Anda di halaman 1dari 1

PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN

STIKes SANTO BORROMEUS

Rahmatia (30120118023k)
Januari 2020

HUBUNGAN KARAKTERISTIK SOSIODEMOGRAFI


DENGAN HEALTH BELIEF DALAM PENGGUNAAN
KONDOM PADA WANITA PEKERJA SEKS KOMERSIAL
(PSK) DI KOTA BANDUNG
xv + 67 halaman, 3 tabel, 2 gambar, 9 lampiran

ABSTRAK

Studi pendahuluan dilakukan pada wanita PSK dengan rentang umur 20 sampai 30 tahun
mengatakan tidak menggunakan kondom ketika melakukan hubungan seksual, tidak percaya
bahwa kondom dapat mencegah penularan penyakit seksual. Penelitian ini bertujuan mengetahui
hubungan karakteristik sosiodemografi dengan health belief dalam penggunaan kondom pada
wanita PSK. Health belief merupakan konsep yang mengungkapkan alasan dari individu untuk
mau atau tidak mau melakukan perilaku sehat. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional
pada 60 wanita PSK. Analisa data Sosiodemografi menggunakan distribusi frekuensi untuk
melihat hasil univariat dan bivariat. Hasil penelitian diperoleh 70,0% responden tergolong dewasa
awal, 53,3% memiliki pendidikan SD, 65,0% pendapatan dibawah UMR, 68,3% belum menikah,
dan 55,0% memiliki Health Belief dalam penggunaan kondom yang rendah. Berdasarkan uji
statistik menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan yang bermakna antara umur, pendidikan,
pendapatan, status pernikahan dengan Health Belief dalam penggunaan kondom (p= > 0,05). Saran
bagi dinas kesehatan memberikan penyuluhan secara rutin yang telah dimodifikasi dan
memberikan pelatihan keterampilan kerja.

Daftar Pustaka : 5 artikel (2014-2019), 14 jurnal (2012-2019), 9 buku (2013-2015), Website


(2007-2019)
Kata Kunci : Sosiodemografi, Health Belief, Kondom

vii

Anda mungkin juga menyukai