Anda di halaman 1dari 14

PROPOSAL PERENCANAAN USAHA

“RISOLES BUAH”

Dosen Pembimbing:

Drs. H. Masram., MM., M.Pd.

Disusun Oleh:

Kelompok 4A Keperawatan:

1. Faukiatut nur Hikmah (1702012340)

6A KEPERAWATAN
PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN
FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH LAMONGAN
TAHUN 2019/2020
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan
rahmat,hidayah,inayah,dan bimbingan-Nya sehingga kami dapat menyusun dan
menyelesaikan makalah pada mata kuliah maternitas dengan judul “ Proposal
Usaha Makanan Ringan “Risol Buah” Dibuat Untuk Memenuhi Tugas
Mata Kuliah  Kewirausahaan sesuai dengan waktu yang di tentukan.

Kami menyadari bahwa dalam penyusunan makalah ini masih terdapat


banyak kekurangan sehingga kami mengharapkan kritik dan saran yang bersifat
konstruktif bagi kesempurnaan makalah ini.Akhirnya kami berharap semoga
makalah ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Lamongan, 27 Maret 2020


BAB 1

PENDAHULUAN

1. 1 Latar Belakang
Risoles dulunya disebut dengan roinsolles, mulai dikenal pada
abadke-13. Pada waktu itu makan ini hanya sekedar panekuk yang
digoreng di penggorengan memakai mentega atau lemak sapi. Dan pada
perkembangan berikutnya, makan ini barula diisi dengan daging
cincang .Risoles dalam bahasa belanda yaitu rissole adalah makanan
ringan berisi daging cincang dan sayuran yang dibungkus dengan dadar
dan digoreng setelah dilapisitepung panir dan kocokan telur ayam. Namun
isian risoles dapat bervariasi sesuai selera masing masing.
Masyarakat indonesia pastinya sudah pada mengetahui jajanan pasar
yang satu ini. Risol terkenal didalamnya terdapat isian yang berupa
sayuran dan dagin. Akan tetapi pada kesempatan kali ini kita akan saya
akan mencoba risol dengan diisi berupa buah-buahan sehingga bisa di
nikmati oleh pecinta makanan buah buahan dan kaya akan vitamin dan
konsumen juga mendapatkan serat dari risol buah-buahan tersebut.Pastinya
jajanan ini jika dibayangkan akan terasa sangat lezat dan menggugah
selera bagi konsumen dan dapat dijadikan usaha makanan.

1.2 Visi & Misi


Visi :
Berusaha memproduksi makanan ringan yang sehat, terjangkau,
memiliki nilai gizi yang tinggi dan tentunya banyak disukai
masyarakat.Nantinya makanan ini akan dijajakan langsung ke
pelangan
Misi :
1. Membuar makan dengan isi yang berbeda dari sebelumnya
2. Menjamin rasa benar-benar enak dan lezat
3. Teruat dari bahan-bahan alami dan tentunya dengan bahan-bahan
yang segar
4. Mengembangkan kreativitas mahasiswa dalam berwirausaha
5. Membandrol harga yang terjangkau untuk konsumen.

1.3 Tujuan
2. Melatih Kemampuan untuk berwirausaha
3. Mencari keuntungan
4. Agar mempunyai usaha sendiri
BAB II
ANALISIS USAHA

2.1 Rencana Produk


Produk saya ialah produk yang menyajikan makanan ringan dan bisa juga
dikonsumsi untuk konsumen yang sedang diet maupun tidak diet , dan produk
saya ialah makanan cepat saji
Saya jalankan usaha ini bisa dilihat dari kondisi lingkunganya yaitu di area
kampus karena diarea terseubut sangat starategis dan disukia oleh mahasiswa.
Dan untuk masalah kuliner diarea kampus belum banyak mahasiswa yang
berjualan tentunya risoles buah akan banyak diburu oleh konsumen.
Ditambah lagi dengan kami yang membandrol harga yang cukup terjangkau
dan pastinya bisa menjadi salah satu penunjang dari perkembangan usaha
yang saya jalankan.

2.2Manfaat Buah-buahan Yang Terkandung Dalam Risoles Buah


Didalam risoles saya memakai sisan buah apel dan pisang masing-masing
buah memiliki khasiat dan vitamin
1. Buah Apel
Buah apel adalah salah satu buah yang sudah umum di konsumsi oleh
masyarakat Indonesia. Buah apel memiliki warna hijau, merah mudah dan
merah hati ini ternyata tidak hanya terkenal lezat saja tetapi buah yang
satu ini juga terkenal memiliki kandungan gizi yang tinggi dan yang
pastinya sangat baik untuk kesehatan tubuh kita. Bauha apel selain
memiliki serat yang baik untuk pencernaan ternyata juga mengandung
banyak vitamin seperti Vitamin A, Vitamin B1, B2, B3, B, B6, B9 dan
Vitamin C.
Dengan melihat kandungan Gizi yang terdapat didalam buah tentunya
anda sudah mengetahui manfaat yang terdapat didalam buah apel
tersebut.yang mana kandungan vitamin itu dapat menjaga kesehatan mata,
meninglkatkan antimo di dala tubuh yang berfungsi untuk
meningkatakanantibodi atau biasa disebut dengan antibodi, mencegah
kanker, membantu proses pencernaan dan bisa menurnkan berat badan,
membantu meningkatkan nafsu makan dan masih banyak lagi.

2. Buah Pisang
Buah pisang sangatlah banyak diburu oleh masyarakat
Indonesia karena bebnagai kebaikan yang dikandungnya
dan karena harganya juga murah. Namun siapa sangka
vitamin dalam buah pisang mengandung gizi yang cukp
tinggi seperti Vitamin A, B6, Cdan memiliki manfaat
seperti :meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah
penyakit jantung, dan mengatasi anemia.

2.3Produk yang dihasilkan


Keistimewaan dari Risoles buah:
1.Berbahan utama yang sehat
2.Bagus untuk diet
3.Tidak berpengawet
BAB III
DESKRIPSI TENTANG USAHA

3.1 Jenis Usaha


Menjual makanan ringan yang lezat dan sehat,dan juga berbahan utama
dari tepung terigu dan buah buahan. Disajikan dengan lumeran coklat di
dalamnya dan parutan keju di bagian luarnya.

3.2 Prospek Usaha

Di dalam dunia bisnis pasti ada yang namanya faktor penghambat dan
faktor pendukung.Tidak semua usaha yang dijalankan berjalan dengan
mulus dan tanpa hambatan.Menurut kami terdapat beberapa faktor yang
dapat menghambat jalannya usaha yang kami jalankan ini.Dan terdapat
juga beberapa faktor yang dapat mendukung lancarnya usaha yang kami
jalankan.Semua faktor itu telah kami uraikan sebagai berikut :
1. Faktor Penghambat
1. Harga bahan baku yang tidak stabil
Salah satu kendala yang menurut kami dapat menghambat
jalannya usaha yang kami jalankan ini adalah harga bahan baku
yang tidak stabil. Hal ini dapat menyebabkan ketidakefisienan
antara modal yang dikeluarkan dengan harga jual yang
dibandrol.Sedangkan konsumen mana mau tahu dengan hal itu.
Yang mereka tahu harga risol tersebut tetap sama setiap harinya.
Maka dari itu kami sudah merencanakan sebuah antisipasi dari
kendala yang satu ini. Yaitu dengan cara berbelanja di tempat yang
sama setiap harinya (berlangganan), agar penjual bahan baku
tersebut dapat memberi harga yang stabil kepada kami.
2. Banyaknya usaha yang sama
Nah faktor penghambat yang kedua adalah banyaknya usaha
yang sama dengan usaha yang kami jalankan. Bisa anda lihat
sendiri bukan, pedagang risol tidak hanya satu di kota medan ini.
Maka itu timbulan persaingan yang cukup ketat antara sesama
pedagang risol.Hal ini yang menghambat kami berdagang karena
kami belum tentu bisa mengimbangi pedagang lama yang sudah
memiliki pelanggan yang cukup banyak.
Tetapi untungnya kami sudah menemukan jalan keluar
untuk masalah yang satu ini.kami mengantisipasi persaingan
tersebut dengan membuat inovasi yang berbeda dengan mengubah
isian yang terdapat di dalam risol yang kami jajakan. Hal ini akan
memperkecil persaingan karena masih bisa dihitung berapa
pedagang yang menjual risol dengan isian yang berbeda seperti
kami.
2. Faktor Pendukung
1. Ketersediaan tempat yang strategis.
2. Merupakan salah satu makanan yang paling banyak disukai
masyarakat Indonesia.
3. Memiliki perbedaan rasa yang dijamin sudah pasti lezat.
4. Kerjasama yang baik.
5. Isi risol dibuat berbeda dari biasanya yaitu diisi dengan buah – buahan
segar.
6. Menggunakan buah – buahan asli dan kaya akan vitamin.

3.3 Identifikasi Usaha


Nama Usaha : Risoles Buah
Jenis Usahaa : Home made
Pemilik : Faukiatut Nur Hikmahh
Alamat Usaha : Ds. Karanggeneng Rt. 03 Rw.01 Kec, Karanggeneng
Kab. Lamongan
Contact Person : 085755386820

BAB IV
RENCANA PEMASARAN

4.1 Analisa SWOT


 Strength (Kekuatan)
 Hampir semua kalangan baik anak – anak, remaja
maupun dewasa menyukai risol.
 Memiliki isian yang berbeda dari biasanya yaitu diisi
dengan buah buahan segar.
 Risoles buah-buahan memiliki cukup tinggi gizi

 Weakness ( Kelemahan)
 Pembuatanya risol buah ini terbilang cukup mudah jadi seseorang
bisa membuatnya sendiri dirumah daripada membeli
 Bahan bakunya mudah didapat dan masih terjangkau

 Opportunity ( Peluang )
 Risol buah memiliki kandungan gizi yang tinggi jadi banyak
orang menyukainya.
 Modal tidak terlalu besar, jadi saya dapat memperole keuntungan
yang cukup banyak
 Rasanya yang lezat dan arga terjangkau

 Threats ( Ancaman )
 Jumlah kompetitor yang terus meningkat

 Munculnya produk baru yang lebih unggul

 Kenaikan harga bahan baku karena jumlahnya semakin terbatas

4.2 Analisa 4P
 Product
Brand : Buah-buahan
Quality : Tanpa bahan pengawet
Packing : Plastik sebagai pengemas Produk
 Price
Dijual langsung kepada konsumen dengan harga
 Promotion
Untuk promosi saya menggunakan face to face atau mulut ke mulut
dan Via Sosisal media
 Place
Berlokasi di wilayah Kampus Universitas Muhammadiyah Lamongan
BAB V
PENGENALAN PRODUK

5.1 Bahan Pembuatan


 Bahan Baku
 Tepung terigu
 Tepung sagu
 Tepung maizena
 Mentega
 Gula pasir
 Telur ayam
 Susuk ental manis
 Keju satu bungkus
 Buah apel, pisang, melon mangga
 Cokelat
 Minyak goreng
 Air mineral

 Peralatan

- Kompor
- Wajan
- Baskom
- Pengocok adonan
- Plastik Pembungkus

5.2 Cara Pembuatan


- Menyiapkan alat dan bahan
- Membuat adonan untuk kulit risoles
- Menisi kulit risol dengan buah-buahan segar yang telah dipotong-potong
sebelumnya
- Tambahkan lelehan coklat didalamnya
- Goreng risoles
- Beri toping parutan keju atau susu kental manis
- Risol buah sudah bisa di pasarkan
BAB VI
RENCANA PEMASARAN

6.1 Perhitungan Modal dan Harga Jual


1. Modal

Kebutuhan Harga per Jumlah Total


satuan/kg
Tepung terigu Rp 6.000 2kg Rp 12.000
Tepung sagu Rp.6.000 1kg Rp. 6.000
Tepung maizena Rp.7.000 250gr Rp. 7.000
Mentega Rp.4.000 150gr Rp. 4.000
Gula pasir Rp. 12.000 1kg Rp.12.000
Telur ayam Rp. 6.500 250gr Rp. 6.500
Susu kental manis Rp. 1.500 3 saset Rp. 4.500
Keju Rp.15.000 1 bungkus Rp 15.000
Coklat Rp.20.000 500gr Rp.20.000
Air mineral Rp. 4 000 1 galon Rp. 4.000
Minyak Rp 10.000 1lt Rp 10.000
Buah apel Rp.20.000 500gr Rp. 10.000
Buah pisang Rp. 10.000 I cengeh Rp. 10.000
Buah mangga Rp.4.000 2 kg Rp. 8.000
Buah melon Rp. 7.000 3 kg Rp. 21.000
Plastik Pembungkus Rp 10.000 1 bks Rp 10.000
Biaya lain-lain - - Rp 70.000
Total Rp 400.000

2. Harga Jual
Biaya Total + Laba : Jumlah Produksi =
Rp 400.000 + (50% x Rp 400.000) : 150 bks =
Rp 400.000 + Rp 60.000 : 150 bks = Rp 4.000
Harga Jual per Bungkus adalah Rp 4000

Risoles Buah Jumlah Harga per Total


Bungkus bungkus
Risoles Keju 50 Rp 4.000 Rp 200.000
Risoles Coklat 50 Rp 4.000 Rp 200.000
Risoles Original 50 Rp 4.000 Rp 200.000
Total Rp 600.000

6.2 Perhitungan Laba/Rugi


- Biaya Total x 50% =
- Rp 400.000 x 50% = Rp 200.000
BAB VII
PENUTUP

7.1 Kesimpulan
Risoles buah yang unik, dibuat secara sederhana namun menghasilkan
rasa yang lezat dan berguna untuk diet. Varian rasa dan buah memiliki
banyak keistimewaan diantaranya sehingga membuat para pelanggan akan
ketagihan untuk membelinya lagi. Usaha kami merupakan usaha yang sangat
menjanjikan karena akan menghasilkan omset yang tinggi. Namun wirausaha
harus mempunyai kecakapan dalam melihat analisis SWOT sehingga dapat
mengembangkan usaha dengan baik dan lancar, tidak menimbulkan
kegagalan produksi ditengah jalan maka seorang wirausaha harus
merencanakan usaha semaksimal mungkin agar usaha berkembang dengan
cepat. Dan juga kami akan terus melakukan inovasi dan kreasi di dalam rasa
agar konsumen terus berlangganan kepada kami

Anda mungkin juga menyukai