhan ekonomi naik pertama kali dalam 5 tahun terakhir. PDB.
Setelah penguatan di 2016, pertumbuhan ekonomi 2017 diharapkan akan sangat membantu bagi
kenaikan harga komoditas dan diharapkan bisa mendorong pertumbuhan ekonomi 5,2%
dansemoga naik 5,3%di 2018.Yang dapat dilihat pada grafik dibawah ini :
4.1 Peluang
a. Perubahan pola konsumsi masyarakatPertumbuhan ekonomi yang baik akan berpengaruh
terhadapa pola konsumsi masyarakat terkhusunya pada dunia Telekomunikasi dan digital,
salah satunya adalah mencari penyedia jasa telekomunikasi maupun jaringan yang lebih
cepat untuk memudahkan usaha bisnis mereka ataupun urusan pribadi, seperti
penggunaan internet dulu yang harus menggunakan kabel sekarang sudah berubah
dengan hadirnya Indihome dari PT Telkom yang lebih mudah, praktis penggunaannyadan
penggunaan aplikasi bisnis yang dapat digunakan oleh pelaku bisnis lebih di
mudahkankan dan sederhana dalam penggunaannya.
b. Daya beli mayarakat yang semakin tinggiDengan adanya pertumbuhan ekonomi
indonesia maka secara langsung meningkatnyadaya beli masyarakat, yangsemakin
digitalisasi dan mobilisasi yang memudahkan masyarakat sendiri. Hal ini otomatis akan
berdampak pada daya beli pengguna lebih tinggi terhadap jasa telekomunikasidanIndustri
telekomunikasi akan terus tumbuh sejalan dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia yang
diharapkan akan meningkatkan permintaan layanan telekomunikasi.
4.2 Ancaman
a. Meningkatnya persaingan
Petumbuhan ekonomi secara tidak langsung akan meningkatkan penghasilan dan
pendapatan masyarakat baik berupa kebijakan kenaikan gaji dari instansi masing-masing,
maupun dibukanya lapangan pekerjaan lagi, hal ini tentusebagai bentuk untuk
mensejahterakan rakyat, dengan meningkatnya roda ekonomi ini perusahaan-perusahaan
lain yang sejenis juga akan memanfaatkan dengan melakukan inovasi-inovasi untuk
menarik pelanggan yang sekarang serbamenggunakan dunia digital dalammelakukan
segala jenis kegiatan.
b. Trend yang cepat berubah
Perkembangan dunia yang semakain maju membuat perubahan selera masyarakat yang
semakin cepat berubah membuat perusahaan dapat kehilangan pangsa pasarnya, yang
dapat mengancam keberlanjutan dari kegiatan bisnis sehingga perlu terus dilakukan
perkembangan-perkembangan inovasi yang semakin memudahkan masyarakat dan sesuai
dengan kebutuhan yang diperlukan masyarakat saat ini.
c. Perubahan teknologi yang cepat
Perubahan selera yang cepat juga didukung dengan perubahan teknologi yang cepat,
sehingga dapat menyebabkan perusahan kehilangan daya saing terhadap perusahaan lain.
Hal ini juga dapat mengancam keberlanjutan dari kegiatan bisnis
4.3 Implikasi Bisnis
a. Mengikuti perkembangan bisnis PT Telkom sebagai suatu bentuk kegiatan bisnisyang
dikelolaoleh pemerintah berusaha selalu mengikuti perkembangan lingkungan bisnis
yang ada di Indonesia, seperti halnya perkembangan informasi, teknologi, lingkungan
ekonomi, dan lingkungan makro lainnya.
b. Inovasi dan Peningkatan Kualitas Produk Untuk mengatasi kemungkinan ancaman yang
akan dihadapi oleh PT Telkom, perusahaan hendaknya terus melakukan inovasi dan
peningkatan kualitas, baik terhadap produk maupun jasa telekomunikasi sesuai dengan
kebutuhan pasar atau konsumen saat ini, dilihat dari keadaan perkembangan pola tingkah
laku masyarakat yang ada. Hal ini perlu dilakukan PT Telkom untuk mempertahankan
posisi saat ini dan untuk memenangkan persaingan.
c. Memperhatikan masalah social. Selain itu juga, PT Telkom juga memperhatikan masalah
masalah sosial yang terjadi di sekitar lingkungan bisnis mereka. Salah satu yang dapat
dilakukan adalah dengan menerapkan tanggung jawab sosial, Melalui CSR (Corporate
Social Responsibility) disiniPT Telkom selaku unit kegiatan bisnis milik pemerintah
tidak hanya semata-matamemperkenalkan kegiatan bisnis mereka, tetapi juga dapat
meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar. Dengan adanya CSR, kegiatan bisnis
secara tidak langsung mendukung program pembangunan berkelanjutan di Indonesia.
5. Faktor Sosial& Budaya
Indonesia bukan saja memiliki berjuta keindahan alam namun juga memiliki sejuta kekayaan
budaya yang dapat di temui dari sabang sampai merauke. Sudah beberapa kebudayaan indonesia
yang tidak asing lagi di mata dunia, seperti tarian adat bali, dan lainnya. Dengan adanya
kebudayaan yang beraneka ragam ini maka akan ada usaha untuk memperkenalkan di mata
dunia. Maka dari itu telekomunikasi juga sangat di perlukan baik digital maupun langsung.
Terkenalnya kebudayaan indonesia tidak terlepas dari komunikasi internet sebagai media
promosi yang terus meningkat.
Dewasa ini, setiap perusahaan negara maupun swasta tidak hanya memiliki kepentingan
untukmenghasilkan profit semata. Tetapi Perusahaan harus melihat suatu bisnis dari duasisi yang
saling berhubungan. Suatu perusahaan saat ini dituntut untukmemahami permasalahan sosial
yang ditimbulkan dari aktivitas bisnis yangdijalankan dan juga harus memahamipermasalahan
sosial yang dapat mempengaruhi berlangsungnya suatu bisnis, Pemahamanperusahaan terhadap
permasalahan sosial diwujudkan sebagai tanggungjawab sosial perusahaan (CSR) terhadap
lingkungan sekitar.peran BUMN dalam upaya pembangunan desa diwujudkan melalui
Balkondes, di desa tuksongo sebagai bentuk kepedulian terhadap kehidupan ekonomi, social dan
budaya masyarakat. Telkom juga berupaya mengembangkan seni dan budaya khas daerah
setempat sejalan dengan program tanggung jawab sosial Telkom Peduli Budaya.
Bangunan atau fasilitas Balkondes Telkom meliputi penginapan (homestay) yang
memungkinkan wisatawan dapat menginap dan menikmati lingkungan asri pedesaan. Selain itu,
beberapa fasilitas lain diantaranya Rumah Joglo dan Plaza atau Amphitheatre sebagai panggung
kesenian dan pentas budaya, 2 rumah limasan sebagai ruang pajang hasil UMKM dan resto, serta
1 limasan kecil sebagai lokasi workshoppara pelaku UMKM.
Implementasi CSR di Indonesia diyakini mampu mendatangkan manfaat yang signifikan bagi
perusahaan. Pertama, pelaksanaan CSR mampu menciptakan pertumbuhan berkelanjutan dan
memunculkan citra positif di kalangan masyarakat. Kedua, implementasi CSR
mampumeningkatkan aksesibilitas perusahaan dalam menambah modal. Ketiga, pelaksanaan
CSR mampu mendorong perusahaan untuk mempertahankan sumber daya manusia yang
berkualitas. Keempat, perencanaan CSR dalam perusahaan seringkali mendorong peningkatan
kemampuan pengambilan keputusan pada hal-hal yang kritis, sehingga mempermudah
perusahaan dalam pengelolaan manajemen risiko.
Di Indonesia, tuntutan pelaksanaan CSR tertuang dalam upaya pemerintah melalui
pembuatan Pasal 1 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang ketentuan pelaksanaan
tanggung jawab sosial dan lingkungan. Melalui undang-undang ini, suatu perusahaan dituntut
untuk melaksanakan program CSR, tidak terkecuali PT Telkom yang menjadi bagian dari usaha
milik negara yang wajib melakukan program ini untuk mendukung negara. Saat ini, PT Telkom
telahmelakukan program CSR yang sangat baik, sehingga dapat dijadikan peluang yang besar
tetapi tidak menutup kemungkinan munculnya ancamanterhadap keberlangsungan bisnis
perusahaan
8.1 Peluang
a. Peningkatan target pasar Dengan melakukan tanggung jawab sosial terhadap lingkungan
sekitar dan daerah terpencil di Indonesiadapat meningkatkan pengetahuan masyarakat
tehadap keberadaanPT Telkom yang hadir untukdinikmati oleh seluruh masyarakat
Indonesia tanpa terkecuali. Karena BUMN hadir untuk melayani semua masyarakat
diseluruh pelosok negeri ini.Dengan hal inijuga secara tidak langsung dapat
meningkatkan targetpasar perusahaan. peningkatan target pasar merupakan paluang
bagiPT Telkomuntuk bersaing dan meningkatkan lagi kinerja perusahaanyang sudah
baik menjadi lebih dan lebih baik lagidalam melayani bangsa.
b. Mendukung iklim usahaMelakukan tanggung jawab sosial akan membuat Citra
perusahaan yang positif, hal ini akan mendukung iklim usahabagi PT Telkom yang
dapat menjamin keberlangsungan perusahaan.
8.2 Ancaman
PT Telkom sebagai perusahaan negarayang keberadaan kantor kantor cabang bearda hampir
di seantero pelosak negeri ini tidak akan terlepas dari ancaman konflik yang mungkin terjadi
disekitar kantor. Ancaman konflik yang mungkin terjadi dapat menghambat perusahaan
dalam melakukan kegiatan bisnis.
8.3 Implikasi Bisnis
a. Memperhatikan masalah sosialPT Telkomsebagai perusahaan yang hadir di tengah
masyarakat dalam bidang penyedia jasa telekomunikasi harus memperhatikan masalah
sosial yang ada di indonesia. hal ini perlu dilakukan untuk menghindari munculnya
potensi konflik yang mungkin terjadi.
b. Meningkatkan program CSR secaramenyeluruhUntuk menjaga hubungan baik dengan
seluruh masyarakat indonesia, perusahaan terus menjalankan program CSR ataupun
meningkatkan CSR terhadap kondisi Negeri ini. Program CSR ini dapat membantu
perusahaan dalam menjalankan kegiatan bisnis.

6. Teknologi
Kesuksesan sebuah bisnis bergantung pada produk dan jasa yang dipasarkan oleh sebuah
perusahaan dan bagaimana cara mereka dapat menarik konsumen dengan segala jasa dan produk
yang dijual seperti yang dilakukan PT Telkom melakuakn segala upaya agar jasa dan product
mereka dapat dinikmati oleh setiap insan di Indonesia dengan menggunakan tegnologi-tegnologi
yang dipunya sendiri. Tantangan perusahaan penyedia teknologi jaringan dan jasa
telekomunikasi adalah menciptakan produk dan jasa yang lebih cepat dan inovatif,Tantangan
dimasa depan adalah melakukan transformasi secara penuh untuk menjadikan perusahaan yang
lebih fokus lagi kepada pelanggan yang didukung oleh teknologi dan struktur organisasi yang
tepat dan yang dapat membuat seluruh insan Telkom untuk bekerja bersama secara efektif.Selain
itu Telkom juga secara agresif telah bertumbuh dalam bisnis new wave yang telah mengubah
sejumlah pilihan untuk berkomunikasi dan berbagi informasi melalui Platform multimedia.
6.1 Peluang
a. Mengembangkan produk yang lebih populerTeknologi new wavetelah berkembang
secara pesat dalam sepuluh tahun terakhir ini dan sedang merubah cara kita
berkomunikasi anatara satu dengan yang lainnya, dalam mengakses hiburan dan
pekerjaan. Walaupun Telkom mengharapkan layanan tidak bergerak kabel akan tetap
menjadidasar bisnis untuk kedepannya, namum Telkom juga secara agresif telah
bertumbuh dalam bisnis new waveyang telah mengubah sejumlah pilihan untuk
berkomunikasi dan berbagi informasi melalui Platform multimedia dibuat dalam
melakukan kegiatan-kegiatan apa saja termasuk berbisnis. Hal ini terus ditingkatkan
terus dilakukan pengembangan produk untuk dapat dinikamati oleh setiap masyarakat
Indonesia.
b. Platform Multimedia akan menjadi pilihanTeknologi yang baru ini akan menjadikan
produk Telkom dilirik masyarakat, hal ini dikarenakan penggunaannya yang lebi
mudah dan praktis dalam melakukan kegiatan-kegiatan seperti kegiatan berbisnis
melalui aplikasi yang telah disediahkan oleh PT Telkom.
6.2 Ancaman
a. Persaingan yang meningkat. Dengan semakin berkembangnya zaman danilmu
pengetahuan, teknologi juga semakin cepat mengalami perubahan. Perkembangan
teknologi dapat dimanfaatkan oleh perusahaan-perusahaan lain yang sejenis dengan PT
Telkomsehingga dapat meningkatkan persaingan.ini menjadi sebuah ancaman bagi PT
Telkom.
b. Kualitas sumber daya manusiaTerciptanya teknologi yang semakin maju perlu diikuti
oleh peningkatan kualitas sumber daya manusia yang ada di perusahaan untuk mampu
menciptakan ide yang inovatif dan keterampilan dalam melakukan pekerjaan sehingga
tidak kalah saing dengan perusahaan swasta lainnya. ancaman bagi PT Telkom apabila
terdapat karyawan yang tidak dapat menemukan ide yang baik mengikuti perkembagan
zaman yang semakin dihadapkan dengan kecangihan-kecangihan teknologi
6.3 Implikasi Bisnis
a. Pelatihan karyawanPerlu dilakukanpelatihan dan seminar secara khusus mengenai
teknologi yang berkembang dan persaingan yang terjadi. Melalui pelatihan dan seminar
tersebut diharapkan dapat meningkatkan peran serta kualitas sumber daya yang terdapat
di PT Telkom yang akan mendukung kegiatan bisnis.
b. Riset terhadap teknologiMelakukanriset lebih dahulu untuk mengetahui teknologi atau
alat-alat yang ada saat ini, apakah teknologi tersebut sangat dibutuhkan oleh
masyarakat atau tidak. Sehingga tidak akan menimbulkan permasalahantidak digunakan
atau dimanfaatkandi kemudianhari

7. Lingkungan Alam
Indonesia merupakan negara kepulauan dengan 18 ribuan pulau, yang terletak di daerah
tropis. Selain itu juga rentan terhadap bencana alam dan fenomena lain diluar kendali PT
Telkom, yang dapat menimbulkan gangguan serius pada bisnis Telkom dan memberi dampak
merugikan pada hasil operasi Telkom.
Beberapa daerah operasi Telkom rentan terhadap bencana alam, seperti banjir, petir,
angin puyuh, gempa bumi, tsunami, letusan gunung berapi, kebakaran atau peristiwa lain
yang berada diluar kendali Telkom. Semua hal diatas tersebut dapat menganggu kegiatan
operasional perusahaan dan mengakibatkan kerusakan peralatan yang memberi dampak
merugikan pada kinerja keuangan dan hasil operasi Telkom.Untuk mengurangi resiko-resiko
diatas Telkom telah menerapkan Business continuity management disaster recovery plan dan
telah mengasuransikan asetnya untuk melindungi telkom dari potensi kerugian yang
diakibatkan oleh bencana alam dan peristiwa lain yang terjadi diluar kendali telkom.
Walaupun demikian, tidak ada jaminan bahwa pertanggungan asuransi akan cukup
melindungi telkomdari potensi kerugian yang ditimbulkan oleh bencana alam dan kejadian
lainnya diluar kendali Telkom

8. Lingkungan Pemerintahan
Penggunaan media telekomnuikasi di indonesia sangat berkembang, hal ini ditandai dengan
komunikasi instan yang disediakan oleh pengembang. Perkembangan ini juga di fungsikan oleh
pengembang aplikasi di indonesia untuk melakukan berbagai macam aplikasi guna memberikan
kemudahan komunikasi dan lainnya. Dalam sistem pemerintahan juga tidak terlepas dari media
komunikasi yang transparan. Presiden ke-7 kita yang sekarang ini Bapak Joko Wododo, sering
mengupload berbagai kegiatan kerjanya hal ini tentu sangatpositif agar masyarakat dapat lebih
mengetahui apa saja yang di kerjakan oleh orang Nomor 1 di Negara Indonesia ini. Dengan
komunikasi yang transparan ini tak sedikit pengikut media sosial yang mengikuti akun media
sosial para pejabat negara. Hal ini dilakukan agar masyarakat dapat mengetahui apa saja yang
dilakukan pejabat negara.
8.1 Peluang
Dengan Komunikasi yang positif, akan memberikan kemajuan terhadapperusahaan PT.
Telkom IndonesiaSelanjutnya dapat mempertahankan peringkat PT Telkom sebagai perusahaan
telekomunikasi terbaik pada kelasnya.
8.2 Ancaman
Dengan pemberitaan yang tidak benar akan sebuah berita, dapat mengurangi penggunaan
komunikasi pada suatu situs yang ada kerjasama dengan PT Telkomunikasi.hal ini dikarenakan
akan mengurangi kepercayaan pembaca pada berita yang menyediakan situs tidak benar tersebut.
8.3 Implikasi Bisnis
PT Telkom selalu menjaga pelayanan yang baik dengan menghidari dan mencegah terjadinya
tindakan pemberitaan hoax yang dapat merugikan perusahaan. Maka dari itu banyak kampanye
dan sosialisai yang dilakukan oleh PT Telkom dan masyarakat yang sadar akan komunikasi
positif untuk mencegah terjadinya tindakan yang melawan hukum

Anda mungkin juga menyukai