Anda di halaman 1dari 102

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

PROYEK PEMBANGUNAN JALAN TOL PANDAAN-MALANG


SECTION 4 DAN SECTION 5

Disusun Oleh :
Bagaskara Andri Pradipta
(1641320001)
Elok Ciptia Ramadhani
(1641320019)

PROGRAM STUDI D-IV MANAJEMEN REKAYASA KONSTRUKSI


POLITEKNIK NEGERI MALANG
2019
LEMBAR PEI\GESAHAN

Laporan ini dibuat sebagai bukti telah menyelesaikan Praktik Kerja


Lapangan Jurusan Teknik Sipil, Program Studi D-IV Manajemen Rekayasa

Konstruksi, Politeknik Negeri Malang.

Nama Proyek Proyek Pembangunan Jalan Tol Pandaan - Malang Section 4


Sta. 30+625 - 35+375 dan Section 5 Sta. 35+375 - 38+488

dengan kontraktor PT.PP (Persero),Tbk

Nama - Bagaskara Andri Pradipta,


- Elok Ciptia Ramadhani
Nim - 164r32000t
- 164t3200t9
Kelas 4MRK6

Pembimbing Jurusan

i Pamungkas Ir. Gerard A


NrP. l 9561028 198403 1001

Teknik Sipil

NIP. 19660803 199003 1002


KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat
serta karunia-Nya kepada kami sehingga Laporan Praktek Kerja Lapangan pada Proyek
Jalan Tol Pandaan – Malang Section 4 Sta. 30+625 – 35+375 dan Section 5 Sta. 35+375
- 38+488 ini dapat diselesaikan dengan sebaik-baiknya. Laporan praktek kerja
lapangan ini sebagai syarat dari telah dilaksanakannya Praktik Kerja Lapangan yang
dilakukan selama 6 (enam) minggu.

Laporan Praktik Kerja Lapangan ini berisikan tentang latar belakang proyek,
pengenalan perusahaan dan pelaksanaan kegiatan yang diamati pada Pembangunan
Mainroad dan Jembatan pada Proyek Jalan Tol Pandaan - Malang Seksi 5 yang
mencakup pekerjaan Cut and Fill, Lean Concrete, Lapisan Pondasi Agregat (LPA),
Ridgid Pavement, Jembatan, Box Traffic, Box Culverd dan pemasangan girder
jembatan. Sedangkan job sheet yang diangkat pada laporan ini adalah mengenai
Pekerjaan Quality Control (QC), Erection PCI Girder dan Ridgid Pavement beserta
permasalahan yang hadir dilapangan serta penanggulangannya.

1. Orang tua kami terkasih dan tercinta yang selalu memberikan dukungan
kepada kami.
2. Bapak Ir. Gerard Aponno, MS selaku Pembimbing Jurusan.
3. Bapak Johan Sandi Pamungkas selaku Pembimbing Lapangan.
4. Bapak Wahiddin, ST., MT selaku Ketua Program Studi D-IV Manajemen
Rekayasa Konstruksi.
5. Bapak Suhariyanto, ST., MSc selaku Koordinator Praktek Kerja Lapangan.

Sebagai penulis, kami menyadari bahwa dalam penyusunan laporan ini masih
kurang dari kata sempurna baik dari segi penyusunan maupun penulisannya karena
sesungguhnya inilah keterbatasan ilmu yang kami miliki. Oleh karena itu, kami
memohon maaf sebesar-besarnya.
Malang, 4 Oktober 2019
Penyusun

ii
DAFTAR ISI

COVER
LEMBAR PENGESAHAN .............................................................................. i
KATA PENGANTAR ....................................................................................... ii
DAFTAR ISI ...................................................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR ......................................................................................... v
DAFTAR TABEL ............................................................................................. viii
BAB I PENDAHULUAN .................................................................................. 1
1.1 Latar Belakang Praktik Kerja Lapangan.............................................. 1
1.2 Maksud Dan Tujuan ............................................................................ 2
1.3 Manfaat ................................................................................................ 3
1.4 Batasan Masalah .................................................................................. 3
BAB II DESKRIPSI OBYEK PKL ................................................................. 4
2.1 Deskripsi Proyek .................................................................................. 4
2.2 Site Installation .................................................................................... 6
2.3 Struktur Organisasi .............................................................................. 7
2.4 Strategi dan Metode Pelaksanaan ........................................................ 8
2.5 Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan ............................................................. 34
2.6 Rencana Mutu ...................................................................................... 35
2.7 Rencana K3L ....................................................................................... 36
2.7.1 Alat Pelindung Diri (APD) .......................................................... 37
2.7.2 Warna Helm ................................................................................. 37
2.7.3 Desain Helm ................................................................................ 38
2.7.4 Ringkasan .................................................................................... 39
2.7.5 Pengendalian Alat Pelindung Diri ............................................... 41
2.7.6 Pengendalian Kesehatan dan Keselamatan .................................. 41
2.7.7 Pengendalian Bahaya Keamanan ................................................. 42
2.7.8 Rencana Logistik – Kondisi Darurat ........................................... 42
2.8 RAP ..................................................................................................... 43

iii
BAB III PELAKSANAAN MAGANG INDUSTRI ....................................... 44
3.1 Jadwal Pelaksanaan PKL ..................................................................... 44
3.2 Pelaksanaan Job Position Oleh Mahasiswa 1 ...................................... 44
3.2.1 Posisi Job Position Dalam Struktur Organisasi ........................... 44
3.2.2 Tugas, Pokok dan Fungsi ............................................................. 44
3.2.3 Kompetisi dan Unit Kompetisi .................................................... 45
3.2.4 Pelaksanaan Job Position ............................................................ 46
3.2.5 Output Job Position ..................................................................... 51
3.2.6 Kendala yang dihadapi dan Solusinya ......................................... 52
3.3 Pelaksanaan Job Position Oleh Mahasiswa 2 ...................................... 53
3.3.1 Posisi Job Position Dalam Struktur Organisasi ........................... 53
3.3.2 Tugas, Pokok dan Fungsi ............................................................. 53
3.3.3 Kompetisi dan Unit Kompetisi .................................................... 54
3.3.4 Pelaksanaan Job Position ............................................................ 54
3.3.5 Output Job Position ..................................................................... 58
3.3.6 Kendala yang dihadapi dan Solusinya ......................................... 58
BAB IV PENUTUP ........................................................................................... 59
4.1 Kesimpulan .......................................................................................... 59
4.2 Saran .................................................................................................... 60
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 61
LAMPIRAN .......................................................................................................

iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 : Site Installation Tol Pandaan-Malang


Gambar 2.2 : Struktur Organisasi Tim Proyek
Gambar 2.3 : Struktur Organisasi Tim HSE
Gambar 2.4 : Struktur Organisasi Tim P2K3
Gambar 2.5 : Layout Sta. 35+965
Gambar 2.6 : Alat Berat Crane CKE1800
Gambar 2.7 : Alat Berat Crane LS248RHS5
Gambar 2.8 : Alat Berat Crane KH500
Gambar 2.9 : Alat Berat Boogie
Gambar 2.10 : Perempatan Jalan Bugis
Gambar 2.11 : Perempatan Indomaret Ampeldento
Gambar 2.12 : Pertigaan Jalan Sunan Giri
Gambar 2.13 : Pertigaan SPBU Ampeldento
Gambar 2.14 : Denah Rencana Penempatan Lampu
Gambar 2.15 : Ilustrasi Pekerjaan Erection Girder
Gambar 2.16 : Truck Boogie mengangkut Girder per segment
Gambar 2.17 : Alat Berat Dump Truck
Gambar 2.18 : Alat Berat Vibro Roller
Gambar 2.19 : Alat Berat Motor Grader
Gambar 2.20 : Alat Berat Water Tank Truck
Gambar 2.21 : Flowchart Pekerjaan Drainase Layer
Gambar 2.22 : Penghamparan LPA
Gambar 2.23 : Flowchart Lean Concrete
Gambar 2.24 : Pemasangan Bekisting Lantai Kerja
Gambar 2.25 : Penghamparan LC dari Truck Mixer
Gambar 2.26 : Penghamparan LC dari Truck Mixer
Gambar 2.27 : Perawatan LC Dengan Penyemprotan Air
Gambar 2.28 : Penghamparan, Perataan Beton Ridgid Paver

v
Gambar 2.29 : Alat Berat Excavator
Gambar 2.30 : Pemasangan Geotextile
Gambar 2.31 : Persiapan Dowel Ø 32 mm – 45 cm
Gambar 2.32 : Persiapan Tie Bar D 16 mm – 45 cm
Gambar 2.33 : Alat Grooving
Gambar 2.34 : Pemotongan Beton Dengan Concrete Cutter
Gambar 2.35 : Flowchart Rigid Pavement
Gambar 2.36 : Pemasangan Plastic Sheet
Gambar 2.37 : Penghamparan Dan Perataan Beton Dengan Ridgid Paver
Gambar 2.38 : Pemasangan Dowel Dan Penghamparan Menggunakan Slipfrom
Concrete Paver
Gambar 2.39 : Perataan Dengan Cara Di Grooving
Gambar 2.40 : Pemotongan Beton Dengan Concrete Cutter
Gambar 2.41 : Golden Rules K3 PT.PP.Tbk
Gambar 2.42 : Stiker HSE PT.PP.Tbk
Gambar 2.43 : APD Dasar
Gambar 2.44 : Perbedaan Warna Helm
Gambar 2.45 : Perbedaan Desain Helm Proyek Berdasarkan Jabatan
Gambar 2.46 : Kacamata Safety
Gambar 2.47 : Helm Safety Dan Rompi Safety
Gambar 2.48 : Sepatu Safety
Gambar 2.49 : APD Keseluruhan
Gambar 3.1 : Perempatan Jalan Bugis
Gambar 3.2 : Perempatan Jalan Raya Indomaret Ampeldento
Gambar 3.3 : Pertigaan Jalan Sunan Giri
Gambar 3.4 : Pertigaan Jalan SPBU Ampeldento
Gambar 3.5 : Lokasi Kerja Erection Girder
Gambar 3.6 : Rencana Penempatan Lampu Pada Area Kerja
Gambar 3.7 : Tes Proofrolling
Gambar 3.8 : Pelaksanaan Loading Test Pada Crane

vi
Gambar 3.9 : Hasil Pelaksanaan Loading Test Pada Crane
Gambar 3.10 : Kondisi tanah awal
Gambar 3.11 : Setelah melakukan Clearing
Gambar 3.12 : Hasil dari Excisting
Gambar 3.13 : Back Up Ke dalam Microsoft Excel
Gambar 3.14 : Kesesuaian Hasil Akhir
Gambar 3.15 : Daftar Simak/Periksa
Gambar 3.16 : Daftar Request
Gambar Lampiran 1 : Safety Induction
Gambar Lampiran 2 : Rekap Data Stressing Record
Gambar Lampiran 3 : Ridgid Pavement
Gambar Lampiran 4 : Tasyakuran Untuk Pelaksanaan Erection Girder STA. 35+962
Gambar Lampiran 5 : Lokasi Erection Girder STA. 35+962
Gambar Lampiran 6 : Tool Box Meeting Erection Girder STA. 35+962
Gambar Lampiran 7 : Loading Test Erection Girder STA. 35+962
Gambar Lampiran 8 : Pelaksanaan Pengangkatan Girder Erection Girder STA.
35+962
Gambar Lampiran 9 : Pengecekan Rambu-Rambu Lalu Lintas di Seksi 4
Gambar Lampiran 10 : Shop Drawing Pekerjaan Clearing
Gambar Lampiran 11 : Back Up Ke dalam Microsoft Excel
Gambar Lampiran 12 : Contoh Daftar Simak/Periksa
Gambar Lampiran 13 : Contoh Daftar Request
Gambar Lampiran 14 : Bersama Pembimbing Industri Lapangan Bapak Johan
Gambar Lampiran 15 : Bersama Security Direksi Keet Ampeldento Bapak Joko
Gambar Lampiran 16 : Bersama HSE Bapak Nurdin dan Quality Surveyor Bapak
Ichwan
Gambar Lampiran 17 : Bersama Sekretaris Ibu Olviana dan Quality Surveyor Ibu
Ratna

vii
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 180 ton CKE 1800
Tabel 2.2 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 150 ton LS248RHS5
Tabel 2.3 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 100 ton KH500
Tabel 2.4 : Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan Berdasarkan Volume
Tabel 2.5 : Rencana Mutu Dan Jumlah Volume Dan Bobot Pekerjaan
Tabel 2.6 : Rekap Anggaran Pelaksanaan Tol Pandaan-Malang
Tabel Lampiran 1 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 180 ton CKE 1800
Tabel Lampiran 2 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 180 ton CKE 1800
Tabel Lampiran 3 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 150 ton LS248RHS5
Tabel Lampiran 4 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 150 ton LS248RHS5
Tabel Lampiran 5 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 100 ton KH500
Tabel Lampiran 6 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 100 ton KH500

viii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Politeknik Negeri Malang merupakan Lembaga Tinggi Pendidikan
Vokasional yang menyelenggarakan pendidikan pada jenjang Diploma.
Pendidikan vokasi diberikan dalam bentuk kuliah, praktik kerja di bengkel,
praktikum di laboratorium dan praktik kerja di lapangan (PKL). Kegiatan PKL
wajib dijalani oleh mahasiswa program studi D-IV Manajemen Rekayasa
Konstruksi Politeknik Negeri Malang yang dilaksanakan pada semester VII.
Selain untuk memenuhi kewajiban akademik, PKL juga membantu mahasiswa
untuk mengenal dunia kerja yang sesungguhnya. Mahasiswa juga dapat
berkomunikasi dan berinteraksi dan berkomunikasi langsung dengan masyarakat
industri atau orang-orang yang terlibat dalam pelaksanaan proyek. Hal ini akan
mempermudah mahasiswa untuk memperoleh jaringan kerja setelah lulus dari
bangku perkuliahan.
Proyek yang dijadikan obyek Praktik Kerja Lapangan adalah Proyek
Pembangunan Jalan Tol Pandaan - Malang yang merupakan rangkaian dari
program pembangunan Jalan Tol Trans Jawa. Yaitu jalan tol yang dimulai dari
Merak, Jawa Barat sampai Banyuwangi, Jawa Timur.
Keberadaan jalan tol ini sangat penting untuk menunjang kelancaran lalu
lintas. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan lalu lintas yang diakibatkan
dengan bertambahnya jumlah kendaraan dan kosndisi jalan yang rusak di
beberapa lokasi ruas jalan yang mengakibatkan kemacetan sehingga jalan tol
merupakan salah satu solusi yang ditawarkan. Mengingat keterbatasan dana
APBN, maka pembangunan jalan tol bekerjasama dengan investor. Ruas jalan tol
Pandaan - Malang dilaksanakan oleh PT. PP (Persero) Tbk. sebagai kontraktor,
PT. VIRAMA KARYA (Persero) sebagai konsultan, dan PT. JASAMARGA
PANDAAN – MALANG sebagai owner.

1
1.2 Maksud Dan Tujuan
Praktik Kerja Lapangan merupakan kegiatan yang ada dalam kurikulum
Jurusan Teknik Sipil Program D-IV Manajemen Rekaysa Konstruksi yang wajib
dilakukan oleh mahasiswa semester VII. Praktik Kerja Lapangan merupakan
kegiatan praktik langsung ke industri konstruksi untuk mengaplikasikan hal-hal
yang diperoleh selama perkuliahan dan diharapkan memperoleh pengalaman
kerja, sehingga ketika memasuki dunia kerja telah memiliki kompetensi yang
sesuai dengan kebutuhan industri.
a. Tujuan Umum
1. Mengetahui, memahami dan melihat secara langsung penerapan sistem
manajamen konstruksi pada suatu industri konstruksi;
2. Mengetahui masalah yang timbul dalam penerapan sistem manajamen
konstruksi serta mampu memberikan solusinya;
3. Memperluas hubungan dengan masyarakat industri yang merupakan
lapangan kerja mereka setelah lulus;
4. Memanfaatkan data hasil kegiatan Praktik Kerja Lapangan, untuk
dijadikan sebagai obyek skripsi;
5. Meningkatkan hubungan kerjasama antara Politeknik Negeri Malang
dan industri konstruksi.

b. Tujuan Khusus
a. Mengetahui penerapan Sistem Manajemen Konstruksi di Industri
Konstruksi;
b. Memecahkan masalah penerapan sistem manajemen konstruksi pada
industri konstruksi;
c. Berpikir dan berwawasan yang luas serta mudah bekerja sama dengan
berbagai bidang keahlian;
d. Menempati job position tertentu;
e. Menyusun laporan dengan baik dan benar.

2
1.3 Manfaat
Manfaat yang dapat diperoleh dari pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan
(PKL) ini adalah :
1. Mengetahui secara langsung metode pelaksanaan pekerjaan suatu proyek
konstruksi.
2. Mampu mengaplikasikan secara langsung ilmu yang telah didapat di
bangku perkuliahan pada dunia kerja.
3. Mengetahui masalah-masalah yang terjadi selama Proyek Pembangunan
Jalan Tol Pandaan – Malang.
4. Mendapatkan berbagai macam ilmu baru dari Proyek Pembangunan Jalan
Tol Pandaan – Malang.
5. Mampu bekerjasama dan menjalin komunikasi yang baik dengan seluruh
bagian dari organisasi.
6. Mampu menerapkan kedisiplinan dan tanggung jawab.
7. Mampu menerapkan sistem Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).

1.4 Batasan Masalah


Penyusunan laporan ini hanya membatasi ruang lingkup pekerjaan
mengenai pekerjaan Quality Surveyor (QS) pada beberapa item pekerjaan dan
juga sebagai pelaksana lapangan dalam pekerjaan erection girder bentang 30.6
meter pada STA. 35+965 dan metode pelaksana lapangan dalam pekerjaan ridgid
pavement pada lingkup pekerjaan Tol Pandaan Malang Section 5 STA. 35+375
– STA. 38+488.

3
BAB II
DESKRIPSI OBYEK PKL

2.1 Deskripsi Proyek


Proyek pembangunan jalan tol Pandaan – Malang (PAMAL) ini dikerjakan
oleh PT. PP (Persero) yang bertindak sebagai kontraktor, PT VIRAMA KARYA
(Persero) yang bertindak sebagai konsultan dan PT. JASA MARGA PANDAAN
– MALANG (JPM) yang bertindak sebagai owner.
Jalan tol ini direncanakan dengan harapan dapat meningkatkan
perekonomian di kawasan Jawa Timur khususnya Kota Malang. Proyek ini
merupakan lanjutan dari proyek pembangunan tol Surabaya – Malang.
Diharapkan tol ini mampu mengurai kemacetan yang seringkali terjadi di jalan
utama.
Proyek sepanjang 38,488 km ini dimulai pada tahun 2016 dan memiliki
waktu konstruksi selama 730 (tujuh ratus tiga puluh) hari kalender dihitung
setelah 60 hari pekerjaan desain dimulai. Proyek Jalan Tol Pandaaan – Malang
ini terbagi atas 5 seksi, yaitu seksi 1 Pandaan – Purwodadi, seksi 2 Purwodadi –
Lawang, seksi 3 Lawang – Pakis I, seksi 4 Pakis I – Pakis II, dan seksi 5 Pakis II
– Sawojajar. Proyek ini memiliki beberapa pekerjaan struktur, yaitu mainroad,
interchange, jembatan, overpass, box traffic, box culvert, pipa gorong-gorong,
dan talang.
Mainroad sepanjang 37,62 km, interchange sebanyak 5 buah, jembatan
sebanyak 24 buah, overbridge sebanyak 13 buah, box traffic sebanyak 37 buah,
box culvert sebanyak 6 buah, pipa gorong-gorong sebanyak 105 buah dan talang
sebanyak 9 buah.
Konstruksi utama pada proyek ini adalah pekerjaan perkerasan beton
(ridgid pavement) dan pekerjaan timbunan borrow material yang menjadikan
nilai proyek menjadi besar. Keseluruhan mainroad pada proyek ini menggunakan
perkerasan beton (ridgid pavement) dikarenakan lebih bisa menahan beban lalu
lintas yang padat di jalan tol.

4
Deskripsi Proyek :
Nama Proyek : Jasa Pemborongan (Design and Build) Pekerjaan
Pembangunan Jalan Tol Pandaan – Malang
Lokasi Proyek :
- Kabupaten Pasuruhan Kec. Pandaan, Kec. Sukorejo,
Kec. Purwosari, Kec.
Purwodadi
- Kabupaten Malang Kec. Lawang, Kec. Singosari,
Kec. Pakis
- Kota Malang Kec. Kedung Kandang
Nama Pemilik : PT. Jasamarga Pandaan Malang
Kontraktor Pelaksana : PT. PP (Persero) Tbk.
Konsultan Perencana : PT. Wiranuasantara Bumi
Konsultan Pengawas : PT. Virama Karya
Nilai Kontrak Design : Rp. 3.771.905.000.000,00
1. Pekerjaan Design = Rp. 57.284.167.000,00
2. Pekerjaan Konstruksi = Rp. 3.714.620.833.000,00
Waktu Konstruksi : 730 (tujuh ratus tiga puluh) hari kalender dihitung sejak
22 hari kalender dari penandatanganan kontrak.

5
2.2 Site Installation

Gambar 2.1 : Site Installation Tol Pandaan-Malang

1. Seksi 1: Pandaan – Purwodadi


(Sta. 0+000 S/D Sta. 15+538) = 15,538 Km
2. Seksi 2: Purwodadi – Lawang
(Sta. 15+538 S/D Sta. 23+525) = 8,000 Km
3. Seksi 3: Lawang – Pakis I
(Sta. 23+525 S/D Sta. 30+625) = 7,100 Km
4. Seksi 4: Pakis I – Pakis II
(Sta. 30+625 S/D Sta. 35+375) = 4,750 Km
5. Seksi 5: Pakis II – Sawojajar
(Sta. 35+375 S/D Sta. 38+488) = 3,100 Km

6
2.3 Struktur Organisasi

Gambar 2.2 : Struktur Organisasi Tim Proyek

Gambar 2.3 : Struktur Organisasi Tim HSE

Gambar 2.4 : Struktur Organisasi Tim P2K3

7
2.4 Strategi dan Metode Pelaksanaan
METODE PELAKSANAAN ERECTION GIRDER BENTANG 30,6 M
(A1 – A2) STA. 35+965
1. Layout STA. 35+965

Gambar 2.5 : Layout Sta. 35+965

2. Deskripsi Pekerjaan
Nama Proyek : Pembangunan Jalan Tol Pandaan – Malang
Jenis Pekerjaan : Erection Girder Bentang 30.6m
Lokasi Pekerjaan : Jembatan STA. 35+965 (A1 – A2)
Jalan Raya Ampeldento
Rencana Pelaksanaan : 27 Agustus 2019 – 31 Agustus 2019
Waktu Mulai Erection : 21.000 – 04.000 WIB
Jumlah Girder : 18 Unit Gider L=30.6m (6 unit per hari)

8
3. Daftar Peralatan
A. Peralatan Utama
1. Crane Kapasitas 180 Ton = 1 unit

Gambar 2.6 : Alat Berat Crane CKE1800

Perhitungan Crane Boom Lifting Capacity pada unit crane 180 ton
CKE 1800 :
Tabel 2.1 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 180 ton CKE 1800

9
2. Crane Kapasitas 150 Ton = 1 unit

Gambar 2.7 : Alat Berat Crane LS248RHS5

Perhitungan Crane Boom Lifting Capacity pada unit crane 150 ton
LS248RHS5 :
Tabel 2.2 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 150 ton LS248RHS5

10
3. Crane Kapasitas 100 Ton = 2 unit

Gambar 2.8 : Alat Berat Crane KH500

Perhitungan Crane Boom Lifting Capacity pada unit crane 100 ton
KH500 :
Tabel 2.3 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 100 ton KH500

11
4. Truk Boogie = 1 unit

Gambar 2.9 : Alat Berat Boogie

B. Peralatan Pendukung
1. Genset 13 Kva = 1 unit
2. Genset 8,5 Kva = 1 unit
3. Travo Las 380 Volt = 1 unit
4. HT (Erection) = 6 unit
C. Material Pendukung
1. Bearing Pad 460x550x75 = 36 unit
2. Rantai L=6m = 36 unit
3. Jarum Keras = 72 unit
4. Baja Tulangan D25 L=2.5m = 85 unit
5. UNP = 34 unit
6. Bracket Titik Angkat / Jawara = 2 unit

4. Metode Pelaksanaan
1. Persiapan di Stockyard
a. Start
b. Persiapan jalan akses.
c. Check kondisi kendaraan (truck boogie).
d. Check kondisi alat angkat (crane).
e. Selesai.

12
2. Traffic Management
Titik penempatan banner pekerjaan erection girder :
1. Perempatan Jalan Bugis.

Gambar 2.10 : Perempatan Jalan Bugis

Perlengkapan yang digunakan :


1. Banner pemberitahuan buka tutup jalur.
2. 1 HT.
Personil :
1. 1 orang flagman.
2. 1 prang polisi.

2. Perempatan Indomaret Ampeldento.

Gambar 2.11 : Perempatan Indomaret Ampeldento

13
Perlengkapan yang digunakan :
1. Banner pemberitahuan buka tutup jalur.
2. Water barrier untuk menutup jalan.
3. 1 HT.
Personil :
1. 2 orang flagman.
2. 2 orang polisi.

3. Pertigaan Jalan Sunan Giri.

Gambar 2.12 : Pertigaan Jalan Sunan Giri

Perlengkapan yang digunakan :


1. Banner pemberitahuan buka tutup jalur.
2. Water barrier untuk menutup jalan.
3. 1 HT.
Personil :
1. 2 orang flagman.
2. 2 prang polisi.

14
4. Pertigaan SPBU Ampeldento.

Gambar 2.13 : Pertigaan SPBU Ampeldento

Perlengkapan yang digunakan :


1. Banner pemberitahuan buka tutup jalur.
2. 1 HT.
Personil :
1. 1 orang flagman.
2. 1 prang polisi.

3. Denah Rencana Penempatan Lampu Penerangan.


Jumlah lampu penerangan pada lokasi erection = 15 unit.

Gambar 2.14 : Denah Rencana Penempatan Lampu

15
4. Pelaksanaan Erection Girder :
a. Crane nomer 3 dan 4 (100 dan 100 ton), mengangkat girder
L=30,6m (berat 54 ton) dari stockyard, menuju ke atas truck
boogie. Titik angkat berada pada ujung penampang girder.
b. Girder diletakkan di truck boogie kemudian diberi perkuatan
dengan sling baja.
c. Setelah terpasang perkuatannya, truck boogie maju ke lokasi
erection.
d. Setelah truk boogie pada posisi sesuai, sling crane nomer 1 dan 2
(180 dan 150 ton) diikatkan pada titik angkat girder.
e. Kemudian truck boogie bergerak mundur kearah stock yard
sampai keluar dari area erection dengan bantuan excavator.
f. Setelah itu, crane nomer 1 dan 2 mengangkat girder setinggi 1
meter (disesuaikan kondisi lapangan) untuk loading test di atas
elevasi jalan dan perlahan diangkat dengan crane menuju kearah
dudukan girder bearing pad nomer 1 (waktu travel 15 menit).
g. Kemudian setelah posisi girder tepat berada di atas lokasi
perletakan, team survey cek elevasi dan ketepatan titik perletakan.
h. Setelah sesuai dengan titik koordinat peletakan, girder diturunkan
perlahan sampai menyentuh bearing pad tersebut, kemudian
segera dipasang bracing rantai pada perletakan girder, dan bracing
antar girder berupa profil kanal dan besi tulangan D25 untuk setiap
jarak 6 meter.
i. Cek kekuatan bracing dan lepas sling crane nomer 1 dan 2 tersebut
j. Selanjutnya secara berurutan, tahapan metode diatas diulangi
hingga 18 girder terpasang dengan sempurna.

16
Ilustrasi :

17
Gambar 2.15 : Ilustrasi Pekerjaan Erection Girder

Urutan pemasangan Girder :


1. Untuk hari pertama memasang girder sebanyak 8 unit, dan
pemasangan dimulai dengan urutan nomer 3 diikuti dengan 8
girder yang lain sehingga berurutan menjadi nomor 3, nomor 4 ,
nomor 5, nomor 6, nomor 7, nomor 8, nomor 9, dan nomor 10.
2. Untuk hari kedua, dilanjutkan dengan 8 unit girder yang lain
sehingga nomor 11, nomor 12, nomor 13, nomor 14, nomor 15,
nomor 16, nomor 17 dan nomer 18.
3. Untuk hari ketiga, dilanjutkan dengan 2 unit girder untuk nomor
2 lalu nomor 1

Peletakan stockyard untuk girder :


1. Girder dipesan masih belum di stressing (masih berupa
beberapa bagian part) yang dipesan dari Adi Precast di
Surabaya, diangkut dengan truck trailer. Lalu akan di stressing
oleh tenaga ahli di stockyard.

18
Gambar 2.16 : Truck Boogie mengangkut Girder per segment

2. Untuk 16 unit girder diletakkan di sekitar kawasan erection


girder untuk nomor 3 hingga 18, dan untuk 2 girder untuk
nomor 2 dan nomor 1 berada di kawasan interchange Pakis
yang letaknya sedikit jauh (kesalahan dari pihak kontraktor
dalam peletakan unit girder), sehingga untuk nomor 2 dan
nomor 1 dipasang pada hari terakhir.

19
METODE PELAKSANAAN RIDGID PAVEMENT SECTION 5 STA. .
35+375 – STA. 38+488
1. Pekerjaan Drainase Layer
Pekerjaan ini meliputi pengadaan, pemrosesan, pengangkutan,
penghamparan, pembahasan, pembasahan, pemadatan drainase layer. Jika
diperlukan lapisan drainase layer disiram dengan air menggunakan water
tank kemudian dipadatkan sesuai spesifikasi yang telah ditentukan.
a) Peralatan, Tenaga, dan Bahan
1. Dump truck
Drump truck digunakan untuk mengangkut barang semacam pasir,
kerikil, atau tanah untuk keperluan konstruksi.

Gambar 2.17 : Alat Berat Dump Truck

2. Vibro roller
Vibro roller adalah suatu alat berat untuk pemadatan yang
mengkombinasikan antara tekanan dan getaran.

Gambar 2.18 : Alat Berat Vibro Roller

20
3. Motor grader
Motor grader adalah alat berat yang digunakan untuk meratakan
jalan, membentuk jalan (grading) yang biasa digunakan dalam
proyek pembangunan jalan.

Gambar 2.19 : Alat Berat Motor Grader

4. Water tank truck


Water tank truck adalah alat pengangkut air untuk proses pemadatan,
air tersebut ada yang dimasukkan kedalam roda tandem roller pada
saat pemadatan, ada juga yang langsung disiram di badan jalan yang
akan dipadatkan.

Gambar 2.20 : Alat Berat Water Tank Truck

5. Agregat
Material ini digunakan sebagai media untuk mengalirkan air
permukaan tanah yang naik keatas dan mengalirkan kesamping.

21
6. Operator
Bertugas untuk mengoperasikan peralatan atau alat berat untuk
pekerjaan drainase layer. Jumlah operator ada 4 orang, kecuali
jumlah supir dump truck.
7. Surveyor
Bertugas untuk menentukan ketinggian timbunan dari drainase
layer. Jumlah surveyor ada 2 orang.

b) Urutan Pekerjaan

Gambar 2.21 : Flowchart Pekerjaan Drainase Layer

c) Metode Pelaksanaan
1. Tim Surveyor melakukan marking beda ketinggian sebagai acuan
tinggi drainase layer.
2. Pekerjaan perataan permukaan badan jalan sesuai dengan desain
rencana dengan motor grader.
3. Tanah hasil perataan jika banyak dinaikkan ke dump truck dengan
alat excavator dan dibuang ke disposal area.

22
4. Pekerjaan pemadatan badan jalan sesuai dengan spesifikasi yang
disyaratkan dengan vibro roller. Pekerjaan timbunan lapis drainase
layer dengan tebal 15 cm. Apabila pemadatan selesai maka dilanjut
dengan uji sandcone.

Gambar 2.22 : Penghamparan LPA

2. Pekerjaan Lean Concrete


Lean Concrete mencakup seluruh lebar badan jalan yang menggunakan
perkerasan beton (concrete pavement) seperti tampak pada gambar atau
sesuai dengan instruksi Pemimpin Proyek / Konsultan Pengawas dengan
tebal sekitar 10 cm. Pekerjaan ini dapat dilaksanakan setelah dilakukan
survey elevasi pada final grade dari tanah timbunan.
a) Peralatan, Tenaga, dan Bahan
1. Truck Mixer
Merupakan alat berat berupa truk yang berfungsi mencampur dan
mengangkut beton ke tempat pengecoran.
2. Alat Perata
Digunakan untuk meratakan beton lean concrete yang sudah di cor.
3. Sopir
Bertugas untuk mengendarai truck mixer dan juga sebagai operator
mixer. Jumlah sopir ada 4 orang.

23
4. Pekerja
Bertugas untuk meratakan dan memadatkan lean concrete setelah
proses penghamparan. Dengan jumlah pekerja 5 orang.
5. Mandor
Bertugas memberi arahan kepada pekerja dan sebagai pengawas
pekerja, dengan jumlah mandor 1 orang.
6. Beton
Merupakan material utama dari pekerjaan ini dengan menggunakan
mutu beton kelas C

b) Urutan Pekerjaan

Gambar 2.23 : Flowchart Lean Concrete

c) Metode Pelaksanaan
1. Pemasangan bekisting samping lantai kerja, yang menggunakan baja
canal 10 cm dan baji dari kayu atau bambu, untuk menghindari
melubernya material concrete ke samping dan sebagai bahan
pembentuk konstruksi.

24
Gambar 2.24 : Pemasangan Bekisting Lantai Kerja

2. Lantai kerja (lapisan perataan) menggunakan concrete kelas E yang


dibawa dari Baching Plant dengan menggunakan Truck Mixer.

Gambar 2.25 : Penghamparan LC dari Truck Mixer

3. Penghamparan dilakukan di lokasi pekerjaan secara manual sesuai


batas bekisting yang sudah dipasang dengan ketebalan 10 cm,
sedangkan untuk kerataan digunakan jidar.

Gambar 2.26 : Penghamparan LC dari Truck Mixer

25
4. Apabila Lean Concrete sudah selesai diratakan dan dipadatkan, maka
perawatan dilakukan dengan curring compound air dan kemudian
ditutup dengan geotextile serta disiram air selama 7 hari berturut-
turut.

Gambar 2.27 : Perawatan LC Dengan Penyemprotan Air

3. Pekerjaan Penghamparan Rigid Pavement


Pekerjaan Rigid Pavement mencakup seluruh lebar badan jalan yang
menggunakan perkerasan beton seperti tampak pada gambar atau sesuai
dengan instruksi Pemimpin Proyek/Konsultan Pengawas. Pekerjaan ini
dilakukan setelah Lean Concrete kering. Rigid Pavement memiliki tebal
sekitar 30 cm diatas Lean Concrete dan menggunakan beton Kelas P.
pengerjaannya pun harus dilakukan pada suhu dan cuasa yang tepat, yaitu
pada saat malam hari. Mengapa? Agar hasil dari Rigid Pavement itu sendiri
maksimal sesuai dengan instruksi Konsultas Pengawas.

a. Peralatan, Tenaga, dan Bahan


1. Slipfrom Concrete Paver
Slipfrom Concrete Paver berfungsi untuk menghamparkan beton
Rigid Pavement. Alat ini akan bergerak maju secara otomatis dengan
mengikuti sensor kabel yang telah dipasang sebelumnya pada patok
tertentu. Ketinggiannya bias diatur sesuai ketebalan beton. Alat ini
juga secara otomatis akan memasang dowel dan tie bar pada setiap
lajur yang dikerjakan.

26
Gambar 2.28 : Penghamparan, Perataan Beton Ridgid Paver

2. Dump Truck
Dump Truck digunakan untuk mengangkut beton Kelas P dari
Batching Plant menuju tempat pelaksanaan pekerjaan Rigid
Pavement. Dump Truck sendiri digunakan untuk memudahkan
pengangkutan beton Kelas P agar lebih cepat dan mudah.
3. Excavator
Pada proses ini, excavator berfungsi untuk membantu meratakan
beton kelas P dari Drump Truck agar lebih cepat dikerjakan oleh
Slipform Concrete Paver, karena mengingat beton Kelas P memiliki
tekstur yang sangat padat.

Gambar 2.29 : Alat Berat Excavator

4. Alat Bantu Penerangan


Sangat dibutuhkan karena pekerjaan Rigid Pavement dilakukan pada
saat malam hari, sehingga alat bantu penerangan ini sangat
dibutuhkan.

27
5. Alat Perata
Alat Perata digunakan para pekerja untuk meratakan beton Rigid
Pavement yang sebelumnya diratakan oleh mesin. Penataan oleh
Pekerja ini akan membuat Rigid Pavement rata dan halus dengan
sempurna.
6. Geotextile
Merupakan jenis kain tertentu yang digunakan untuk melindungi
permukaan dari Rigid Pavement terhadap sinar matahari secara
langsung agar tidak terjadi keretakan.

Gambar 2.30 : Pemasangan Geotextile

7. Dowell Ø 32 mm – 45 cm
Besi dowell merupakan besi ulir dengan Ø 32 mm dengan panjang
45 cm. Besi ini dipasang melintang secara otomatis oleh Slipform
Concrete Paver setiap 5 m panjang Rigid Pavement.

Gambar 2.31 : Persiapan Dowel Ø 32 mm – 45 cm

28
- Bahan -
1. Beton Kelas P
Beton ini digunakan untuk bahan utama dalam pekerjaan Rigid
Pavement dengan mutu tinggi.
2. Tie Bar D 16 mm – 45 cm
Besi Tie Bar merupakan besi silinder yang memiliki diameter
16 mm dengan panjang 45 cm. Besi ini dipasang oleh Slipform
Concrete Paver pada bagian samping Rigid Pavement yang
menghubungkan satu jalur dengan jalur yang lain.

Gambar 2.32 : Persiapan Tie Bar D 16 mm – 45 cm

3. Alat Grooving
Alat Grooving berbentuk seperti alat pengeruk besar yang
berfungsi untuk memberi alur pada Rigid Pavement yang
hamper mongering.

Gambar 2.33 : Alat Grooving

29
4. Concrete Cutter
Concrete Cutter / alat pemotong beton digunakan untuk
memotong beton dengan ketebalan sedalam 7-8 cm dan lebar
3-4 cm agar tidak patah. Pemotongan ini dilakukan setelah
beton Rigid Pavement sudah mongering 5 m.

Gambar 2.34 : Pemotongan Beton Dengan Concrete Cutter

5. Asphaltic Joint Sealant


Merupakan cairan yang digunakan untuk mengisi potongan
Rigid Pavement yang berfungsi untuk meredam getaran yang
dihasilkan agar tidak patah.
6. Pekerja
Bertugas untuk melakukan finishing akhir terhadap Rigid,
bertugas untuk melakukan perawatan dan memotong beton
setiap 5 m. Dengan jumlah pekerja 20 orang.
7. Mandor
Bertugas memberikan arahan kepada para pekerja dan sebagai
pengawas pekerja. Dengan jumlah 1 orang.
8. Operator
Yang bertugas untuk mengoperasikan peralatan atau alat berat
untuk pekerjaan Drainase Layer. Jumlah operator ada 2 orang,
kecuali jumlah sopir Dump Truck disesuaikan jumlah dari
Dump Truck itu sendiri.

30
b. Urutan Pekerjaan

Gambar 2.35 : Flowchart Rigid Pavement

c. Metode Pelaksanaan
1. Sebelum proses pengecoran dilakukan, permukaan Lean Concrete
dibersihkan dan disirami air dengan menggunakan agar dasar
permukaan dalam kondisi basah sewaktu proses pengecoran
Pavement berlangsung.
2. Memasang patok bantu untuk elevasi dan koordinat Concrete
Pavement sesuai desain serta untuk dudukan kabel sensor automatik.
3. Pemasangan plastic sheet sepanjang yang akan di cor.

Gambar 2.36 : Pemasangan Plastic Sheet

31
4. Mengatur ketebalan pada alat sehingga menghasilkan ketebalan
beton mencapai ukuran sesuai spesifikasi yaitu 31 cm.
5. Material Concrete yang digunakan untuk perkerasan ini adalah
concrete yang didatangkan dari Batching Plant dengan
menggunakan Dump Truck yang kemudian diratakan kembali
dengan excavator.

Gambar 2.37 : Penghamparan Dan Perataan Beton Dengan Ridgid


Paver

6. Perataan dilakukan dengan mempergunakan alat yaitu Slipform


Concrete Paver. Alat tersebut merupakan alat otomatis yang akan
menghamparkan concrete yang telah diatur ketebalannya, serta
secara otomatis akan meletakkan dowel dan tie bar sesuai pada
tempatnya.

Gambar 2.38 : Pemasangan Dowel Dan Penghamparan


Menggunakan Slipfrom Concrete Paver

32
7. Dowell akan diturunkan setelah penghamparan sepanjang 5 m untuk
menyambung antar Rigid Pavement, Dowell dipasang dengan jarak
setiap 30 cm sepanjang 5 m untuk 1 kali Rigid.
8. Sebelum beton mengering, sebisa mungkin di grooving dengan alat
yang sudah dimodifikasi untuk memberi untuk memberi kekasatan
pada permukaan beton.

Gambar 2.39 : Perataan Dengan Cara Di Grooving

9. Selesai di grooving, perawatn dengan curring compound Antisol-S


kemudian ditutup dengan geotextile serta disiram air selama 7 hari
berturut-turut.
10. Pemotongan permukaan perkerasan baik terhadap memanjang
maupun melintang sesuai dengan gambar (design) dengan ketebalan
¼ dari tebal rigid dan diisi dengan material Asphaltic Joint Sealent.

Gambar 2.40 : Pemotongan Beton Dengan Concrete Cutter

33
2.5 Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan
Proyek Pembangunan Jalan Tol Pandaan – Malang direncanakan oleh pihak
Jasa Marga yang diwakilkan langsung kepada pihak Jasa Marga Pandaan –
Malang (JPM) selaku owner dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Proyek
ini merupakan proyek lanjutan dari Proyek Pembangunan Jalan Tol Surabaya –
Malang.

Tabel 2.4 : Jadwal Pelaksanaan Pekerjaan Berdasarkan Volume


Ruas Per Pandaan – Purwodadi – Lawang – Pakis –
Tahun Purwodadi Lawang Pakis Malang
2009 15.117 21.107 23.107 22.218
2016 23.063 32.201 32.525 33.896
2017 27.442 38.323 41.953 40.399
2018 31.243 43.232 47.755 45.918
2019 33.948 42.400 51.891 49.895
2020 35.113 49.054 53.702 51.636

Proyek ini memiliki jangka waktu pelaksanaan 730 (tujuh ratus tiga puluh)
hari kalender setelah 60 hari pekerjan desain dimulai. Jenis kontrak untuk proyek
ini adalah Design and Build. Mengingat semakin padatnya jalur utama maka
owner memutuskan kontrak dengan sistem tersebut diatas sehingga dapat
mempercepat terealisasinya Proyek Pembangunan Jalan Tol Pandaan – Malang
ini. Dalam proyek ini, PT. PP (Persero) Tbk selaku Kontraktor Utama dibantu
oleh beberapa Sub Kontraktor. PT. Virama Karya selaku Konsultan Pengawas
dan PT. Wiranusantara Bumi selaku Konsultan Perencana.

34
2.6 Rencana Mutu
Tabel 2.5 : Rencana Mutu Dan Jumlah Volume Dan Bobot Pekerjaan
No. Uraian Pekerjaan Satuan Total Volume Bobot (%)
1 Borrow Material untuk m3 5.587.154 18,6
Timbunan Biasa
2 Perkerasan Beton (t=30 cm) m3 335.705 16,7
3 Pekerjaan Beton Struktur m3 125.009 8,1
4 Batang Baja Tulangan Ulir Kg 20.056.000 6,6
BJTD-40
5 Lean Concrete (t=15 cm) m2 1.126.415 5,1
6 Pengadaan P.C.I Girder span L buah 1.394 5,8
= 15 m – 50 m
7 Tiang Bor Beton Cast-In- m’ 17.673 2,9
Place, dia. 120 cm
8 Pekerjaan Aspal Ton 59.536 2,2
9 Galian Biasa untuk Timbunan m3 1.820.423 2,1
10 Lapis Pondasi Agregat Kelas A m3 186.462 2,1
TOTAL 70,1

35
2.7 Rencana K3L

Gambar 2.41 : Golden Rules K3 PT.PP.Tbk

Gambar 2.42 : Stiker HSE PT.PP.Tbk

36
2.7.1 Alat Pelindung Diri (APD)
Alat Pelindung Diri harus digunakan karena diperlukan untuk setiap
operasi pekerjaan, dimana terdapat kondisi berbahaya.
APD berikut ini wajib digunakan:

Gambar 2.43 : APD Dasar

2.7.2 Warna Helm


Agar dapat memiliki gambaran yang baik mengenai orang-orang di
site, PT PP (Persero) Tbk menerapkan sistem kode warna untuk helm, di
bawah ini ditunjukan skema warna dan peran yang masing-masing.

Gambar 2.44 : Perbedaan Warna Helm

37
2.7.3 Desain Helm
PT. PP (Persero) Tbk mengakui kepentingan dari staff dan pekerja
dan memiliki pandangan yang baik terhadap semua orang yang hadir di
site. Oleh karena itu standar desain untuk helm dikembangkan. Ini
termasuk nama perusahaan, nama pegawai, fungsi dan stiker apabila orang
tersebut telah diperkenalkan K3, dilatih untuk bekerja dengan aman di
ketinggian dll. Anggota tim pertolongan pertama dan darurat juga harus
dapat teridentifikasi.

Senior Project Manager Project Manager (PM)


(Sr.PM)

SOM,SAM,SEM, HSE GSP,POP,SE,Kord.PERAL


Kord, QC Kord ATAN,HSE Off,QC Off

38
SUPERINTENDENT (SP), SS TAMU

Gambar 2.45 : Perbedaan Desain Helm Proyek Berdasarkan Jabatan

2.7.4 Ringkasan
 Kacamata pengaman, googles, dan pelindung muka harus digunakan
setiap saat di area dimana ada kemungkinan mata terluka dan partikel
terbang, logam meleleh, zat kimia/asam/korosif atau bahaya cedera
mata lainnya.

Gambar 2.46 : Kacamata Safety

 Pelindung kepala (helm) dan rompi reflektif (jika tidak tergabung


dengan baju) digunakan di proyek setiap saat.

Gambar 2.47 : Helm Safety Dan Rompi Safety

39
 Pelindung kaki digunakan setiap saat, dimana terdapat bahaya tehadap
kaki dari jatuh/tergelindingnya objek, paku atau bahaya listrik.

Gambar 2.48 : Sepatu Safety

 Pelindung tangan sebaiknya digunakan ketika tangan terluka


tersayat/lecet, terbakar bahan kimia/termal. Sarung tangan, baju kerja,
kacamata dan sepatu boot harus digunakan, ketika bekerja dengan asam
dan zat kimia lain, yang dapat menyebabkan kulit terluka.

Gambar 2.49 : APD Keseluruhan

40
2.7.5 Pengendalian Alat Pelindung Diri
Penyimpanan APD dan dibawah kendali Tim HSE proyek dan
diselesaikan oleh Penbar. Merupakan tugas supervisor (SP) untuk
memastikan bahwa seluruh personel perusahaan mematuhi peraturan
keselamatan. Menjaga dan merawat APD merupakan tanggung jawab
setiap pengguna. Setiap pegawai harus menandatangani APD secara
personal. Apabila hilang, dijual atau sengaja dirusak, biaya akan
ditanggung pengguna.
APD berikut dapat diperoleh setelah disetujui oleh Supervisor (SP)
langsung atau HSE O di proyek:
 Sepatu keselamatan
 Helm
 Rompi reflektif
 Sarung tangan

2.7.6 Pengendalian Kesehatan dan Keselamatan


Pengendalian operasional atau instruksi kerja dikelola sesuai resiko
dan klien / hukum / persyaratan lainnya yang telah diidentifikasi untuk
mengelola Safety pada level yang diterima untuk area operasional dan
kegiatan kerja. Pengendalian operasional dan instruksi kerja akan
direview setiap triwulan oleh HSE KORD atau ketika deviasi muncul.
3. Eliminasi - Desain
4. Pergantian - Gunakan Lainnya (material, alat)
5. Pengendalian Engineering - Isolasi dan Pengamanan Metode Kerja
6. Pengendalian Administrasi - Pelatihan Jadwal Kerja, Rambu, dll
7. APD / PPE - Sebagai Usaha Terakhir

41
2.7.7 Pengendalian Bahaya Keamanan
Draft Security Plan untuk memastikan bahwa pengendalian
langkah-langkah keamanan di lokasi proyek. Oleh karena itu HSEM
Proyek melakukan penilaian resiko keamanan. Rencana keamanan
termasuk (jika berlaku).
 Keamanan Site orang, fasilitas, peralatan dan bahan;
 Masuk Proyek, ID, Ijin Masuk;
 Keamanan Site setelah jam kerja;
 Hubungan dengan pemerintah setempat.
HSE CORD proyek mengulas pengendalian keamanan setiap
triwulan atau:
 Ketika proses baru, fasilitas, peralatan atau material diperkenalkan
 Ketika ada perubahan di aktivitas eksisting atau layout dibuat
 Secara periodik pada interval tertentu ditentukan level resiko

2.7.8 Rencana Logistik – Kondisi Darurat


Sebuah rencana logistik akan disusun pada tahap mobilisasi yang
akan mencakup lokasi-lokasi berikut;
 Lokasi dari Klinik / Ruang Pertolongan Pertama
 Lokasi Titik Kumpul
 Lokasi Titik Aman
 Area Luar Pencucian Beton
 Lokasi Kantor
 Lokasi Stok Material
 Pabrikasi/Tempat Bekerja
 Lokasi Ruang Pelatihan
 Pos Keamanan
Peralatan darurat berikut yang selalu akan disediakan pada Proyek;
 Site Klinik / Ruang Pertolongan Pertama

42
 Peralatan Pertolongan Pertama
 Tandu
 Alat Pemadam Kebakaran
 Selimut Api
 Sekop
 Peluit
 Peralatan Tumpahan
 VHF/UHF Radio’s (Handytalkie)
 Telepon

2.8 RAP
Total biaya yang dikeluarkan untuk Proyek Tol Pandaan-Malang mulai dari
Seksi 1 Hingga Seksi 5 beserta desain dan 2 Rest Area serta Underpass
Karanglo adalah sebesar :
Tabel 2.6 : Rekap Anggaran Pelaksanaan Tol Pandaan-Malang
NO. SEKSI NK BOBOT (%)
1. Seksi 1 Rp. 1.435.485.940.146,00 37.019
2. Seksi 2 Rp. 888.038.706.389,00 22.901
3. Seksi 3 Rp. 589.014.534.820,00 15.190
4. Seksi 4 Rp. 433.360.547.610,00 11.176
5. Seksi 5 Rp. 376.634.447.059,00 9.713
6. Desain Rp. 52.079.516.000,00 1.343
Rest Area Sta. 8+000 Rp. 18.615.436.702,00 0.480
Rest Area Sta. 27+000 Rp. 16.455.628.491,00 0.424
Underpass Karanglo Rp. 68.021.593.078,00 1.754
OVERALL Rp. 3.877.703.350.295,00 100

Terbilang : Tiga Triliyun Delapan Ratus Tujuh Puluh Tujuh Milyar Tujuh Ratus
Tiga Juta Tiga Ratus Lima Puluh Ribu Dua Ratus Sembilan Puluh Lima Rupiah

43
BAB III
PELAKSANAAN MAGANG INDUSTRI

3.1 Jadwal Pelaksaan PKL


Pelaksanaan PKL dimulai pada tanggal 26 Agustus 2019 dan berakhir pada
4 Oktober 2019 menurut kalender akademik Politeknik Negeri Malang.
Kegiatan PKL antara lain mengikuti pekerjaan pelaksanaan pembesian,
check list pembesian, ridgid pavement, box culvert dan underbridge/overbridge,
mengikuti pengujian slump di lapangan, mengikuti pengujian gradasi, atterberg
dan lain-lain.

3.2 Pelaksanaan Job Position oleh Mahasiswa 1 (Bagaskara Andri Pradipta)


3.2.1 Posisi Job Position Dalam Struktur Organisasi
Posisi Job Position dalam pelaksana pekerjaan erection girder
berada pada SOM (Site Operational Manager) yang didampingi pihak
HSE (Health, Safety, Environment) sebagai pihak yang menjaga
keselamatan pada pelaksanaan pekerjaan.

3.2.2 Tugas, Pokok dan Fungsi


Tugas :
1. Pengecekan Alat Berat Crane
2. Pengecekan Truck Boogie
3. Pengecekan area kerja
Fungsi :
1. Memastikan alat berat crane masih aman untuk digunakan dalam
pengangkatan girder dalam pelaksanakan erection girder.
2. Memastikan truck boogie masih aman untuk digunakan dalam
mengangkut girder dalam pelaksanakan erection girder.
3. Memastikan area kerja aman untuk pelaksanaan erection girder.

44
3.2.3 Kompetensi dan Unit Kompetensi
1. Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan inovatif
dalam konteks pengembangan atau implementasi ilmu pengetahuan
dan teknologi yang memperhatikan dan menerapkan nilai humaniora
yang sesuai dengan bidang keahliannya
2. Mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu, dan terukur
3. Mampu mengkaji implementasi pengenbangan atau implementasi
ilmu pengetahuan dan teknologi yang memperhatikan dan
menerapkan nilai humaniora sesuai dengan keahliannya berdasarkan
kaidah, tata cara dan etika ilmiah dalam rangka menghasilkan solusi,
gagasan, desain atau kritik seni
4. Mampu menyusun deskripsi hasil kajian tersebut diatas dalam bentuk
skripsi atau laporan tugas akhir dan mengunggahnya dalam laman
perguruan tinggi
5. Mampu mengambil keputusan secara tepat dalam konteks
penyelesaian masalah di bidang keahliannya berdasarkan hasil
analisis informasi dan data
6. Mampu memelihara dan mengembangkan jaringan kerja dengan
pembimbing, kolega, sejawat baik didalam maupun diluar
lembaganya
7. Mampu bertanggung jawab atas pencapaian hasil kerja kelompok dan
melakukan supervise serta evaluasi terhadap penyelesaian pekerjaan
yang ditugaskan kepada pekerja yang berada di bawah tanggung
jawabnya
8. Mampu melakukan proses evaluasi diri terhadap kelompok kerja yang
berada di bawah tanggung jawabnya, dan mampu mengelola
pembelajaran secara mandiri
9. Mampu mendokumentasikan, menyimpan, mengamankan dan
menemukan kembali data untuk menjamin kesahihan dan mencegah
plagiasi

45
3.2.4 Pelaksanaan Job Position
Sebagai Pelaksana Lapangan Pekerjaan Erection Girder Bentang
30,6m dengan berat masing-masing 54 ton STA. 35+965. Pada pekerjaan
ini dilaksanakan saat sebelum erection girdernya berlangsung dengan
meliputi :
1. Traffic Management
Mengatur system buka tutup jalur pada sekitar area kerja, dan
berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan pihak JPM untuk
meminta ijin dalam pelaksanaan buka tutup jalan pada area
persimpangan terdekat pada area proyek pekerjaan erection girder.
1. Perempatan Jalan Bugis

Gambar 3.1 : Perempatan Jalan Bugis

2. Perempatan Jalan Raya Indomaret Ampeldento

Gambar 3.2 : Perempatan Jalan Raya Indomaret Ampeldento

46
3. Pertigaan Jalan Sunan Giri

Gambar 3.3 : Pertigaan Jalan Sunan Giri

4. Pertigaan Jalan SPBU Ampeldento

Gambar 3.4 : Pertigaan Jalan SPBU Ampeldento

2. Persiapan Lokasi Kerja


Perataan tanah pada area kerja agar datar dan mempermudah alat
berat boogie dan crane dalam travel girder bentang 30.6m

47
Gambar 3.5 : Lokasi Kerja Erection Girder

3. Perencanaan Penempatan Lampu Penerangan


Mengatur area pencahayaan pada sekitar area kerja agar cukup terang
dalam pelaksanaan erection girder.

Gambar 3.6 : Rencana Penempatan Lampu Pada Area Kerja

4. Cek kondisi Truck Boogie


a. Dengan cara cek kesehatan operator truck boogie dan para crew
pendamping operator, dan cek kesehatan fisik kendaraan. Pada
cek kesehatan, operator truck boogie dan para crew pendamping
operator akan di cek kesehatan berupa :
1. Tes Narkoba
2. Tes Psikologi

48
b. Dengan cara cek fisik truck boogie meliputi :
1. Kondisi mesin truck boogie
2. Kondisi ban pada truck boogie
3. Kondisi trailer pada truck boogie
4. Kondisi excavator yang akan membantu truck boogie mundur
dari area erection girder.
c. Dengan cara cek jalur truck boogie meliputi :
1. Kondisi tanah
2. Kondisi elevasi tanah
3. Kondisi lendutan tanah
4. Posisi atau dudukan truck

5. Cek Kondisi Crane


a. Dengan cara cek kesehatan operator crane dan para crew
pendamping operator, dan cek kesehatan fisik kendaraan. Pada
cek kesehatan, operator crane dan para crew pendamping operator
akan di cek kesehatan berupa :
1. Tes Narkoba
2. Tes Psikologi
b. Dengan cara cek fisik crane meliputi :
1. Kondisi mesin crane
2. Kondisi seling pengangkat
3. Kondisi kapasitas crane
4. SIA dan SIO alat crane
c. Dengan cek jalur crane, meliputi
1. Kondisi tanah
2. Kondisi elevasi tanah
3. Kondisi lendutan tanah
4. Posisi atau dudukan crane

49
Untuk pengecekan tanah, hanya dilakukan tes Proofrolling
pada area kerja, mengingat waktu yang terbatas.
Tes dilaksanakan dengan :
1. Truk bermuatan melewati area kerja

Gambar 3.7 : Tes Proofrolling

2. Dari saat itu, dilihat dari jejak roda pada tanah, apakah
terdapat lendutan jejak atau tidak
3. Jika tidak ada atau +/- 1cm, maka asumsi bahwa tanah
kuat untuk menopang alat berat pada area kerja tersebut
4. Jika ada, maka yang harus dilakukan adalah :
1. Pemberian timbunan tanah lalu dipadatkan, lalu
selanjutnya di uji tes proofrolling lagi.
2. Jika tanah mengalami lendutan parah dan susah untuk
dipadatkan, maka diberi lapisan baja sebesar 20mm
agar beban terpusat dari alat berat menjadi beban
merata pada area kerja tersebut.
d. Dengan cara loading test pada crane
Pada loading test, crane akan mengangkat girder setinggi 1 meter
(disesuaikan dengan kondisi lapangan) untuk loading test diatas
elevasi muka tanah / jalan.

50
Gambar 3.8 : Pelaksanaan Loading Test Pada Crane

Pengecekan berlangsung selama 15 menit dan dibagi menjadi 3


sesi, yaitu pada menit ke-5, menit ke-10, dan menit ke-15.

Gambar 3.9 : Hasil Pelaksanaan Loading Test Pada Crane

Dari 3 sesi yang terdiri dari 5 menit, 10 menit dan 15 menit


tersebut menjadi patokan yang disepakati bersama oleh pihak
JPM, Konsultan dan Kontraktor atas dasar pengalaman selama
memasang 917 girder mulai dari seksi 1 hingga seksi 4, yang
selanjutnya pemasangan seksi 5 diasumsi kesepakatan yang sama.

3.2.5 Output Job Position


Sebagai Pelaksana Lapangan Pekerjaan Erection Girder Bentang
30,6m dengan berat masing-masing 54 ton STA. 35+965.

51
1. Mengetahui bahwa alat berat yang akan digunakan dalam pekerjaan
erection girder aman dan pekerjaan dapat dilaksanakan dengan aman
dan tepat.
2. Mengetahui teknik dalam pengecekan alat berat sebelum
dipergunakan.
3. Mengecek kekuatan tanah dengan tes profrolling.
4. Menganalisis metode apa saja yang harus dipikirkan sebelum
pekerjaan erection girder berlangsung yang meliputi :
1. Traffic Management.
2. Penataan lampu penerangan pada area proyek.
3. Urutan pemasanan girder berdasarkan posisi girder terdekat dan
terjauh.

3.2.6 Kendala yang dihadapi dan Solusinya


Sebagai Pelaksana Lapangan Pekerjaan Erection Girder Bentang
30,6m dengan berat masing-masing 54 ton STA. 35+965.
1. Perencanaan dalam lajur truck boogie ke area angkat crane yang
terkendala elevasi tanah yang terlalu tinggi / curam, sehingga perlu
pengerukan tanah agar elevasi tanah dalam travel dari truck boogie
dengan kargo girder bentang 30.6m tidak mengalami patah.
2. Penurunan yang melebihi dari standart keamanan yang disepakati (1
cm) saat loading test pada crane, sehingga perlu pengecekan ulang
pada tanah dan pada crane agar saat travel pengangkatan girder tidak
mengalami perubahan elevasi yang beresiko akan runtuhnya girder
dan menimbulkan kecelakaan kerja.
3. Tanah yang melendut, sehingga perlu pengurukan lagi agar tanah
menjadi padat agar saat erection girder aman. Jika terlalu lendut
maka dipasang plat baja setebal 20mm agar menjadi beban merata.

52
3.3 Pelaksanaan Job Position oleh Mahasiswa 2 (Elok Ciptia Ramadhani)
3.3.1 Posisi Job Position Dalam Struktur Organisasi
Posisi Job Position dalam pekerjaan perhitungan volume (clearing)
dan sisa pekerjaan untuk keperluan pembuatan opname
mandor/pemborong yang berada pada Quantity Surveyor guna keperluan
engineering dalam membuat schedule pekerjaan pelaksanaan
pembangunan Infrastruktur ini.

3.3.2 Tugas, Pokok dan Fungsi


 Tugas :
1. Menghitung volume pekerjaan yang sudah dilaksanakan.
2. Merencanakan program.
3. Membuat Kurva S.

 Fungsi :
1. Untuk mengecek setiap gambar shop drawing baru apakah terjadi
perubahan dari apa yang sudah dihitung sebelumnya, jika terjadi
perubahan maka tugas quantity surveyor adalah menghitung ulang
volume pekerjaan atau menghitung pada item pekerjaan tambah
kurang saja.
2. Merencanakan Program kerja salah satunya seperti membuat
Simak, Request beserta Shop Drawing guna melampirkan tagihan.
3. Menjabarkan master schedule menjadi schedule kurva S.

53
3.3.3 Kompetensi dan Unit Kompetensi
1. Mampu membuat progress
2. Mampu membuat Kurva S
3. Mampu mengoperasikan software Microsoft maupun software
autocad
4. Mampu menghitung prestasi volume kerja Subkont dan Mandor dari
pencapaian progress pelaksanaan dilapangan
5. Mampu menghitung volume pekerjaan pada awal proyek untuk
pembuatan RAP (Rencana Anggaran Proyek)
6. Mampu menyiapkan SPK untuk mandor berdasarkan quantity yang
sudah dihitung dari approved shop drawing dan BBS
7. Mampu membuat progress pekerjaan yang akan ditagihkan kepada
Owner dan membuat laporan kepada Project Manager

3.3.4 Pelaksanaan Job Position


Pekerjaan ini mencakup, pembuangan lapis humus tanah,
pembongkaran serta pembersihan tumbuh-tumbuhan dan puing-puing
didalam daerah kerja. Pelaksanaan Pekerjaan tempat kerja hanya
mencakup lapisan tanah subur bagi tumbuhnya tumbuh-tumbuhan dan
maximal 30 cm. Berikut adalah Pelaksanaan pada Pekerjaan Clearing
yang menempati posisi sebagai Quality Surveyor :

1. Pada pekerjaan Clearing sebelum kita menghitung volume, langkah


awal yang kita ambil adalah kita melihat Shop Drawing di autocad
dari per tiap Sta.

54
Gambar 3.10 : Kondisi tanah awal

 Lalu melakukan Clearing sampai batas kaki timbunan


dengan tujuan untuk pengukuran kondisi excisting sebagai
perhitungan volume.

Gambar 3.11 : Setelah melakukan Clearing

 Dengan cara clearing maka bisa kita ambil atau bisa kita ketahui
pengukuran excisting atau titik koordinat terdiri dari luas area,
jarak pada Sta tersebut.

55
Gambar 3.12 : Hasil dari Excisting

 Didapatkan dengan luas area dan jarak beserta titik koordinat


“X”, “Y”, dan “Z”. Melakukan Back Up dengan menggunakan
Software berupa “Microsoft Excel”, dengan begitu kita
mendapatkan hasil perhitungan yang akurat.

Gambar 3.13 : Back Up Ke dalam Microsoft Excel

 Apabila ingin mengetahui hasil Back Up sesuai dengan hasil


Excisting yang ada pada autocad, maka dianggap sudah sesuai
dengan yang direncanakan. Kemudian kita bisa mendapatkan
volume pada Sta tersebut.

56
Gambar 3.14 : Kesesuaian Hasil Akhir

2. Merencanakan Program Kerja pada QS, bahwasanya mempersiapkan


syarat-syarat kontrak. Hal-hal yang berkaitan dengan administrasi
kontrak yang berupa pembayaran berkala (Interim Valuation),
memeriksa tagihan dan klaim-klaim kontraktor yang berkaitan
dengan kerja tambah/kurang.
Memeriksa tagihan ini bisa disebut juga dengan pemeriksaan Simak,
Request, disertai dengan Shop Drawing pada setiap pekerjaan dan tiap
bulannya dengan Sta yang berbeda.

Gambar 3.15 : Daftar Simak/Periksa Gambar 3.16 : Daftar Request

57
3.3.5 Output Job Position
1. Mengetahui luas area, jarak, dan volume pada pekerjaan tanah awal
atau pembersihan tempat kerja sebelum dilakukan pekerjaan
selanjutnya.
2. Dapat menghitung Volume dari tanah dengan kondisi excisting
3. Dengan adanya Simak/Periksa, Request dapat melakukan pengajuan
tagihan.

3.3.6 Kendala yang dihadapi dan Solusinya


1. Terhalangnya pekerjaan pada section selanjutnya dikarenakan tidak
mendapatkan izin dari pihak pemilik rumah untuk pembebasan lahan,
maka dilakukan negoisasi ulang secara terus menerus hingga
mencapai kata sepakat.
2. Tidak diterimanya berkas dari pihak Jasa Marga ketika dilakukan
penyerahan dokumen berupa Simak, Request, dan Shop Drawing,
sehingga disini melakukan pengecekan ulang ketika mencari per tiap
item pekerjaan dan Sta. nya.
3. Perhitungan Back Up tidak sesuai dengan Shop Drawing di autocad,
sehingga dilakukan pengecekan ulang secara teliti baik itu pada saat
penginputan data dari autocad maupun dari gambar itu sendiri agar
terbentuklah sebuah Diagram.

58
BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Berdasarkan uraian yang telah dibahas pada bab-bab sebelumnya serta
pengamatan secara langsung selama 6 minggu, dapat disimpulkan sebagai
berikut :
1. Pelaksanaan erection girder harus direncanakan dengan matang sesuai dengan
metode yang dilaksanakan agar keselamatan kerja terjamin dan dalam
pelaksanaannya tidak ada kecelakaan kerja yang menghalangi serta aman
terlaksana.
2. Area kerja harus clear dari segala hal yang membahayakan pelaksanaan
erection girder seperti elevasi tanah yang harus rata agar saat crane
mengangkat girder bentang 30,6m aman dan alat berat tidak terhalang oleh
elevasi tanah yang berbeda.
3. Pelaksanaan yang diadakan malam hari harus memperhitungkan pencahayaan
yang bagus.
4. Pekerjaan perhitungan luas area, jarak dan volume galian tanah harus
dikerjakan dengan teliti berdasarkan kondisi exciting dilapangan dikarenakan
akan mempengaruhi dalam perhitungan anggaran biaya dan pelaksanaan.
5. Pembuatan Daftar Simak, Request, dan Shop Drawing sebagaimana
terkumpul menjadi satu dokumen dari setiap item pekerjaan dan tiap Sta. yang
harus diajukan kepada pihak owner sebagai progress yang akan ditagihkan ke
owner..
6. Pembuatan master schedule dengan mengubah menjadi suatu schedule dalam
bentuk Kurva S yang akan menghasilkan schedule dimulai dari tahap awal
dari suatu proses pembangunan sampai dengan diselesaikannya suatu proyek
tersebut.

59
4.2 Saran
1. Penerapan K3L pada proyek sudah berjalan dengan baik terlihat dari pekerja
yang sudah menggunakan APD saat berada di lapangan dan spanduk-spanduk
K3L yang banyak terdapat dilokasi proyek. Namun masih ada satu dua pekerja
yang masih belum menggunakan APD saat berada di lapangan, alangkah
baiknya bila semua pekerja di lapangan menggunakan APD dengan lebih
menggencarkan safety patrol yang sudah dilaksanakan.
2. Komunikasi yang terjalin baik dan sesuai dapat meningkatkan produksi kerja,
dan meminimalisir keterlambatan pekerjaan, selain itu dapat membuat
pekerjaan menjadi efektif dan efisien.
3. Dalam pekerjaan pengecoran sebaiknya traffic pada pengiriman lebih
diperhatikan agar tidak terjadi keterlambatan truck mixer.
4. .Pekerjaan pengecoran yang berdekatan dengan jalan utama sebaiknya
dilakukan pada malam hari.
5. Berkerja harus dengan teliti agar tidak terjadi kesalahan dalam penulisan
dalam pekerjaan perhitungan volume pekerjaan.
6. Segera membuat daftar Simak, Request, dan Shop Drawing pada bulan
tersebut dikarenakan agar tidak terlalu terbengkalai.
7. Untuk pembuatan Schedule dalam suatu proyek agar terbentuk menjadi Kurva
S maka dianjurkan menggunakan Software Microsoft dimana akan tersusun
mulai dari tahap awal pembangunan hingga akhir dengan rapi dan optimal.

60
DAFTAR PUSTAKA

Direktorat Jenderal Bina Marga, (2009),Geometri Jalan Bebas Hambatan Untuk Jalan
Tol no. 007/BM/2009, Badan Penerbit Pekerjaan Umum, Jakarta
Kementrian Pekerjaan Umum, 2012, Pelaksana Lapangan Pekerjaan Jalan Pekerjaan
Tanah, Jakarta
Rostianti, S.F., 2008, Alat Berat Untuk Proyek Konstruksi, Edisi 2, Cipta Reka, Jakarta

61
DAFTAR HADIR DAN KEGIATAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN
JURUSAN TEKNIK SIPI - POLITEKNIK NEGERI MALANG
TAHUN AKADEMIK 2OI9 I 2O2A

LOKASI PKL Proyek Pembangunan Tol Pandaan-Malang


INSTANSI / PERUSAHAAN PT. PP (Persero) Tbk.
NAMA MAHASISWA Elok Ciptia Ramadhani
NIM 164fi20419
KELAS 4MRK6
NAMA PEMB. LAPANGAN Johan Sandi Pamungkas
NAMA PEMB. POLTEK Ir. Gerard Aponno, MS

No. HARI/TANGGAL URAIAN KEGIATAN KETERANGAN


I t 3 4
g 6"^u/E I?ffu'^tv' eat@ r\-{l}ren6 ?FU |q aopr
lendnb,ry Potrnewra

[D J"^'or7t fE\tnwr xtct - N,tetctrguWa [lC . tretYqriiqR)^ r1gYu*tntt'i


b.l-iq J.r^
ll. kti. /e klvv,uor nn .- M.el^9ikrH p*e,
t Jheri |l,g - 6Vae, beltfc{vg
{irder 4o,9 ai Jfv" gtoco
- Nlalanjutton 641
tl. WLa,ta
/ o Q+rpn - Mg{y3,tr,rtl ptqt4:rtan . .(,h . 3d fl cD - Jf?.i6fr,f
- W;fiffi' q bcr t$q.

- Ma[ar.rlutFca MC

Mtl:l: t9 .{gttg?s zorq


"
Perrbimbing Industn

an Sandi Pamungkas)
NRP. 2018046
DAFTAR HADIR DAN KEGIATAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN
JURUSAN TEKNIK SIPIL - POLITEKNIK NEGERI MALANG
TAHUN AKADEMIK 2OI9 I 2O2O

LOKASI PKL Proyek Pembangunan Tol Pandaan-Malang


INSTANSI / PERUSAHAAN PT. PP (Persero) Tbk.
NAMA MAHASTSWA Elok Ciptia Ramadhani
NIM 164t3200t9
KELAS 4MRK6
NAMA PEMB. LAPANGAN Johan Sandi Pamungkas
NAMA PEMB. POLTEK Ir. Gerard Aponno, MS

No. HARI/TANGGAL URAIAN KEGIATAN KETERANGAN


1 1 3 4
;1 Ro*/ tt k-tcnber reLe - Meno;frtt F4Ft)qan L?A tihh/q - .f.tq uttco -llq x'rao
di Ptqtqr affq ftUJ f€FQr&n
, Metanl utkon M(
14. SryrrA /te Sqttrwr mr9 - MonclrFuhi peregloa t4 $h. aLt4e - Sh. xtlsa
- t\ztetaniutko, Nt
19. )vm'auf rrl fupkrv,Usrr rop -- Mongitcuh
felce$q.,^ bq.no - !L"x I
- t\ltetrvil"tttan Mc
tb. p+Illt^W Aniun
"-,t";rn /W srLt) Mc [.ti kentor 1,*) - b"rlq" 5."r;'
?nnc ha61, Mc df t-otuftq,n

r^r\lp. !h.....i:Nrhr....zorq
Pernbimbing lndustri

Sandi Pamungkas)
DAFTAR HADIR DAN KEGIATAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN
JURUSAN TEKNIK SIPI - POLITEKNIK NEGERI MALANG
TAHUN AKADEMIK 2OI9 I 2O2O

LOKASI PKL Proyek Pembangunan Tol Pandaan-Malang


INSTANSI / PERUSAHAAN PT. PP (Persero) Tbk
NAMA MAHASISWA Elok Ciptia Ramadhani
NIM 1641320019

KELAS 4MRK6
NAMA PEMB. LAPANGAI\ Johan Sandi Pamungkas
NAMA PEMB. POLTEK Ir. Gerard Aponnoo MS

No. HARI/TANGGAL URAIAI{ KEGIATAN KETERAI{GAN


I 2 3 4
t?, teh5a /n tEto^\"er ,oto - MdaerfiutFon olri]knn MC - oU- k4x{ur Pqrqt
Vw-trrir3u fta tr^t/k hlq4
Sqni
rB, R"t r/ rg .lqt ^ror arr" * MergegtWm cteqoyl - gornberalran tarqh uwh[
lC lna,ory1 [+eb.rr3ru- Qc)
9 tnAir/tb tr?kr,^b,,r role,
- [Vt0ryo6?t n c[e"tn15 * Fa/nlarr&hc4 t4ry4^ aw).
tC lil"rgolan

to Jurn'ok/ >o $egernw ora - Mrrrorr.rr w9f:6t*an Yerfir%. - .itq .46 t39b
tulonga" $up C.r.tuea
,4 tztr^ / rl leptetntry ora .. MuUh4! .?rot,l riaJid
* Yryu#nc&\ d,st
lzWrvw* * Jtur*p +ut'

.$.11.T.s,. .*. . .fftgr'.q { ... ..20rs


Pembimbing lndustri

Sandi Pamungkas)
DAFTAR HADIR DAN KEGIATAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN
JURUSAN TEKNIK SIPN - POLITEKNIK NEGERI MALANG
TAHUN AKADEMIK 2O 19 I 2O2A

LOKASI PKL Proyek Pembangunan Tol Pandaan-Malang


INSTANSI / PERUSAHAAN PT. PP (Persero) Tbk
NAMA MAHASISWA Elok Ciptia Ramadhani
NIM 164132[019
KELAS 4MRK6
NAMA PEMB. LAPANGAI\ Johan Sandi Pamungkas
NAMA PEMB. POLTEK Ir. Gerard Aponno, MS

No. HARI/TANGGAL URAIAN KEGIATAN KETERANGAN


I 2 3 4
'14. $eten/t oi<tuh,r aetb - trl\elarfu{tc..n N\C - Mc hrlq.r '1u"1

- Arnt nn Mc d'ffetDTbc.4

>x. F+u/ > olc'tDb'r >oub - Ntcteiryttn" tUC ' MC b,,t"k^ l'{{i helah

- ftvilter,.; Mc dtrc'l,orkan ralLasa N-s1g-


?6r,rt lqn LhE"-
q K"mu/l Oklolxor eate - Ar,rtcnn t tp.ra," ?f,t
p &o,nn per^nb-unnbml toUnom"

-lum'^t OVto* *o - &rpa^tta \<tfftf4 ?ihte


)et,
/1
k-an15p tf bqw ctJ kayrtur
thq.q}. rrqut'/^ ,{f [a1argan,
${/vq pihaE k-ehrqttqA
cv.V'iiqnta Fel4

Srlw... .{.. . . 9FfF.-or .... ..20rs


Pembimbing Industn

n Sandi Pamungkas)
.2018046
Lampiran 2. Lembar Penilaian Pembimbing Industri

,/\. PT. PP (Persero) Tbk.


. f ppl coNSrRUcrIoN & INVESTMENT
\T\/ I I PEMBANGUNAN TOL PANDAAN-MALANG
co*srRt'cnoila'{vEsrs r{rJl. Raya Parelegi No.8A, Krajan, Sentul, Kec. Purwodadi,
Pasuruan, Jiwa Timur

Nama Mahasiswa : Bagaskara Andri Pradipta


Nomor Induk Mahasiswa : 1641320001

.lob Position
'qoli! tunkol
NILAI BOBOT NILAI AKHIR
No. UNISUR PENILAIAN
(a) (b) (axb)
Integritas (Etika, Moral, dan
I Ioo ts% t>
Kesungguhan)
Ketepatan Waktu Dalam
2 gs t5% 14.as
Bekerja
i Keahlian Berdasarkan Bidang
J
Ilmu
9s 1 5o/o t4.rs

4 Kerjasama Dalam Trm 9E 15% t4.r9

5 Komunikasi 95 15% 14.e5

Penggunaan Teknologi
6
lnformasi
95 1s% t4,rs

7 Pengembangan Diri ge r0% 9.E

Nilai Total (N1) ge.ls

.Sul" "'T
lq "'
. .,. .t .9.t$gb. {. ...zot s
Komentar Pembimbing Industri terhadap P.ern b i rn6 in s lnd u stri
Mahasiswa: ors'wzi##::
1. B.lglt. $4p.lSglg,l:..Jut. Ll.l-L.dy. .t*lf d'
2.
a

4.
5.
PT. PP (Persero) Tbk.
(fD CONSTRUCTION & INVESTMENT
PEMBANGT]NAN TOL PANDAAN-MALANG
r Raya Parelegi No.8A, Krajan, Sentul, Kec. Purwodadi,
COiiSTf, UCTPI'I d lfiYEgTllEl{t
Pasuruan, Jawa Timur

Nama Mahasiswa : Elok Ciptia Ramadhani


Nomor Induk Mahasiswa :1641320419
Job Position . Quar*tuy Surveyor

NILAI BOBOT NILAI AKHIR


No. UNSUR PENILATAN
(a) (b) (axb)
Integritas (Etika, Moral, dan
I t5% r5
Kesungguhan) loo
Ketepatan Waktu Dalam
2
9S
ts% t4. as
Bekerja
a Keahlian Berdasarkan B idang
-)
9s t5% t4. 15
Ilmu

4 Kerjasama Dalam Tim t5% l4'ts


9e

5 Komunikasi 9s 15% 14.as


Penggunaan Teknologi
6 9E I5% t4.15
Informasi

7 Pengembangan Diri 9S
100
9,6

Nilai Total (N1) 99,15

lY4p!.q[.q. t. -o.Klplq
g.[. ... ..zo r s
Komentar Pembimbing Industri terhadap
|*ruBgulns ma"'t'i
Mahasiswa:

1.
r't :tl. Il4 glgh I s,.
t:g tiqn. PFI . 4g. .t*r !:. .

2.
a
Ec.fioer[qKu gopdn SqDtun
4, Arc Prfiuusnlrctr.. . . ..: ..
5. nuli*!$.tpll *in p.{, lsy.y.cu19.
c\rtq.l<,$Kor"\' sflh ynn t<{o
Lampiran 3. Lembar Penilaian Dosen

PANITIA MAGANG INDUSTRI


PROGRAM SARJANA SAINS TERAPAN
JURUSAN TEKNIK SIPIL
POLITEKNIK NEGERI MALANG

Nama Mahasiswa : Bagaskara Andri Pradipta


Nomor Induk Mahasiswa : 1641320001

NILAI BOBOT NILAI AKHIR


No. UNSUR PENILAIAN
(a) (b) (a x b)
I Laporan Magang

1 Kelengkapan Isi dan Bahasan 20%

2 Penyajian Laporan 10%

3 Ketepatan Waktu 20%

II Tes Lisan

1 Pengetahuan Teoritis 20%

2 Pengetahuan Praktis 20%

3 Sikap dan Komunikasi 10%

Nilai Total (N1)

…….….,………………….2019
Dosen Pembimbing

(Ir. Gerard Aponno, MS)


NIP. 195610281984031001
PANITIA MAGANG INDUSTRI
PROGRAM SARJANA SAINS TERAPAN
JURUSAN TEKNIK SIPIL
POLITEKNIK NEGERI MALANG

Nama Mahasiswa : Elok Ciptia Ramadhani


Nomor Induk Mahasiswa : 1641320019

NILAI BOBOT NILAI AKHIR


No. UNSUR PENILAIAN
(a) (b) (a x b)
I Laporan Magang

1 Kelengkapan Isi dan Bahasan 20%

2 Penyajian Laporan 10%

3 Ketepatan Waktu 20%

II Tes Lisan

1 Pengetahuan Teoritis 20%

2 Pengetahuan Praktis 20%

3 Sikap dan Komunikasi 10%

Nilai Total (N1)

…….….,………………….2019
Dosen Pembimbing

(Ir. Gerard Aponno, MS)


NIP. 195610281984031001
Lampiran 4. Foto Daily Activity Dan Data Yang Sesuai

Gambar Lampiran 1 : Safety Induction

Gambar Lampiran 2 : Rekap Data Stressing Record

Gambar Lampiran 3 : Ridgid Pavement


Gambar Lampiran 4 : Tasyakuran Untuk Pelaksanaan Erection Girder STA.
35+962

Gambar Lampiran 5 : Lokasi Erection Girder STA. 35+962

Gambar Lampiran 6 : Tool Box Meeting Erection Girder STA. 35+962


Gambar Lampiran 7 : Loading Test Erection Girder STA. 35+962

Gambar Lampiran 8 : Pelaksanaan Pengangkatan Girder Erection Girder STA.


35+962

Gambar Lampiran 9 : Pengecekan Rambu-Rambu Lalu Lintas di Seksi 4


Tabel Lampiran 1 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 180 ton CKE 1800

Tabel Lampiran 2 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 180 ton CKE 1800
Tabel Lampiran 3 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 150 ton LS248RHS5

Tabel Lampiran 4 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 150 ton LS248RHS5
Tabel Lampiran 5 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 100 ton KH500
Tabel Lampiran 6 : Crane Boom Lifting Capacity unit crane 100 ton KH500
Gambar Lampiran 10 : Shop Drawing Pekerjaan Clearing

Gambar Lampiran 11 : Back Up Ke dalam Microsoft Excel


Gambar Lampiran 12 : Contoh Daftar Simak/Periksa
Gambar Lampiran 13 : Contoh Daftar Request
Gambar Lampiran 14 : Bersama Pembimbing Industri Lapangan Bapak Johan

Gambar Lampiran 15 : Bersama Security Direksi Keet Ampeldento Bapak Joko


Gambar Lampiran 16 : Bersama HSE Bapak Nurdin dan Quality Surveyor Bapak
Ichwan

Gambar Lampiran 17 : Bersama Sekretaris Ibu Olviana dan Quality Surveyor Ibu
Ratna

Anda mungkin juga menyukai