Anda di halaman 1dari 3

BAB V

PEMBAHASAN

Dalam Farmakope Indonesia Edisi III, Sirup adalah sedian cair berupa larutan yang
mengandung sakarosa, C12H22O11, tidak kurang dari 64.0% dan tidak lebih dari 66.0%.
Dalam Farmakope Indonesia Edisi IV, Sirup adalah larutan oral yang mengandung sukrosa
atau gula lain dalam kadar tinggi. Secara umum sirup merupakan larutan pekat dari gula yang
ditambah obat atau zat  pewangi dan merupakan larutan jernih berasa manis.
Sirop adalah larutan pekat gula atau gula lain yang cocok yang di dalamnya
ditambahkan obat atau zat wewangi, merupakan larutan jerni berasa manis. Dapat
ditambahkan gliserol, sorbitol, atau polialkohol yang lain dalam jumlah sedikit, dengan
maksud selain untuk menghalangi pembentukan hablur sakarosa, juga dapat meningkatkn
kelarutan obat (Anonim, 1978).

Melalui penelitian ini, peneliti ingin memformulasikan sirup parasetamol yang


distabilkan. Parasetamol adalah obat analgesik, antipiretik, dan antiinflamasi. Sirop
dievaluasi sehubungan dengan penampilan, pH, rasa dan uji.

Pertama-tama, dasar gula disiapkan dengan air mendidih dan kemudian semua bahan
pengawet dilarutkan dalam air matang dan didinginkan ditambahkan ke dalam dasar gula.
Sekarang Paracetamol dilarutkan dalam Propylene glycol pada suhu 400C-500C. Setelah itu
Gliserin dan Sorbitol ditambahkan dan kemudian ditambahkan zat pemanis, pewarna dan
perasa. Mentol juga dilarutkan dalam Propilen glikol. PH akhir yaitu antara 5,5-6,5 telah
disesuaikan dengan asam sitrat. Sekarang volume dibuat dengan air matang dan didinginkan.
Bahan utama yang digunakan dalam pembuatan sirup ini adalah paracetamol sebagai
bahan aktif. Adapun bahan lain yang digunakan yaitu propilen glikol dan polietilen glikol
400 sebagai solublizer. Sodium methyl paraben, sodium propyl paraben, dan bronopol
sebagai zat pengawet. Sodium saccharin dan aspartame sebagai zat pemanis. Sorbitol dan
gliserin sebagai zat penstabil. Gula sebagai basis. Asam sitrat sebagai acidifier. Rasa rasberry
sebagai zat perasa. Ponceau 4R sebagai zat pewarna. Serta menthol sebagai soothing agent.
Pada penelitian ini, sirup dibuat menjadi 3 formula dimana setiap formula
menggunakan konsentrasi sorbitol, gula, gliserin, propilen glikol, dan polietilen glikol 400
yang berbeda – beda. Hal ini bertujuan untuk mengembangkan formulasi. Pada F1
menggunakan sorbitol 100.00; gula 350.00; gliserin 100.00; propilen glikol 250.00; polietilen
glikol-400 0.00. Pada F2 menggunakan sorbitol 100.00; gula 350.00; gliserin 100.00;
propilen glikol 50.00; polietilen glikol-400 0.00. Pada F3 menggunakan sorbitol 100.00; gula
350.00; gliserin 100.00; propilen glikol 0.00; polietilen glikol-400 100.00.
Berdasarkan hasil pengujian terhadap sifat fisik dan sifat kimia ke tiga formula
diperoleh data yang tidak jauh berbeda antara formula 1,2, dan 3. Pada uji penampilan terjadi
perubahan berbeda untuk setiap formula. Dapat dilihat dalam tabel No.3 bahwa penampilan
pada F1 berupa larutan jernih, F2 berupa larutan keruh, dan F3 berupa larutan jernih.
Pada pengujian pH, terjadi perubahan yang berbeda untuk setiap formula. Pada F1
memiliki Ph 6,0; F2 memiliki Ph 5,9; dan F3 memiliki Ph 6,2. Dari data tersebut dapat dilihat
bahwa hanya F3 yang mengalami kenaikan Ph dikarenakan tidak menggunakan propilen
glikol sebagai solublizer.
Selah dilakukan beberapa pengujian, dilakukan pengujian studi stabilitas dipercepat
dimana didapatkan hasil bahwa pada formula pertama merupakan formula yang stabil. Dapat
dilihat pada tabel No. 4 bahwa perubahan tidak terjadi perubahan secara signifikan walaupun
telah diuji untuk beberapa bulan.
BAB VI

KESIMPULAN
Tiga uji coba direncanakan untuk menyiapkan formulasi ini dengan eksipien dalam jumlah
yang berbeda seperti Propilen glikol yang digunakan sebagai pelarut, Sodium sakarin sebagai
pemanis. Kami menemukan bahwa formulasi pertama (F1) yaitu formulasi akhir jelas dan
distabilkan. Pada kristalisasi formulasi kedua (F2) diamati karena jumlah propilen glikol yang
lebih sedikit dan formulasi ketiga (F3) tidak sesuai selera. Jadi, disimpulkan bahwa formulasi
F1 adalah formulasi yang baik dan stabil.

Anda mungkin juga menyukai