Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

1. Latar Belakang
Peningkatan mutu pendidikan sangat berhubungan dengan peningkatan proses
pendidikan. Proses pendidikan yang berkualitas baik akan menghasilkan lulusan
peserta didik yang berkualitas pula, memiliki keahlian dan kepribadian yang
mendukung untuk meningkatkan daya saing di dunia kerja. Peserta didik lulusan
SMK diharapkan memiliki kemampuan, keterampilan dan kepribadian yang
mendukung, serta percaya diri dan etos kerja yang tinggi sehingga dapat menjawab
tantangan kerja yang telah tersedia di dunia usaha/dunia industri dalam mencapai
masa depan yang lebih baik pula.
Untuk meningkatkan kualitas proses pendidikan dalam suatu sekolah,
diperlukan tindakan serius dan konsisten dalam mengelola dan menyelenggarakan
proses pembelajaran di sekolah tersebut khususnya di SMK. Oleh sebab itu kegiatan
proses pembelajaran di sekolah perlu mendapat dukungan dana yang memadai
sehingga proses pendidikan yang berkualitas baik dapat terus ditingkatkan.
Melalui dana Bantuan Operasional Mutu (BOM), maka Sekolah Menengah
Kejuruan dapat menggunakan dana tersebut untuk tujuan yang ingin dicapai sesuai
dengan visi dan misi sekolah juga kompetensi keahlian yang ada dimiliki sekolah
menengah kejuruan.
Sehubungan dengan itu, maka pihak SMK Negeri 3 Mandau melalui Kepala
Dinas Pendidikan Bengkalis telah menerima dana BOM sebesar Rp. 105.000.000,-
yang dipergunakan untuk meningkatkan proses pendidikan dan kebutuhan sekolah
yang menunjang proses tersebut, sehingga penggunaan dana diharapkan dapat
menyediakan proses pembelajaran terbaik pada setiap peserta didik dan dapat
memenuhi kebutuhan program kegiatan sekolah yang ada.

2. Tujuan
Dana BOM merupakan dana pendidikan yang bersumber dari APBD
Kabupaten Bengkalis untuk biaya operasional di sekolah, diberikan kepada semua
sekolah menengah yang ada di Kabupaten Bengkalis sesuai dengan jumlah
rombongan belajar masing-masing sekolah. Penyediaan dana BOM bertujuan agar

1
tersedia sumber dana pendidikan pada sekolah yang bersumber dari APBD agar
proses pendidikan pada setiap sekolah dapat dilakukan secara maksimal.
Dengan dana tersebut diharapkan mutu pendidikan pada setiap satuan
pendidikan dapat ditingkatkan secara terprogram, baik meningkatkan mutu
pengelolaan sekolah, mutu proses pembelajaran, maupun meningkatkan kemampuan
dan keterampilan guru dalam mengelola pembelajaran pada setiap mata pelajaran,
sehingga mutu pendidikan yang diharapkan benar-benar dapat diwujudkan.

3. Sasaran
1. Dana BOM diberikan kepada semua sekolah SMA/MA/SMK Negeri dan
Swasta Kabupaten Bengkalis
2. Meringankan beban masyarakat dalam menyalurkan biaya pendidikan anak-
anak agar tidak terjadi penyebab putus sekolah

4. Waktu dan Penyaluran Dana


1. Waktu
Dana BOM diterima per triwulan yaitu :
a. Triwulan I untuk kegiatan bulan Januari s/d Maret
b. Triwulan II untuk kegiatan bulan April s/d Juni
2. Penyaluran Dana
Dana BOM diterima oleh sekolah melalui Rekening Sekolah setelah
penyerahan laporan penggunaan dana Bantuan triwulan terdahulu.

2
3

Anda mungkin juga menyukai