Anda di halaman 1dari 2

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS ISLAM MALANG


Jl. MT. HARYONO 193 TELP. (0341) 571950 MALANG

Nama : Demas Tri Andayani


NPM : 215 01 07 2 082
Jurusan/Program Studi : Pendidikan Matematika
Judul Skripsi : Kemampuan Berpikir Kreatif dan Self Efficacy
Matematis Siswa Melalui Model Pembelajaran Advance
Organizer Pada Materi Bangun Ruang Kubus dan Balok
Kelas VIII MTs Islamiyah Sukopuro.

ABSTRAK

Kata-kata kunci: kemampuan berpikir kreatif, self efficacy, model pembelajaran


advance organizer, materi kubus dan balok

Kompetensi yang diharapkan memberi peran besar dalam mencapai hasil belajar
matematika yang optimal beberapa diantaranya kemampuan berpikir kreatif dan self
efficacy siswa. Kemampuan berpikir kreatif siswa kelas VIII MTs Islamiyah Sukopuro
menunjukkan bahwa siswa yang mendapatkan nilai pretest ≥ 75 hanya 3 siswa
dari 24 siswa, hal tersebut membuktikan bahwa kemampuan berpikir
kreatif siswa masih tergolong rendah, begitu juga dengan keyakinan
siswa terhadap kemampuan dirinya (self efficacy) siswa masih
tergolong sangat kurang. Berdasarkan pertimbangan tersebut, salah
satu upaya untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif dan self
efficacy siswa dengan menerapkan model pembelajaran advance
organizer pada materi kubus dan balok. Karena model advance
organizer dapat meningkatkan daya pikir dan daya nalar siswa
melalui proses pemberian masalah yang disajikan oleh guru.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada perbedaan kemampuan
berpikir kreatif dan self efficacy matematis antara siswa kelas eksperimen yang
diberikan model pembelajaran advance organizer dan kelas kontrol yang diberikan
model pembelajaran konvensional, untuk mengetahui manakah yang lebih baik
kemampuan berpikir kreatif dan self efficacy matematis siswa antara kelas eksperimen
yang diberikan model pembelajaran advance organizer dan kelas kontrol yang diberikan
model pembelajaran konvensional, dan mendeskripsikan hasil analisis antara
kemampuan berpikir kreatif dan self efficacy antara siswa kelas eksperimen yang
diberikan model pembelajaran advance organizer dan kelas kontrol yang diberikan
model pembelajaran konvensional.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kombinasi
(mixed method) dengan desain sequential explanatory yaitu metode penelitian campuran
yang menggabungkan metode kuantitatif dan kualitatif secara berurutan. Populasi dalam
penelitian ini adalah siswa kelas VIII MTs Islamiyah Sukopuro sebanyak 94 siswa.
Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah kelas VIII C sebagai kelas
eksperimen dan kelas VIII B sebagai kelas kontrol yang dipilih menggunakan teknik
cluster random sampling. Subjek digunakan dalam penelitian kualitatif adalah 6 siswa
dari kelas eksperimen dan 6 siswa dari kelas kontrol yang dipilih berdasarkan hasil
posttest kemampuan berpikir kreatif dan angket self efficacy sesuai dengan tingkat
klasifikasinya. Teknik pengumpulan data kuantitatif berupa tes dan angket, sedangkan
teknik pengumpulan data kualitatif berupa wawancara, observasi, dan catatan lapangan.
Berdasarkan hasil analisis data kuantitatif menggunakan software SPSS dengan
taraf signifikansi 0,05 diperoleh kesimpulan terdapat perbedaan kemampuan berpikir
kreatif dan self efficacy matematis siswa kelas eksperimen yang menggunakan model
pembelajaran advance organizer dan kelas kontrol yang menggunakan model
pembelajaran konvensional. Kemampuan berpikir kreatif dan self efficacy matematis
siswa kelas ekperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Berdasarkan analisis data
kualitatif diperoleh kesimpulan bahwa siswa kelas eksperimen dengan kemampuan
berpikir kreatif tinggi sampai sedang mampu memenuhi tiga sampai empat indikator
kemampuan berpikir kreatif dan siswa siswa dengan kemampuan rendah mampu
memenuhi satu sampai dua indikator kemampuan berpikir kreatif, sedangkan siswa
dengan self efficacy tinggi dan sedang mampu memenuhi empat sampai tujuh indikator
self efficacy dan siswa dengan self efficacy rendah mampu memenuhi satu sampai empat
indikator self efficacy.
.

Malang, 26 November 2019


Penulis,

Demas Tri Andayani

Pembimbing I, Pembimbing II,

Dr. H. Mustangin, M.Pd Isbadar Nursit, M.Pd


NIP. 196508071993111001 NPP. 120504198632184
Mengetahui
a.n Dekan I,

Dr. Sri Wahyuni, M.Pd


NIP.
196808231993032003

Anda mungkin juga menyukai