Anda di halaman 1dari 3

CONTOH:

SURAT PERJANJIAN KERJA SAMA


PENYEDIA TEMPAT KEGIATAN BIMBINGAN MANASIK HAJI
DENGAN KBIH ………………………………..

Perjanjian ini dibuat pada hari ini, _____ tanggal _____ oleh dan antara:

I. Nama :
Alamat :
Jabatan :

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama KBIH ………………. selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA.

II. Nama :
Alamat :
Jabatan :

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama MASJID……………………, selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA.
PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA menerangkan terlebih dahulu hal-hal sebagai berikut:
Bahwa PIHAK PERTAMA adalah KBIH …………………….yang akan mengadakan kegiatan Bimbingan Manasik Haji tahun
…… Jangka waktu penyelenggaraan bimbingan manasik haji selama ………. tahun minimal sebanyak 15 kali pertemuan
setiap tahun. Bahwa PIHAK PERTAMA meminta ijin kepada PIHAK KEDUA untuk menyediakan tempat untuk kegiatan
yang diselenggarakan oleh PIHAK PERTAMA. Bahwa PIHAK KEDUA bersedia mengijinkan tempat kepada PIHAK
PERTAMA untuk kegiatan yang diselenggarakan oleh PIHAK PERTAMA.

Untuk pelaksanaan Perjanjian ini, PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA sepakat untuk mengikatkan diri dalam
Perjanjian ini dengan syarat-syarat dan ketentuan sebagai berikut:
Pasal 1
MAKSUD

PIHAK PERTAMA bermaksud menggunakan Masjid…………….. dari PIHAK KEDUA sebagai tempat kegiatan Bimbingan
Manasik Haji tahun ……. dan PIHAK KEDUA telah menyatakan persetujuannya kepada PIHAK PERTAMA untuk maksud
tersebut.

Pasal 2
WAKTU KEGIATAN

Waktu penyelenggaraan bimbingan manasik haji selama ………. tahun minimal sebanyak 15 kali pertemuan setiap
tahun

Pasal 3
KEWAJIBAN PIHAK PERTAMA

1. PIHAK PERTAMA bertanggung jawab sepenuhnya atas persiapan dan pelaksanaan kegiatan yang
diselenggarakan di tempat PIHAK KEDUA , dan PIHAK PERTAMA menyediakan seluruh perangkat peralatan
yang diperlukan dalam rangka penyelenggaraan kegiatan tersebut.
2. PIHAK PERTAMA menyediakan sendiri tenaga-tenaga lain yang diperlukan dalam penyelenggaraan kegiatan
tersebut.
3. Menggunakan tempat tersebut dengan sebaik-baiknya dan sesuai dengan peruntukkannya menurut
Perjanjian ini.
Pasal 4
KEWAJIBAN PIHAK KEDUA

PIHAK KEDUA berkewajiban menyediakan tempat acara dengan fasilitas sebagai berikut:

1. Menyediakan lokasi tempat parkir motor dan mobil bagi pengunjung.


2. Menyediakan sound system selama kegiatan bimbingan manasik haji berlangsung.

Pasal 5
BIAYA

Biaya seluruh pemakaian tempat acara beserta fasilitas-fasilitasnya sebagaimana dimaksud dalam Perjanjian ini adalah
sebesar Rp _____ (_____ Rupiah).

Pasal 6
PENUTUP

Kedua Belah Pihak sepakat saling bekerjasama untuk mensukseskan kegiatan bimbingan manasik haji sampai dengan
berakhirnya kegiatan yang dimaksud tersebut.

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA

(………………..……………….) (………………………………………….)

Anda mungkin juga menyukai