Anda di halaman 1dari 1

KEMENTERIAN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA

DIREKTORAT JENDERAL KEKAYAAN NEGARA


DIREKTORAT PENGELOLAAN KEKAYAAN NEGARA DAN SISTEM
INFORMASI
GEDUNG SYAFRUDIN PRAWIRANEGARA II LANTAI 9 UTARA JALAN LAPANGAN BANTENG TIMUR NOMOR 2-4,
JAKARTA 10710 TELEPON (021) 3502604 FAX. (021) 3447478; SITUS WWW.DJKN.KEMENKEU.GO.ID

NOTA DINAS
NOMOR ND-158/KN.5/2020

Yth : Direktur Jenderal Kekayaan Negara


Dari : Direktur Pengelolaan Kekayaan Negara dan Sistem Informasi
Sifat : Segera
Lampiran : Satu Berkas
Hal : Persetujuan Hibah Barang Milik Negara Peralatan Pertandingan Cabang
Olahraga Atletik Eks Asian Games 2018 kepada Pengurus Besar Persatuan
Atletik Seluruh Indonesia (PB. PASI)
Tanggal : 24 Januari 2020

Sehubungan dengan surat Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara atas nama Menteri
Sekretaris Negara Nomor B-160/Kemensetneg/Ses/PB.02/01/2020 tanggal 13 Januari 2020 hal
Penyampaian Persetujuan Presiden atas Permohonan Pemindahtanganan Barang Milik Negara,
dengan ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:
1. Surat tersebut pada intinya merupakan penyampaian persetujuan Presiden atas usulan hibah
Barang Milik Negara (BMN) pada Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) sebesar
Rp24.656.741.537,00 (dua puluh empat miliar enam ratus lima puluh enam juta tujuh ratus
empat puluh satu ribu lima ratus tiga puluh tujuh rupiah) kepada Pengurus Besar Persatuan
Atletik Seluruh Indonesia (PB. PASI) sebagai tindak lanjut surat Menteri Keuangan yang
menyampaikan permohonan hibah BMN dimaksud kepada Presiden sebagaimana terlampir.
Hal tersebut mengingat sesuai Pasal 57 ayat (1) huruf b dan Pasal 58 ayat (1) huruf d
Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 27 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Barang Milik
Negara/Daerah, terhadap BMN yang akan dipindahtangankan dengan nilai di atas
Rp10.000.000.000,00 (sepuluh miliar rupiah) perlu terlebih dahulu mendapatkan persetujuan
Presiden.
2. Sebagaimana diatur dalam PP Nomor 27 Tahun 2014, bahwa hibah BMN dilakukan untuk
kepentingan sosial, budaya, keagamaan, kemanusiaan, pendidikan yang bersifat non
komersial, dan penyelenggaraan pemerintahan negara/daerah. Selanjutnya, Peraturan
Menteri Keuagan (PMK) Nomor 111/PMK.06/2016 menyebutkan pihak yang dapat menerima
hibah BMN yaitu lembaga sosial, lembaga keagamaan, organisasi kemanusiaan, dan
Pemerintah Daerah.
3. Terkait dengan uraian di atas, menurut hemat kami usulan hibah BMN tersebut telah
memenuhi ketentuan dalam PP Nomor 27 Tahun 2014 dan PMK Nomor 111/PMK.06/2016
sehingga dapat disetujui.
Berkaitan dengan hal tersebut, terlampir kami sampaikan konsep surat Bapak atas nama
Menteri Keuangan kepada Menteri Pemuda dan Olahraga u.p. Sekretaris Kementerian Pemuda
dan Olahraga mengenai Persetujuan Hibah BMN pada Kementerian Pemuda dan Olahraga
kepada masing-masing PB. PASI, apabila Bapak tidak berpendapat lain, mohon kiranya dapat
Bapak tetapkan.
Atas perhatian Bapak, kami ucapkan terima kasih.

Ditandatangani secara elektronik


Purnama T. Sianturi

Anda mungkin juga menyukai